The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.

1.1.a.6. Demonstrasi Kontekstual - Modul 1.1_Yuli Puji

Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by Yuli Puji Astutik, 2023-05-17 00:38:45

1.1.a.6. Demonstrasi Kontekstual - Modul 1.1_Yuli Puji

1.1.a.6. Demonstrasi Kontekstual - Modul 1.1_Yuli Puji

Merdeka Pendidikan 1.1.A.6. DEMONSTRASI KONTEKSTUAL - MODUL 1.1 CGP Angkatan 8 Kab.Karanganyar Yuli Puji Astutik PRESENTED BY SMA Negeri Jumapolo Puisi


Merdeka Pendidikan Puisi Tak dapat dipungkiri Engkau bukanlah tabula rasa Bukan pula kertas putih kosong Perlu coretan bebas Bebas merdeka menuliskan karya Laksana hamparan sawah Engkau siap ku semai padanya Kurawat, kusingkirkan petaka padanya Namun, tetaplah tumbuh dengan apa yang ada padamu Tak akan…. tak akan engkau kukekang Ruang kelas bukan lah jeruji Dan aku bukan lah mentari Runtuhkan, keluarlah dan gali jati diri Terbanglah bebas lukislah pelangi Tak mudah….. ya kuyakini itu Gelombang angin yang siap menyapu Fatamorgana dunia yang siap menipu Tapi, yakinlah …. Ku rentangkan sayapku Kan ku iringi engkau mencapai cahayamu


MERDEKA PENDIDIKAN Makna Isi Puisi Bait 1 Pada dasarnya murid terlahir dengan kodrat dasar yang sudah melekat pada diri mereka. Kodrat itu perlu mendapatkan tuntunan dari seorang guru yang bertindak sebagai pamong. Kodrat tersebut tidak dapat diubah tetapi dapat diarahkan ke dalam kodrat positif dengan bantuan dan arahan dari guru. Dalam menuntun ini guru harus memberi kebebasan murid dalam pembelajaran dengan menerapkan pendidikan yang berpihak pada murid Bait 2 Jika guru diibaratkan sebagai petani, dimana sawah menjadi lahan untuk bercocok tanam, maka murid diumpamakan sebagai benih padi yang siap untuk ditanam. Tanaman padi tersebut akan tumbuh dengan kodratnya. Guru atau petani hanya melakukan perawatan, mengaliri air, memupuk, dan menyingkirkan gulma yang mengganggu pertumbuhanya. Akan tetapi benih padi akan tetap tumbuh sesuai dengan kodratnya sebagai padi tidak dapat tumbuh menjadi jagung ataupun kacang. Maka dari itu pendidikan yang berpihak pada murid harus diterapkan agar murid dapat mengembangkan diri sesuai dengan kemampuan dan keinginannya dengan tetap pada arahan dan pengawasan guru


MERDEKA PENDIDIKAN Makna Isi Puisi Bait 3 Pendidikan yang berpihak pada murid dapat dilakukan dengan menyusun pembelajaran yang memberi kebebasan murid dalam melakukan pembelajaran. Murid diberi kebebasan untuk memilih tempat belajar mereka, jadi tempat pembelajaran tidak hanya terbatas di ruang kelas. Selain itu murid juga dapat menggali pengetahuan mereka melalui berbagai sumber, misalnya buku bacaan, internet, dan lainnya. Jadi sumber belajar mereka tidak hanya dari guru. Dengan pembelajarn ini, maka murid akan merasa nyaman dan minat belajar mereka akan meningkat, sehingga mereka mendapatkan pengalaman dan ilmu yang lebih bermakna. Bait 4 Dalam menerapkan pembelajaran pada murid tentunya banyak mengalami kendala. Dengan memberi kebebasan murid dalam memilih cara dan gaya belajarnya, terkadang membuat murid terlena. Sebagai contoh, saat mereka diberi kebebasan belajar di tempat yang mereka inginkan, kadang mereka lari ke kantin atau saat mereka diminta menari sumber belajar sesuai dengan yang mereka inginkan terkadang mereka memanfaatkan internet tidak untuk mencari materi tetapi untuk games atau browsing hal lain diluar materi pembelajar. Semua tantangan ini tentunya dapat teratasi dengan kesabaran guru untuk selalu mengarahkan, membimbing, dan memberi pengertian, sehingga murid akan sadar akan tanggung jawabnya dan dapat belajar dengan nyaman sehingga minat belajar mereka akan meningkat dan mereka mendapatkan pengalaman dan ilmu yang lebih bermakna


Thank you!


Click to View FlipBook Version