Edisi 33/ Januari 2023 05 10 03 Allah Menebus umat-nya puji tuhan, allah penebusku Karya keselamatan Aku Milik Allah
[email protected] Persembahan: BCA GRII KiTa 0033090550 Dapatkan MAJALAH KITA! Majalah KiTa dapat diunduh pada link ini: anak.stemi.id
03
04
05 Alangkah membahagiakan dan menentramkan jika kita boleh mengenal siapa Allah itu. Sebaliknya, bagi orang yang terus-menerus melawan Dia dan berusaha menggagalkan rencana-Nya, Allah itu bagaikan "mimpi buruk." Wah! Allah telah menyelamatkan umat-Nya dari kelaparan yang melanda dunia saat itu, melalui Yusuf yang menjadi penguasa di Mesir. Mereka harus pindah ke Mesir karena di Mesir ada makanan. Terlebih dahulu Allah telah menyiapkan Yusuf menjadi penguasa di Mesir supaya bisa menolong orang Israel. Allah akan selalu menjaga umat-Nya dan melaksanakan janji-Nya karena Ia setia.
06 Ingatkah kamu kisah tentang Allah memanggil Abraham? Allah memanggil Abraham untuk pergi ke negeri yang Ia sediakan untuk umatNya dan berjanji akan memberikan keturunan yang banyak kepada Abraham (Kejadian 12:1-2) Waktu terus berlalu. Abraham sudah mati, demikian juga Ishak dan Yakub, bahkan Yusuf pun sudah mati. Saat itu orang Israel tinggal di Mesir. Mereka beranak cucu menjadi sangat banyak, sebagaimana janji-Nya kepada Abraham. Namun, Mesir bukanlah negeri yang Allah janjikan kepada Abraham. Orangorang yang mula-mula datang ke Mesir untuk menghindari bencana kelaparan, yaitu Yakub, saudara-saudara Yusuf, serta anak-anak mereka, sudah tidak ada (Keluaran 1). Namun, kemudian masalah timbul. Pesatnya pertambahan jumlah orang Israel membuat orang Mesir tidak senang. Orang Mesir takut jika suatu ketika orang Israel akan berbalik menjadi musuh mereka. Mereka juga sudah tidak ingat akan jasa Yusuf yang pernah menyelamatkan orang Mesir dari bencana kelaparan. Raja Mesir saat itu, Firaun, memutuskan untuk menjadikan bangsa Israel Generasi setelah mereka mungkin sudah melupakan Kanaan, tanah perjanjian itu. Bahkan, mungkin mereka tidak punya keinginan untuk pergi ke sana. Tampaknya orang Israel hidup nyaman di Mesir. Mereka juga mungkin melupakan kemurahan Allah yang telah menjadikan mereka bangsa pilihan-Nya. Janji kepada Abraham Jasa yang terlupakan
07 Seperti yang Musa khawatirkan, Firaun tidak mengizinkan bangsa Israel keluar dari Mesir. Bahkan Firaun marah dan menantang Allah Israel, Allah yang hidup itu. Sebenarnya Allah bisa saja langsung membunuh Firaun dalam sekejap di hadapan Musa. Namun, Allah memakai cara lain. Di hadapan orang Mesir dan orang Israel, Allah menunjukkan kekuasaanNya melalui mujizat-mujizat yang dilakukan-Nya. Allah juga menunjukkan betapa Dia peduli dan tidak akan berhenti membela umat yang dikasihi-Nya. Karena itu, ketika kita mengalami kesusahan atau ketidakadilan, kita harus tetap percaya dan berdoa kepada-Nya. Tidak ada manusia yang dapat melawan Allah, sehebat dan sekuat pun dia. budak. Bangsa Israel diperlakukan dengan sangat kejam. Karena itu, bangsa Israel berteriak kepada Tuhan meminta tolong. Tuhan mendengar teriakan orang Israel. Sekarang mereka tidak nyaman lagi tinggal di Mesir. Tuhan akan mengeluarkan mereka dari negeri itu untuk dibawa ke negeri perjanjian. Musa dipilih Tuhan untuk memimpin orang Israel keluar dari Mesir. Itu pekerjaan yang besar dan sangat sulit. Musa merasa takut. Tetapi, dengan sabar Tuhan meyakinkan Musa bahwa Dia akan menyertai Musa. Ingatlah, Tuhan akan selalu menyertai setiap orang yang ditugaskan untuk melakukan pekerjaanNya. Allah mengutus Musa Perlawanan Firaun
08 sulung Mesir, termasuk anak sulung Firaun. Sehingga malam yang seharusnya hening menjadi penuh tangisan dan raungan hebat di antara orang Mesir. Namun, anak sulung Israel tidak ada yang mati. Mereka diperlakukan berbeda dari orang Mesir dengan tanda percikan darah anak domba pada ambang atas dan kedua tiang rumah mereka. Itulah Paskah pertama. Dengan kejadian itu, barulah Firaun mengizinkan orang Israel keluar dari Mesir malam itu juga. Tulah demi itulah didatangkan Allah, namun Firaun tidak juga mau melepaskan bangsa Israel. Malah, hatinya semakin keras. Kisahnya bisa kamu baca di Keluaran 7-10. Namun, kemudian Firaun berubah pikiran. Dia tidak rela membebaskan Israel dari perbudakan. Firaun beserta para tentaranya dan 600 kereta perangnya mengejar orang Israel Sembilan tulah telah dijatuhkan kepada bangsa Mesir. Firaun masih terus melawan. Maka, Allah akan mendatangkan tulah yang kesepuluh, yaitu kematian bagi semua anak sulung manusia dan hewan Mesir. Orang Israel diperintahkan untuk menyembelih anak domba jantan yang tidak bercacat. Darahnya harus dipercikkan pada kedua tiang dan ambang atas pintu rumah mereka. Dagingnya dipanggang dan dimakan malam itu. Malam itu, Tuhan berjalan di tengah-tengah Mesir dan membunuh semua anak Paskah pertama Perlawanan terakhir
09 Kematian-Nya menjadi perdamaian dengan Allah Bapa-Nya, sehingga kita tidak usah binasa bersama dengan seluruh dunia. Kejadian malam itu di Mesir menunjukkan bahwa Allah tidak akan berdamai dengan umat-Nya kecuali ada yang dikorbankan. Darah anak domba tidak menyelamatkan, itu hanyalah lambang. Darah Kristus yang tercurah di kayu salib itu membedakan kita dari orang dunia, dan yang dapat menyelamatkan kita. Sudahkah kamu menerima Kristus? Firaun lupa bagaimana Allah telah melakukan mujizatmujizat-Nya. Kali ini Allah pun melakukan mujizat. Ia membuat air laut Teberau terbelah. Bangsa Israel menyeberangi laut Teberau dengan selamat. Tetapi, saat Firaun dengan tentara dan keretakeretanya lewat, air laut menyatu kembali sehingga mereka semua tenggelam. Itulah perlawanan terakhir Firaun. Domba yang disembelih pada Paskah pertama itu melambangkan Kristus. Kristus, Anak Domba Allah Oleh Kak Selma Kurnia
10
Puji Tuhan, Allah Penebusku Teks: Julia C. Cory (1882-1963) Melodi : KREMSER Teks dari lagu ini ditulis oleh Julia C. Cory. Ia lahir di New York, Amerika Serikat pada tahun 1882, dari seorang arsitek bernama J. Cleveland Cady. Ayahnya juga seorang yang aktif dalam pelayanan sekolah minggu dan menulis beberapa lagu. Karena teladan ayahnya, Julia dari kecil mulai belajar menulis lagu-lagu kristen. Mereka sekeluarga adalah anggota gereja Presbyterian. Ia menikah dengan Robert Haskell Cory pada tahun 1911. Kemudian hari ia menjadi anggota dari perkumpulan penulis lagu-lagu kristen di New York City. Melodi lagu ini menggunakan melodi dalam tradisi musik gereja yaitu KREMSER. Melodi ini merupakan melodi dari nyanyian sederhana di Belanda. Suatu melodi yang mengungkapkan jiwa kepahlawanan. Melodi ini sangat tepat dengan teks dari Julia. Teks lagu secara keseluruhan merupakan pujian bagi kepahlawanan Allah sebagai Penebus umatNya. Tuhan Allah menjamin keselamatan umat-Nya. Ketika Yosua dipanggil Tuhan untuk memimpin Israel masuk Tanah Perjanjian. Ia sempat ragu, namun Tuhan menyatakan janji penyertaanNya. “Kuatkan dan teguhkanlah hatimu, janganlah takut dan jangan gemetar karena mereka, sebab TUHAN, 11
