SENANDUNG
ASA
Kumpulan Puisi Anak
Binsa
SENANDUNG
ASA
Kumpulan Puisi Anak
Binsa
SENANDUNG ASA
Kumpulan Puisi Anak
Cetakan : November, 2021
Ukuran : 13 cm x 19 cm; Hal: vi + 30
Penulis:
Anjumi Zahro Rosyda, dkk.
Penanggung Jawab:
Kepala SD Negeri 1 Binangun
Penyunting:
Kurnia Novita Sari
Indri Istiani
Nur Laela
Penerbit:
Binsa (SD Negeri 1 Binangun)
ii
Kata Pengantar
Kepala SD Negeri 1 Binangun
Buku berjudul Senandung Asa: Kumpulan Puisi Anak
merupakan hasil kompilasi puisi karya murid kelas IV-VI SD
Negeri 1 Binangun. Tim komunitas menyeleksi karya tiga
puluh puisi murid yang kami anggap menginspirasi. Alhasil,
terciptalah buku kumpulan puisi anak yang diharapkan apa
yang disajikan di dalam buku ini menginspirasi murid
sekolah dasar lain yang ingin berkarya.
Atas nama SD Negeri 1 Binangun kami mengucapkan
terima kasih kepada seluruh tim kerja komunitas, baik
penggagas, penulis, penyunting, maupun panitia penerbitan
sehingga buku ini layak dibaca oleh khalayak (masyarakat).
Kami yakin bahwa tak ada satu pun kerja yang sempurna.
Oleh karena itu kehadiran buku ini terbuka bagi kritik dan
saran. Kami berharap buku ini dapat membuka cakrawala
hidup dan pikiran kita.
Binangun, November 2021
Darino, S.Pd.SD
iii
Catatan Penyunting
Dunia anak merupakan masa bermain dan bercanda.
Biarlah anak-anak tumbuh dengan subur dan mekar, tetapi
tetap mengakar pada budayanya sendiri. Bebaskan anak-
anak membaca dan menulis dengan kreativitas dan imajinasi
dalam dunia anak-anak yang sesungguhnya.
Langkah yang ditempuh SD Negeri 1 Binangun untuk
mendokumentasikan karya puisi dalam bentuk buku ini
bertujuan meningkatkan kemampuan literasi murid dalam
hal menulis. Selain itu, kami ingin menumbuhkan kebanggaan
pada diri murid bahwa mereka mampu menghasilkan sebuah
karya yang bisa dinikmati orang lain.
Setelah puisi terkumpul, tim komunitas membaca dan
mencermati isi setiap puisi. Dari semua puisi yang
terkumpul, kami memilih 30 puisi yang menurut kami sesuai
dengan pemikiran anak serta menginspirasi.
Salam dan bahagia,
Kurnia Novita Sari
Indri Istiani
Nur Laela
iv
Daftar Isi
Kata Pengantar Kepala SD Negeri 1 Binangun ........................ iii
Catatan Penyunting ............................................................................ iv
Daftar Isi ................................................................................................... v
Matahari ................................................................................................... 1
Belajar dari Rumah .............................................................................. 2
Alam yang Indah ................................................................................... 3
Tanaman Bunga .................................................................................... 4
Ibuku ......................................................................................................... 5
Lingkungan Tempat Tinggalku ...................................................... 6
Indonesiaku ............................................................................................ 7
Keindahan Alam ................................................................................... 8
Rindu ......................................................................................................... 9
Virus Corona ......................................................................................... 10
Negeriku Indonesia ............................................................................ 11
Untukmu Sahabat ............................................................................... 12
Bersih itu Sehat ................................................................................... 13
