The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.
Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by Mulyani Yani, 2023-06-04 08:57:52

Mengenal simbol-simbol sila Pancasila

Modul ajar untuk pedoman materi PPKn

Keywords: Pancasila, simbol-simbol

MODUL AJAR PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN Tema 3 Kegiatanku Disusun oleh Mulyani Dosen pengampu Fitri Muthmainnah M.Pd Prof.Dr.Drs. Marzuki, M.ED., MA, SH. kelas 1 semester 1 Sub Tema 1 Kegiatan Pagi Hari IAIN PONTIANAK PROGRAM STUDI PGMI TAHUN 2023


Puji dan syukur kita panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa, atas rahmat dan karunianya sehingga penulis berhasil menyusun modul ini. Modul ini dapat menjadi pedoman peserta didik dan guru dalam mengajarkan serta mengamalkan nilai-nilai Pancasila. Modul ini diharapkan dapat membantu para siswa dalam memahami materi-materi yang terdapat dalam pembelajaran PPKN. Modul bahan ajar ini diharapkan juga bisa menjadi solusi altenative dalam proses belajar dan proses penilaian guru. Adapun dalam penyusunan modul bahan ajar ini, penulis menyadari masih banyak kekrangan baik itu dalam segi materi serta penyusunannya. Oleh karena itu, setiap pengguna modul bahan ajar ini diharapkan dapat memberikan kritik dan saran yang akan dimanfaatkan sebagai bahan perbaikan dan penyempurnaan modul bahan ajar ini. Pontianak, 27 Mei 2023 Penulis KATA PENGANTAR i


ii Berdoalah terlebih dahulu sebelum membaca e-modul 1 Perhatikan petunjuk kegiatan belajar yang akan dilakukan 2 Bacalah dan pahami dengan seksama uraian 3 materi dalam setiap kegiatan belajar Kerjakan setiap latihan soal untuk mengetahui seberapa besar pemahaman materi yang dikuasai dalam kegiatan belajar Jika belum menguasai materi ulangi kembali kegiatan belajar pada materi sebelumnya atau bertanya kepada guru/orang tua 4 5 PROSEDUR MODUL


3.1.1 Menyebutkan simbol sila-sila pancasila dalam lambang negara "Garuda Pancasila" dalam kehidupan sehari-hari 4.1.1 Menerapkan sila-sila pancasila dalam kehidupan sehari-hari. 3.1 Mengenal simbol sila-sila Pancasila dalam lambang negara "Garuda Pancasila". 4.1 memahami kegiatan yang sesuai dengan Sila-Sila Pancasila dalam lambang negara "Garuda Pancasila". Tujuan Pembelajaran 1. Siswa dapat menyebutkan bunyi sila-sila Pancasila dengan tepat. 2. Siswa dapat menentukan simbol yang tepat dari sila-sila Pancasila dengan tepat. 3. Siswa dapat menerapkan sikap yang sesuai dengan sila Pancasila dengan tepat. Indikator Kompetensi Dasar iii


Kata Pengantar........................................................i Prosedur Modul.......................................................ii Kompetensi Inti dan Kompetensi Dasar.................iii Tujuan Pembelajaran..............................................iii Daftar Isi.................................................................iv Unit 1 Mengenal Simbol-Simbol Sila Pancasila.......1 Peta Konsep............................................................2 A. Pengertian dan Fungsi Pancasila........................3 B. Makna Jumlah Bulu pada Burung Garuda.........7 C. Simbol Sila Pancasila.........................................11 D. Penerapan Nilai-Nilai Sila Pancasila.................16 Uji Kompetensi......................................................24 Daftar Pustaka.......................................................27 DAFTAR ISI iv


Unit 1 Mengenal Simbol-simbol Sila Pancasila 1


m e n g e n a l S i m b o l - s i m b o l S i l a P a n c a s i l a Pengertian dan fungsi pancasila Makna jumlah bulu burung Garuda Simbol sila-sila Pancasila Penerapan nilai-nilai Pancasila PETA KONSEP 2


TOPIK 1 Pengertian dan Fungsi Pancasila 3


Pancasila berasal dari bahasa sansekerta yang terdiri dari dua suku Kata. Yaitu panca artinya lima Dan sila artinya dasar. Jadi, Pancasila diartikan lima dasar negara Indonesia. Lambang dari Pancasila adalah burung Garuda. 4 A. Pengertian Pancasila Burung garuda terlihat gagah seperti burung elang rajawali. Hal ini menggambarkan bahwa Indonesia adalah bangsa yang besar dan negara yang kuat. Di dalam Burung Garuda terdapat perisai, yang di dalam nya berisi Simbol-simbol Pancasila 2.1 gambar perisai


Dasar negara bangsa Indonesia adalah Pancasila. pancasila memiliki beberapa Fungsi, salah satunya ialah sebagai Pandangan hidup bangsa. Artinya setiap Aktivitas kehidupan bangsa Indonesia dalam sehari-hari harus sesuai dengan nilai-nilai Yang terkandung dalam pancasila. B. Fungsi Pancasila 5