12 Allahmu, Dialah yang berjalan menyertai engkau; Ia tidak akan membiarkan engkau dan tidak akan meninggalkan engkau” (Ulangan 31:6). Demikian juga diungkapkan dalam Mazmur 48:14, “Sesungguhnya inilah Allah, Allah kitalah Dia seterusnya dan untuk selamanya! Dialah yang memimpin kita!” Dia yang menyelamatkan umat-Nya. Dia yang memimpin kita sekalian. Puji Tuhan Allah Penebus kita. Oleh Kak Lukman Sabtiyadi
Guru dan orang tua terkasih, “PELITAKU” adalah bahan saat teduh untuk anak-anak. Melalui “PELITAKU” anak diajak untuk bersaat teduh dengan teratur setiap hari. Selama sebulan anak mempelajari dan merenungkan Firman Tuhan, dengan satu tema khusus secara tuntas, dan menerapkannya dalam hidup mereka sehari-hari. Selaku guru dan orang tua, Anda dapat menuntun dan menemani anak bersaat teduh sambil mendiskusikan tema yang diberikan hari itu. Sebagai tanda Anda telah mendampingi anak bersaat teduh, disediakan tempat untuk memberi paraf. Aturlah waktu SAAT TEDUHmu dengan TERATUR Siapkan Alkitab, pensil dan PELITAKU Carilah TEMPAT yang TENANG Bacalah bacaan ALKITAB dan Saat Teduhmu untuk hari ini RENUNGKAN apa yang kamu baca tadi Berdoalah supaya TUHAN memimpinmu Redaksi : - Vik. Lidya Bhekti - Vik. Lukman Sabtiyadi - Vik. Dewi Arianti Winarko Tim Redaksi Majalah Kita dan Pelitaku Desain dan Gambar : - Karlina - Minerva Utomo - Henrica Citra Penulis Pelitaku: - Vik. Dewi Arianti Penyunting: Majalah KiTa
Apa Jawabnya Hari ke 1 Allah menggenapi janji-Nya Keluaran 1:1-9 Ketika Yakub dan seluruh keluarganya pindah ke Mesir, mereka hanya 70 orang. Dan Allah membuat mereka berlipat ganda dengan dahsyat. Jumlah mereka menjadi besar dan mulai menakutkan bagi orang Mesir. Allah yang pernah berjanji pada Abraham, Ishak dan Yakub akhirnya membuat keluarga ini menjadi sebuah bangsa yang besar. Padahal saat janji Allah diberikan pada Abraham, rasanya hal itu tidak mungkin terjadi. Abraham mempunyai anak di usia sangat tua dan Sarah hanya melahirkan satu anak. Lalu Ishak juga hanya melahirkan dua anak kembar saja. Dan dari jalur Yakub baru Allah memberikan 12 anak yang menjadi cikal bakal bangsa Israel. Dari perjalanan sejarah keluarga Abraham sampai Yakub, akhirnya sampai menjadi sebuah bangsa, kita mengerti bahwa Allah menggenapi janji-Nya. Tidak ada janji Allah yang gagal terlaksana. Berapa jumlah keluarga Yakub ketika pindah ke Mesir? Bapa kami di sorga, terima kasih karena sejarah membuktikan bahwa Engkau selalu menggenapi janjiMu. Dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin. Mari kita belajar percaya janji Allah, meskipun sekarang kita belum bisa melihatnya tapi Allah itu pasti menggenapinya. Pelitaku 33/ Januari 2023 Lakukan Doa Paraf Orang Tua Paraf Guru Jawaban:
Ketika kita baca seluruh bagian perikop ini, bangsa Israel yang sudah amat banyak jumlahnya, ternyata mengalami penindasan yang berat. Di Mesir bangkitlah raja baru yang tidak pernah mengenal jasa Yusuf, sehingga raja ini yang memerintahkan penindasan yang berat. Namun Allah mengingat umat-Nya. Allah memang merencanakan pembebasan pada waktu-Nya, tapi sementara menunggu apa yang Allah rencanakan, Ia terus memelihara umat-Nya. Allah mengirimkan dua bidan yang justru memelihara para perempuan Israel. Pemeliharaan Allah sesuai dengan rencana-Nya. Pemeliharaan Allah tidak selalu harus sesuai yang kita mau. Alangkah indahnya jika dengan iman dalam masa kesulitan, kita masih bisa melihat pemeliharaan Allah yang tidak pernah meninggalkan umatNya. Berdoalah agar engkau bisa melihat tiap hari pemeliharaan-Nya padamu, pada keluargamu dan pada gerejamu. 2 Apa Jawabnya Hari ke 2 Allah memelihara umat-Nya Keluaran 1:1-22 Anak-anak, coba temukan apa pemeliharaan Allah dalam keluargamu? Dan apa pemeliharaan Allah bahkan ketika keluargamu mengalami masa yang sulit. Bapa kami di sorga, kami bersyukur karena Engkau terus memelihara kami. Tiap hari kami melihat Tuhan tidak pernah lalai memelihara kami sekeluarga. Dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin. Allah memelihara umat-Nya memakai orang-orang yang berada di dalam atau sekitar umat-Nya. Nah anakanak, kita juga harus peka dan bersiap dipakai Tuhan menjadi alat pemeliharaan-Nya bagi sesama kita. Paraf Orang Tua Paraf Guru Pelitaku 33/ Januari 2023 Jawaban: Lakukan Doa
3 Apa Jawabnya Hari ke 3 Allah mempersiapkan Musa Keluaran 2:1-10 Bayangkan betapa dahsyatnya rencana Allah. Ia mempersiapkan hamba-Nya di tengah situasi yang paling gawat. Ketika bangsa Israel tetap bertambah banyak dalam penindasan, maka raja Mesir itu mengeluarkan perintah yang lebih kejam, yaitu semua bayi laki-laki orang Israel harus dibuang ke sungai Nil. Tapi justru di tengah keadaan genting seperti ini, Allah membiarkan bayi Musa justru berada di sungai Nil dan diambil oleh putri Firaun. Betapa luar biasanya rencana Allah, orang dalam keluarga Firaun justru menjadi penyelamat bagi musuhnya sendiri. Maka Musa diangkat menjadi anak putri Firaun dan bahkan dibesarkan dan dididik di dalam istana. Anak-anak, tidak pernah ada rencana yang seberani ini. Allah Maha Kuasa dan Ia sungguh bijaksana, kisah ini membuktikan bahwa tidak ada seorang pun dapat menghalangi rencana Allah. Allah telah mempersiapkan orang yang akan dipakai-Nya untuk pekerjaanNya yang mulia. Anak-anak, apa yang dapat engkau pelajari dari kisah ini? Bapa kami di sorga, kami tidak mungkin bisa menyelami bijaksana-Mu. Kami mau tunduk dan rela dipersiapkan Tuhan di dalam masa sesulit apapun. Ajar kami tidak menggerutu. Dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin. Anak-anak, di dalam masa sesulit apapun, ingatlah bahwa Allah sedang mempersiapkan semua kita untuk dilatih menjadi orang-orang yang akan dipakai dalam rencana-Nya yang mulia. Paraf Orang Tua Paraf Guru Pelitaku 33/ Januari 2023 Lakukan Doa Jawaban:
