The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.
Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by ayuningtyasmaulidia, 2022-04-19 00:49:19

Biologi KD 3.3 XI

Modul Pembeajaran

Keywords: Biologi

Modul Biologi Kelas XI KD 3.3.

Dinding buah yang berasal dari perkembangan dinding bakal buah pada
bunga dikenal sebagai perikarp (perikarpium).

Gambar 17. Struktur buah
www.sel.co.id

6. Biji
Biji merupakan perkembangan lebih lanjut dari bakal biji. Biji umumnya terdiri
atas bagian-bagian berikut:
1) Kulit biji atau spermodermis berasal dari selaput bakal biji (integumentum).
\t biji pada Gymnospermae terdiri atas tiga lapisan, yaitu sebagai berikut.
2) Kulit luar (sarcotesta), merupakan kulit yang tebal dan berdaging, serta
mengalami perubahan warna dari muda hingga tua.
3) Kulit tengah (sclerotesta), merupakan kulit yang kuat dan keras, berkayu,
serta menyerupai kulit dalam (endokarpium) pada buah batu.
4) Kulit dalam (endotesta), lapisan kulit ini biasanya melekat pada bagian biji
dan berbentuk seperti selaput tipis.
5) Tali pusar, adalah bagian biji berbentuk menyerupai tangkai yang
menghubungkan biji dengan tembuni.
6) Inti biji merupakan bagian inti pada biji yang dikelilingi oleh kulit biji. Inti biji
terdiri atas lembaga (embrio) dan putih lembaga.
7) Lembaga (embrio), merupakan calon individu baru yang akan tumbuh dari
biji pada kondisi lingkungan yang menguntungkan. Bagian-bagian dari
lembaga adalah calon akar (radikula), daun lembaga (kotiledon), dan batang
lembaga (kaulikulus).
8) Calon akar, disebut juga akar lembaga. Pada tumbuhan dikotil, akar ini akan
tumbuh terus hingga membentuk akar tunggang.
9) Daun lembaga, merupakan daun pertama yang tumbuh pada saat
perkecambahan setelah keluarnya akar lembaga. Fungsi daun lembaga adalah
sebagai tempat penimbunan makanan, sebagai alat untuk melakukan
fotosintesis, dan sebagai alat penghisap makanan dari putih lembaga.
10) Batang lembaga, dapat dibedakan menjadi dua, yaitu batang lembaga yang
terletak di atas daun lembaga (epikotil) dan batang lembaga yang terletak di
bawah daun lembaga (hipokotil).
11) Putih lembaga, merupakan bagian biji yang berisi cadangan makanan yang
digunakan pada saat perkecambahan. Putih lembaga digunakan saat
tumbuhan belum dapat membuat makanannya sendiri.

@2020, Direktorat SMA, Direktorat Jenderal PAUD, DIKDAS dan DIKMEN 51

Modul Biologi Kelas XI KD 3.3.

C. Rangkuman

1. Organ utama tumbuhan meliputi akar, batang dan daun. Organ tambahan
meliputi bunga, buah dan biji

2. Akar merupakan organ tumbuhan yang berada di dalam tanah dan berfungsi
menyerap air dan mineral dari tanah serta melekatkan dan menyokong tegaknya
tubuh tumbuhan.

3. Akar tumbuhan memiliki tiga jaringan utama yaitu epidermis, korteks dan stele.
Pada akar tumbuhan dikotil, xilem primer terletak di pusat akar dan berbentu
bintang, sedangkan floem primer terletak di sebelah luar xilem primer. Pada akar
tumbuhan monokotil, xilem primer terletak berselang seling dengan floem primer

4. Batang tumbuhan memiliki tiga jaringan utama yaitu epidermis, korteks dan stele.
Batang tumbuhan dikotil memiliki ikatan pembuluh tipe kolateral terbuka, yaitu di
antara xilem dan floem terdapat kambium. Pada batang tumbuhan monokotil,
ikatan pembuluhnya bertipe kolateral tertutup, yaitu di antara xilem dan floem
tidak terdapat kambium

5. Daun memiliki tiga jaringan yaitu epidermis, mesofil dan berkas vaskuler. Pada
epidermis terdapat stomatayang berfungsi sebagai tempat terjadinya pertukaran
gas dan air. Pada tumbuhan dikotil, di bagian mesofil terdapat jaringan parenkim
palisade dan jaringan spons. Di jaringan parenkim palisade terjadi fotosintesis.
Pada jaringan spons terdapat pembuluh pengangkut. Pada tumbuhan monokotil
tidak terdapat jaringan parenkim palisade dan jaringan spons, tetapi berupa
jaringan mesofil.