Bangkitlah Indonesiaku ................................................................... 14
Indonesiaku ........................................................................................... 15
Indonesiaku ........................................................................................... 16
Tanah Air Indonesia ........................................................................... 17
Indonesiaku ........................................................................................... 18
Indonesiaku ........................................................................................... 19
Ibu .............................................................................................................. 20
Pertahanan Bela Negara ................................................................... 21
Indonesia ................................................................................................ 22
Indonesia Negeriku ............................................................................ 23
v
Cita-Citaku ............................................................................................. 24
Alam Sekitar .......................................................................................... 25
Kelinci ...................................................................................................... 26
Sekolahku ............................................................................................... 27
Desaku ...................................................................................................... 28
Al-Qur'an Kitabku ............................................................................... 29
Cita-Citaku ............................................................................................. 30
vi
Matahari
Anjumi Zahro Rosyda
Oh matahari
Engkau bersinar
Di waktu pagi
Engkau bersinar cerah di waktu siang
Oh matahari
Engkau sungguh bermanfaat
Dalam kehidupan
Banyak orang
Oh matahari
Karena engkau matahari
Bunga-bunga mekar di pagi hari
Semerbak mewangi
Terima kasih matahari
Engkau sangat bermanfaat
Bagi banyak orang
I love you matahari
1
Belajar dari Rumah
Asifa Khoerunnisa
Matahari terbit degan ceria
Tapi hatiku tidak ceria
Awalnya saya suka belajar di rumah
Sekarang saya tidak suka, dan membosankan
Sekarang dunia sudah berbeda
Tidak seperti dulu lagi
Pada awalnya belajar dari mana saja
Sekarang di rumah saja
Setiap hari selalu di rumah
Tidak ada teman untuk belajar
Tidak ada teman yang kuajak bercanda
Tapi saya tidak akan menyerah
Saya berusaha melawan kejenuhan
Tetap semangat
Tetap berjuang
Jangan pernah mengenal lelah
2
Alam yang Indah
Nanda Surya Pratama
Gunung tinggi di atas tanah
Berkabut putih dan cerah
Udara sejuk di pagi hari
Sawah hijau nan luas
Air di danau sangat sejuk
Embun pagi jatuh di daun
Air terjun sangat dingin
Dan embun sore yang sejuk
Air biru mewarnai pantai
Udara pagi sangat sejuk
Di pantai ada tempat penyu
Dan laut yang sangat luas
Matahari yang hangat
Menyinari lingkungan alam
Sinar matahari sangat baik bagi tubuh
Membuat hari tampak cerah
3
Tanaman Bunga
Ida Sudaryati
Tanaman bungaku
Bila kupandang
Hati pun senang
Tanamanku cantik
Tanaman bungaku
Kau sangat menarik
Di pagi hari
Kau selalu cantik
Kupandang dengan senyuman
Indah tak terlupakan
Bungaku yang sangat indah
Dan mempesona
Oh angin dari segala rindu
Mampirlah ke tamanku
Sebarlah harum bungaku
Ke segala penjuru
4
Ibuku
Arjuna
Ibuku...
Kaulah ibuku
Kaulah pahlawanku
Ibu...
Kau telah melahirkanku
kau telah membesarkanku
Memberiku cinta dan kasih sayang
Ibuku...
Pagi, siang, sore hingga malam
Kau merawatku tanpa rasa lelah
Kau mengajarkanku banyak hal kebaikan
Ibu...