4 Apa Jawabnya Hari ke 4 Musa sadar panggilannya Keluaran 2:11-22 Setelah putri Firaun mengambil bayi Musa dan mendidiknya dalam semua ilmu dan kebudayaan Mesir. Maka Musa tumbuh menjadi seorang dewasa yang penuh dengan ilmu yang tinggi dan kemampuan memimpin yang besar, tetapi bukan berarti Musa kemudian sepenuhnya menjadi orang Mesir. Musa tetap mengerti asal usulnya, ia tahu bahwa ia seorang Israel. Dan ketika melihat bahwa bangsanya ditindas demikian berat, Musa mengerti bahwa Allah tidak mau hal ini terjadi dan ia dengan inisiatif mengambil tindakan dengan caranya sendiri. Hari ini kita akan memikirkan bahwa Allah lewat situasi tententu membuat kita akan melihat dan menyadari apa panggilan Allah dalam hidup kita. Dan situasi yang akan anak-anak hadapi dan alami akan berbeda satu dengan yang lain. Karena panggilan dan tugas yang Allah percayakan pada satu orang akan berbeda dengan yang lain. Maka kita sama sekali tidak perlu iri hati dan ingin menjadi orang lain, tapi sejak kecil belajar memikirkan dan mencari apa yang Allah ingin kita kerjakan, lalu mempersiapkan diri sebaik mungkin. Maukah engkau? Peristiwa apa yang membuat Musa menyadari kalau Allah tidak ingin Bangsa Israel di tindas? Bapa kami di sorga, pimpin kami untuk menyadari panggilan-Mu dalam hidup kami yang sementara ini, supaya kami hidup tidak sia-sia tapi menjalankan rencana-Mu dengan tepat. Dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin. Anak-anak, sejak muda bergumulah untuk mengenal panggilan Tuhan dalam hidupmu. Jangan asal hidup, jangan asal mengejar keuntungan, tapi kejarlah kehendak Tuhan terjadi dalam hidupmu. Paraf Orang Tua Paraf Guru Pelitaku 33/ Januari 2023 Lakukan Doa Jawaban:
5 Apa Jawabnya Hari ke 5 Musa dilatih Allah Keluaran 2:11-22 Kemarin kita sudah melihat bahwa Musa sangat inisiatif mengambil tindakan untuk menyelamatkan bangsanya. Tapi apakah tindakan dan waktu Musa sama dengan cara dan waktu Allah? Ternyata tidak. Allah tidak perlu ditolong manusia untuk membuat kehendak-Nya jadi. Tapi Allah memang mau melibatkan manusia. Allah tidak pernah bekerja terlalu tergesa-gesa sehingga salah langkah dan Allah tidak pernah terlambat sehingga perlu kita desakdesak. Allah bahkan akan membentuk dan mempersiapkan hamba-hambaNya dan umat-Nya sebelum Allah akan memakai kita untuk melaksanakan tugas tertentu. Dan masa pembentukan adalah masa yang kadang berat dan melelahkan. Tapi inilah salah satu cara yang dipakai Allah untuk melatih dan membentuk orang yang akan dipakaiNya. Musa dibentuk Allah 40 tahun di padang untuk kelak siap dipakai Allah bertemu dan menentang Firaun dan kemudian menuntun seluruh bangsa Israel keluar dari Mesir. Bayangkan untuk tugas yang berat ini, masakan Allah tidak melatih hamba-Nya? Maka jika engkau mau dipakai Allah, berdoa dan bersiaplah untuk dilatih oleh-Nya. Bagaimanakah Allah melatih Musa? Bapa kami di sorga, latihlah kami untuk mengerjakan panggilan-Mu sehingga bukan dengan cara dan bijaksana kami sendiri tapi dengan cara dan bijaksana-Mu saja. Dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin. Anak-anak, mari kita hafalkan Amsal 3:7. Paraf Orang Tua Paraf Guru Pelitaku 33/ Januari 2023 Lakukan Doa Jawaban:
Coba bayangkan, Allah yang menciptakan langit dan bumi ternyata adalah Allah yang memperhatikan umat-Nya. Allah mendengar seruan doa umat-Nya yang berada dalam masa penindasan di Mesir. Dan Allah mengingat perjanjian-Nya dengan Abraham, Ishak dan Yakub. Meskipun janji itu sudah lama sekali tapi Allah tidak lupa. Janji yang diucapkan kepada Abraham ketika masih belum memilik anak, sampai ketika anak Abraham sudah berkembang menjadi bangsa yang besar dan memenuhi Mesir, Allah tidak lupa janji-Nya. Kalau kita bagaimana ya? Kita mudah melalaikan janji sehingga janji kita banyak yang terlupakan dan tidak ditepati. Allah kita tidak demikian, sehingga kita bisa dengan percaya datang berdoa pada Allah dan Ia pasti mendengar doa kita. Anak-anak, betapa indahnya memiliki Allah seperti Dia, maka jangan engkau hidup tidak memedulikan-Nya. Hari ke 6 Allah mengingat perjanjian-Nya Keluaran 2:23-25 6 Bapa kami di sorga, kami bersyukur karena Engkau mengingat umat-Mu dan janji-Mu. Kami begitu terharu karena kami tahu bahwa Allah juga akan mengingat kami. Dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin. Mari kita menjadi orang yang mengerti tugas dan tanggung jawab kita sebagai umat Allah. Paraf Orang Tua Paraf Guru Pelitaku 33/ Januari 2023 Jawaban: Lakukan Doa Apa Jawabnya Ketika Allah mendengar keluh kesah bangsa Israel, apakah yang Allah ingat?
Hari ke 7 Allah memanggil Musa Keluaran 3:1-12 7 Ketika Musa sudah pergi Apa Jawabnya melarikan diri dari Mesir dan tinggal di Midian selama 40 tahun, barulah Allah memanggilnya kembali. Waktu Musa sadar akan panggilan Tuhan, ia berumur 40 tahun, ia sudah menguasai semua ilmu Mesir dan mempunyai kedudukan yang baik di istana Firaun, dia pikir dia sanggup menyelamatkan umat Allah dengan kekuatannya. Tapi bukan begitu cara Allah, maka Musa yang takut lari ke Midian dan di sana Allah membentuk Musa menjadi pepimpin yang Dia inginkan. Musa sudah tidak percaya diri lagi untuk mengandalkan keahlian dirinya, sehingga Musa bergantung penuh pada Allah. Dari titik inilah musa bisa mengenal Allah dengan benar dan menjalankan tugas panggilan-Nya. Apakah nama yang Allah perkenalkan kepada Musa? Dan apakah artinya? Bapa kami di sorga, bawalah kami makin hari makin bertumbuh dalam mengenal Engkau, sehingga kami tidak hidup sembarangan dan mau dibentuk Tuhan. Dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin. Anak-anak, hidup kita hanya sekali di dalam dunia ini. Dan hidup ini sangat singkat, waktu akan berlalu begitu cepat dan engkau akan segera menjadi remaja dan dewasa. Kenalah Allah dengan hati yang hormat dan mengasihi-Nya. Paraf Orang Tua Paraf Guru Pelitaku 33/ Januari 2023 Lakukan Doa Jawaban:
