The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.
Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by , 2017-07-25 00:58:36

KOMAS

KOMAS

KOMPUTER DAN DUNIA PETERNAKAN
DI DINAS PETERNAKAN PROVINSI JAWA BARAT

Makalah Ini Diajukan Untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah
Komputer dan Masyarakat

Dosen Pembina : Andri Sahata Sitanggang, S.Kom, M.Kom

Sistem Informasi – KOMAS-7

Oleh :

Muhammad Resya Eka N. 10514166

Devi Rahayu 10514212

Zahra Cynthia Dewi 10514215

Agung Soetedjo 10514228

Eka Chandra Firmansyah 10514247

PROGRAM STUDI SISTEM INFORMASI
FAKULTAS TEKNIK DAN ILMU KOMPUTER

UNIVERSITAS KOMPUTER INDONESIA

2017

DAFTAR ISI

DAFTAR ISI.........................................................................................................................................i
DAFTAR GAMBAR.............................................................................................................................ii
BAB I PENDAHULUAN...................................................................................................................... 1

1.1 Latar Belakang ...................................................................................................................... 1
1.2 Identifikasi Masalah.............................................................................................................. 1
1.3 Tujuan & Manfaat Penelitian................................................................................................ 2

1.3.1 Tujuan Penelitian ..................................................................................................... 2
1.3.2 Manfaat Penelitian ................................................................................................... 2
1.4 Batasan Masalah ................................................................................................................... 2
BAB II LANDASAN TEORI ............................................................................................................... 3
2.1 Pengertian Peternakan........................................................................................................... 3
2.2 Pengertian Komputer ............................................................................................................ 3
2.3 Pengertian VPN .................................................................................................................... 4
2.4 Pengertian Firewall............................................................................................................... 4
2.5 Pengertian Hosting................................................................................................................ 6
2.6 Pengertian Mobile Application.............................................................................................. 6
BAB III PEMBAHASAN ..................................................................................................................... 9
3.1 Objek Penelitian.................................................................................................................... 9
3.2 Visi dan Misi Dinas Peternakan Provinsi Jawa Barat........................................................... 9
3.2.1 Visi ........................................................................................................................... 9
3.2.2 Misi .......................................................................................................................... 9
3.3 Fungsi dan Tugas Pokok..................................................................................................... 10
3.4 Analisis Sistem yang Berjalan ............................................................................................ 10
3.4.1 Sistem Keamanan Jaringan dan Permasalahan .......................................................... 14
3.4.2 Kelebihan dari Sistem yang berjalan ......................................................................... 14
3.4.3 Kelemahan dari Sistem yang berjalan........................................................................ 15
3.5 Sistem yang diusulkan .......................................................................................................... 15
3.5.1 Kelebihan dari Sistem yang diusulkan....................................................................... 15
3.5.2 Kekurangan dari Sistem yang diusulkan.................................................................... 15
BAB IV PENUTUP ............................................................................................................................. 16
4.1 Kesimpulan ......................................................................................................................... 16
4.2 Saran ................................................................................................................................... 16
DAFTAR PUSTAKA.......................................................................................................................... 17
LAMPIRAN......................................................................................................................................... 18

i

DAFTAR GAMBAR

Gambar 3.1 Peta Lokasi Dinas Peternakan Provinsi Jawa Barat ............................................................ 9
Gambar 3.2 Logo Dinas Peternakan Provinsi Jawa Barat ...................................................................... 9
Gambar 3.3 Data Statistik Hewan Ternak di Provinsi Jawa Barat Berbasis Web ................................ 11
Gambar 3 4 Data Populasi Hewan Ternak di Provinsi Jawa Barat Tahun 2016................................... 11
Gambar 3.5 Halaman web Dinas Provinsi Jawa Barat. ........................................................................ 12
Gambar 3.6 Pengujian Fosfor dengan Spektrofotometri....................................................................... 13
Gambar 3.7 Pengujian Gross Energy Menggunakan Bomb Calorimeter ............................................. 13
Gambar 3 8 Uji Cepat Tanpa Bahan Kimia dengan NIR System ......................................................... 14

