The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.
Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by Sekretaris III Paroki Grogol, 2024-06-07 01:48:40

Warta Paroki 9-15 Jun

Warta Paroki

WARTA MINGGUAN PAROKI GROGOL EDISI: 9-15 JUN 2024 PEKAN BIASA X ST. KRISTOFORUS STASI ST. POLIKARPUS "Barangsiapa melakukan kehendak Allah, dialah saudara-Ku laki-laki, dialah saudara-Ku perempuan, dialah ibu-Ku." (Markus 3:35) Sumber : pinterest (Jesus is the King) Yesus tidak bermaksud menyangkal ibu Nya dan saudara saudara Nya, melainkan mau menegaskan bahwa keluarga Yesus tidak hanya sebatas pada hubungan biologis semata, tetapi lebih luas, secara rohani, yakni dengan melakukan kehendak Allah. Sebab, Ibu Nya adalah orang yang pertama yang melakukan kehendak Allah, sebagaimana yang terungkap dalam kata-kata ”Sesungguhnya aku ini hamba Tuhan, jadilah padaku menurut perkataanmu itu (Luk. 1: 38). (Sumber: expontt.com


Kalender Liturgi 09 - 15 JUNI 2024 Minggu 09/06 Hari Minggu Biasa X Warna Liturgi: Hijau Warna Liturgi: Hijau Warna Liturgi: Putih Warna Liturgi: Hijau Senin 10/06 Warna Liturgi: Hijau Selasa 11/06 Rabu 12/06 Warna Liturgi: Merah Kamis 13/06 Jumat 14/06 Sabtu 15/06 Warna Liturgi: Hiaju Peringatan Wajib St. Barnabas, Rasul Hari Biasa Peringatan Wajib St. Antonius dari Padua Hari Biasa Hari Biasa Hari Biasa


Tuhan Yesus memaklumi kepicikan orang-orang yang berpikiran negatif terhadap-Nya. Ia tidak membalas pikiran negatif mereka secara frontal. Ia justru menunjukkan kesabaran Allah kepada mereka. Ia berkata: “Bagaimana iblis dapat mengusir iblis? Kalau suatu Kerajaan terpecah-pecah, Kerajaan itu tidak dapat bertahan, dan jika suatu rumah tangga terpecah-pecah, rumah tangga itu tidak dapat bertahan. Demikian juga kalau iblis berontak melawan dirinya sendiri dan kalau ia terbagi-bagi, ia tidak dapat bertahan, melainkan sudahlah tiba kesudahannya”. (Mrk 3:23-26). Kata-kata Yesus ini coba membangunkan para ahli Taurat dan lawan Yesus yang sedang tidur dalam imannya. Mereka tidak mengapresiasi Yesus dan pekerjaan-Nya tetapi merendahkan-Nya. Manusia yang lemah merendahkan Tuhan yang berkuasa atas segalanya. Sungguh sangat ironis, di satu pihak Allah melalui Yesus Putra-Nya mengasihi dan di pihak lain manusia hanya ada pikiran negatif kepada-Nya. Tuhan Yesus melihat kedegilan hati mereka. Ia mengetahui bahwa manusia selalu jatuh dalam dosa yang sama. Apa yang harus kita lakukan untuk selalu berpikir positif? Tuhan Yesus dalam bacaan Injil memberikan satu jalan yang pasti bagi kita semua yaitu dengan tekun melakukan kehendak Allah di dalam hidupnya. Ia berkata: “Barangsiapa melakukan kehendak Allah, dialah saudara-Ku laki, dialah saudara-Ku perempuan, dialah ibu-Ku”. (Mrk 3:35). Kehendak Allah bagi kita adalah membangun Kerajaan kasih dan keadilan di atas dunia ini. Kita berpikir positif seperti Yesus sendiri. Pikiran positif ini menjadi nyata dalam sikap hidup kita terhadap sesama yang lain. Berpikir positif seperti Tuhan Yesus membuat hidup kita lebih bermakna. Tuhan menghendaki menghendaki supaya kita jangan mengalihkan dosa kita kepada orang lain, dan berpikir bahwa kita tidak ada dosa. Cukuplah Adam dan Hawa berbuat dosa seperti itu. Kita juga diingatkan untuk bertumbuh dalam suasana berpikir positif tentang sesama. Coba hitunglah, selama sehari berapa kali anda berpikiran negatif terhadap sesama ? Apakah anda mendapat keuntungan tertentu dari hidup dengan pikiran negatif terhadap sesama manusia? Sebaiknya berpikirlah positif. Biarkan Roh Kudus berkarya dan membaharui hidupmu. Tuhan memberkati. “ BERPIKIR POSITIF SEPERTI YESUS “ H A R I M I N G G U B I A S A X OLEH: ROMO JHONNY LUNTUNGAN, MSC Minggu ini kita mendengar kisah Yesus dalam bacaan Injil. Banyak orang yang mengikuti-Nya dari dekat, merasa takjub dan berpikir positif karena mengalami kuasa IlahiNya melalui setiap perkataan yang keluar dari mulut-Nya dan setiap pekerjaan yang dilakukan-Nya. Penginjil Markus mengatakan bahwa Yesus dan para pengikut-Nya saat itu tekun berkarya dan melayani sehingga ‘makan pun mereka tidak dapat’. Ini tentu hal yang menggemberikan sebab Ia datang ke dunia bukan untuk dilayani melainkan untuk melayani. Namun masih ada orang-orang tertentu yang berpikir negatif terhadap-Nya. Misalnya ada yang melihat kesibukan Yesus dalam melayani ini menganggap-Nya tidak waras lagi sehingga mereka memanggil keluarga-Nya supaya datang untuk menjemput-Nya. Para ahli Taurat yang datang dari Yerusalem menganggap-Nya kerasukan Beelzebul dan dengan bantuan penghulu setan itu Yesus dapat mengusir setan-setan itu. Ini adalah pikiran-pikiran negatif dari orang yang sedang melihat Yesus dan karyaNya di atas dunia saat itu. (Sumber gambar : SangSabda.Wordpress.com)