1. Pancasila berasal dari bahasa ? jawab : ............................................. 2. Kata panca artinya ? jawab : ............................................. 3. Lambang negara Indonesia adalah ? jawab : ............................................. 4. Apa yang terdapat di dalam perisai Garuda Pancasila ? jawab : ............................................. 5. Pancasila memiliki beberapa fungsi salah satunya adalah ? jawab : .............................................. Tugas Mandiri Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang benar! 6


TOPIK 2 Makna Jumlah Bulu Burung Garuda 7


Jumlah paruh, sayap, ekor, dan cakar mewujudkan lambang tenaga pembangunan. sayap yang masing-masing berbulu 17, ekor berbulu 8, pangkal ekor berbulu 19, dan leher berbulu 45 ialah melambangkan waktu bangsa Indonesia memproklamasikan kemerdekaan Indonesia, yaitu pada tanggal 17 Agustus 1945 17 helai 45 helai 8 helai 19 helai 3.1 gambar Burung Garuda Warna kuning keemasan pada burung garuda melambangkan keagungan 8


Warna pokok dari Burung Garuda adalah kuning emas. Warna kuning emas melambangkan keagungan. Kepala Burung Garuda menoleh ke arah kanan. karena pemikiran orang zaman dahulu, arah ke kanan adalah arah yang baik. Sehingga menginginkan Indonesia menjadi negara yang benar dan tidak menempuh di jalan yang salah. 9 Kaki Garuda mencengkeram pita yang di dalamnya terdapat tulisan Bhinneka Tunggal Ika. Semboyan Bhinneka Tunggal Ika ini artinya berbeda-beda tetapi tetap satu jua.


1. Kapan tanggal lahir kemerdekaan Indonesia ? jawab :...................................................... 2. Berapakah jumlah bulu pada leher burung Garuda? jawab : ..................................................... 3. Berapa jumlah bulu pada sayap burung Garuda? jawab :..................................................... 4. Apa arti warna kuning emas pada burung Garuda ? jawab : ..................................................... 5. Mengapa kepala burung Garuda menoleh ke kanan? jawab : ..................................................... Tugas Mandiri Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan benar ! 10


TOPIK 3 Simbol Sila-Sila pancasila 11


Simbol bintang berwarna kuning dan diartikan sebagai cahaya,seperti layaknya Tuhan yang menjadi cahaya kerohanian bagi setiap manusia. Sedangkan latar belakang berwarna hitam melambangkan warna alam atau warna asli, yang menunjukkan bahwa Tuhan seabagi sumber dari segala sesuatu yang ada di dunia. 2.1 simbol bintang a. Simbol Bintang 12 Simbol sila kedua adalah rantai.Mata Rantai terdiri dari berbentuk segi empat yang melambangkan laki-laki, sedangkan yang mata rantai yang berbentuk lingkaran melambangkan perempuan. Kedua Mata rantai ini saling berkaitan satu sama lain. Hal ini melambangkan bahwa setiap manusia akan saling membutuhkan b. Simbol Rantai 2.1 simbol Rantai


c. Simbol Pohon Beringin Pohon beringin merupakan lambang sila keempat, yang pohonnya besar di mana banyak orang bisa berteduh di bawahnya, seperti halnya semua rakyat Indonesia bisa "berteduh" di bawah naungan negara Indonesia. 2.2 simbol Pohon Beringin 13 Lambang kepala banteng merupakan simbol sila kelima, dikarenakan banteng merupakan hewan sosial yang suka berkumpul. Sehingga dinyatakan bahwa masyarakat Indonesia harus bermusyawarah dan berkumpul dalam mengambil keputusan. d. Simbol Kepala Banteng 2.1 simbol kepala banteng e. Simbol Padi dan Kapas Padi dan kapas adalah simbol sila kelima. padi melambangkan pangan dan kapas melambangkan sandang. Simbol ini diartikan bahwa manusia Indonesia mempunyai hak dan kewajiban yang sama untuk menciptakan keadilan sosial dalam kehidupan masyarakat Indonesia. 3.1 simbol padi dan kapas


Tugas Mandiri Amati lima simbol Pancasila dan nama simbolnya di bawah ini. Kemudian pasangkanlah simbol dan nama simbol tersebut dengan tepat! Rantai Pohon Beringin Bintang Padi dan kapas Kepala banteng . . . . . 14


TOPIK 4 Penerapan Nilai-Nilai Pancasila 15


a. Melaksanakan sholat secara berjamaah b. Menghormati dan menghargai teman yang berbeda agama. c. Mengajak teman untuk melaksanakan kewajiban beribadah. d. Membaca doa sebelum belajar. Contoh Pengamalan Sila ke-1 16 Ketuhanan Yang Maha Esa 2.1 Contoh gambar penerapan sila pertama