ii

BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang
Perkembangan teknologi saat ini semakin pesat seiring dengan perkembangan

zaman dan lajunya kebutuhan. Kondisi ini menuntut sebuah perkembangan teknologi
informasi agar semakin canggih dan menghasilkan sebuah informasi yang akurat dan
cepat. Teknologi komputer saat ini sudah semakin maju dan semakin banyak
digunakan, baik ditingkat korporat maupun perorangan. Sistem informasi pengolahan
data sangat dibutuhkan oleh sebuah organisasi untuk tujuan pengumpulan, pengolahan,
penyimpanan, melihat kembali dan juga untuk menyalurkan informasi itu sendiri.

Efek dari berkembangnya teknologi komputer semakin terasa pada kinerja
sebuah perangkat lunak yang berada didalamnya yaitu memberikan keseimbangan
antara sistem dengan pembuat sistem. Dengan adanya teknologi perangkat lunak yang
semakin maju, maka semakin banyak instansi swasta maupun pemerintah yang
berkembang membutuhkan penerapan perangkat lunak tersebut untuk menata sistem
yang lebih baik.

Salah satu sektor perekonomian di Indonesia, yakni pada sektor peternakan,
masih minim dalam pemanfaatan teknologi informasi, khususnya teknologi komputer
untuk penyampaian informasi-informasi yang mendukung kegiatan peternakan tersebut.
Padahal perlu diketahui bahwa selain memiliki peranan penting dalam mendorong
pertumbuhan sektor riil perekonomian Indonesia, sektor peternakan juga sangatlah
berperan penting dalam upaya menjaga ketahanan pangan nasional. Maka dari itu
dalam penulisan makalah ini, penulis akan meneliti teknologi yang ada pada Dinas
Peternakan Provinsi Jawa Barat.

1.2 Identifikasi Masalah
Dinas Peternakan Provinsi Jawa Barat merupakan dinas yang berkaitan dengan

perkembangan hewan ternak serta perdagangan bahan pangan berupa komoditi ternak
di antaranya susu, daging, telur, dan sebagainya. Dengan semakin majunya
perkembangan teknologi komputer yang digunakan oleh Pemerintah Kota Bandung,

1

Jawa Barat, tentu saja Dinas Peternakan juga memiliki perkembangan di dalam
administrasi peternakannya.

1.3 Tujuan & Manfaat Penelitian
1.3.1 Tujuan Penelitian
Untuk mengetahui penerapan komputer dan teknologi di dunia peternakan,
terutama pada Dinas Peternakan Provinsi Jawa Barat. Selain itu untuk mengenal
teknologi-teknologi yang digunakan pada dunia peternakan terutama di Provinsi Jawa
Barat serta perkembangannya.
1.3.2 Manfaat Penelitian
Mengenal serta mempelajari secara langsung teknologi yang sedang diterapkan
pada dunia peternakan provinsi Jawa Barat terutama teknologi yang berbasis komputer.

1.4 Batasan Masalah
Adapun batasan masalah dalam penulisan makalah ini :

1. Observasi dilakukan hanya pada teknologi yang sedang diterapkan oleh Dinas
Peternakan Provinsi Jawa Barat.

2. Observasi dilakukan hanya untuk mengetahui dan mempelajari sistem serta
teknologi berbasis komputer yang ada di Dinas Peternakan Provinsi Jawa Barat
tanpa melakukan analisis serta rencana perubahan pada sistem yang sedang berjalan.

3. Tidak membahas perkembangan peternakan pada provinsi selain Jawa Barat
walaupun terdapat hubungan antar Dinas Peternakan di Indonesia.

4. Dinas Peternakan Provinsi Jawa Barat merupakan dinas yang berurusan langsung
dengan data semua hewan ternak yang ada di provinsi Jawa Barat namun tidak
terlibat dengan pemotongan hewan.