ST BARNABAS, RASUL -11JUNIBarnabas adalah salah satu dari 72 murid yang diutus Yesus untuk melakukan evangelisasi (lihat Luk 10:1- 12, 17-20, 21-24), dengan demikian dia adalah seorang anggota komunitas Kristiani perdana di Yerusalem. Namanya untuk pertama kali disebut dalam “Kisah para Rasul” sebagai Yusuf, yang oleh rasul-rasul disebut Barnabas artinya anak penghiburan, yaitu seorang yang baik dalam menghibur para saudara. Dia adalah seorang Lewi kelahiran Siprus. Barnabas ini menjual ladang miliknya, lalu membawa uangnya itu dan meletakkannya di depan kaki-kaki para rasul (Kis 4:36- 37). Penyebutan namanya dalam Kis 4:36 menunjukkan bahwa Barnabas adalah contoh baik dari seorang murid yang menyangkal dirinya dan juga teladan kasih seturut ajaran Yesus yang merupakan karakteristik-karakteristik orang Kristiani sejati. Barnabas kemudian memberitakan Injil Yesus Kristus di Antiokhia, sebuah kota penting dalam Kekaisaran Romawi. Barnabas memainkan peran penting dalam bab-bab awal “Kisah para Rasul” sebagai orang yang memperkenalkan Saulus (Paulus) kepada para Rasul dan kepada Gereja (Kis 9:27), Saulus yang telah tinggal di Tarsus kira-kira sepuluh tahun sebelumnya. Jadi, melalui usahanya sang pengejar umat Kristiani yang baru bertobat itu diterima oleh komunitas Kristiani. Dengan bantuan Paulus dia mengajar dalam komunitas Kristiani di Antiokhia yang baru lahir itu selama dari satu tahun. Di Antiokhia-lah para murid/pengikut Kristus untuk pertama kali disebut Kristen/Kristiani (Kis 11:26). “Kisah para Rasul” mencatat tentang Barnabas, bahwa dia “adalah orang baik, penuh dengan Roh Kudus dan iman” (Kis 11:24). Ia termasuk di antara para nabi dan pengajar dalam jemaat di Antiokhia (Kis 3:1). Adalah Roh Kudus sendiri yang menginginkan Barnabas dan Saulus dipisahkan untuk tugas pelayanan khusus yang telah ditentukan oleh-Nya bagi mereka. Walaupun Barnabas bukan salah satu dari 12 rasul Yesus yang kita ketahui, dia senantiasa dihormati dalam Gereja sebagai seorang Rasul. Barnabas dengan tekun dan setia mentaati perintah Tuhan Yesus Kristus, yang berkata waktu mengutus kedua belas rasul, “Pergilah dan beritakanlah: Kerajaan Surga sudah dekat” (Mat 7:10). Peringatan atau katakanlah pesta S. Barnabas ini telah dirayakan setiap tanggal 11 Juni, baik di Gereja Timur maupun Barat sejak abad ke-11 dsj., rupanya karena pada tanggal 11 Juni inilah jenazahnya ditemukan. ORANG KUDUS (Sumber gambar : SangSabda.Wordpress.com)


