The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.
Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by Katedral Jakarta, 2024-05-26 00:52:10

Warta Mingguan Paroki Katedral #211

Warta Mingguan Paroki Katedral #211

GEREJA ST. PERAWAN MARIA DIANGKAT KE SURGA PAROKI KATEDRAL JAKARTA WARTA MINGGUAN HARI RAYA TRITUNGGAL MAHAKUDUS 25 Mei 2024 #211 MEI 2024 Minggu ini kita merayakan Tritunggal Mahakudus sebagai perayaan iman yang merangkum pengalaman akan Allah yang senantiasa menyertai dan berkarya di tengah-tengah kita. Rumusan teologis Tritunggal merupakan cara menggambarkan tentang pengalaman akan Allah dalam jemaat kristiani. Pengalaman dasar adalah kasih. Narasi itu diungkapkan dalam Injil Yohanes “Demikian besarlah cinta kasih Allah kepada dunia, sehingga Ia menganugerahkan Putera-Nya yang tunggal, supaya setiap orang yang percaya kepadaNya tidak binasa, melainkan hidup kekal.” Itulah gambaran kasih Allah yang melimpah dan senantiasa menghendaki manusia hidup dalam keselamatan bersama Allah. Yesus sendiri menjanjikan kepada kita: “Aku menyertai kamu senantiasa sampai akhir zaman.” PENGALAMAN KASIH Jl. Katedral No. 7B, Jakarta 10710 T. (021) 3457746 - 3519186, WA: 0812 1383 1415 e-mail: [email protected] www.katedraljakarta.or.id Facebook/Instagram: katedraljakarta Oleh Rm. Albertus Hani Rudi Hartoko, SJ Karya penyelamatan itu, berasal dari BAPA, dilaksanakan oleh PUTERA yang diutus ke dunia, kemudian dijaga keberlangsungannya oleh ROH KUDUS. Demikianlah muncul rumusan iman mengenai Tritunggal dalam hubungan dengan karya penyelamatan. Kesatuan antara ketiga pribadi itu sedemikian mendalam sehingga keesaan Allah tidak berubah. Bapa, Putera dan Roh Kudus ialah tiga pribadi dari Allah yang satu. Secara sederhana kita sudah diajak semakin menyadari akan Allah yang senantiasa menyertai dan sedia membuka diri untuk masuk dalam relasi makin mendalam dengan Allah Tritunggal setiap kali kita membuat: Tanda Salib ketika memulai dan menutup doa dan berkat, Doa Kemuliaan, Doa Syahadat / Credo, dll. Kita juga dapat mengasah kepekaan kita akan hadirat Allah dalam kehidupan melalui cara praktis yakni membuat Refleksi Harian / Pemeriksaan Batin dengan 3 pertanyaan singkat: 1) Hal Terbaik hari ini: Aku bersyukur kepada Allah Bapa. 2). Hal Terburuk hari ini: Aku mohon belas kasih dan pengampunan dari Yesus Kristus Allah Putera. 3). Bersamaan juga hari Minggu ini, 26 Mei 2024, kita menyongsong 100 hari menjelang kedatangan Paus Fransiskus ke Indonesia tanggal 3-6 September 2024. Kita bersama berdoa agar Bapa Suci diberikan kesehatan yang baik, kekuatan dan sukacita dalam karya Penggembalaannya. Kita umat semakin bertumbuh dalam iman, persaudaraan dan bela rasa. Selamat Datang Bapa Suci Paus Fransiskus di Indonesia. Kami selalu berdoa untuk Bapa Suci. Hari Esok lebih baik: Aku mohon terang & bimbingan Allah Roh Kudus. Lalu Doa Penutup: Kemuliaan kepada Bapa dan Putera dan Roh Kudus. Seperti pada permulaan, sekarang selalu dan sepanjang masa. Kiraya, Bunda Maria dan Bapa Yusuf menyertai kita agar kita semakin hidup dalam kasih Allah Tritunggal Mahakudus: Bapa, Putera dan Roh Kudus. Salam sehat. Berlimpah Berkat. Tuhan memberkati. "We are called upon not to be successful but to be faithful" (Mother Teresa)