2

BAB II
LANDASAN TEORI

2.1 Pengertian Peternakan
Peternakan adalah kegiatan mengembangbiakkan dan membudidayakan hewan

ternak untuk mendapatkan manfaat dan hasil dari kegiatan tersebut. Pengertian
peternakan tidak terbatas pada pemeliharaaan saja, memelihara dan peternakan
perbedaannya terletak pada tujuan yang ditetapkan.

Peternakan merupakan usaha dalam budidaya hewan ternak, seperti kerbau, sapi,
kambing, domba, kelinci, dan unggas. Sebagian besar peternakan di Indonesia
dilakukan secara tradisional dan merupakan usaha sampingan dari para petani.

Secara umum, peternakan dibagi ke dalam tiga jenis, yaitu:
1. Peternakan besar, artinya usaha pemeliharaan dan pembiakan hewan yang
berukuran besar, misalnya: kerbau, kuda, lembu, dan sapi. Pemanfaatan ternak
besar di antaranya digunakan untuk diambil tenaga, daging, susu, dan
kotorannya.
2. Peternakan kecil. Peternakan ini biasanya diusahakan dengan memelihara
kambing, domba, dan kelinci. Biasanya peternakan ini dilakukan sebagai
sampingan dari pertanian dimana sepulang dari sawah (kebun), petani sekalian
mencari rumput untuk ternaknya dan tujuan ternak ini hanya untuk memenuhi
kebutuhan hidupnya.
3. Peternakan unggas. Peternakan ini meliputi peternakan ayam, itik, burung puyuh,
burung merpati, dan lain-lain.

2.2 Pengertian Komputer
Komputer mempunyai arti yang luas dan berbeda bagi masing-masing orang.

Istilah komputer (computer) berasal dari bahasa latin yaitu computere yang berarti
menghitung. Pengertian komputer menurut Wikipedia adalah perangkat elektronik yang
dapat diprogram untuk mengerjakan sekumpulan operasi arimatik ataupun operasi
logika. Sedangkan menurut buku Academic Dictionary of Computer, komputer adalah
suatu perangkat atau mesin untuk melakukan kalkulasi atau mengendalikan operasi
dalam bentuk numeric atau operasi logika.

3

Selain itu, menurut businessdictionary.com, komputer adalah mesin yang pada
umumnya terdiri dari sirkuit digital, dapat menerima input, dapat menyimpan, dapat
melakukan manipulasi dan menghasilkan output berupa angka, teks, grafik, suara, file
video atau sinyal-sinyal elektronik dalam bentuk instruksi yang disebut program.

Dari beberapa definisi di atas, dapat disimpulkan bahwa komputer adalah :
1. Alat elektronik
2. Dapat menerima input data
3. Dapat mengolah data
4. Dapat memberikan informasi
5. Menggunakan suatu program yang tersimpan di memori komputer
6. Dapat menyimpan program dan hasil pengolahan
7. Bekerja secara otomatis

2.3 Pengertian VPN
VPN adalah singkatan dari “Virtual Private Network”, merupakan suatu koneksi

antara satu jaringan dengan jaringan lain secara privat melalui jaringan Internet
(publik). Disebut dengan Virtual Network karena VPN menggunakan jaringan Internet
sebagai media perantaranya alias koneksinya bukan secara langsung. Dan disebut
Private Network karena VPN sifatnya privat maksudnya hanya orang tertentu saja yang
dapat mengaksesnya. Data yang dikirimkan melalui VPN terenkripsi sehingga cukup
aman dan rahasianya tetap terjaga, meskipun dikirimkannya melalui jaringan internet.