Barnabas adalah model dari kejujuran dan kemurahan-hati yang menolak kepentingan sendiri dan lebih mementingkan orang lain. Dia tentunya adalah seorang kudus yang pantas untuk diteladani. Barnabas adalah seorang pribadi yang dengan sungguh-sungguh selalu memajukan orang lain lebih dari dirinya sendiri, dan dia memang tidak berkeberatan samasekali dengan kepemimpinan Paulus. Ada sebuah “Injil palsu” yang menggunakan nama Barnabas, yang dikarang lebih dari 10 abad setelah masa hidup Yesus di dunia, sekurang-kurangnya sesudah tahun 1.300, malah kemungkinan dalam abad ke-16. Apabila anda ingin mengetahuinya secara lebih mendalam, bacalah buku tipis (26 halaman saja) yang disusun oleh Drs. B.F. Drewes & Drs. J. Slomp dengan judul: SELUK BELUK BUKU YANG DISEBUT INJIL BARNABAS, terbitan Penerbit BPK Gunung Mulia, Jakarta dan Penerbit Kanisius, Yogyakarta. Adalah baik untuk mengetahui pokokpokok ulasan dari buku ini karena “Injil Barnabas” suka dipakai oleh orang-orang yang suka menyerang umat Kristiani. Seorang pewarta yang baik selalu taat kepada Bunda Gereja. Dia juga selalu mengakui bahwa SANG PEWARTA sesungguhnya adalah Roh Kudus sendiri, sedangkan dia sendiri adalah alat/sarana belaka. Hal ini ditunjukkan oleh Santo Barnabas yang kita peringati hari ini. Semoga semangat Santo Barnabas dan Santo Paulus juga menjiwai setiap pewarta kita. Barnabas memberitakan Injil Kristus melalui kata dan karya, dan membawa banyak orang kafir menjadi pengikut Kristus. Oleh rencana Allah sendiri Barnabas diasosiasikan dengan Paulus dalam sukses, dan dalam kepahitan ditolak oleh orang Yahudi di Antiokhia yang terletak di Pisidia, dan di Ikonium (Kis 13:45-46) dan mengalami penganiayaan (Kis 13:50-51; 14:19-20). Barnabas, pemimpin gereja di Antiokhia, adalah seorang pribadi yang bukan munafik. Dia melepaskan diri dari peranan kepemimpinan dan memberikannya kepada Paulus, namun terus bekerja-sama dengannya. Dalam dirinya ada campuran kebenaran apostolik dan kerendahan-hati Kristiani. (Sumber: SangSabda.Wordpress.com) ORANG KUDUS (Sumber gambar : SangSabda.Wordpress.com) ST BARNABAS, RASUL


JADWAL PETUGAS TATA LAKSANA St. Kristoforus 2024 HARI MINGGU BIASA XI 10.00 16.30 MINGGU, 16 JUNI 2024 / St. Bonaventura & St. Maria Diangkat ke Surga / Tomang I 07.00 St. Adrianus & St. Hieronimus / Tanjung Duren B SABTU, 15 JUNI 2024 16.30 Emmaus Journey (EJ) St. Albertus Magnus & St. Hildegard / Wijaya Kusuma


JADWAL PETUGAS TATA LAKSANA St. Polikarpus 2024 HARI MINGGU BIASA XI 08.30 17.00 MINGGU, 16 JUNI 2024 / St. Raymundus Non Natus / Jelambar II Timur ASAK 06.00 St. Caecilia / Grogol II SABTU, 15 JUNI 2024 17.00 St. Mozes Nabi / Wijayakusuma


St. Kristoforus 2024 HARI MINGGU BIASA XI 10.00 16.30 MINGGU, 16 JUNI 2024 / Dari Hati Choir 07.00 Koor Umat SABTU, 15 JUNI 2024 16.30 Wilayah Polri B / St. Sebastianus OMK St. Kristoforus JADWAL PETUGAS KOOR