Terima kasih atas semua jasamu
Yang telah membesarkan dan mendidikku
Hingga aku menjadi anak yang berguna
Aku sungguh menyayangimu
5
Lingkungan Tempat Tinggalku
Selin Maida Angelina
Rumahku
Tempat tinggalku
Di lingkunganku banyak tumbuhan
Ada bermacam-macam tumbuhan
Burung berkicau di pagi hari
Suara yang merdu
Sungguh indah ketika dipandang
Lingkungan asri cita-citaku
Aku pun senang memandang
Kupu-kupu berterbangan
Di atas bunga yang indah
Lingkunganku terlihat amat asri
Tanaman tumbuh dengan subur
Bunga-bunga bermekaran
Lingkunganku berwarna-warni
Tersiram oleh hujan rintik-rintik
6
Indonesia
Ferdi Irawan
Indonesia negara yang kucinta
Dan aku banggakan
Indonesia mempunyai keragaman
Dan budaya yang sangat indah
Indonesia tanah airku
Tempat kelahiranku
Aku bangga negara Indonesia
Aku bangga pada pahlawan yang telah berjuang
Untuk kemerdekaan Indonesia
Jasa-jasamu akan kukenang
Sampai akhir hayatku
Terima kasih kepada pahlawan
Terima kasih pahlawan
Berkat kerja kerasmu
Indonesia bisa merdeka
Merdeka tanah airku
7
Keindahan Alam
Gibran Listiana Piont
Alamku yang indah dan sejuk
Bukit yang tinggi dan menjulang
Tak puas aku memandang
Alam yang harus kita jaga
Hutan janganlah kita gunduli
Pepohonan di gunung
Membuat kesejukan di pagi hari
Matahari yang menyinari bumi
Laut yang luas dan indah
Janganlah kita kotori
Laut yang bersih dan jernih
Air adalah sumber kehidupan
Janganlah kau hamburkan air
Kita harus berhemat
Untuk masa depan
Jangan membuang makanan
8
Rindu
Muhammad Rizky
Aku rindu sahabatku
Tentang bagaimana kita bertemu
Bersama sang angin lalu
Di kala senja kelabu
Aku rindu sahabatku
Tentang bagaimana kita bersatu
Di kala suka dan duka
Walau petir gemuruh
Aku rindu sahabatku
Tentang bagaimana kita berpisah
mencapai impian dan cita-cita
Sampai saatnya kita melupa
Momen kecil yang kita cipta
Tapi kerinduan itu tak berguna
Kamu telah pergi entah ke mana
Menyisakan luka di sanubari
9
Virus Corona
Jennie Rachma Indrianti
Corona oh corona
Pergi saja dari hidupku
Aku bosan di rumah
Aku rindu teman-temanku
Banyak tugas menumpuk
Sehingga aku merasa pusing
Tolonglah kamu pergi
Jangan ganggu hidupku lagi
Aku tak sanggup bila seperti ini
Aku rindu kawan-kawanku
Aku rindu makanan di kantin sekolahku
Dan aku rindu tugas dari guruku
Tolong kamu pergi
Aku ingin hidup kembali normal
Tolong jangan membuat kami resah
Kami ingin hidup nyaman tanpa ada kamu
10
Negeriku Indonesia
Marisa Leni Karelina
Negeriku Indonesia
Negeri yang beraneka ragam
Dengan pulau-pulau yang indah
Dengan suku yang beraneka ragam
Negeriku Indonesia
Negeri yang sangat kucinta
Dengan rumah adat yang beraneka
Masyarakat yang ramah-ramah
Nusantara, Indonesiaku
Sebuah bangsa di mana aku dibesarkan
Indonesia negeri tumpah darahku
Tanah airku Indonesia, negeri tercinta
Indonesiaku
Dirimu negeri yang tercipta begitu indah
Hamparan sawah yang terbentang luas
Kekayaan alammu tak pernah habis
11
Untukmu Sahabat
Lailatuz Zahrona
Sahabat sejatiku
Janganlah kau lupakan aku
Walau langkahmu menjauh dariku
Aku akan mencoba mengerti itu
Sahabat sejatiku
Walau tak selamanya kita bersatu
Kan ku simpan dalam kalbu
Semua kenangan dan juga wajahmu
Sahabat sejati
Tak akan pernah ingkar janji
Walau apa pun yang terjadi