2.4 Pengertian Firewall
Firewall adalah sistem keamanan jaringan komputer yang digunakan untuk

melindungi komputer dari beberapa jenis serangan dari komputer luar.
Pengertian firewall yang dimaksudkan diatas adalah sistem atau perangkat yang

memberi otorisasi pada lalu lintas jaringan komputer yang dianggapnya aman untuk
melaluinya dan melakukan pencegahan terhadapa jaringan yang dianggap tidak aman.
Firewall dapat berupa perangkat lunak (program komputer atau aplikasi) atau
perangkat keras (peralatan khusus untuk menjalankan program firewall) perangkat
yang menyaring lalu lintas jaringan antara jaringan. Perlindungan firewall diperlukan
untuk komputasi perangkat seperti komputer yang diaktifkan dengan koneksi Internet.
Meningkatkan tingkat keamanan jaringan komputer dengan memberikan informasi
rinci tentang pola-pola lalu lintas jaringan. Perangkat ini penting dan sangat diperlukan

4

karena bertindak sebagai gerbang keamanan antara jaring komputer internal dan
jaringan komputer eksternal.

Secara umum firewall digunakan untuk mengontrol akses terhadap siapapun yang
memiliki akses terhadap jaringan privat dari pihak luar. Saat ini, pengertian
firewall dipahami dengan istilah generik yang merujuk pada fungsi firewall sebagai
sistem pengatur komunikasi antar dua jaringan yang berlainan. Mengingat sekarang ini
banyak perusahaan yang memiliki akses ke Internet maka perlindungan terhadap aset
digital perusahaan tersebut dari serangan para hacker, pelaku spionase, ataupun pencuri
data lainnya, sehingga fungsi firewall menjadi hal yang sangat esensial.”

Sebelum memahami fungsi firewall mari kita pahami atribut pentingnya sebagai
berikut:

 Semua jaringan komunikasi melewati firewall
 Hanya lalu lintas resmi diperbolehkan oleh firewall
 Memiliki kemampuan untuk menahan serangan Internet
Fungsi firewall sebagai pengontrol, mengawasi arus paket data yang mengalir di
jaringan. Kemudian mengatur, memfilter dan mengontrol lalu lintas data yang diizinkan
untuk mengakses jaringan privat yang dilindungi, beberapa kriteria yang dilakukan
firewall apakah memperbolehkan paket data lewati atau tidak, antara lain :
 Alamat IP dari komputer sumber
 Port TCP/UDP sumber dari sumber.
 Alamat IP dari komputer tujuan.
 Port TCP/UDP tujuan data pada komputer tujuan
 Informasi dari header yang disimpan dalam paket data.
Selain itu fungsi firewall adalah melakukan autentifikasi terhadap akses
kejaringan serta aplikasi proxy firewall mampu memeriksa lebih dari sekedar header
dari paket data, kemampuan ini menuntutnya untuk mampu mendeteksi protokol
aplikasi tertentu yang spesifikasi.

5

2.5 Pengertian Hosting
Hosting adalah tempat atau jasa internet untuk membuat halaman website yang

telah anda buat menjadi online dan bisa diakses oleh orang lain. Sedangkan Hosting Itu
sendiri adalah jasa layanan internet yang menyediakan sumber daya server-server untuk
disewakan sehingga memungkinkan organisasi atau individu menempatkan informasi
di internet berupa HTTP, FTP, EMAIL atau DNS.

Server hosting terdiri dari gabungan server-server atau sebuah server yang
terhubung dengan jaringan internet berkecepatan tinggi.

Jenis – Jenis Hosting yang Ada :
1. Shared Hosting adalah menggunakan server hosting bersama sama dengan pengguna

lain satu server dipergunakan oleh lebih dari satu nama domain. Artinya dalam satu
server tersebut terdapat beberapa account yang dibedakan antara account satu dan
lainnya dengan username dan password.
2. VPS, Virtual Private Server, atau juga dikenal sebagai Virtual Dedicated Server
merupakan proses virtualisasi dari lingkungan software sistem operasi yang
dipergunakan oleh server. Karena lingkungan ini merupakan lingkungan virtual, hal
tersebut memungkinkan untuk menginstall sistem operasi yang dapat berjalan diatas
sistem operasi lain.
3. Dedicated Server adalah penggunaan server yang dikhususkan untuk aplikasi yang
lebih besar dan tidak bisa dioperasikan dalam shared hosting atau virtual dedicated
server. Dalam hal ini, penyediaan server ditanggung oleh perusahaan hosting yang
biasanya bekerja sama dengan vendor.
4. Colocation Server adalah layanan penyewaan tempat untuk meletakkan server yang
dipergunakan untuk hosting. Server disediakan oleh pelanggan yang biasanya
bekerja sama dengan vendor.