KATEKESE KTP MASIH TERTULIS 'MENIKAH' , BISAKAH MENIKAH DI KATOLIK? 3. Proses penerimaan dalam Gereja katolik,sesuai informasi diatas perempuan tersebut sudah 'diterima' dalam pangkuan Gereja Katolik.itu berarti bahwa dia sudah mengikuti pelajaran Agama Katolik dan setelah dinyatakan 'lulus' maka 'diterima'kedalam Gereja Katolik melalui suatu upacara di Gereja. dimana dia mengucapkan syahadat panjang pengakuan iman katolik,yang biasanya dilakukan dalam perayaan Ekaristi,setelah khotbah dihadapan Tuhan,Romo dan umat. Seorang Perempuan Katolik dulunya Dia adalah Seorang Protestan pernah menikah dengan seorang muslim di KUA.Namun dua tahun kemudian bercerai tanpa memiliki anak.kemudian dia diterima sebagai warga Gereja Katolik dan berencana akan menikah dengan pemuda Katolik.tetapi status di ktpnya masih tertulis 'menikah' dan beragama 'Kristen'.terkait hal tersebut, Apa yang harus dibereskan terlebih dahulu supaya Perkawinannya bisa sah? Pertanyaan diatas berkaitan dengan langkah-langkah yang seharusnya ditempuh menuju suatu Perkawinan sah secara Katolik 1. Seorang yang dibaptis Protestan menikah dengan seorang muslim di KUA.dari sudut pandang Gereja Katolik Perkawinan tersebut tidak sah karena ada cacat dari cara peneguhannya.secara publik memang telah dilangsungkan Perkawinan, tetapi dimata gereja Katolik, Perkawinan ini tidak sah bahkan telah kandas karena Perceraian 2. Mengenai identitas Agama dalam KTP yang menyatakan bahwa perempuan tersebut 'beragama Kristen' kiranya tidak sulit untuk membuktikannya ketika KTP dibuat dia masih beragama Kristen Protestan. demikian pula status 'menikah' karena secara publik dia memang menikah di KUA tetapi perkawinan tersebut tidaklah sah menurut pandangan Gereja Katolik. 4. Berhubung perkawinan 'pertama' di KUA tidaklah sah,bahkan sudah pula didukung surat perceraian,maka perempuan tersebut bisa melangsungkan PerkawinanSakramental secara Katolik dengan pasangannya yang katolik,tentunya mengikuti beberapa prosedur yang berlaku,anatara lain mengikuti kursus Membina Rumah tangga (MRT),menjalani penyelidikan kanonik,melalui 3 kali pengumuman di Gereja Paroki dan selanjutnya menikah di Gereja katolik mempelai wanita atau mempelai laki-laki.


PENGUMUMAN P ERKAWI N A N P E N GU M U M A N KEDUA MARIA SILVIANI: Wilayah St. Fransiskus Xaverius, Lingkungan St. Yohanes Berchmans, Paroki Katedral, Gereja St. Perawan Maria Diangkat ke Surga Jakarta dan GREGORIUS AGUNG WIDODO Wilayah Kolose, Lingkungan St. Gabriel, Paroki Pringgolayan P E N GU M U M A N KE T IGA AGUSTINUS DANIEL WAHYU: Wilayah St. Anna, Lingkungan St. Yohanes Don Bosco, Paroki Katedral, Gereja St. Perawan Maria Diangkat ke Surga Jakarta dan KIREINA HANA LIDYA HUTALUGUNG Wilayah St. Anna, Lingkungan St. Yohanes Don Bosco, Paroki Katedral, Gereja St. Perawan Maria Diangkat ke Surga Jakarta Bagi Umat yang mengetahui adanya Halangan Nikah Wajib memberitahukan kepada Pastor paroki


PENGUMUMAN JADWAL RUT I N MISA ANAK-ANAK SETIAP BULAN GANJIL DI MINGGU TERAKHIR PUKUL 11.00 WIB MISA PEMBERKATAN IBU HAMIL DAN MENDAMBA ANAK: SETIAP MINGGU PERTAMA, PUKUL 08.30 WIB MISA PEMBERKATAN HARI ULANG TAHUN PERKAWINAN: SETIAP MINGGU TERAKHIR, PUKUL 08.30 WIB MISA PEMBERKATAN HARI ULANG TAHUN LANSIA: SETIAP SABTU TERAKHIR, PUKUL 16.00 WIB PEMBAPTISAN BAYI: SETIAP BULAN GENAP DI HARI MINGGU PERTAMA, PUKUL 13.00 WIB