Semoga kau tetap di hati
12
Bersih Itu Sehat
Anissa Salsabila
Hari telah tiba
Warga kampung bekerja bakti semua
Membersihkan lingkungan rumah
Agar bersih dan indah
Bersih itu sehat
Bersihkan makanan minuman
Bersihkan badan
Juga pakaian serta lingkungan
Ayo makan
Jagalah selalu kebersihan
Agar badanmu selalu sehat
Menyongsong masa depan dengan gemilang
13
Bangkitlah Indonesiaku
Salsabila Cantik Diandra
Bangkitlah Indonesiaku
Bangkitlah dari nestapa
Bangkitlah dari penyakit yang melanda
Susah tiada tara
Corona,
Engkau telah merenggut negeriku Indonesia
Tak ada negeri sehebat dirimu
Tak ada selembut hatimu
Tak ada negeri
Sejuta jiwa ragamu
Bangkitlah Indonesiaku
Penuh perjuangan penuh pengorbanan
Indonesiaku
Melawan virus yang ganas luar biasa
Berawal dari tangisan duka
Akan berakhir menjadi air mata bahagia
14
Indonesiaku
Yumna Halimatuz Zahro
Indonesiaku
Indahnya negeriku
Di sini lahir mayangku
Dan diriku
Indonesia
Beragam budaya
Sumatra hingga Papua
Digaris khatulistiwa
Indonesia yang kucinta
Tetaplah jaya
Kan ku jaga
Segenap jiwa
15
Indonesiaku
Nevi Hidayatunna'imah
Indonesia tanah kelahiranku
Indonesia tempatku menuntut ilmu
Engkau adalah negeri tempatku mengabdi
Di situ aku berjanji
Kuperjuangkan jiwa dan ragaku
Demi kemajuan dan kemakmuran negeriku
Meskipun saat ini
Indonesia sedang dilanda pandemi
Tapi percayalah
Indonesiaku akan bangkit kembali
Semangatlah negeriku
Semangatlah Indonesiaku
Indonesia bangsaku
Indonesia pasti kuat
Indonesia akan hebat
Indonesia pasti jaya selamanya
16
Tanah Air Indonesiaku
Hamdan Alif Fatan
Tempatku untuk kembali
Di sini tempatku akan kembali
Di sini pula aku akan kembali
Sebuah negeri
Yang dikatakan orang sangat damai
Penduduk yang ramah dan budaya beragam
Indonesiaku tetaplah jaya
Jadilah negeri yang hebat
17
Indonesiaku
As Syifa Kunisa Zahra
Semangat para pejuang dahulu
Membuat semangatku untuk belajar lebih giat
Setiap bimbingan dari guru
Selalu aku ingat
Perjuanganku akan aku lanjutkan
Untuk menggapai cita-cita
Indonesiaku,
Semangatku untuk belajar tidak akan pudar
Setiap tetesan keringat
Membuatku semakin semangat
Indonesiaku negara kaya dan penuh budaya
Indonesiaku negara yang jaya
18
Indonesiaku
Sabrina Khorunnisa
Indonesiaku
Negara yang memiliki beribu pulau
Negeri yang kaya adat budaya
Bangsa penuh tata krama
Indonesiaku
Bhinneka tunggal ika
Berbeda suku tetap satu jua
Bermacam agama penuh toleransi
Berani dan suci
Tergambar dalam sang saka merah putih
Inilah Indonesiaku
Aku cinta indonesa
19
Ibu
Muhammad Jabar Ashari
Ibu…
Sembilan bulan lamanya
Kau mengandungku
Kau berjuang melahirkanku
Ibu…
Terima kasih atas jasamu
Yang telah membesarkanku
Hingga menjadi anak yang berguna
Bagi nusa dan bangsa
20
Pertahanan Bela Negara
Sinta Nuriyah
Seribu sembilan ratus empat puluh lima
Indonesiaku merdeka
Di saat pertahanan
Keamanan belum terkendali
Pemberontakan mengancam
Tapi semua redup
Sembilan ratus enam puluh lima
Negara terkendali
Kesetiaan setiap insan dalam bela negara
Kedaulatan pemerintah
Pengakuan negara lain
Hal itu Indonesia terbentuk
21
Indonesia
Natasya Intan Saputri
Indonesiaku
Walau peluru menembus tulang
Aku terus menerjang dan berjuang
Tanpa ragu aku terus maju dan satu
Meski ragu tak lagi mampu
Dengan tekad aku akan bertumpu