Hari ke 8 Dibebaskan untuk beribadah kepada Allah Keluaran 3:10-12 8 Musa disuruh Tuhan menghadap Apa Jawabnya Firaun untuk membebaskan umatNya agar bisa beribadah kepada Allah. Allah yang mendengar seruan doa bangsa Israel benar-benar mau membebaskan Israel dari perbudakan Mesir, dari perbudakan fisik dan rohani yang mereka derita. Bangsa Israel dibebaskan dari perbudakan bukan hanya supaya mereka tidak menderita tapi dengan tujuan yang jelas yaitu untuk beribadah kepada Allah. Tidak ada gunanya bebas dari perbudakan Mesir lalu untuk menjadi budak diri sendiri. Allah mau umatNya mengenal Dia dan beribadah pada-Nya karena Dia adalah satusatunya Allah sejati yang akan memimpin dan memelihara umatNya. Maka sama seperti kita sekarang dibebaskan dari perbudakan dosa, kita tidak untuk menjadi bebas berbuat sesuka kita sendiri karena itu juga akan mencelakakan kita. Tapi kita dibebaskan untuk beribadah kepada Allah, untuk mengenal Kristus dan keagungan sifat-Nya sehingga kita makin serupa dengan-Nya. Apakah tujuan Allah membebaskan umat-Nya? Bapa kami di sorga, kami juga sudah dibebaskan dari dosa oleh Tuhan Yesus. Kami tahu bahwa hidup kami bukan untuk senang-senang sesuka kami tapi untuk beribadah dan didedikasikan untuk Tuhan. Dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin. Apakah yang akan engkau lakukan untuk menjalani hidup yang sudah dibebaskan oleh Tuhan Yesus dari ikatan dosa. Sebutkan 5 hal. Paraf Orang Tua Paraf Guru Pelitaku 33/ Januari 2023 Jawaban: Lakukan Doa
Ketika Musa mau pergi diutus Allah, ia bertanya, jika bangsa Israel menanyakan siapa yang mengutusnya, bagaimana ia harus menjawab? Allah kemudian memperkenalkan Diri-Nya sebagai satu-satunya Allah yang tidak ada yang menyamainya. AKU adalah AKU. Allah tidak bisa dikurung dalam bentuk ciptaan mana pun, bukan dengan yang ada di atas bumi, di bumi dan di bawah bumi. Allah tidak bisa disamakan dengan ciptaan mana pun karena Dia lah Pencipta segala sesuatu. Allah tidak bisa dikurung dalam tempat dan waktu. Allah tidak pernah tidak ada, Ia ada dari selama-lamanya sampai selama-lamanya. Allah menggambarkan Diri-Nya sebagai Allah yang mengasihi umatNya dan setia pada perjanjian-Nya. Allah bukan Allah yang terkurung dalam satu daerah dan satu hal. Allah adalah Allah yang memedulikan umat-Nya dan bukan yang menuntut segala hal dari umat-Nya. Allah yang mengasihi umat-Nya dan bukan yang menuntut dikasihi umat-Nya. Dibebaskan untuk beribadah kepada Allah Hari ke 9 Allah Perjanjian Keluaran 3:13-17 9 Apa Jawabnya Menurutmu siapakah Allah yang engkau kenal selama ini? Bapa kami di sorga,ajar kami mengenal-Mu dengan pengertian yang tepat sehingga kami bisa menjadi umat-Mu yang setia. Dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin. Sepanjang engkau menjadi orang Kristen, dapatkah engkau gambarkan bagaimanakah Allah yang engkau kenal? Pelitaku 33/ Januari 2023 Paraf Orang Tua Paraf Guru Lakukan Doa Jawaban:
Hari ke 10 Allah Pembebas umat-Nya Keluaran 3:17-22 Apa Jawabnya Membayangkan kekuatan Mesir pada jaman itu adalah sungguh menakutkan. Mesir adalah negara yang kaya, kuat dan berkebudayaan tinggi. Jaman itu mereka sudah menguasai perhitungan bangunan untuk membuat piramid dari batu-batu yang besar. Mesir juga menguasai keahlian perang untuk mempertahankan negaranya yang kuat. Maka untukbmembebaskan diri dari perbudakan Mesir adalah hal yang mustahil bagi bangsa Israel jika mereka melakukannya sendiri. Firaun pasti tidak mau membebaskan begitu saja para pekerja paksanya yang sangat ia perlukan untuk pembangunan di Mesir. Maka Allah memberitahukan pada Musa bahwa bukan Musa yang membebaskan bangsa Israel tapi Allah. Bahkah Allah akan membebaskan mereka seperti panglima tentara perang yang memimpin sendiri peperangannya. Bukankah Allah bisa mengirimkan malaikat-Nya untuk berperang? Tapi Allah menyatakan bahwa Diri-Nya sendiri yang akan membebaskan umat-Nya. Allah membebaskan kita dengan hati yang mengasihi dan memedulikan umat-Nya. Inilah Allah kita, sudahkah engkau mengenalNya di dalam Yesus Kristus? Bagaimanakah Allah akan membebaskan umat-Nya? Bapa kami di sorga, kami bersyukur karena tangan-Mu jauh lebih kuat dari pada musuh siapa pun. Lebih kuat dari dosa dan setan. Kami bersyukur Tuhan. Dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin. Sebutkan hal-hal yang masih menakutkanmu? Anak-anak, kita tidak perlu takut lagi karena Pembebas kita pasti menang dan memimpin kita. Paraf Orang Tua Paraf Guru Pelitaku 33/ Januari 2023 Jawaban: Lakukan Doa 10
Bapa kami di sorga,kami bersyukur karena Engkau akan menyertai semua hamba-hamba-Mu yang menjalankan tugas pelayanan yang Engkau berikan. Pimpinlah semua hamba-hamba-Mu Tuhan. Dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin. Hari ke 11 Allah menyertai hamba-Nya Keluaran 4:1-17 11 Musa yang sudah 40 tahun Apa Jawabnya berada di Midian dan hanya menggembalakan kambing domba, pasti merasa tidak percaya diri ketika harus diutus Allah untuk memimpin umat-Nya yang amat banyak itu. Apalagi harus memimpin bangsa yang tidak mudah untuk dipimpin dan sekaligus berhadapan dengan kekuatan Mesir yang besar. Maka Allah memberikan beberapa tanda kepada Musa. Allah tahu Musa sangat takut dan enggan mengerjakan tugas yang berat ini. Allah memberikan beberapa tanda yang menolong Musa untuk percaya bahwa Allah akan memimpin dan menyertainya. Namun setelah beberapa tanda dinyatakan, ketika Musa masih juga enggan pergi menjalankan tugas Allah, maka Allah mulai menegurnya. Anak-anak, Allah akan menyertai dan memimpin tugas yang Allah percayakan pada kita, tapi kita juga harus dengan rela mau belajar beriman dan berjuang menjalankan tugas-tugas-Nya. Allah tentu akan menegur kita ketika kita tidak taat. Sebutkan beberapa tanda yang telah Allah berikan pada Musa? Anak-anak, mari kita doakan para hamba Tuhan di seluruh gereja di Indonesia dan juga pendeta/penginjil di gerejamu. Pelitaku 33/ Januari 2023 Paraf Orang Tua Paraf Guru Lakukan Doa Jawaban:
Hari ke 12 Firaun menolak Allah Keluaran 5:1-11 12 Apa Jawabnya Hal yang bisa diperkirakan sebelumnya adalah Firaun pasti akan menolak permintaan Musa. Firaun tidak mau kehilangan pekerjanya yang jumlahnya begitu banyak. Kehilangan pekerja akan menghambat pembangunan Mesir. Maka Firaun menolak semua permintaan Musa. Firaun tidak peduli bahwa Allah yang mengutus Musa karena Firaun percaya pada agamanya sendiri yang menyembah dewa matahari. Maka Firaun mengeraskan hati. Ia menutup telinganya dari segala macam firman yang disampaikan melalui Musa. Firaun merasa bisa menolak firman Tuhan tapi sebenarnya dialah yang sedang ditolak oleh firman itu sendiri. Kekerasan hati Firaun akhirnya membawanya pada penghukuman. Anak-anak, jangan kira kita bisa tentukan mau atau tidak dengar firman Tuhan. Jangan kira kita bisa menilai mana firman Tuhan yang seru atau yang membosankan. Saat itu kita sebenarnya sedang ditolak oleh Allah dengan tidak memberi kesempatan pada kita untuk lemah lembut menerima firman. Barang siapa menolak firman, sudah tersedia penghakiman Allah baginya. Mengapa Firaun mengeraskan hati? Bapa kami di sorga, tolong berikan kelembutan hati pada kami sehingga ketika kami harus bertobat, kami tidak terus mengeraskan hati. Dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin. Dalam hal apa sajakah engkau masih terus mengeraskan hati dari teguran dan didikan Allah? Paraf Orang Tua Paraf Guru Pelitaku 33/ Januari 2023 Lakukan Doa Jawaban:
12 Hari ke 13 Allah yang Maha Kuasa Keluaran 6:1-12 13 Dalam kisah pembebasan Apa Jawabnya bangsa Israel dari perbudakan Mesir, ada satu kalimat yang begitu indah, yatu di ayat 2 dikatakan bahwa Allah menyatakan diri sebagai Allah yang Maha Kuasa, atau bahasa aslinya adalah El-Shaddai. Nama ini menggambarkan Diri Allah yang penuh dengan rahmat dan berkat yang akan memelihara umat-Nya. Dalam pemanggilan Allah kepada umat-Nya, Ia memastikan bahwa umat-Nya tidak akan terlantar, Ia adalah Sang Sumber Rahmat yang tidak akan kekurangan pemeliharaan bagi umat-Nya. Relasi antara Allah dan umat-Nya adalah relasi kasih dan hormat. Allah mengasihi dan memelihara umat-Nya dan umat Allah mengasihi dan menghormati Allah. Anak-anak, sudahkah kita menyadari setiap kasih dan pemeliharaan Allah? Dan sudahkah kita mengasihi dan mneghormati Allah denagn sepatutnya? Apa arti nama Allah El-Shaddai? Berikan contoh bahwa Allah kita adalah El-Shaddai. Bapa kami di sorga, kami bersyukur karena boleh digabungkan menjadi umat-Mu. Kami begitu bersyukur mengenal Allah seperti Engkau. Dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin. Mari kita hafalkan Keluaran 6 : 6 yang berbunyi demikian : “Aku akan mengangkat kamu menjadi umatKu dan Aku akan menjadi Allahmu, supaya kamu mengetahui, bahwa Akulah, TUHAN, Allahmu.” Pelitaku 33/ Januari 2023 Paraf Orang Tua Paraf Guru Lakukan Doa Jawaban:
Hari ke 14 Allah mengacungkan tangan-Nya terhadap Mesir Keluaran 7:1-13 14 Allah membesarkan hati Musa Apa Jawabnya ketika ia harus menghadap Firaun, Allah menyertai hamba-Nya dalam menjalankan tugas yang berat. Dan ternyata Firaun memang tidak menerima apa yang difirmankan Allah dan bahkan dengan jelas akan menentang rencana-Nya. Hati yang keras seperti ini hanya akan menuntun kepada penghakiman Allah yang keras. Allah akan menggunakan hukuman yang dahsyat untuk menyatakan siapakah Diri-Nya atas orang-orang yang sengaja melawan dan menetang Allah. Orang-orang yang melawan Allah adalah mereka yang belum mengenal-Nya. Mereka pikir Allah adalah salah satu dari dewa-dewa yang bisa dikalahkan kekuatannya dengan dewa mereka. Mereka salah besar. Allah adalah satu-satunya Penguasa langit dan bumi. Ilah-ilah yang mereka sembah adalah berhala yang tidak pernah ada dan mati. Maka Allah menyatakan dengan jelas, betapa matinya dewa mereka dan tidak berdaya melawan kuasa Allah. Maka setelah bagian ini kita akan melihat bagaimana tulah demi tulah adalah penghukuman Allah atas dewa-dewa Mesir. Bagaimanakah Allah mengeluarkan umat-Nya dari Mesir? Bapa kami di sorga, pakailah kami sebagai umat-Mu untuk menyatakan kemuliaan-Mu. Kiranya melalui hidup kami, orang-orang menjadi tahu dan kenal siapakah Engkau. Dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin. Anak-anak, apakah ketika orang lain melihat hidupmu, mereka bisa melihat siapakah Allah yang engkau percaya? Atau malahan mereka mengejek Allah? Paraf Orang Tua Paraf Guru Pelitaku 33/ Januari 2023 Jawaban: Lakukan Doa
14 Hari ke 15 Tulah Pertama : Air menjadi darah 15 Ketika Allah hendak melepaskan Apa Jawabnya umat-Nya dari perbudakan Mesir, Ia melepaskan dengan kekuatan yang besar. Bukan karena kekuatan Mesir yang terlalu kuat tapi karena Allah juga sedang menyatakan bahwa semua dewa Mesir itu bukan siapa-siapa. Dewa-dewa Mesir atau berhala yang mereka pikir sangat kuat dan hidup itu sebetulnya tidak ada. Keberadaan dewa palsu sama sekali tidak menolong kehidupan mereka, malahan keberadaan dewa palsu akan menyengsarakan mereka. Orang Mesir percaya bahwa air sungai Nil adalah darah dewa Osiris. Maka pada tulah pertama, Allah menyatakan bahwa jika mereka percaya bahwa sungai Nil yang mereka percaya sebagai sumber berkat kehidupan mereka adalah darah dewa Osiris, maka Allah membuat sungai Nil benar-benar menjadi darah. Lalu apa yang terjadi? Mereka sama sekali tidak bisa hidup jika air sungai Nil menjadi darah. Dewa palsu menyengsarakan manusia. Namun bukan demikian dengan Allah kita, Allah yang sejati. Mengapa Allah membuat air menjadi darah? Bapa kami di sorga, kami bersyukur bahwa kami boleh percaya pada Allah yang sejati. Allah yang memelihara kami. Dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin. Anak-anak, Allah kita adalah Allah sejati yang memelihara hidup kita. Mari kita mulai hari ini dengan hati yang sangat bersyukur. Pelitaku 33/ Januari 2023 Paraf Orang Tua Paraf Guru Lakukan Doa Jawaban: Keluaran 7:14-25
Hari ke 16 Tulah Kedua : Katak Keluaran 8:1-15 Kebanyakan orang berdoa dan Apa Jawabnya menyembah berhala adalah untuk meminta berkat dan kesuburan. Mereka ingin mendapat banyak anak sebagai simbol berkat, mereka ingin mendapat banyak rejeki dengan lambang di dapur mereka penuh makanan. Maka Allah membuat katak menjadi sangat banyak. Katak adalah dewa kesuburan Mesir. Jika dewa kesuburan itu benar-benar subur dan banyak maka apa yang terjadi dengan kehidupan mereka? Apakah mereka hidup senang karena dewa kesuburan ada di mana-mana? Ternyata tidak. Hidup mereka sangat sengsara. Katak ada di mana-mana, di tempat tidur dan di dapur mereka, persis seperti apa yang mereka percaya bahawa dewa katak membawa kesuburan. Namun mereka sangat tidak bisa hidup seperti itu. Mari baca ayat 3-4. Waaaah.... mengerikan sekali kalau dewa-dewa palsu itu benar-benar ada. Apakah engkau mulai mengerti bahwa dewa palsu tidak ada. Bapa kami di sorga, terima kasih untuk pemeliharaan-Mu. Kami mendapat berkat makanan dan kehidupan keluarga kami dari Allah. Allah memberikan musim dan benih untuk tumbuh. Kami bersyukur memiliki Allah yang hidup. Dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin. Mari kita bersyukur untuk semua pemeliharaan Allah, untuk kesehatan, makanan dan keluarga kita. Jangan menggerutu untuk hal-hal itu ya... Paraf Orang Tua Paraf Guru Pelitaku 33/ Januari 2023 Lakukan Doa Jawaban: 16 Mengapa Allah membuat banyak katak bermunculan?
