The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.
Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by triwidatin91, 2022-12-23 02:51:38

Rancangan Aksi Nyata 1.4

Rancangan Aksi Nyata 1.4

Rancangan Tindakan
Aksi Nyata
Modul 1.4

Penerapan Budaya Positif
Menyambut Kedatangan Murid Dengan 5S

Oleh
Tri Widatin
CGP Angkatan 7 Kabupaten Boyolali

LATAR BELAKANG

Sekolah seharusnya menjadi tempat yang aman, nyaman dan
menyenangkan bagi semua warga sekolah. Sekolah haru mampu
menciptakan iklim pendidikan yang membiasakan setiap warganya,
khususnya murid untuk melakukan budaya atau kebiasaan yang positif.
Pembiasaan yang dilakukan secara berkesinambungan dan sadar oleh
setiap warga sekolah akan menjadi budaya yang mengakar kuat.
Semua pihak harus terlibat dalam pembiasaan positif yang akhirnya
akan menjadi budaya sekolah. Salah satunya adalah budaya
menyambut kedatangan murid dengan 5S ( Senyum, Salam, Sapa,
Sopan, dan Santun)

TUJUAN

Kegiatan ini bertujuan untuk :
1.Menumbuhkan budaya positif dengan kesepakatan
kelas.
2.menginternalisasikan nilai-nilai profil pelajar
Pancasila pada diri peserta didik

TOLOK UKUR

Tolok ukur penerapan aksi nyata ini adalah :
1. Murid hadir sekolah tepat waktu.
2. Murid saling berinteraksi dengan warga sekolah
melaksanakan 5S saat tiba disekolah.

LINIMASA TINDAKAN YANG DILAKUKAN

Minggu pertama :
Membuat kesepakatan dengan murid terkait penerapan 5S untuk menyambut kedatangan
murid, Membuat jadwal piket penyambutan yang melibatkan guru dan KS di gerbang
disekolah.
Minggu Kedua :
Mulai pelaksanaa kegiatan penyambutan murid di pagi hari dengan 5S sesuai jadwal piket.
Minggu Ketiga :
Guru melakukan observasi dengan menggunakan lembar observasi yang sudah dibuat, murid
melakukan penilaian diri dan teman sejawat.
Minggu Keempat :
Melakukan refleksi terhadap kegiatan yang sudah dilakukan bersama murid, KS dan teman
sejawat.

DUKUNGAN YANG DIHARAPKAN

keterlibatan seluruh warga sekolah (murid, guru, dan tenaga
kependidikan), serta dukungan dari wali murid.


Click to View FlipBook Version