2.6 Pengertian Mobile Application
Mobile application adalah proses pengembangan aplikasi untuk perangkat

genggam seperti PDA, asisten digital perusahaan atau telepon genggam. Aplikasi ini
sudah ada pada telepon selama manufaktur, atau di-download oleh pelanggan dari toko
aplikasi dan dari distribusi perangkat lunak mobile platform yang lain.

6

Menurut Lee, Schneider & Schell (2004), berikut beberapa anggapan yang salah
mengenai mobile application :

a. Pengembangan mobile applications dianggap lebih mudah
Masyarakat merasa pengembangan aplikasi untuk perangkat mobile jauh lebih
mudah. Tapi kenyataannya lebih sulit.

b. Pengembangan aplikasi untuk mobile lebih cepat
Terdapat gagasan bahwa mengembangkan aplikasi pada perangkat mobile entah
bagaimana lebih cepat. Padahal sebenarnya, mungkin tidak lebih cepat atau
lebih lambat dibandingkan upaya pengembangan aplikasi lain. Itu semua
tergantung pada kerumitan aplikasi yang dikembangkan dan beberapa faktor
yang lain.

c. Pengembangan aplikasi mobile lebih murah
Baik pengembangan aplikasi mobile maupun perangkat tidak semuanya harus
murah. Perangkat mobile itu sendiri tidak murah jika dibandingkan dengan
biaya PC Pocket atau tablet PC dengan komputer desktop yang terhubung. Pada
saat selesai membeli Pocket PC dan semua aksesorisnya, ia mungkin sama
mahalnya dengan desktop (dan mungkin lebih mahal).

Ada beberapa alasan dan keuntungan kenapa harus membuat perusahaan
menjadi mobilize (Lee, Schneider & Schell, 2004) :

1. Meningkatkan kehidupan manusia
Solusi untuk mobile dapat meningkatkan kualitas kehidupan dan pribadi
seseorang. Seperti telepon selular membantu para orangtua menghubungi dan
mengontrol anak-anaknya.

2. Meningkatkan fleksibilitas dan aksebilitas para pekerja
Dengan memberikan solusi mobile, para pekerja dapat diberikan fleksibilitas
dari lokasi dan waktu yang berbeda.

3. Meningkatkan keamanan para pekerja

7

Menyediakan pekerja dengan informasi situasi yang up to date dapat
meningkatkan keamanan para pekerja, terutama jika mereka bekerja pada lokasi
yang berbahaya.

4. Meningkatkan efisiensi dan produktivitas pekerjaan
Solusi mobile juga membantu mengeliminasi redundansi dalam aktivitas
memasukkan data. Contohnya seperti seseorang yang mencatat notes dalam
rapat, orang tersebut harus kembali mengetik dan memasukkan infomasi ke
dalam komputernya.

5. Meningkatkan akurasi dan ketepatan data
Para pekerja yang sudah mobile dapat menerima dan menyediakan informasi
kepada sistem bisnis yang ada dengan waktu yang diinginkan. Selain itu angka
kesalahan dapat dikurangi dalam aktivitas mengumpulkan dan melaporkan data.

6. Meningkatkan proses bisnis yang sudah ada
Para pekerja yang sudah mobile dapat meningkatkan sistem bisnis yang sudah
ada. Perusahaan juga dapat meningkatkan dan mengeliminasi redundansi dalam
aliran kerja.

7. Meningkatkan kontrol inventori
Perusahaan dapat menggunakan perangkat mobile untuk membantu mencari dan
memonitor perlengkapan dan aset lainnya.

