The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.

E-LKPD BERBASIS ETNO-STEM BERBANTUAN AUGMENTED REALITY PADA MATERI SISTEM EKSKRESI

Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by tuluspanges, 2022-07-18 01:57:06

E-LKPD BERBASIS ETNO-STEM BERBANTUAN AUGMENTED REALITY PADA MATERI SISTEM EKSKRESI

E-LKPD BERBASIS ETNO-STEM BERBANTUAN AUGMENTED REALITY PADA MATERI SISTEM EKSKRESI

Disusun oleh:
Tulus Pangestuti (4001418005)

Lembar Kerja Peserta
Didik-Elektronik

Berbasis Etno-STEM


SISTEM EKSKRESI
MANUSIA

untuk SMP/MTs
Kelas VIII Semester II

Nama :

Nomor Absen :

Kelas :

Kelompok :

JURUSAN IPA TERPADU
FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM

UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG

PETA KONSEP

SISTEM EKSKRESI MANUSIA

Paru-Paru Hati Kulit Ginjal

Hasil Ekskresi Urin

CO2 dan H2O Keringat Melalui Proses
Bilirubin Biliverdin
Oleh Filtrasi
Reabsorpsi
Kelenjar Augmentasi
Keringat

jika terjadi gangguan pada organ maupun prosesnya akan menyebabkan:

Kelainan

Kompetensi Dasar

3.10 Menganalisis sistem ekskresi pada manusia dan memahami gangguan
pada sistem ekskresi serta upaya menjaga kesehatan sistem ekskresi
4.10 Membuat karya tentang sistem ekskresi pada manusia dan
penerapannya dalam menjaga kesehatan diri

Indikator Pencapaian Kompetensi

3.10.1 Menganalisis organ-organ penyusun sistem ekskresi pada manusia
3.10.2 Menganalisis fungsi sistem ekskresi
3.10.3 Menganalisis keterkaitan antara struktur dan fungsi pada organ ginjal
3.10.4 Menghubungkan keterkaitan antara struktur dan fungsi pada organ paru-
paru
3.10.5 Menganalisis keterkaitan antara struktur dan fungsi pada organ hati
3.10.6 Menganalisis keterkaitan antara struktur dan fungsi pada organ kulit
3.10.7 Menghubungkan kelainan dan penyakit yang terjadi pada sistem ekskresi
3.10.8 Menganalisis berbagai pola hidup sehat untuk menjaga kesehatan sistem
ekskresi
4.10.1 Membuat karya tentang berbagai penyakit atau gangguan pada sistem


ekskresi serta upaya menjaga kesehatan diri yang dikaitkan dengan kebiasaan

masyarakat

Tujuan Pembelajaran

1.Melalui diskusi, siswa dapat menyebutkan organ-organ penyusun sistem
ekskresi pada manusia dengan benar

2.Melalui diskusi, siswa dapat menjelaskan fungsi sistem ekskresi dengan tepat
3.Melalui eksperimen, siswa mampu menganalisis keterkaitan antara struktur

dan fungsi pada masing-masing organ sistem ekskresi dengan kritis
4.Melalui diskusi, siswa mampu menganalisis kelainan dan penyakit yang

terjadi pada organ sistem ekskresi menggunakan pembelajaran berbasis
Etno-STEM dengan kritis
5.Melalui diskusi, siswa mampu menganalisis berbagai pola hidup sehat untuk
menjaga kesehatan sistem ekskresi dengan benar
6.Melalui percobaan, siswa dapat membuat karya tentang berbagai penyakit
atau gangguan pada sistem ekskresi serta upaya menjaga kesehatan diri yang
dikaitkan dengan kebiasaan masyarakat dengan kreatif

Petunjuk Penggunaan

Petunjuk Penggunaan E-LKPD:

1.Baca secara cermat dan seksama setiap panduan yang ada di
E-LKPD ini.

2.Selesaikan pertanyaan-pertanyaan yang tertulis pada E-LKPD
dengan baik, benar, dan bertangggungjawab.

3.Gunakan sumber belajar dari buku siswa, video
pembelajaran, sumber belajar lainnya untuk menjawab
pertanyaan.

4.Kumpulkan E-LKPD sesuai dengan waktu yang telah
ditentukan.

5.Tanyakan pada guru apabila ada kesulitan dalam
mengerjakan E-LKPD.

6.Jangan lupa berdoa sebelum memulai menggunakan E-
LKPD.