Hari ke 17 Tulah Ketiga : Nyamuk Keluaran 8:16-19 17 Ketika tulah ketiga ini dijalankan, barulah para ahli Mesir menyadari bahwa mereka tidak dapat menirunya. Seringkali apa yang dikerjakan Allah bisa ditiru si jahat, tapi ada batas tertentu di mana si jahat tidak dapat menyamai Allah. Tentu saja karena Allah pencipta segala sesuatu dan kuasanya melampaui apapun. Mari kita baca ayat 19. Di dalam tulah ketiga inilah mereka mulai menyadari bahwa mereka sedang berhadapan dengan Allah yang jauh melebihi kekuasaan mereka. Banyak orang Kristen yang ternyata juga tidak mengenal Allah dengan baik. Allah itu mengasihi umat-Nya dan akan menghancurkan musuh-Nya. Allah penuh kuasa menuntut kita menghormatiNya dengan sepatutnya. Jangan mempermainkan cinta kasih Allah karena kita perlu belajar menghormati-Nya. Jika orang kafir yang tidak kenal Tuhan bisa melihat betapa menakutkannya kuasa Allah, jangan sampai kita umat-Nya menganggap rendah kuat kuasaNya. Pelitaku 33/ Januari 2023 Paraf Orang Tua Paraf Guru Apa Jawabnya Mengapa Allah membuat banyak nyamuk menyerang mereka? Bapa kami di sorga, ajar kami menyadari kuasa-Mu yang begitu besar. Sehingga kami tidak berani sembarangan hidup di hadapan-Mu. Dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin. Anak-anak, Allah kita adalah Allah yang sangat mengasihi umat-Nya, tapi Allah juga adalah Allah yang penuh kuasa. Mari kita melatih diri sejak kecil untuk menghormati Allah sepanjang hidup kita. Jawaban: Lakukan Doa 16
Bapa kami di sorga, ajar kami peka pada peringatan dan teguran-Mu yang keras. Jangan sampai kami menantang murka Allah. Dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin. Hari ke 18 Tulah Keempat : Lalat pikat Keluaran 8:20-32 18 Allah mendatangkan tulah lalat pikat yang menutupi rumah dan tanah orang Mesir (ayat 21). Ini merupakan penghakiman yang Allah nyatakan pada seluruh Mesir. Mereka menderita dengan sangat hebat. Keadaan tanah mereka menjadi rusak dan keadaan yang sama hanya dipakai untuk menggambarkan keadaan bumi sebelum Allah mengirimkan air bah. Sehingga kita bisa melihat bahwa keadaan ini menandakan penghakiman Allah sudah mendekat. Allah akan menghapuskan yang jahat. Anak-anak, kekerasan hati Firaun dan orang Mesir hanya akan menghasilkan penghakiman Allah dan kerusakan dunia ini. Dosa selalu membawa kerusakan dan manusia masih suka bertahan di dalamnya demi mempertahankan sifatnya yang egois. Anak-anak, ketika ada peringatan yang keras dari Allah, janganlah mempertahankan sifat egois dan kekerasan hatimu. Mari cepat bertobat dan datang padaNya. Mengapa Allah membuat banyak lalat pikat menutupi tanah mereka? Mari kita hafalkan Roma 13:12. Paraf Orang Tua Paraf Guru Pelitaku 33/ Januari 2023 Apa Jawabnya Lakukan Doa Jawaban:
Di Mesir, dewa mereka terdiri dari berbagai macam rupa binatang. Ada yang berkepala burung, berkaki manusia. Ada yang berkepala sapi berkaki manusia dan masih banyak lagi. Dewa-dewa palsu mereka menggambarkan semua yang ada di dalam dunia ciptaan Allah. Maka Allah nantinya setelah membebaskan bangsa Israel, di gunung Sinai Ia berfirman untuk tidak membuat patung menyerupai apapun untuk menggambarkan Allah. Allah itu Pencipta, Dia tidak bisa digambarkan dengan ciptaan apapun. Maka di tulah kali ini, Allah mengalahkan banyak dewa palsu Mesir dengan mendatangkan penyakit sampar pada ternak mereka. Ini membuktikan bahwa dewa-dewa palsu mereka tidak bisa melawan Allah. Mereka semua mati. Di tengah tulah yang besar ini, Alalh memelihara umatNya, di wilayah bangsa Israel, tidak ada satupun ternak mereka yang mati. Allah memberikan pembedaan bahwa hidup menyembah berhala akan berujung pada kematian, dan hidup menyembah Allah akan dipelihara-Nya. Mari kita baca Kolose 1:15–19. Mengapa Allah membuat penyakit sampar para ternak? 18 Hari ke 19 Tulah Kelima : Penyakit sampar pada ternak Keluaran 9:1-7 19 Apa Jawabnya Bapa kami di sorga, ajar kami percaya dan menyembah Allah Sang Pencipta, Allah yang tidak bisa kami lihat tapi telah menyatakan Diri di dalam Tuhan Yesus Kristus. Terima kasih Tuhan. Dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin. Pelitaku 33/ Januari 2023 Paraf Orang Tua Paraf Guru Lakukan Doa Jawaban:
Para pemimpin agama Mesir biasa menaburkan abu ke atas untuk menyatakan berkat bagi mereka. Tapi tidak pernah ada dewa palsu yang mendatangkan berkat. Maka tulah keenam ini Allah membuat berkat yang mereka percaya itu mendatangkan malapetaka, abu yang terhambur di udara ketika kena ke kulit bukan mendatangkan berkat tapi mendatangkan barah. Debu itu menjadi penyakit kulit pada manusia dan binatang sehingga mereka menderita sekali. Banyak orang mau mendapat berkat dan uang lewat datang kepada dukun atau memberi sesaji pada dewa-dewa palsu. Mereka pikir dengan menyembah dewa palsu maka mereka mendapat banyak uang. Ada orang yang mau cepat mendapat uang malahan jadi mudah tertipu pada orang-orang yang mengaku bisa menggandakan uang. Alkitab sudah sejak lama menyatakan bahwa dewa palsu, semua yang disembah selain Allah akan mendatangkan kecelakaan pada akhirnya. Allah memberikan berkat dengan menyertai semua pekerjaan tangn kita, menuntun dengan hikmat-Nya sehingga apa yang kita kerjakan mendatangkan Allah. Allah tidak pernah memakai jalan pintas. Hari ke 20 Tulah Keenam : Barah Keluaran 9:8-12 20 Apa Jawabnya 1. Mengapa Allah menimbulkan barah pada kulit mereka? Bapa kami di sorga, kami bersyukur karena Engkau tidak membuat kami suka jalan pintas. Engkau mau kami rajin bekerja dan bersandar pada Allah. Dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin. Anak-anak, mari latih dirimu rajin belajar dan rajin kerjakan tugas di rumah, karena dengan cara inilah Allah melatihmu untuk kelak ketika besar engkau dapat mengerjakan banyak hal untuk Tuhan dan menjadi berkat bagi banyak orang. Paraf Orang Tua Paraf Guru Pelitaku 33/ Januari 2023 Lakukan Doa Jawaban:
Hari ke 21 Tulah Ketujuh : Hujan es Keluaran 9:13-35 21 Selain menyembah dewa-dewa Apa Jawabnya palsu di bumi, bangsa Mesir juga terkenal sebagai bangsa yang sangat maju ilmu perbintangannya. Satu sisi mereka bisa membaca tanda-tanda langit untuk menunjukan arah angin dan musim-musim tertentu sehingga mereka tahu kapan waktu menabur benih dan kapan menuai. Tapi di sisi lain, mereka percaya bahwa semua benda-benda langit adalah dewa. Maka Allah membuat bahwa dewa-dewa mereka di langit bukan mendatangkan berkat pada mereka malahan mendatangkan hujan es yang membunuh semua ternak dan tanaman mereka (ayat 25) . Bangsa Mesir menderita kekalahan yang besar dan mereka masih belum juga bertobat, mereka masih terus mengeraskan hati. Anak-anak, mari kita belajar bertobat jika sudah ada peringatan dari Alalh berkali-kali. Jangan terus keras kepala dan keras hati. 1. Mengapa Allah menurunkan hujan es? Bapa kami di sorga, tolong kami untuk peka dan cepat bertobat jika sudah ada peringatan dari-Mu selama bekalikali. Jangan sampai hidup kami sia-sia di dalam kekerasan hati kami. Dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin. Anak-anak, berdoalah agar Allah memebrika hati yang lembut untuk mendengar teguran dari firman Tuhan yang sering dinyatakan lewat teguran orang tua dan guru kita. Pelitaku 33/ Januari 2023 Jawaban: Paraf Orang Tua Paraf Guru Lakukan Doa