St. Polikarpus 2024 HARI MINGGU BIASA XI 08.30 17.00 MINGGU, 16 JUNI 2024 / 06.00 Misa Hening SABTU, 15 JUNI 2024 17.00 Koor Umat JADWAL PETUGAS KOOR Lingkungan St. Benedictus Lingkungan St. Markus & St.Teresa dari Calcutta


PENGUMUMAN WARTA MINGGUAN PAROKI GROGOL


Mohon Perhatian Bagi umat yang mengikuti misa di Gereja St. Kristoforus pada hari Minggu, 9 Juni 2024, Pukul 10 pagi: Tidak ada pengumuman mimbar yang diumumkan oleh lektor/lektris di jam misa tersebut. 1. Dimohon memarkirkan mobil di Lapangan Parkir Sekolah BHK dan Sekolah St Kristoforus. Area parkir gereja di Jalan Satria hanya untuk motor. 2. Bagi umat yang memgikuti Misa pukul 7 pagi dan 16.30 sore di Gereja St Kristoforus, area parkir gereja dapat dipergunakan kembali dan tetap ada pengumuman mimbar. Mohon maaf atas ketidaknyamanannya. Terima kasih. SEGERA


Segenap Romo, Dewan Paroki Harian dan Umat Paroki Grogol Mengucap Syukur untuk: S E M O G A U M AT BE S ERTA KE L U AR G A D I WI LAYA H / L I N G K U N G A N / K O M U N I TAS S E N A N T IASA D ALA M L I M PA H A N BERKAT T U H A N D A N D I M A M P U KA N T U H A N U N T U K M E N JA D I BERKAT BA G I S E SA M A. 5 JUNI P E S TA N A M A WI LAYA H S T B O N I FAS I U S - T O M A N G IV


PENGUMUMAN PERTAMA Pengumuman Pernikahan Kanisius Langi Lada dari Lk. St. Raymundus Nonnatus dengan Rentiana Rhi dari Lk. St. Raymundus Nonnatus Gregorius Ronald Adiputra dari Paroki Lubang Buaya dengan Anna Verlita Yesi Herwanti dari Lk. St. Patrisius Marcelinus Advent Adonura Nusa dari Paroki Sta. Maria Assumpta - Kupang dengan Felisitas Ambar Arum dari Lk. St. Aloysius Gonzaga Wendy dari Lk. St. Thomasdengan Bernadette Cynthia Hanidjaja dari Paroki Bojong Indah Antonius Toni dari Lk. St. Yosephdengan Maria Trisila Nona Maya dari Lk. St. Yoseph


PENGUMUMAN KEDUA Pengumuman Pernikahan Fransiscus Xaverius Wisnu Nur Prasetyo (Paroki Mangga Besar - KAJ) dengan Gabriella Intan Permatasari (Lk. Sta. Ursula)


PENGUMUMAN KETIGA Pengumuman Pernikahan Vinsensius Adityo Ari Nugroho dari Lk. St. Paulus dengan Godeliva Maureen Julita Halim dari Lk. St. Paulus Vladimir Erwin Thaman dari Paroki PIK dengan Fidelia Sheiren Felicia Jaya dari Lk. Sta. Martha Alfonsius Argata Widodo dari Paroki Rangkasbitung - Keuskupan Bogor dengan Gisela Erni Kurniadewi dari Lk. St. Ambrosius


PUTRA/PUTRI ALTAR & UMKM PAROKI GROGOL Tenda Depan Aula St. Kristoforus & Stasi Polikarpus 8-9 Juni 2024 Menu Terlampir MENJUALMAKANANDANMINUMAN


SNACK TO BOOST YOUR ENERGY


SEKRETARIAT PAROKI GROGOL Jl. Sat r ia IV Blok C No. 68, RT 12/ RW4 Jelambar , Grogol Petamburan Jakar ta Barat 1 1460 [email protected] Gereja Katolik St. Kristoforus-Grogol Jakarta 0895-0795-3970 +62 21-5602644/ +62 21-5602650 parokigrogolkaj.or.id INFORMASI LAIN Umat dapat memberikan saran, usulan, dan kontribusi artikel untuk Warta Mingguan Paroki ini dengan menghubungi: gerejakatolikstkristoforus


Click to View FlipBook Version