Kata Pengantar
Dengan mengucap puji syukur kepada Tuhan YME atas tersusunnya
buku kumpulan lagu PAUD ini Buku Kumpulan Lagu Anak ini disusun untuk
membantu guru/orang tua dalam rangka pembinaan pada jenjang pendidikan
anak usia dini.
Penyusun berharap buku ini dapat membantu anak terbiasa melakukan
kegiatan positif, menumbuhkan rasa percaya diri, terbiasa mewujudkan
kepedulian terhadap ligkungan. Lembar kegiatan ini disusun sesuai kurikulum
2013.
Semoga dengan tersusunnya buku lembar kegiatan anak ini, dapat
menambah wawasan berfikir, membentuk karakter dan pengetahuan anak.
Penyusun menyadari apabila dalam penyusunan buku ini terdapat
kekurangan, tetapi penyusun meyakini sepenuhnya bahwa sekecil apapun buku ini
tetap memberikan manfaat.
Sragen, Juli 2020
Auliya Asmarani, S.Pd
Penyusun
E-Book Kumpulan Lagu PAUD
Karya Auliya Asmarani, S.Pd
Telah digunakan di Kecamatan Sragen
Sebagai upaya dukungan dalam pembelajaran jarak jauh
E-Book Kumpulan Doa merupakan tugas dari Anggota Gugus II Anggrek
Kecamatan Sragen, Kabupaten Sragen
AKU
Aku adalah aku ..2x
Aku adalah satu
tak ada yang seperti aku
tak perduli aku kurus
tak perduli aku gemuk
yang penting aku …2x
AKU ANAK PAUD BARU
Aku anak PAUD
tidak takut dan malu
karena ibu guru
sangat sayang pada ku.
mama dan papa silakan pulang dulu
selesai tugasku boleh menjemput aku
aku bahagia..hey..hey
aku gembira ..hey..hey
mama dan papa sudah menjemput aku.2x
Tentang Jari
Mana Jempol… Mana Jempol
Disini… Disini…
Halo apa kabar
Baik-baik saja
Sembunyi… Sembunyi…
JAGALAH
Matamu yang mungil jagalah (klip klop)
Jangan sampai melihat yang salah (klip klop)
Telingamu yang mungil jagalah (ting tong)
Jangan sampai mendengar yang salah (ting tong)
Tangan mu yang mungil jagalah (dug dug)
Jangan sampai memegang yang salah (dug dug)
Kakimu yang mungil jagalah (prok prok)
Jangan sampai melangkah yang salah (prok prok)
MAU BER’DOA
Jika aku ber do’a kuangkat tanganku
Dengan suara lembut tidak berteriak
Berdoa sungguh-sungguh agar dikabulkan
Segala permohonan hamba yang beriman
Buka tutup (2x) betepuk tangan
Buka tutup (2x) tadahkan tangan mu.
HUJAN RINTIK-RINTIK
Hujan rintik…rintik
Turun rintik…rintik
Di halaman di jalan
Seperti jamur yang tumbuh subur
Di hiasi payung warna-warni.
SI ULAT
Berjalan lambat uget… uget (2x)
Itu si ulat di atas daun (2x)
Si ulat makan nyam… nyam…nyam (2x)
Perut gendut dung… dung… dung (2x)Ulat
berubah jadi kepompong bergelantungan di
bawah daun
Si ulat jadi kupu-kupu metaforfosa itu lah
namanya….
DAY
Sunday hari Senin
Tuesday itu Selasa
Wednesday itu Rabu
Thursday itu kamis
Friday itu Jum’at lets go to the mosque
Saturday Sabtu
Sunday hari Minggu
AIUEO
AIU … AIU … AIUEO (2X)
A… Ayam bertelur (petok-petok)
I…. Ikan berenang (blub… blub)
U.. Ular melingkar (zzzzzzzzzzst)
E… Ekor yang panjang (wow)
O.. Otak yang cerdas (jempol)
BERMAIN LAGI
Hari ini main lagi
bersama kita berkumpul bermain lagi
Hari ini main lagi
Bersama kita berkumpul bermain lagi…2X
Ceria gembira
Bersama kita berkumpul bermain lagi
Ceria gembira
Bersama kita berkumpul bermain lagi…2X
KUBERHITUNG
Jari jempol dan telunjuk
jari tengah yang panjang
jari manis untuk cincin
jari kelingking kusayang
Ku berhitung satu dua tiga empat dan lima
Lipat tangan duduk manis mari kita berdoa.
AKU ANAK JUJUR
Aku anak jujur
Tak suka bicara bohong
Aku anak jujur
Tak suka omong kosong
Aku anak jujur
Terus terang bila bertutur
Aku anak jujur
Mohon maaf bila terlajur.