Etno-STEM

Langkah-Langkah Pembelajaran

Guru menayangkan video tentang sistem ekskresi dikaitkan dengan
masalah Etno-STEM.
https://youtu.be/ShFnsQM3DvY
Guru menunjuk beberapa siswa tentang apa yang ditangkap dari video
yang telah ditayangkan sebelumnya.
Guru mengajukan pertanyaan sesuai dengan Etno-STEM

Etnosains:
Aspek: Mendefinisikan sistem ekskresi dan kebiasaan
masyarakat Pati tentang berbagai penyakit atau gangguan
pada sistem ekskresi yang dapat dikaitkan dengan kebiasaan
masyarakat melalui wawancara.
Etnoteknologi:
Aspek: Alat dan bahan apa saja yang digunakan untuk
melakukan praktikum sederhana menguji udara pernafasan
untuk membuktikan adanya kandungan CO2 hasil pernafasan
manusia.
Etnoengineering:
Aspek: Merancang dan mendesain poster bermuatan Etno-
STEM
Etnomatematika:
Aspek: Menghitung skala gambar yang digunakan dalam
pembuatan proyek gambar bermuatan Etno-STEM

Etnosains

Perhatikan gambar gambar 1!

Tentu kamu pernah melihat ilustrasi gambar seperti yang

ditunjukkan pada gambar 1. Di tengah kemajuan

teknologi sekarang ini yang serba menggunakan mesin,

ternyata di Desa Tambakromo masih ada yang menggarap

sawahnya masih dengan cara tradisional (manual) yaitu

dengan menggunakan cangkul. Pada saat mencangkul,

petani tersebut melakukan aktivitas berat, karena selama Gambar 1
beraktivitas tubuh mengeluarkan banyak keringat. Kulit

merupakan salah satu organ sistem ekskresi yang

mengeluarkan keringat. Dari pernyataan di atas, carilah

informasi dengan cara mewawancarai petani di desa

kalian. Kemudian rekonstruksi sains asli jawaban petani

yang kalian wawancara menjadi sains ilmiah!

Jawab:




Jawablah pertanyaan berikut menurut apa yang kalian
ketahui !

1.Apa yang kalian ketahui tentang sistem ekskresi?
Menurut kalian organ penyusun sistem ekskresi
yang ada di tubuh kalian apa saja?

2.Analisislah tujuan dari sistem ekskresi!
3.Sebutkan dan jelaskan struktur dan fungsi kulit

yang ditampilkan dengan scan barcode
augmented reality di samping!
4.Bagaimana cara menjaga dan merawat organ
kulit agar dapat bekerja dengan baik?

Ayo Melakukan Eksperimen!

Buatlah percobaan atau bereksperimen tentang sistem ekskresi pada
organ paru-paru!

Percobaan 1

A. Tujuan: Menguji zat sisa pernapasan pada manusia

B. Alat dan Bahan:


1. Air 4. Tiga buah gelas plastik

2. Sedotan 5. Kapur

3. Sendok 6. Plastik bening/tutup gelas

C. Cara Kerja:

1. Masukkan kapur yang telah dihaluskan kedalam gelas yang berisi ait

2. Aduk hingga merata dengan menggunakan sendok

3. Tunggu kapur hingga mengendap

4. Air kapur dibagi menjadi 2 kedalam masing-masing gelas

5. Tutup gelas menggunakan tutup gelas/plastik bening

6. Tiup air dalam gelas 1 yang berisi air kapur tersebut melalui sedotan

7. Amatilah apa yang terjadi

Percobaan 2
A. Tujuan: Mengetahui paru-paru sebagai alat pengeluaran uap air
B. Alat dan Bahan: Sebuah cermin datar
C. Cara Kerja:

1. Sediakan cermin datar yang bersih
2. Hembuskan udara pernapasan pada permukaan cermin
3. Amatilah keadaan permukaan cermin

Setelah melakukan percobaan dan menjawab beberapa pertanyaan,
silahkan presentasikan hasil percobaanmu di depan teman-temanmu!

Etnoteknologi

Berdasarkan percobaan yang telah kalian lakukan, jawablah pertanyaan
berikut dengan tepat!

1.Dari percobaan 1, adakah perbedaan pada air kapur antara sebelum dan
sesudah ditiup? Mengapa demikian? Jelaskan!

2.Dari percobaan 2, bagaimanakah keadaan permukaan cermin setelah
ditiup dengan udara dari pernapasan? Mengapa demikian? Jelaskan!

3.Berdasarkan percobaan, analisislah proses pengeluaran CO2 pada paru-
paru!

4.Buatlah kesimpulan berdasarkan dua percobaan yang telah kalian
lakukan!