@2020, Direktorat SMA, Direktorat Jenderal PAUD, DIKDAS dan DIKMEN 52

Modul Biologi Kelas XI KD 3.3.

D. Penugasan Mandiri

Bacalah uraian materi di atas :
Jawablah pertanyaan berikut ini dengan jawaban yang tepat.
1. Lengkapai tabel di bawah ini berdasarkan gambar berikut ini :

No Nama Jaringan Fungsi
1.
2.
3.
4.
5.

6.
7.
8.
9.
10.

2. Perhatikan struktur anatomi batang berikut ini, kemudian lengkapilah tabel
dibawahnya.

No Batang Nama Bagian Fungsi
1 Dikotil 1. 1.
2. 2.
2 Monokotil 3. 3.
4. 4.
5. 5.
6. 6.
1. 1.
2. 2.
3. 3.
4. 4.
5. 5.

@2020, Direktorat SMA, Direktorat Jenderal PAUD, DIKDAS dan DIKMEN 53

Modul Biologi Kelas XI KD 3.3.

3. Perhatikan gambar anatomi akar berikut ini

a. Jelaskan perbedaan tipe jaringan pengangkut pada tanaman dikotil dan
monokotil

b. Apakah fungsi jaringan perisikel pada akar tanaman?
c. Mengapa susunan perisikel tanaman dikotil dan monokotil berbeda,
d. Apakah fungsi kaliptra, mengapa struktur ini hanya tampak pada akar

tanaman monokotil.

4. Setelah kalian mengamati struktur anatomi organ- organ tersebut di atas, isilah

tabel berikut ini dengan tepat:

No. Jaringan Monokotil Dikotil
Akar Batang
Akar Batang Daun Daun

1. Epidermis
2. Korteks
3. Endodermis

4. Perisikel
5. Stele
6. Xilem
7. Floem
8. Kambium
9. Sarung

tepung
(floterma)
10. Pita kaspari

Keterangan: Isilah dengan tanda (+) jika terdapat, (--) jika tidak terdapat.

@2020, Direktorat SMA, Direktorat Jenderal PAUD, DIKDAS dan DIKMEN 54

Modul Biologi Kelas XI KD 3.3.

E. Latihan Soal

1. Struktur anatomi batang monokotil dan dikotil berbeda dalam hal-hal berikut,
kecuali ....
A. letak epidermis
B. letak korteks
C. letak jaringan pengangkut
D. struktur jaringan dasar
E. struktur empulur

2. Berikut ini yang bukan ciri-ciri batang dikotil adalah....
A. batang bercabang-cabang
B. letak jaringan pengangkutnya teratur
C. memiliki meristem lateral
D. bagian korteks dan silinder pusat dapat dibedakan
E. jaringan pengangkutnya dikelilingi oleh seludang berkas pengangkut

3. Berikut ini adalah ciri-ciri dari akar monokotil, kecuali ....
A. merupakan akar serabut
B. letak xilem dan floem berselang-seling menurut jari-jari
C. batas antara ujung akar dan kaliptra tidak jelas
D. tidak memiliki kambium
E. terdapat empulur di pusat akar

4. Bagian daun yang dapat melakukan proses fotosintesis adalah .…
A. xilem, epidermis, dan foem
B. epidermis, mesofil palisade, dan stomata
C. sel penjaga, epidermis, dan mesofil spons
D. mesofil palisade, mesofil spons, dan sel penjaga
E. xilem, mesofil palisade, dan mesofil spons

5. Perhatikan ciri-ciri daun berikut.
1. Pertulangan daun menjari.
2. Meso_ l daun tidak berkembang.
3. Tipe jaringan pengangkut kolateral tertutup.
4. Terdapat palisade dan spons.
5. Tipe daun umumnya isobilateral.
Pernyataan yang benar tentang daun monokotil adalah ....
A. 1, 2, dan 3
B. 1, 3, dan 4
C. 2, 3, dan 4
D. 2, 3, dan 5
E. 3, 4, dan 5

6. Proses pembentukan serbuk sari berlangsung di dalam .…
A. kepala putik
B. tangkai putik
C. kaliks
D. ruang serbuk sari
E. tangkai sari

@2020, Direktorat SMA, Direktorat Jenderal PAUD, DIKDAS dan DIKMEN 55

Modul Biologi Kelas XI KD 3.3.