Terik surya di atas khatulistiwa
Demikian keras menghisap keringatku
Indonesiaku
Bumi subur yang tak terduga
Terlalu kaya
Untuk disiram air mata
22
Indonesia Negeriku
Dinda Karisa Celline
Begitu indah negeriku
Indonesia negara tercinta
Negara yang kaya akan keindahan
Negara yang sangat dikagumi orang
Negeriku Indonesia
Begitu banyak pulau di Indonesia
Negara kepulauan terbesar di dunia
Indonesiaku tercinta
Indonesia kaya akan keberagaman
Merupakan kekayaan dan keindahan Indonesia
Keberagaman menyatukan bangsa
Bhinneka Tunggal Ika
23
Cita-citaku
Rifki Tri Fuad
Pelukis
Itulah cita-citaku
Itulah mimpiku
Bekerja keras selalu
Siang malam
Tak henti
memegang kuas
Tak terlepas
Oh andaikan
Aku mencapai cita-cita
Aku akan semakin tekun
Melukis adalah cita-citaku
24
Alam Sekitar
Aura Cantik May Niansyah
Oh alamku
Aku bangga denganmu
Karena kau sudah
Menyegarkan bumi ini
Aku menghirup
Udara yang segar
Namun aku tidak mau
Kau terluka
Karena tidak dijaga
Tapi aku janji
Aku akan menjagamu
Dengan penuh semangat
25
Kelinci
Satria Pratama
Binatang kecil yang menggemaskan
Membuat semua orang suka
Giginya yang lucu
Bulunya yang halus
Dan suka meloncat
Ingin sekali kupelihara kelinci
Dan memeluknya setiap hari
26
Sekolahku
Melawati Maezura Likadianli
Di sana tempat aku menimba ilmu
Aku belajar dengan guru dan teman-temanku
Sekolahku kau memberi semangat untuk diriku
Kau membuat aku semangat belajar
Sekolahku, aku sangat bangga padamu
Karena kau, aku menjadi pintar
Karena kau, aku rajin belajar
Sekolahku, terima kasihku untukmu
Tempat terbaik dalam hidupku
Tetaplah berjaya
Untuk sekolahku tercinta
SD Negeri 1 Binangun
27
Desaku
Nurrul Azzahro
Desaku ...
Tempat ayah dan bundaku
Tempatku dilahirkan
Tempatku dibesarkan
Menghirup udara desa
Menyegarkan jiwa
tanpa ada polusi udara
Yang mengotori udara desa
Indahnya alam desa
penuh dengan pesona
Membuatku tak kan lupa
untuk selalu merindunya
28
Al-Qur'an Kitabku
Alifia Rahmawati
Di atas sajadah yang membentang
Tatkala kubersujud pada Ilahi
Membaca kitab yang menjadi pedoman hidup manusia
Kitab yang diturunkan pada insan termulia
Hatiku bertanya, dapatkah selalu membacanya?
Membacanya menyejukkan kalbu
Memahaminya menenangkan jiwa
mengamalkannya limpahan pahala
Sungguh hatiku rapuh bila tak membacanya
Ilmu mana pun tak dapat menandingi kitabku
Harta seluruh kaum muslim
Keberhasilan kan menghampiri di dunia dan akhirat
29
Cita-citaku
Ulfa Aminatu Zuhriyah
Aku mempunyai cita-cita
Aku akan belajar lebih baik
Aku selalu berdoa kepada Alloh
Aku sangat ingin menggapainya
Ya Alloh, semoga cita-citaku tercapai
Aku ingin mewujudkan cita-citaku
Aku bahagia melihat orangtuaku bahagi
Aku ingin membahagiakan orangtuaku
Aku sangat mencintai Al-Qur'an
Aku mempunyai cita-cita menjadi hafidzah
Aku sangat senang bercita-cita
Semoga cita-citaku tercapai
30
SENANDUNG
ASA
Kumpulan Puisi Anak
Buku berjudul Senandung Asa: Kumpulan Puisi
Anak merupakan hasil kompilasi puisi karya murid kelas
IV-VI SD Negeri 1 Binangun. Tim komunitas menyeleksi
karya tiga puluh puisi murid yang kami anggap
menginspirasi. Alhasil, terciptalah buku kumpulan puisi
anak yang diharapkan apa yang disajikan di dalam buku
ini menginspirasi murid sekolah dasar lain yang ingin
berkarya.
Binsa