Contoh Pengamalan Sila ke-2 a) Melaksanakan piket kelas b) Menghormati teman yang berbeda suku, agama, dan ras c) Hormat terhadap orang tua d) Menjenguk teman yang sedang sakit 17 Kemanusiaan yang Adil dan Beradab 2.2 Contoh gambar penerapan sila ke-2


Contoh Pengamalan Sila ke-3 a) melerai teman yang sedang berkelahi b) menyapa teman di saat bertemu c) mengikuti upacara bendera d) menciptakan hidup rukun 18 Persatuan Indonesia 2.1 contoh gambar penerapan sila ke-3


Contoh Pengamalan Sila ke-4 a) melaksanakan musyawarah saat mengambil keputusan b) tidak memaksakan kehendak c) mengutamakan kepentingan umum d) menerima keputusan dengan lapang dada 19 2.5 contoh gambar penerapan sila ke-4 Kerakyatan yang Dipimpin Oleh Hikmat Kebijaksanaan dalam Bermusyawaratan dan Perwakilan


Contoh Pengamalan sila ke-5 a) menghargai teman dan guru b) melaksanakan gotong royong c) Menerapkan hidup hemat d) menjaga fasilitas umum e) menghargai hasil karya orang lain 20 2.5 contoh gambar penerapan sila ke-5 Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia


Tugas Mandiri Ayo berdiskusi Tuliskan pendapatmu mengenai sikap yang ditunjukkan oleh Edo terkait penerapan sila Pancasila ! 1 2 3 4 21 1. Berdoa kepada Tuhan pengalaman sila ke............... 2. Sila kedua Pancasila mengajarkan tentang ............. 3. Ayah ikut membantu korban bencana alam. Tindakan ayah termasuk perilaku sila......................... 4. Sila keempat mengajarkan kita tentang................... 5. Mengikuti upacara bendera adalah sila ke...............


1. Kata Pancasila berasal dari bahasa.... a. Indonesia b. Sansekerta c. Inggris 2. Lambang negara Indonesia adalah...... a. Burung elang b. Burung Garuda c. Burung merpati 3. Simbol sila kedua Pancasila adalah...... a. b. c. 4. Rina memiliki kulit putih, dan eka memiliki hitam. Meskipun berbeda warna kulit tetapi Mereka saling.. a. Mengejek. b. Menyayangi. c. Menjauhi Uji Kompetensi 22 I. Berilah tanda silang (×) pada a,b atau c pada jawaban yang benar !


5. Lambang dari sila kelima adalah...... a. Bintang b. Padi dan kapas . c. rantai 6. Sila kedua pada pancasila dilambangkan dengan gambar rantai emas, yang berbentuk lingkaran dan... a. persegi b. segitiga c. segilima 7. simbol pohon beringin berwarna.... a. Merah b. Kuning c. Hijau 8. Pada Pancasila, sila pertama mengajarkan kita tentang...... a. Ketuhanan b. Kemanusiaan c. Keadilan 23


1. Arti Bhinneka Tunggal Ika adalah............................ 2. Lambang sila pertama Pancasila adalah.................... 3. Warga desa bermusyawarah untuk membahas kerja bakti, Sikap warga desa mengamalkan sila Pancasila yang ke.......................................................................... 4. Jumlah bulu leher pada burung Garuda adalah....... 5. Lambang negara Indonesia adalah........................... 9. Bunyi sila kedua Pancasila adalah... a. Persatuan Indonesia b. Keadilah sosial bagi seluruh rakyat Indonesia c. Kemanusiaan yang adil dan beradab 10. Simbol kelima pada Pancasila memiliki latar warna...... a. Merah b. Hitam c. Putih II. Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan benar! 24


Rahayu, A. S. (2017). Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn). Bumi Aksara. Budiarto, Rosyid. 2009. Pendidikan Kewarganegaraan Untuk SD/MI Kelas I. Surakarta: CV Ar-Rahman. Karsono, dan Sutimin. 2009. Pendidikan Kewarganegaraan Untuk Kelas 1 SD/MI. Jakarta: Pusat Perbukuan, Departemen Pendidikan Nasional. Suliasih, Priyati E, dan Ridwan Effendi. 2008. PKn 1 Untuk SD dan MI Kelas 1. Jakarta: Pusat Perbukuan, Departemen Pendidikan Nasional. https://alharaki.sch.id/mengamalkan-nilai-nilaipancasila-dalam-kehidupan-sehari-hari/ DAFTAR PUSTAKA 25


Mulyani. Memulai belajar di SDN 15 Sungai Raya, Kemudian melanjutkan belajarnya ke Pondok Pesantren Darul Hidayah "Rasau Jaya". Saat ini sedang menjalani pendidikannya di Institut Agama Islam Negeri Pontianak, Fakultas Tarbiyah, Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah. Penulis menyusun modul ini sesuai dengan KI serta KD PPKn kelas 1 kurikulum 2013 sekolah dasar. Modul ini disusun untuk peserta didik dalam pembelajaran daring atau pun luring. Semoga modul ini bisa bermanfaat untuk peserta didik pada proses pembelajaran. Profil Penulis 12110035


Click to View FlipBook Version