The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.

Modul PKP Informatika - Masyarakat Digital

Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by nafik165, 2021-03-29 11:51:32

Modul PKP Informatika - Masyarakat Digital

Modul PKP Informatika - Masyarakat Digital

Program PKB melalui PKP berbasis Zonasi
KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
Lembaga Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga Kependididikan
Bidang Kelautan Perikanan Teknologi Informasi dan Komunikasi

KESIMPULAN

Etika komputer merupakan hal yang penting untuk membatasi adanya
penyalahgunaan teknologi/komputer yang dapat merugikan orang lain. Dengan
adanya etika komputer segala kegiatan yang dilakukan dalam dunia komputer
memiliki aturan-aturan/nilai yang mempunyai dasar ilmu yang jelas dan dapat
dipertanggung jawabkan. Sehingga etika komputer dapat membatasi apa saja
yang boleh dilakukan dan apa saja yang menjadi pelanggaran dalam penggunaan
komputer. Adapun isu-isu dalam Etika Komputer ::
- Kejahatan Komputer : kejahatan seperti menyebar virus, spam email,

penyadapan transmisi, carding (pencurian melalui internet), DoS (Denial of
Services), hacker, cracker dan sebagainya.
- Cyber Ethics :berkembang pada internet, merupakan suatu jaringan yang
menghubungkan computer diseluruh dunia tanpa dibatasi oleh jumlah unit
menjadi satu jaringan yang bisa saling mengakses. Menuntut adanya aturan
dan prinsip dalam melakukan komunikasi via internet. Salah satuyang
dikembangkan adalah Neiket atau Nettiquette, yang merupakan salah satu
etika acuan dalam berkomunikasi menggunakan internet.
- Pelanggaran Hak Atas Kekayaan Intelektual : pelanggaran yang dilakukan
atas kekayaan intelektual tentang pembajakkan, softlifting (pemakaian
lisensi melebihi kapasitas penggunaan yang seharusnya), penjualan CDROM
illegal atau juga penyewaan pernagkat lunak illegal.
- Tanggung Jawab Profesi : kode etik profesi tersebut menyangkut kewajiban
pelaku profesi terhadap ilmu pengetahuan dan teknologi, kewajiban pelaku
profesi terhadap masyarakat, kewajiban pelaku profesi terhadap sesama
pengemban profesi ilmiah, serta kewajiban pelaku profesi terhadap sesame
umat manusia dan lingkungan hidup.

50

Saat ini banyak aneka Profesi di Bidang Teknologi Informasi atau Information
Technology (IT). Perkembangan dunia TIK telah melahirkan bidang baru yang
tidak terlepas dari tujuan utamanya yaitu untuk memudahkan manusia dalam
melakukan segala aktifitas.
Munculnya bidang IT yang baru juga memunculkan profesi di bidang IT yang
semakin menjurus sesuai dengan keahlian masing-masing. Secara umum
pekerjaan di bidang Teknologi Informasi setidaknya dapat dikelompokan sesuai
bidangnya, kelompok-kelompoknya terangkum sebagai berikut :
a. Kelompok Pertama, adalah mereka yang bergelut di dunia perangkat lunak

(software), baik mereka yang merancang Sistem Operasi (OS), Database
maupun Sistem Aplikasi.
b. Kelompok Kedua, adalah mereka yang bergelut di bidang perangkat keras
(hardware).
c. Kelompok Ketiga, adalah mereka yang memahami perangkat keras dan
perangkat lunak. Mampu memperbaiki kesalahan dan melakukan
maintenance.
d. Kelompok Keempat, adalah mereka yang berkecimpung dalam operasional
system informasi.

51

Program PKB melalui PKP berbasis Zonasi
KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
Lembaga Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga Kependididikan
Bidang Kelautan Perikanan Teknologi Informasi dan Komunikasi

UMPAN BALIK

Dalam rangka mengetahui pemahaman terhadap unit ini, Saudara perlu mengisi
lembar persepsi pemahaman. Berdasarkan hasil pengisian instrumen ini,
Saudara dapat mengetahui posisi pemahaman beserta umpan baliknya. Oleh
karena itu isilah lembar persepsi diri ini dengan objektif dan jujur.

No Aspek 1 Kriteria 4
23
1. Memahami indikator yang telah
dikembangkan berdasarkan Kompetensi
Dasar.

2. Mampu menghubungkan konten dengna
fenomena kehidupan sehari-hari

3. Merasa bahwa tahapan aktivitas pembelajaran
dapat mengembangkan HOTS peserta didik

4. Memahami tahapan aktivitas yang disajikan
dengan baik

5. Mampu dengan baik mengaplikasikan
aktivitas pembelajaran di dalam kelas

6. Memahami dengan baikLembar Kerja pesesrta
didik yang dikembangkan

7. Mampu melaksanakan dengan baik Lembar
Kerja peserta didik yang dikembangkan

8. Memahami Konten secara menyeluruh dengan
baik

9. Memahami prosedur penyusunan soal HOTS
dengan baik.

52

10. Mampu membahas soal HOTS yang disajikan
dengan tepat.
Jumlah

Jumlah Total

Keterangan Pedoman Penskoran
Skor = Jumlah Total x 100
Umpan Balik 40

1 = tidak menguasai
2 = cukup menguasai
3 = menguasai
5 = sangat menguasai

Keterangan Umpan Balik Umpan Balik
Skor

< 70 Masih banyak yang belum dipahami, di antara konten, cara

membelajarkannya, mengembangkan penilian dan

melaksanakan penilaian berorientasi HOTS. Saudara membaca

ulang unit ini dan mendiskusikannya dengan fasilitatot di

MGMP sampai anda memahaminya.

70 – 79 Masih ada yang belum dipahami dengan baik, diantara konten,

cara membelajarkan, mengembangkan penilaian dan

melaksanakan penilaian berorientasi HOTS. Saudara perlu

mendiskusikan bagian yang belum dipahami dengan fasilitator

atau teman lain MGMP.

80 – 89 Memahami konten, cara membelajarkan, mengembangkan

penilaian dan melaksanakan penilaian berorientasi HOTS

dengan baik.

53

Program PKB melalui PKP berbasis Zonasi
KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
Lembaga Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga Kependididikan
Bidang Kelautan Perikanan Teknologi Informasi dan Komunikasi

≥ 90 Memahami konten, acra mebelajarkan, mengembangkan
penialain dan melaksanakan penilaian berorientasi HOTS
dengan sangat baik. Saudara dapat menajdi fasilitator bagi
teman-teman lain di MGMP untuk membelajarkan unit ini.

54

DAFTAR PUSTAKA

Hendri, Ellington, Fred Pereival Teknologi Pendidikan, Jakarta: Erlangga, t.t., h.
78
Munir, (2006) “etika penggunaan teknologi informasi dan komunikasi dalam
pendidikan, mimbar pendidikan (2) Bandung: UPI Press. H 123

55





Unit Pembelajaran

Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB)
melalui
Peningkatan Kompetensi Pembelajaran (PKP)
Berbasis Zonasi

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN

LEMBAGA PENGEMBANGAN DAN PEMBERDAYAAN
PENDIDIK DAN TENAGA KEPENDIDIKAN
BIDANG KELAUTAN PERIKANAN
TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI
2019

Jl. Diklat No. 30 Tambungbatu Desa Paccellekang Kec. Pattallassang
Kab. Gowa Prov. Sulawesi Selatan - 92171


Click to View FlipBook Version