7. Berikut ini adalah bagian-bagian bunga.
1. Mahkota
2. Kelopak
3. Benang sari
4. Putik
Bunga melati disebut bunga lengkap, karena memiliki bagian-bagian ....
A. 1 dan 2 saja
B. 1, 2, dan 3 saja
C. 2 dan 4 saja
D. 2, 3, dan 4 saja
E. 1, 2, 3, dan 4

8. Bagian dari endodermis akar yang mengatur masuknya air dan mineral dari
korteks ke stele adalah .…
A. plasmodesma
B. pita Caspary
C. trikoma
D. lentisel
E. sel penerus

@2020, Direktorat SMA, Direktorat Jenderal PAUD, DIKDAS dan DIKMEN 56

Modul Biologi Kelas XI KD 3.3.

Kunci jawaban dn pembahasan

No. Kunci Penjelasan

1. A 1. Letak korteks: pada batang monokotil, letak korteks tidak jelas

karena tidak dapat dibedakan dengan empulur. Sementara itu,
pada batang dikotil letaknya jelas, yaitu di antara epidermis dan

silinder pusat (stele).
2. Letak jaringan pengangkut: pada batang monokotil, letak

jaringan pengangkutnya tersebar, sehingga daerah korteks dan
daerah silinder pusat sulit dibedakan.

3. Sementara itu, pada batang dikotil, letak jaringan pengangkutnya
teratur, sehingga daerah korteks dan silinder pusat mudah

dibedakan.
4. Struktur jaringan dasar: jaringan dasar pada batang monokotil

tidak dapat dibedakan menjadi korteks dan empulur. Sementara
itu, pada batang dikotil, dapat dibedakan menjadi korteks dan

empulur.
5. Struktur empulur: pada batang monokotil, empulur meluas

hingga akar dan batang, serta diapit oleh xilem dan _ oem secara
berselang-seling. Sementara itu, pada batang dikotil, empulur

terletak di pusat batang dan ditemukan pada batang yang masih
muda atau tanaman tidak berkayu.
Jadi, struktur anatomi batang monokotil dan dikotil tidak berbeda

dalam hal letak epidermis, yaitu sama-sama di bagian terluar dari
batang.

2. E Batang dikotil memiliki ciri-ciri sebagai berikut.

1. Batang bercabang-cabang dan tidak beruas-ruas.
2. jaringan pengangkutnya membentuk lingkaran konsentris.

3. Mengalami pertumbuhan membesar karena aktivitas dari
meristem lateral (kambium).

4. Bagian korteks dan silinder pusat dapat dibedakan dengan
jelas.

5. Empulur terletak di tengah-tengah batang
6. Memiliki tipe jaringan pengangkut kolateral terbuka

Jadi, yang bukan ciri-ciri batang dikotil adalah adanya seludang
berkas pengangkut yang mengelilingi jaringan pengangkut. Ini

merupakan ciri-ciri dari batang monokotil.

3. C Akar monokotil memiliki ciri-ciri sebagai berikut.
1. Merupakan akar serabut.
2. Letak xilem dan _ oem berselang-seling menurut jari-jari.
3. Tidak memiliki kambium, sehingga tidak mengalami
pertumbuhan membesar.
4. Memiliki empulur yang terletak di pusat akar.
5. Perisikel terdiri atas beberapa lapis sel berdinding tebal dan
hanya berfungsi membentuk akar cabang.
6. Ujung akar dan kaliptra berbatasan dengan jelas.
Jadi, yang bukan ciri-ciri akar monokotil adalah batas antara ujung
akar dan kaliptra tidak jelas. Ciri tersebut dimiliki oleh akar dikotil.