8. Meningkatkan customer satisfaction
Customer satisfaction dapat ditingkatkan begitu penjualan dan pelayanan
menjadi lebih efisien dan responsif. Dengan begitu pemasukan juga akan
bertambah.

8

BAB III
PEMBAHASAN

3.1 Objek Penelitian
Objek penelitian dalam makalah ini yaitu Dinas Peternakan Provinsi Jawa Barat

yang terletak di Jl. Ir. H. Juanda no. 358 Bandung

Gambar 3.1 Peta Lokasi Dinas Peternakan Provinsi Jawa Barat

Gambar 3.2 Logo Dinas Peternakan Provinsi Jawa Barat

3.2 Visi dan Misi Dinas Peternakan Provinsi Jawa Barat
3.2.1 Visi
Menjadi Dinas yang memberdayakan masyarakat peternakan demi ketahanan
pangan asal hewan serta kesejahteraan masyarakat Jawa Barat
3.2.2 Misi
1. Melayani masyarakat peternakan di Jawa Barat melalui kemitraan strategis secara
profesional.
2. Memfasilitasi pemangku kepentingan dalam pengembangan kawasan usaha
peternakan yang berwawasan lingkungan untuk meningkatkan produk yang berdaya
saing dan kesejahteraan bagi masyarakat.
9

3. Mendorong peningkatan terciptanya lingkungan yang kondusif bagi kesehatan
hewan dan kesehatan masyarakat.

3.3 Fungsi dan Tugas Pokok
Fungsi dan Tugas Pokok dari Dinas Peternakan Provinsi Jawa Barat adalah

sebagai berikut :
1. Perumusan kebijakan operasional di bidang peternakan
2. Penyelenggaran pelayanan umum di bidang peternakan
3. Fasilitasi pekerjaan tugas di bidang peternakan meliputi program pembibitan,

pengembangan peternakan, kesehatan hewan, kesehatan masyarakat veteriner serta
UPTD (Unit Pelaksana Teknis Daerah).
4. Penyelenggaraan ketatausahaan Dinas.
3.4 Analisis Sistem yang Berjalan

Observasi dilakukan di Dinas Peternakan Kota Bandung, Jawa Barat, untuk
mengamati dan mempelajari teknologi yang digunakan di Dinas Peternakan terutama
untuk teknologi yang berbasis teknologi komputer.

Dengan pemanfaatan teknologi komputer yang ditambah dengan dukungan
fasilitas internet ini, Dinas Peternakan Provinsi Jawa Barat melakukan pengolahan data
yang salah satu hasilnya adalah berupa data statistik hewan ternak berbasis web.
Pengolahan data ini dilakukan secara internal oleh Dinas Peternakan Provinsi Jawa
Barat yang berisikan tentang persediaan hewan ternak dan penjualan komoditi ternak
dari mulai hewan ternaknya hingga hasil ternaknya. Data statistik ini juga yang
nantinya dijadikan laporan bulanan oleh Dinas Peternakan Provinsi Jawa Barat dan
disampaikan kepada Pemerintah Provinsi Jawa Barat.

10

Gambar 3.3 Data Statistik Hewan Ternak di Provinsi Jawa Barat Berbasis Web

Kemudian teknologi komputer ini dimanfaatkan untuk sebagai media lalu lintas
hewan ternak. Pemanfaatan ini berfungsi untuk mencatat data hewan ternak yang
masuk ke Provinsi Jawa Barat maupun yang hanya melintas di Jawa Barat namun untuk
dikirim ke provinsi lainnya. Artinya dalam pencatatannya datanya melibatkan beberapa
pihak yang telah tersebar di berbagai kota dan kabupaten yang ada di Jawa Barat.
Sebuah aplikasi berbasis web membantu dan memudahkan dalam pencatatan data lalu
lintas hewan ternak ini.

.

Gambar 3 4 Data Populasi Hewan Ternak di Provinsi Jawa Barat Tahun 2016

11

Untuk mengakses halaman web yang berhubungan data-data di atas, Dinas
Peternakan Provinsi Jawa Barat menyediakan tiga hak akses sistem yang bersangkutan
yaitu : Guest (hanya untuk cek report), Check Point (para pegawai balai yang
memberikan inputan data di daerah Banjar, Losari, dan Gunung Sindur), dan Admin
(full akses).