Ayo Mengamati Kebiasaan Masyarakat!

Perhatikan gambar 2 dengan cara scan barcode!

Pernahkah kamu melihat orang ketika makan

meniup makanannya karena masih panas? Nah,

meniup makanan ketika masih panas agar dapat

segera dmakan merupakan kebiasaan yang

sangat umum dilakukan oleh masyarakat. Sering

kita jumpai, seseorang makan makanan lalu

meniupnya, seperti seseorang makan nasi tewel Gambar 2
yang masih panas karena lebih nikmat untuk

disantap ketika masih panas lalu meniupnya

sebelum dimakan. Meniup makanan yang masih panas bisa berpotensi

mengganggu keseimbangan asam tubuh yaitu terganggunya salah satu

organ sistem ekskresi. Dari pernyataan tersebut, wawancarailah salah satu

masyarakat mengenail hal tersebut untuk mengetahui pengetahuan

masyarakat (sains asli) kemudian rekonstruksi menjadi sains ilmiah

dengan pertanyaan sebagai berikut!

Etnosains

Jawablah pertanyaan berikut menurut apa yang
kalian ketahui!

1.Sebutkan dan jelaskan struktur dan fungsi
paru-paru yang ditampilkan dengan scan
barcode augmented reality di samping!

2.Bagaimana cara menjaga dan merawat
organ paru-paru agar dapat bekerja dengan
baik?

Etnosains

Perhatikan gambar 3 dengan cara scan barcode!

Suatu hari Rara jalan-jalan di Waduk Gembong

Pati, ia menahan buang air kecil karena tidak

menemukan toilet. Sering menahan buang air kecil

sudah menjadi kebiasaan yang tidak disadari oleh

masyarakat. Kebiasaan menahan buang air kecil

dapat menyebabkan beberapa penyakit. Masyarakat Gambar 3
Desa Tambakromo mempercayai bahwa jika sering

menahan buang air kecil akan menyebabkan suatu

penyakit di salah satu organ sistem ekskresi, yaitu ginjal. Dari

pernyataan tersebut, wawancarailah salah satu masyarakat mengenai hal

tersebut untuk mengetahui pengetahuan masyarakat (sains asli)

kemudian rekonstruksi menjadi sains ilmiah dengan pertanyaan sebagai

berikut!

Jawablah pertanyaan berikut menurut apa
yang kalian ketahui!

1.Sebutkan dan jelaskan struktur dan
ginjal yang ditampilkan dengan scan
barcode augmented reality di samping!

2.Jelaskan proses pengeluaran urin secara
singkat!

Etnosains

Perhatikan gambar 4 dengan cara scan barcode!

Sering dijumpai di masyarakat banyak remaja

yang kecanduan mengonsumsi alkohol. Alasan

remaja menerapkan perilaku menyimpang adalah

rasa penasaran dan ingin tahu yang berlebihan.

Kebiasaan mengonsumsi minuman beralkohol Gambar 4
secara berlebihan dan dalam jangka panjang akan

memicu masalah pada fungsi salah satu organ

sistem ekskresi. Salah satunya aitu penyakit liver

yang umumnya disebabkan oleh kebiasaan buruk masyarakat

mengonsumsi alkohol yang berlebih. Dari pernyataan tersebut,

wawancarailah salah satu masyarakat mengenail hal tersebut untuk

mengetahui pengetahuan masyarakat (sains asli) kemudian

rekonstruksi menjadi sains ilmiah dengan pertanyaan sebagai berikut!

Jawablah pertanyaan berikut menurut apa
yang kalian ketahui!

1.Sebutkan dan jelaskan struktur dan
fungsi hati yang ditampilkan dengan
scan barcode augmented reality di
samping!

2.Jelaskan proses pembentukan zat warna
empedu!

Etnoengineering

Ayo Tunjukkan Kreativitasmu!

1.Buatlah poster tentang berbagai penyakit atau gangguan pada
sistem ekskresi serta upaya menjaga kesehatan diri yang
dikaitkan dengan kebiasaan masyarakat

2.Gunakan alat yang ada di sekitar kalian
3.Boleh menggunakan aplikasi komputer maupun smartphone
4.Bebas menggunakan ukuran kertas
5.Submit/pengumpulan poster melalui google formulir yang

telah dibagikan oleh guru:
https://forms.gle/CSGnYBn1kdW8HGAYA
6.Sebelum disubmit, pastikan sudah diberi nama anggota
kelompok dan kelas
7.Dapat menggunakan referensi dari berbagai sumber


Click to View FlipBook Version