4. D Proses fotosintesis yang berlangsung di daun terutama terjadi pada
bagian mesofil daun. Hal ini dikarenakan sel-sel mesofil daun
mengandung kloroplas. Pada daun dikotil, mesofil berdiferensiasi

@2020, Direktorat SMA, Direktorat Jenderal PAUD, DIKDAS dan DIKMEN 57

Modul Biologi Kelas XI KD 3.3.

menjadi palisade dan spons. Sementara pada daun monokotil,
mesofil tidak berdiferensiasi. mesofil palisade memiliki jumlah
kloroplas yang lebih banyak dibandingkan dengan mesofil spons.
Selain mesofil, fotosintesis juga dapat berlangsung di dalam sel-sel
penjaga stomata. Hal ini dikarenakan sel penjaga juga mempunyai
kloroplas. Sel-sel penjaga adalah modifikasi dari epidermis daun.
Jadi, bagian daun yang dapat melakukan proses fotosintesis adalah
mesofil palisade, mesofil spons, dan sel penjaga.

5. D Ciri-ciri daun monokotil adalah sebagai berikut.
1. Tipe daun umumnya isobilateral, yaitu struktur permukaan atas
dan bawahnya sama, sehingga kecerahan warna di kedua
permukaan juga sama.
2. Pertulangan daun sejajar atau melengkung.
3. Mesofil tidak berdiferensiasi menjadi palisade dan spons.
4. Tipe jaringan pengangkut kolateral tertutup.
2. Jadi, pernyataan yang benar tentang daun monokotil adalah 2, 3,
dan 5.

6. D Benang sari terdiri atas tangkai sari dan kepala sari. Di dalam kepala
sari, terdapat ruang serbuk sari yang biasanya berjumlah 4 buah. Di
dalam ruang inilah berlangsung proses pembentukan serbuk sari
melalui pembelahan meiosis.

7. E Bunga lengkap adalah bunga yang memiliki perhiasan bunga
(kelopak dan mahkota bunga), serta memiliki alat-alat reproduksi
(benang sari dan putik). Selain itu, pada bunga lengkap juga terdapat
dasar bunga dan tangkai bunga. Bunga melati memiliki kelopak,
mahkota, benang sari, dan putik. Bagian-bagian tersebut duduk di
atas dasar bunga yang ditopang oleh tangkai bunga. Oleh sebab itu,
bunga melati dapat dikelompokkan ke dalam bunga lengkap.
Jadi, bagian bunga yang dimiliki oleh bunga melati adalah 1, 2, 3, dan
4.

8. E Endodermis akar tersusun atas sel-sel yang mengalami penebalan
dari zat gabus (suberin) dan lignin membentuk deretan seperti pita
yang disebut pita Caspary. Adanya pita Caspary menyebabkan air
dari korteks tidak dapat masuk ke stele. Akan tetapi, pada pita
Caspary terdapat beberapa sel yang tidak mengalami penebalan. Sel
tersebut dinamakan sel peresap atau sel penerus. Sel-sel inilah yang
dapat dilewati oleh air dari korteks ke stele.

Cocokkanlah jawaban Anda dengan Kunci Jawaban yang terdapat di bagian akhir
modul ini. Hitunglah jawaban yang benar. Kemudian, gunakan rumus berikut untuk
mengetahui tingkat penguasaan Anda terhadap materi Kegiatan Belajar 3.

Nilai = ℎ ℎ x 100 %



Konversi tingkat penguasaan:
90 - 100% = baik sekali
80 - 89% = baik
70 - 79% = cukup
< 70% = kurang
Apabila mencapai tingkat penguasaan 80% atau lebih, Anda dapat meneruskan
dengan Kegiatan Belajar berikutnya. Bagus! Jika masih di bawah 80%, Anda harus
mengulangi materi Kegiatan Belajar 3, terutama bagian yang belum dikuasai

@2020, Direktorat SMA, Direktorat Jenderal PAUD, DIKDAS dan DIKMEN 58

Modul Biologi Kelas XI KD 3.3.

F. Penilaian Diri

Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut dengan jujur dan bertanggungjawab!

No. Pertanyaan JAWABAN

1. Apakah Anda dapat Memahami struktur organ YA TIDAK
penyusun tubuh tumbuhan?

2. Apakah Anda memahami perbedaan berbagai jenis YA TIDAK
sorgan penyusun tubuh tumbuhan?

3. Apakah Anda dapat memahami fungsi dari masing- YA TIDAK
masing organ penyusun tubuh tumbuhan?

4. Apakah Anda dapat menganalisis keterkaitan YA TIDAK
antara struktur fungsi sel pada organ tumbuhan?

Bila ada jawaban "Tidak", maka segera lakukan review pembelajaran, terutama pada
bagian yang masih "Tidak".