PENGUMUMAN BINA IMAN ANAK (BIA) INDRIA, USIA 4- 5 TAHUN: SETIAP MINGGU, PUKUL 11.00-12.00 WIB DI RUANG YOSEP (KECUALI MINGGU TERAKHIR DALAM BULAN: LIBUR). BINA IMAN ANAK (BIA) PRATAMA, USIA 6-7 TAHUN: SETIAP MINGGU, PUKUL 11.00-12.00 WIB DI RUANG MARIA (KECUALI MINGGU TERAKHIR DALAM BULAN: LIBUR). BINA IMAN ANAK (BIA) MADYA, USIA 8-9 TAHUN: SETIAP MINGGU, PUKUL 11.00-12.00 WIB DI RUANG FX (KECUALI MINGGU TERAKHIR DALAM BULAN: LIBUR). BINA IMAN REMAJA (BIR), USIA 10-16 TAHUN: SETIAP SABTU; MINGGU KE 2&4, PUKUL 16.00-17.00 WIB. JADWAL RUT I N


LEGIO MARIA PRESIDIUM REGINA ANGELORUM: SETIAP SABTU, PUKUL 15.00-17.00 WIB DI RUANG MATIUS LEGIO MARIA PRESIDIUM RATU SURGA: SETIAP SELASA, PUKUL 16.00-18.00 WIB DI RUANG MATIUS LEGIO MARIA PRESIDIUM RATU PECINTA DAMAI: SETIAP KAMIS, PUKUL 15.00-17.00 WIB DI RUANG MATIUS LEGIO MARIA PRESIDIUM RATU ROSARI: SETIAP MINGGU, PUKUL 16.00-18.00 WIB DI RUANG MATIUS LEGIO MARIA PRESIDIUM PINTU SURGA: SETIAP JUMAT, PUKUL 14.00-16.00 WIB DI RUANG MATIUS DOA KOMUNITAS KERAHIMAN ILAHI (KKI): SETIAP JUMAT PUKUL 17.00-18.00 WIB DI RUANG MATIUS PENGUMUMAN JADWAL RUT I N


INFO GEREJA


INFO GEREJA


KOLEKTE I: BCA 391 300 1245 Gereja Katolik Katedral KOLEKTE II: CIMB 7061 9399 7300 Gereja Katolik Katedral Jakarta KOLEKTE Umat dipersilakan untuk memberikan kolekte melalui transfer atau scan QR code berikut:


FOLLOW & SUBSCRIBE: @katedraljakarta (instagram.com/katedraljakarta) Katedral Jakarta (facebook.com/katedraljakarta) Komsos Katedral Jakarta (youtube.com/komsoskatedraljakarta) @katedraljakarta www.katedraljakarta.or.id PELAYANAN SEKRETARIAT PAROKI Senin-Sabtu : 08.00-20.00 WIB Rabu : lIBUR (TUTUP) Minggu : 08.00-15.00 WIB Nomor telepon : 021-3457746 dan 3519186 WA : 0812-1383-1415 Email : [email protected] SEKRETARIAT M EDIA KO M U N IKAS I PAROKI Kami mengajak Lingkungan/Seksi/Kategorial untuk berbagi cerita dan foto kegiatan melalui email: [email protected] Sertakan dengan keterangan tentang detail kegiatan (tempat, waktu, dll.) Foto yang memenuhi syarat dapat ditampilkan di FB, Instagram atau Warta Paroki mingguan (bukan foto selfie, tidak buram & terlihat jelas jenis kegiatannya) Permohonan UJUD/INTENSI MISA KUDUS dapat diajukan melalui Sekretariat Paroki paling lambat 1 (satu) minggu sebelumnya atau dengan mengakses https://bit.ly/IntensiMisaKatedral. UJUD/INTENSI MISA KUDUS


Click to View FlipBook Version