Hari ke 22 Tulah Kedelapan : Belalang Keluaran 10:1-20 22 Tulah yang Allah kirimkan makin Apa Jawabnya hari makin berat, karena Firaun dan orang Mesir makin hari makin keras hatinya. Kisah tentang bagaimana Allah membebaskan umat-Nya dengan tangan yang kuat dari Mesir menjadi cerita iman yang turun temurun dikisahkan. Umat Allah harus mengenal siapakah Allah dan apa yang dikerjakan Allah. Selain orang Mesir diajarkan untuk tahu siapakah Allah yang sejati, Allah juga bermaksud mengajar umat-Nya untuk juga mengenal siapakah Allah yang mereka sembah. Allah yang meminta supaya mereka beribadah kepada-Nya adalah yang yang patut menerima segala pujian dan hormat. Allah mau umat-Nya beribadah bukan karena terpaksa dan tidak tahu sebabnya. Allah mau kita beribadah kepadaNya dengan hati yang mengasihi sekaligus menghormati Dia. Dan ketika kita bertumbuh dalam iman mengenal Dia, kita punya kewajiban untuk memperkenalkan Allah yang kita percaya kepada generasi selanjutnya. 1. Mengapa Allah mengirimkan begitu banyak belalang? Bapa kami di sorga, kiranya FirmanMu terus mengikis kekerasan hati kami. Tolong kami berespons dengan tepat pada setiap firman yang kami dengar. Dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin. Mari kita doakan orang-orang yang masih berani menghina Allah dan mengeraskan hati terhadap pemberitaan Injil. Doakan agar Allah masih memberi kesempatan untuk mereka bertobat. Paraf Orang Tua Paraf Guru Pelitaku 33/ Januari 2023 Lakukan Doa Jawaban:
Setelah mengalami delapan tulah sebelumnya, ternyata baik Firaun maupun orang Mesir tidak sadar juga. Mereka terus mengeraskan hati dan kali ini Allah benar-benar menghajar dewa utama mereka yaitu dewa Ra. Mereka percaya pada dewa matahari sebagai dewa utama mereka. Mereka tidak tahu bahwa Allah lah yang menciptakan matahari, mereka tidak mau percaya dan memilih mempercayai kebohongan agama mereka sendiri. Maka Allah menyatakan dengan jelas bahwa dewa utama mereka, yaitu dewa matahari sama sekali tidak bisa bertahan melawan Allah. Allah mendatangkan gelap gulita yang dahsyat, bukan gelap seperti gelap kalau kita mati lampu, tapi gelap yang mengerikan. Bacalah ayat 22 – 23. Barulah pada tulah ini orang Mesir mulai merasakan kesulitan besar. Firaun mulai menyadari bahwa ia harus ijinkan bangsa Israel pergi. Firaun bukan bertobat, tapi ia hanya sedang mengalami kesulitan yang besar maka ia menyuruh bangsa Israel pergi karena kesal. Anak-anak, pertobatan sejati bukan karena sudah ketimpa batunya atau karena kita sudah merasakan sulitnya akibat dosa. Tapi pertobatan sejati adalah karena kita mengenal Allah dan tahu bahwa kita telah bersalah kepada-Nya dan berubah. Tulah Kedelapan : Belalang 22 Hari ke 23 Tulah Kesembilan : Gelap Gulita Keluaran 10:21-29 23 Apa Jawabnya 1. Mengapa Allah mendatangkan gelap yang pekat? Bapa kami di sorga, ajar kami bertobat dengan pertobatan sejati. Bukan karena kami sudah mengalami banyak kesulitan tapi karena kami mau kembali kepada-Mu. Dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin. Mari kita baca Yohanes 8:12. Pelitaku 33/ Januari 2023 Paraf Orang Tua Paraf Guru Lakukan Doa Jawaban:
Hari ke 24 Tulah Kesepuluh : Anak Sulung mati Keluaran 11:1-9, 12 ; 29-30 24 Tulah ini adalah tulang penghabisan. Selain Allah menyatakan kemenangan pada dewa utama mereka yaitu dewa matahari dengan mendatangkan gelap yang pekat. Kali ini Allah menyatakan bahwa keturunan dewa yang mereka percaya yaitu anak sulung Firaun juga dikalahkan. Firaun dipercaya sebagai anak dewa dan anak sulung Firaun adalah putra mahkota yang akan melanjutkan kejayaan ayahnya. Maka pada tulah kesepuluh ini Allah menyatakan bahwa semua dewa palsu dan keturunannya tidak bertahan melawan Allah. Ketika Allah mengutus Musa menghadap Firaun, mereka tidak juga percaya bahwa Allah akan mendatangkan tulah yang telah Ia firmankan. Mari kita baca Keluaran 11:9–10. Di sini kita melihat kembali bahwa kekerasan hati manusia benar-benar mendatangkan murka Allah. Jangan pernah pikir bahwa kita bisa menolak Allah karena di saat itulah kita yang sedang ditolak Allah. Bapa kami di sorga, terima kasih karena kami mengenal Allah yang sejati. Allah yang menciptakan langit dan bumi, Allah yang rela menebus dan membebaskan kami dari dosa. Dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin. Anak-anak, mari kita bersyukur atas iman yang sejati pada Allah yang sejati. Doakanlah teman/keluargamu yang belum percaya pada Tuhan Yesus. Paraf Orang Tua Paraf Guru Apa Jawabnya 1. Mengapa Allah menghukum semua anak sulung dengan kematian? Pelitaku 33/ Januari 2023 Lakukan Doa Jawaban:
Setelah Musa dan Harun memberitahukan tulah kesepuluh pada Firaun, mereka mendapatkan firman Tuhan untuk mempersiapkan sebuah perayaan besar yang amat penting bagi umat Allah. Hari pembebasan sudah dekat. Allah sudah memberitahukan kepada Musa bahwa Ia akan mendatangkan tulah di Mesir. Hari itu seluruh anak sulung akan dimatikan oleh Allah. Tapi di daerah Israel, tidak akan dilanda kematian, bukan karena mereka lebih baik atau lebih suci dari orang Mesir. Tapi karena Allah sudah memberitahukan bahwa mereka harus melaburkan darah anak domba di ambang pintu mereka dan Allah akan melewatkan mereka dari tulah itu. Mari kita baca kembali ayat 21 – 23. Anak-anak, umat Allah adalah orang-orang yang mendapatkan anugerah Allah untuk menjadi umat-Nya, bukan karena kita lebih baik dari yang lain tapi karena kita mendapatkan anugerah-Nya semata-mata. Maka setelah kita menerima anugerah-Nya, kita mulai berjuang hidup taat dan kudus di hadapan Allah. 24 Hari ke 25 Paskah Keluaran 12:1-28 25 Mari kita baca kembali Keluaran 12:24–27. Apa Jawabnya Apakah yang harus dipersiapkan untuk merayakan Paskah? Bapa kami di sorga, Paskah adalah hari yang penting bagi kami. Allah rela melewatkan kami dari penghukuman karena Allah memang mau mengampuni kami. Kami sungguh tidak layak menerimanya. Oleh karena itu, kami bersyukur. Dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin. Pelitaku 33/ Januari 2023 Paraf Orang Tua Paraf Guru Lakukan Doa Jawaban:
Hari ke 26 Permulaan baru Keluaran 12:2 26 Apa Jawabnya Apakah yang menjadi tanda permulaan yang baru? Orang dunia merayakan tahun baru sebagai babak yang baru. Ada lagi yang merayakan ulang tahun sebagai babak yang baru. Tapi Alkitab mengajar kepada kita bahwa babak yang baru dalam hidup kita yang paling penting adalah saat kita dibebaskan dari perbudakan dosa, yaitu saat kita percaya Tuhan Yesus dan diampuni dosanya oleh Allah. Kita diperdamaikan kepada Allah dan mendapatkan hidup yang baru. Apakah hidup yang baru itu? Hidup babak baru di mana hidup kita didedikasikan untuk beribadah pada Allah, mengutamakan dan mengasihi Dia. Kristus lah yang telah menanggung hukuman dosa kita, Kristus membebaskan kita supaya kita bebas hidup untuk Tuhan. Kristus membebaskan kita supaya kita bebas dari dosa dan semua godaannya. Kristus membebaskan kita supaya kita bebas menaati dan mengasihiNya. Inilah permulaan baru yang amat penting dalam hidup kita, umat Allah. Ketika Allah mengampuni dosa kita di dalam Kristus, maka kita adalah manusia baru. Kita memulai hidup yang baru di dalam Tuhan sehingga semua dosa, hati dan hidup yang lama sudah ditinggalkan. Di dalam Tuhan tidak ada kata terlambat, yang ada adalah kita berjuang di dalam hiduo yang baru ini. Mari kita baca 2 Korintus 5 : 17. Apa yang disebut sebagai permulaan yang baru? Bapa di sorga, terima kasih karena di dalam Tuhan tidak ada kata terlambat, saya sudah mendapat kesempatan baru di dalam Kristus. Terima kasih sudah mengampuni dosa saya dan saya mendapat hidup yang baru. Pimpinlah saya, Tuhan Dalam nama Tuhan Yesus, saya berdoa. Amin. Mari kita hafalkan Efesus 2:10. Paraf Orang Tua Paraf Guru Jawaban: Pelitaku 33/ Januari 2023 Doa Lakukan