@2020, Direktorat SMA, Direktorat Jenderal PAUD, DIKDAS dan DIKMEN 59

Modul Biologi Kelas XI KD 3.3.

EVALUASI

Lengkapi dengan kunci jawaban
1. Jaringan tumbuhan yang sel-selnya aktif membelah secara mitosis, yaitu..

A. epidermis
B. meristem
C. parenkim
D. kolenkim
E. sklerenkim
2. Aktivitas meristem primer akan mengakibatkan ....
A. Pemanjangan batang dan akar
B. Akar dan batang akan bertambah besar
C. Terbentuknya lapisan pelindung gabus pada batang
D. Terbentuknya lingkaran tahun pada batang dikotil
E. Munculnya bunga pada ruas batang
3. Tumbuhan yang masih muda walaupun belum berkayu tetapi dapat tumbuh tegak.
Jaringan yang memberikan kekuatan pada tumbuhan yang masih muda adalah ....
A. Parenkim
B. Sklerenkim
C. Kolenkim
D. Epidermis
E. Xilem dan floem
4. Sebuah batang disayat melingkar dari kulit ke kayunya, ternyata bagian tanaman
sebelah atas sayatan tetap segar. Hal ini membuktikan ....
A. Kulit kayu tidak dapat mengangkut air dengan cukup
B. Kulit kayu dapat mengangkut air dengan cukup
C. Bagian kayu tidak dapat mengangkut air dengan cukup
D. Bagian kayu dapat mengangkut air dengan cukup
E. Bagian kayu dapat mengangkut hasil fotosintesis dengan baik
5. Bayu melakukan pengamatan irisan melintangbatang tumbuhan dikotil
menggunakan mikroskop. Pada pengamatannya Bayu menemukan jaringan yang
memiliki ciri-ciri sebagai berikut :
1) Selnya bersegi banyak.
2) Mempunyai banyak ruang antar sel,
3) Dinding sel tipis dan
4) Terdapat vakuola yang besar
Berdasarkan ciri-ciri yang diperoleh, Bayu dapat menyimpulkan bahwa jaringan
tersebut berfungsi sebagai …
A. Tempat menyimpan cadangan makanan
B. Tempat terjadi foto sintesis
C. Pelindung jaringan di bagian dalam
D. Pengangkut hasil-hasil fotosintesis
E. Tempat pertukaran gas

@2020, Direktorat SMA, Direktorat Jenderal PAUD, DIKDAS dan DIKMEN 60

Modul Biologi Kelas XI KD 3.3.

6. Perhatikan gambar struktur akar berikut ini !

bagian yang berfungsi untuk pertumbuhan sekunder adalah yaitu nomor ....
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 2 dan 4

7. Urutan yang benar tentang letak jaringan penyusun daun dari atas ke bawah adalah …
A. Epidermis atas - parenkim – kolenkim - epidermis bawah
B. Epidermis atas - palisade – parenkim spons –xilem – floem - epidermis bawah
C. Epidermis atas-klorenkim-parenim-epidermis bawah
D. Epidermis atas - jaringan spons – palisade -xilem -epidermis bawah
E. Epidermis bawah- xilem- floem – palisade - jaringan spons - epidermis bawah

8. Perhatikan gambar penampang daun berikut !

Bagian yang berfungsi sebagai tempat pertukaran gas adalah nomor...
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5

9. Perhatikan gambar berikut ini!

Fungsi organ tumbuhan tersebut adalah... 61
A. titik tumbuh primer
B. titik tumbuh sekunder
C. organ perkembangbiakan vegetatif
D. organ perkembangbiakan generatif
E. tempat menyimpan zat makanan

@2020, Direktorat SMA, Direktorat Jenderal PAUD, DIKDAS dan DIKMEN

Modul Biologi Kelas XI KD 3.3.

10. Perhatikan gambar berikut ini !

Bagian yang ditunjukan tanda X secara berurutan sesuai dengan fungsinya
adalah....

A. epidermis,
B. melindungi sel korteks,
C. tempat cadangan makanan endodermis,
D. mengatur transpor air tudung akar,
E. menembus tanah perisikel, pengangkut
11. Perhatikan jaringan berikut!