Selain sistem informasi yang berfungsi sebagai pengolah data, Dinas Peternakan
Provinsi Jawa Barat juga memanfaatkan fasilitas internet untuk Sistem Absensi
Karyawan juga SIPKD (Sistem Informasi Pengolah Keuangan Daerah) yang terhubung
dengan Diskominfo dan jalur akses nya diamankan dengan firewall yang dikelola
langsung oleh Diskominfo Provinsi Jawa Barat. Alamat web yang bisa diakses adalah
http://disnak.jabarprov.go.id.

Gambar 3.5 Halaman web Dinas Provinsi Jawa Barat.

Ada juga halaman web yang disediakan oleh Dinas Peternakan Provinsi Jawa
Barat agar masyarakat dapat mengetahui informasi-informasi dunia peternakan yang
ada di Jawa Barat.

Berdasarkan informasi yang didapatkan, di salah satu balai ternak yang di
Bandung, yaitu Balai Pengujian Mutu Pakan Ternak, Lembang, teknologi komputer
telah membantu dalam pengujian mutu dari suatu pakan ternak di laboratorium yang
ada. Contohnya Spektrofotometri yang fungsinya untuk pengujian fosfor, Bomb
Calorimeter untuk pengujian gross energy, dan uji cepat tanpa bahan kimia yang
menggunakan NIR (Near Infra Red) System.

12

Gambar 3.6 Pengujian Fosfor dengan
Spektrofotometri

Gambar 3.7 Pengujian Gross Energy Menggunakan Bomb Calorimeter

13

Gambar 3 8 Uji Cepat Tanpa Bahan Kimia dengan NIR System

3.4.1 Sistem Keamanan Jaringan dan Permasalahan
Pada 2006-2007, Dinas Peternakan Provinsi Jawa Barat pernah mengalami kasus

hacking web-interface yang dimilikinya. Hal inilah yang kemudian menghasilkan
keputusan untuk memakai jasa hosting dan keamaanan dari Diskominfo Jawa Barat.

Pada tahun 2008 samapai sekarang, Dinas Peternakan Provinsi Jawa Barat
bekerja sama dengan Diskominfo sebagai penyedia jasa hosting domain halaman web-
nya. Firewall yang mengamankan data-data yang dimiliki Dinas Peternakan Provinsi
Jawa Barat dan juga akses internet yang menggunakan VPN menjamin keamanan
penggunaan jalur internet terutama pada sistem “Data Lalu Lintas Ternak” serta “Data
Statistik Hewan Ternak” yang dimiliki Dinas Peternakan Provinsi Jawa Barat.
3.4.2 Kelebihan dari Sistem yang berjalan

Sistem-sistem yang berjalan pada Dinas Peternakan Provinsi Jawa Barat memiliki
kelebihan antara lain :
1. Sistem terintegrasi dengan server yang dimanage oleh pihak Diskominfo sehingga

keamanan data dan akses lebih terjamin.
2. Sistem sudah memanfaatkan jaringan internet sehingga memudahkan akses

informasi dan inputan via website dan juga laporan bulanan untuk pihak yang
membutuhkan.
3. Sistem yang diterapkan menampilkan data-data dilapangan menjadi lebih tertata
sehingga memudahkan aliran informasi untuk berbagai pihak.

14

4. Sistem-sistem yang diterapkan sudah memanfaatkan banyak teknologi yang
memudahkan pengerjaan di Dinas,RSH maupun di BPMPT – Cikole.