Allah sudah berfirman bahwa bangsa Israel akan dibebaskan dari Mesir. Dan Allah sudah mengirimkan beberapa tulah yang dahsyat untuk menghancurkan semua berhala Mesir dan umat Allah bisa melihat bahwa hanya ada satu Allah yang sejati. Dan pada tulah terakhir Allah melepaskan umat-Nya lewat lambang darah anak domba yang dilaburkan di ambang pintu. Ini adalah lambang yang penting bagi umat Allah. Mereka bisa lepas dari kematian karena ada anak domba Paskah yang dikorbankan. Allah menyelamatkan umat-Nya dengan tangan yang teracung dan juga hati yang siap berkorban. Allah melepaskan umat-Nya dengan kesungguhan. Bukan karena Allah Maha kuasa maka Ia dengan ringan bisa melakukan ini itu. Tapi Allah membebaskan umat-Nya dengan sebuah persiapan yang serius dan berharap umat-Nya dengan serius juga berespons pada Allah. Anak-anak, selama ini bagaimana responsmu pada anugerah keselamatan Allah? Apakah engkau anggap itu hal biasa yang boleh ada dan boleh tidak ada? Permulaan baru 26 Hari ke 27 Anak Domba Paskah Keluaran 12:3-11 Pelitaku 33/ Januari 2023 27 Paraf Orang Tua Paraf Guru Lakukan Doa Bapa kami di sorga, kami bersyukur karena bisa mengenal Tuhan Yesus dan berita Injil. Dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin. Anak-anak, menurutmu siapakah Tuhan Yesus bagimu? Tuliskanlah dalam beberapa kalimat yang tepat. Apa Jawabnya Bacalah Yohanes 1 : 29. Siapakah anak domba yang dimaksudkan oleh Yohanes Pembaptis? Jawaban:
Anak-anak, ketika Tuhan Yesus menggenapkan apa yang terjadi saat Allah membebaskan umat-Nya dari Mesir ini, ternyata waktunya adalah sama yaitu waktu perayaan Paskah. Kristus adalah anak domba Allah yang akan menghapus dan menanggung dosa dunia. Ia sudah dipersiapkan sebelumnya dalam rencana kekal Allah. Ia datang di saat yang tepat setelah semua rencana Allah matang pada waktu-Nya. Bagaikan anak domba yang dikorbankan dan umat Allah tidak menerima tulah. Maka hal itu jugalah yang terjadi pada kita. Kristus rela berkorban dan menderita untuk menanggung dosamu dan dosaku, di atas kayu salib dengan menerima murka Allah. Sehingga engkau dan saya diampuni dosanya, dilewatkan dari penghukuman Allah dan diberikan hidup yang baru. Sudahkah engkau menyadari betapa besar dan agungnya rencana penebusan Allah bagi umat-Nya? Hari ke 28 Kristus menanggung hukuman kita Keluaran 12:12-15 Apa Jawabnya Apakah yang dilakukan Kristus di kayu salib? Bapa kami di sorga, bahkan dosa kami sendiri tidak dapat kami tanggung. Kami tidak bisa menebusnya dengan apapun juga. Oleh karena itu hanya kemurahan anugerah-Mu saja yang mampu menanggungnya. Terima kasih Tuhan. Dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin. Mari kita doakan pemberitaan Injil di Indonesia, baik secara pribadi maupun melalui kebaktian besar, lewat siaran radio maupun traktat yang dibagikan di jalan-jalan. Kiranya Allah menyertai semua orang yang memberitakan Injil. Paraf Orang Tua Paraf Guru Pelitaku 33/ Januari 2023 Lakukan Doa 286
28 Anak-anak, apakah harapanmu setelah menajdi orang Kristen yang sudah dibebaskan dari dosa? Apakah kita berharap hidup akan tenang dan lancar, penuh kemakmuran dan kemudahan? Itu harapan yang salah. Mari kita perhatikan bacaan kita. Allah ternyata menuntun umatNya melalui jalan yang bukan paling mudah. Allah menuntun umat-Nya melalui jalan yang kelihatannya lebih sulit. Tapi justru itulah Allah melatih kita yang adalah umat-Nya. Allah tidak akan memanjakan umat-Nya. Allah melatih kita menjadi umat yang selalu bergantung dan bersandar pada-Nya. Sangat mudah untuk kita menggeser posisi Allah dalam hati dan hidup kita. Sangat mudah kita untuk melupakan pengorbanan dan kasih Allah. Maka Allah membentuk dan melatih kita. Dalam bacaan kita, Allah memimpin umat-Nya yang sedang melalui jalan yang sukar, tapi Allah tidak meninggalkan. Ia memimpin dengan tiang awan di siang hari dan tiang api di malam hari. Coba perhatikan apa yang Allah sedang latih dalam hidupmu melalui keadaan yang sulit. Perhatikan apa yang Allah mau engkau lakukan. Taat dan setialah, maka engkau akan melihat Allah sedang memimpin hidupmu langkah demi langkah. 26 Hari ke 29 Allah menuntun umat-Nya Keluaran 13:17-22 Pelitaku 33/ Januari 2023 29 Paraf Orang Tua Paraf Guru Lakukan Doa Bapa kami di sorga, siapkanlah hati kami mengikuti pimpinan-Mu. Ajar kami percaya kepada-Mu bahwa Engkau akan selalu menyertai kami di mana pun dan dalam keadaan apapun. Dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin. Apakah engkau mau hidupmu dipimpin Tuhan? Hanya satu hal yang perlu engkau siapkan, yaitu hati yang taat dan rela mengikuti Allah. Apa Jawabnya Apakah yang harus kita siapkan untuk hidup kita dipimpin Tuhan? Jawaban:
Ketika bangsa Israel sampai di ujung pantai, mereka tidak melihat jalan keluar karena mereka sampai di tepi air dan pasukan Mesir sudah bergerak mengejar mereka. Apa yang Allah rencanakan dan tunjukan pada mereka? Allah mendatangkan angin yang membelah air Laut Merah menjadi dua dan ada daerah kering di mana mereka bisa menyeberang. Jaman itu, laut atau sungai yang besar menjadi lambang kekuatan jahat yang begitu kuat dan menghancurkan. Maka ketika bangsa Israel terpojok ke arah laut, mereka menjadi sangat kuatir dan takut. Tapi Allah itu lebih berkuasa dari kekuatan jahat manapun. Sehingga peristiwa ini juga sekaligus menunjukkan bahwa selain Allah sudah mengalahkan semua dewa palsu Mesir. Allah pun berkuasa atas semua kekuatan jahat manapun. Maka Allah membelah Laut Merah dan menuntun umat-Nya. Anak-anak, ketika hidupmu sampai suatu saat yang buntu, maka berdoalah supaya Allah mencelikkan mata rohanimu untuk dapat melihat dan makin mengenal siapakah Dia sehingga engkau bisa melihat apa yang sedang Allah kerjakan. Hari ke 30 Allah membebaskan umat-Nya Keluaran 14:15-31 Pelitaku 33/ Januari 2023 Apa Jawabnya Apakah yang dilakukan Allah untuk membebaskan umat-Nya pada waktu keluar dari Mesir? Bapa kami di sorga, kami mungkin tidak lagi menyaksikan Laut Merah yang terbelah, tapi kami percaya bahwa Allah yang sama terus menyertai kami. Kami bersyukur dan menjadi tidak takut. Dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin. Anak-anak, dengan Allah yang demikian dahsyat menyertai kita, apakah kita berani malas-malasan dan takut ini itu? Paraf Orang Tua Paraf Guru Lakukan Doa Jawaban: 30
30 Betapa bersyukurnya Allah telah membebaskan umat-Nya. Dapatkah engkau bayangkan betapa terkejutnya seluruh bangsa Israel saat itu. Mereka tidak pernah menyangka akan terbebas dari tangan kekuasaan Mesir yang kuat. Mereka tidak pernah membayangkan bahwa Mesir dihajar dengan demikian hebatnya. Mereka tidak pernah membayangkan bahwa Allah akan membelah Laut Merah untuk mereka lewati. Mereka tidak pernah membayangkan bahwa semua pasukan Mesir akan ditutup oleh air. Mereka sangat bersyukur sudah melihat dan mengalami pekerjaan Allah yang besar. Sekarang kita mungkin tidak pernah melihat peristiwa yang sama tapi Allah yang sama telah membebaskan kita dari tirani terbesar yaitu tirani kuasa dosa. Dosa yang amat mengerikan sudah dikalahkan oleh Kristus. dan Allah yang sama memimpin hidup kita. Mungkin kita tidak lagi melihat tiang awan dan tiang api, tapi kita melihat firman Tuhan tertulis dengan lengkap dalam Alkitab. Betapa menakjubkannya pembebasan Allah! Hari ke 31 Bersyukur untuk pembebasan-Nya Keluaran 15:1-18 Pelitaku 33/ Januari 2023 31 Paraf Orang Tua Paraf Guru Lakukan Doa Bapa kami di sorga, kami bersyukur karena Engkau sudah membebaskan kami dari ikatan dosa dan menuntun hidup kami hari ke hari sampai kami kelak berjumpa dengan Kristus. Terima kasih Tuhan. Dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin. Anak-anak, untuk hal apa sajakah engkau mengucap syukur? Sebutkan beberapa hal yang penting. Apa Jawabnya 1. Untuk hal apa saja Musa mengucapkan syukur? Sebutkan beberapa hal. Jawaban: