The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.

Rencana Program Kerja Ekskul melukis

Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by Sutary Lestary Pujiati, 2024-01-09 20:47:10

PPP Ektrakurikuler - Guru

Rencana Program Kerja Ekskul melukis

Keywords: yousefg1za

Modul Profil Pelajar Pancasila Integrasi PPP dalam ekstrakurikuler ( Guru ) Integrasi PPP dalam Ekstrakurikuler (Guru) “ Rencana Program Kerja Ekstrakurikuler Melukis “ SUTARY LESTARY PUJIATI, S. PD NIP 197205272008012014 / NRK 172647 SDN PADEMANGAN TIMUR 06 JAKARTA UTARA AKSI NYATA


Kata Pengantar Kegiatan Ekstrakurikuler di sekolah adalah salah satu wadah pengembangan siswa dilingkungan sekolah. Penyelenggaraan program ekstrakurikuler didasarkan pada tujuan kurikulum sekolah. Seluruh siswa dapat mengembangkan bakat, minat, dan keterampilannya melalui berbagai kegiatan ekstrakurikuler. Namun seperti kegiatan formal lainnya, kegiatan ekstrakurikuler dilindungi oleh suatu bentuk badan, lembaga atau lainnya. Dalam hal ini merupakan cabang dari sekolah atau universitas, oleh karena itu diperlukan rencana program kerja kegiatan eksternal yang dijadikan acuan bagi anggotanya dalam pelaksanaan kegiatan. Dengan adanya kegiatan ekstrakurikuler pada setiap sekolah di harapkan dapat menjadi wadah untuk penyaluran energi para siswa dan jenis kegiatanpun sangat beragam baik itu seputar olah raga, kesenian, keterampilan ataupun pengetahuan. Salah satu contoh Rencana Program Kerja Ektrakurikuler dalam bentuk kegiatan Melukis yang berada di SDN PADEMANGAN TIMUR 06 – JAKARTA UTARA


BAB 1 – Pendahuluan 1.1 Pengertian Kegiatan ekstrakurikuler merupakan kegiatan diluar jam belajar sekolah yang tertulis dalam kurikulum, dan biasanya pihak sekolah menyediakan waktu satu hari untuk melaksanakan kegiatan tersebut. Kegiatan ekstrakurikuler sangat bermanfaat dalam mengembangkan minat, minat dan keterampilan siswa pada mata pelajaran tertentu. Di sisi lain, melaksanakan kegiatan ini di sekolah merupakan salah satu bentuk perhatian Anda kepada siswa Anda untuk lebih banyak melakukan kegiatan yang positif. Pengertian Anak SD / Anak Sekolah Dasar adalah mereka yang berusia antara 6 – 12 tahun atau biasa disebut dengan periode intelektual. Karakteristik anak usia SD adalah senang bermain, senang bergerak, senang bekerja dalam kelompok, serta senang merasakan/ melakukan sesuatu secara langsung.


Apakah tujuan Pendidikan di Sekolah Dasar ? Tujuan pendidikan sekolah dasar itu sendiri adalah meletakkan kecerdasan dasar, pengetahuan, kepribadian, akhlak mulia, dan keterampilan untuk hidup secara mandiri dan mengikuti pendidikan secara lanjut. Berdasarkan World Health Organization (WHO) anak usia sekolah adalah anak yang memasuki usia 7- 15 tahun. Fase anak usia sekolah merupakan fase dimana anak sangat membutuhkan asupan makanan yang bergizi untuk menunjang masa pertumbuhan dan perkembangan (Lestari, Ernalia, & Restaunti, 2016). Adapun beberapa nilai pendidikan karakter yang dapat diajarkan kepada siswa yaitu seperti sikap tanggung jawab, toleransi, cinta dan peduli terhadap lingkungan, peduli kepada diri sendiri dan orang lain, memiliki jiwa sosial yang tinggi, dan lain sebagainya. BAB 1 – Pendahuluan


1. 2. Maksud dan Tujuan Berkaitan dengan hal tersebut di atas kami dari pengurus Ekstrakurikuler “Melukis” bermaksud untuk menetapkan sasaran serta langkah-langkah dalam mewujudkan kegiatan bidang Seni Lukis sebagai wadah penyaluran bakat, hobi dan keterampilan dalam bidang seni menggambar serta melatih mentalitas serta kedisiplinan diri. Tujuan dari rencana program kerja kegiatan ini adalah sebagai acuan pelaksanaan kegiatan ekstrakurikuler dalam bidang Seni Lukis BAB 1 – Pendahuluan


BAB II NAMA, TARGET DAN JADWAL KEGIATAN 2. 1. Nama Kegiatan Nama kegiatan yang telah berjalan adalah Sanggar Lukis Padtim 06. 2. 2. Target Kegiatan Target dari kegiatan ini adalah Siswa/siswi “ Kelas 1 sd Kelas 6 ” 2.3. Jadwal Kegiatan Kegiatan latihan yang telah berjalan adalah satu kali dalam satu minggu , setiap hari Jumat pada pukul 13.00 bertempat di SDN PADEMANGAN TIMUR 06 – JAKARTA UTARA


BAB III RENCANA PROGRAM KERJA 3. 1. Rencana Program kerja Jangka Pendek dan Menengah Setelah berjalan sekian lama ekstrakurikuler melukis hingga saat ini masih tetap berjalan, ini berkat adanya kerja sama antara sekolah, guru, pengurus ekstarkurikuler melukis dan pelatih serta pihak-pihak terkait yang mendukung kegiatan ekstarkurikuler melukis Adapun rencana kegiatan jangka pendek dan menengah ini meliputi: 1. Memperkenalkan dan mempertunjukkan ekstrakurikuler Melukis kepada siswa/siswi. 2. Mengajak dan merekrut siswa/siswi untuk ikut serta dalam kegiatan melukis. 3. Mampu menunjukkan sebagai ekstrakurikuler melukis yang di minati oleh siswa/siswi . 4. Sebagai wadah penyalur minat, bakat dan hobi bagi siswa/siswi . 5. Melakukan latihan rutin sesuai dengan jadwal yang telah di tentukan. 6. Selain itu sebagai salah satu cabang prestasi di harapkan dapat memunculkan bibit-bibit baru di sekolah.


3.2. Rencana Program Kerja Jangka Panjang Dalam program jangka panjang ini di rencanakan akan melanjutkan program-program yang belum terlaksana pada periode sebelumnya dan yang akan di laksanakan pada periode saat ini, hal itu di susun dalam bentuk program sebagai berikut: Melanjutkan program yang belum terselesaikan pada periode sebelumnya. Melanjutkan program-program yang berkesinambungan, di antaranya : a. Melaksanakan kegiatan FLS2N yang dilaksanakan setiap semester genap mulai dari kompetisis tingkat Kecamatan, Kotamadya, hingga Kota. b. Mengikuti kegiatan lomba Lukis dari event lain di luar program sekolah. c. Melaksanakan kegiatan pameran seni guna memperkenalkan kegiatan ektrakurikuler Seni Lukis kepada para siswa/siswi lainnya. Melaksanakan kegiatan-kegiatan tambahan yang berguna untuk memperkokoh tali persaudaraan dan silatuhrahmi antara anggota dari luar sekolah atau dari anggota kegiatan ekstrakurikuler lain dan juga kegiatan-kegiatan yang berkenaan dengan pengembangan diri. BAB III RENCANA PROGRAM KERJA


Demikian gambaran rencana program kerja saat ini, kami susun dengan harapan dapat menjadi acuan pelaksanaan langkah-langkah kegiatan ekstrakurikuler lainnya, sehingga perkembangan kegiatan tersebut lebih jelas dan tercapainya tujuan lebih fokus. Saya berharap, baik secara langsung maupun tidak langsung dengan bantuan orang-orang tercinta, rencana aksi ini dapat terlaksana dengan baik dan tentunya hasil akhirnya dapat mencapai tujuan yang telah ditetapkan dan dapat memberikan manfaat bagi kita semua. BAB V PENUTUP


FORMAT DOKUMEN UMPAN BALIK SISWA


DOKUMEN UMPAN BALIK SISWA


DOKUMEN KEGIATAN EKSTRAKURIKULER MELUKIS SDN PADEMANGAN TIMUR O6 JAKARTA UTARA


Click to View FlipBook Version