Ciri-ciri dan fungsi jaringan diatas adalah ....
A. Dinding sel selulosa, banyak sitoplasma, fungsi pertumbuhan primer

B. Terdiri atas sel-sel mati, dinding sel lignin, berfungsi, penguat batang tua
C. Terdiri atas sel-sel hidup, dinding sel selulosa, penyokong batang muda

D. Memiliki lumen kecil, dapat dilalui air, sebagai pengangkut air dan zat hara
E. Terdiri atas sel-sel tebal, mengandung sel tapis, mengisi organ tumbuhan

12. Hubungan yang sesuai antara jenis, ciri-ciri dan fungsi jaringan tumbuhan adalah

Jenis Ciri-ciri Fungsi

A Meristem Bentuk dan ukuran selnya sama, Menyimpan bahan
berdinding tipis, protoplasma makanan

sedikit, banyak zat makanan

B Endodermis Satu lapis sel, tersusun rapat, Mengatur proses

dinding sel tipis, berkloroplas pertumbuhan dan
pembelahan sel

C Epidermis Satu lapis sel, tersusun rapat, Melindungi jaringan

bentuk balok, dinding tipis, di dalamnya dan
berkloroplas tempat fotosintesis

D Korteks Sel hidup, berdinding tipis dan Menyimpan

tidak rapat, bentuk bulat, vakuola cadangan makanan
besar

E Sklerenkima Bentuk sel tidak beraturan dan Penunjang tanaman

penunjang berdinding tipis agar batang menjadi
kokoh

@2020, Direktorat SMA, Direktorat Jenderal PAUD, DIKDAS dan DIKMEN 62

Modul Biologi Kelas XI KD 3.3.

13. Perhatikan gambar penampang melintang daun berikut!

Bagian daun yang berfungsi dalam peristiwa fotosintesis adalah ......
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5

14. Urutan struktur akar dari luar ke dalam adalah ....
A. Endodermis – korteks – epidermis – stele
B. Epidermis – korteks – endodermis – stele
C. Stele – endodermis – korteks – epidermis
D. Korteks – epidermis – stele – endodermis
E. Epidermis – endodermis – korteks – stele

15. Struktur akar terdiri atas :
1. epidermis
2. endodermis
3. xilem
4. kambium
5. floem

Susunan jaringan batang dikotil berturut –turut dari luar kedalam adalah ……
A. 1-3-4-5
B. 1-4-2-5
C. 1-2-4-3
D. 1-3-2-5
E. 4-2-3-5

@2020, Direktorat SMA, Direktorat Jenderal PAUD, DIKDAS dan DIKMEN 63

Modul Biologi Kelas XI KD 3.3.

.

Kunci Jawaban Soal Evaluasi
NO Kunci
1B
2A
3C
4D
5A
6C
7B
8E
9D
10 C
11 B
12 C
13 B
14 B
14 A

@2020, Direktorat SMA, Direktorat Jenderal PAUD, DIKDAS dan DIKMEN 64

Modul Biologi Kelas XI KD 3.3.

DAFTAR PUSTAKA

Aryulina, Diah. (2007). Biologi 2 SMA dan MA untuk Kelas XI. Jakarta: Esis

Argista Nelis dkk, Modul Pembelajaran Bilologi berbasis ICT, Jambi, 2017

D. A Pratiwi, Sri Maryati, Sukini, SuhRNAo, Bambang, Biologi SMA kelas XI, Penerbit
Erlangga, 2007

Diyah Aryulina. 2007. Biologi 2 SMA dan MA untuk Kelas XI. Jakarta. ESIS Erlangga.

Irnaningtyas. (2016). Biologi Untuk SMA/MA Kelas XI Kurikulum 2013 yang
Disempurnakan Kelompok Peminatan Matematika dan Ilmu Alam. Jakarta :
Erlangga

Nunung Nurhayati. 2014. Biologi untuk SMA Kelas XI. Bandung. Yrama Widya.

Slamet Prawirohartono. 2014. Konsep dan Penerapan Biologi SMA/MA Kelas XI.
Jakarta. Bumi Aksara.

Sri Pujianto, Rejeki Siti Ferniah, Menjelajah Dunia Biologi SMA/MA kelas XI, Penerbit
Tiga, Jakarta, 2016

Syamsuri, Istamar, dkk. (2007). Biologi Untuk SMA Kelas XI Semester 2. Malang : Erlangga.

@2020, Direktorat SMA, Direktorat Jenderal PAUD, DIKDAS dan DIKMEN 65


Click to View FlipBook Version