3.4.3 Kelemahan dari Sistem yang berjalan
Sistem-sistem yang berjalan pada Dinas Peternakan Provinsi Jawa Barat memiliki

kelemahan antara lain :
1. Beberapa sistem informasi masih bersifat stand-alone sehingga untuk

mendapatkan laporan masih harus melalui pihak-pihak yang terkait dengan sistem
tersebut, tidak dapat langsung di print-out melalui websitenya.
2. Sistem yang diterapkan belum dapat diakses bebas darimanapun sehingga
menyulitkan akses selain dari lokasi yang sudah ditentukan.
3. Manajemen sistem masih tergantung pada pihak Diskominfo sehingga apabila
terjadi eror atau kegagalan sistem akan sangat menyulitkan kegiatan Dinas
maupun pihak-pihak yang membutuhkan namun harus mengakses dari luar.

3.5 Sistem yang diusulkan
Dari hasil observasi yang dilakukan maka diusulkan sebuah sistem berbasis mobile

apps bagi pihak Dinas Peternakan Provinsi Jawa Barat :
3.5.1 Kelebihan dari Sistem yang diusulkan
1. Sistem ini berbasis aplikasi mobile sehingga memudahkan bagi pihak-pihak yang

menggunakannya untuk mengakses darimana pun.
2. Sistem ini dirancang untuk mengintegrasikan seluruh Sistem Informasi yang

berhubungan dengan dunia peternakan di dinas Peternakan Provinsi Jawa Barat
sehingga memudahkan akses input dan output.
3.5.2 Kekurangan dari Sistem yang diusulkan
1. Membutuhkan biaya yang cukup besar untuk biaya pengadaan, pemeliharaan, serta
pengembangan.
2. Memungkinkan kurang pahamnya masyarakat awam dalam menggunakan aplikasi mobile
tersebut.

15

BAB IV
PENUTUP

4.1 Kesimpulan
Pemanfaatan teknologi berbasis Komputer sudah merambah banyak segi

kehidupan manusia dan hal ini juga dimanfaatkan oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat,
termasuk Dinas Peternakan Provinsi Jawa Barat. Contohnya saja dalam pengolahan
data yang dapat menghasilkan sebuah data statistik dan juga data lalu lintas hewan
ternak dan komiditinya yang ada di Provinsi Jawa Barat. Teknologi komputer juga
dimanfaatkan dalam membangun sistem absensi karyawan dan Sistem Informasi
Pengolah Keuangan Daerah (SIPKD). Selain itu, digunakan juga untuk keperluan
pengujian mutu pakan ternak yang ada di Balai Pengujian Mutu Pakan Ternak,
Lembang - Bandung, Jawa Barat.

Adapun usulan untuk membangun sebuah sistem berbasis mobile apps yang
nantinya untuk dikelola oleh Dinas Peternakan Provinsi Jawa Barat yang dapat diakses
oleh pihak-pihak yang berkaitan maupun oleh masyarakat luas.

4.2 Saran
Makalah tentang “Komputer dan Dunia Peternakan di Dinas Peternakan Provinsi

Jawa Barat” ini masih jauh dari kata sempurna, oleh karena itu observasi atau penelitian
ulang dan penambahan materi yang mencakup keseluruhan kebutuhan materi sangat
dibutuhkan dan penulis meminta saran ataupun kritik yang berguna dari para pembaca.

16

DAFTAR PUSTAKA

ST., MT, Imelda. Permatasari, S.Si., MT, Deasy. Modul Pengantar Ilmu Komputer. 2014.
Halaman web :

1. Pengertian Peternakan - http://www.pustakapedia.net/2016/10/pengertian-peternakan-
jenis-dan-contoh-peternakan.html

2. Pengertian VPN - http://www.pengertianku.net/2015/06/pengertian-vpn-dan-fungsinya-
serta-manfaatnya.html

3. Pengertian Firewall - http://www.pro.co.id/fungsi-firewall-pada-jaringan-komputer/
4. Pengertian Hosting – https://designworks.web.id/tag/hosting/
5. Pengertian Mobile Application – http://cloudindonesia.com/apa-itu-mobile-application/
6. Dinas Peternakan Provinsi Jawa Barat – http://disnak.jabarprov.go.id

17

LAMPIRAN

18


Click to View FlipBook Version