MODUL PEMBELAJARAN DisusunOleh: MILAAFITASARI KELAS9SMP Teks Cerita Inspiratif
Modul Pembelajaran ini bertujuan memberikan informasi terkait materi Teks Cerita Inspiratif yang perlu diketahui dan dipelajari oleh Siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) Sekaligus menyiapkan bahan untuk penyusunan bahan paparan pada akhir simulasi. Fokus pembelajaran diarahkan pada keharusan peserta secara kelompok maupun individu untuk bisa terlibat dalam proses pembelajaran. Selain itu, modul ini disusun secara sistematis agar peserta didik dapat menyiapkan mencapai kompetensi dasar yang baik. Metode yang digunakan dalam penyelenggaraan pembelajaran diharapkan dapat mendorong peran aktif peserta didik. Akhirnya, ucapan terima kasih dan penghargaan kami sampaikan kepada tim penyusun dan tim penyempurna atas tenaga dan pikiran yang dicurahkan untuk mewujudkan modul ini. Penyempurnaan maupun perubahan modul di masa mendatang senantiasa terbuka dan dimungkinkan mengingat akan perkembangan situasi, kebijakan dan peraturan yang terus menerus terjadi. Harapan kami tidak lain modul ini dapat memberikan manfaat. KATA PENGANTAR Kayuagung, 31 Mei 2024 Penyusun Mila Afitasari ii
DAFTAR ISI iii KATA PENGANTAR ……………………………………………………………........………………. ii DAFTAR ISI ……………………………………………………………………………........…………… iii PENGERTIAN TEKS CERITA INSPIRATIF ………………………………........………….. 1 TUJUAN DAN MANFAAT TEKS CERITA INSPIRATIF …………….........…………. 2 CIRI-CIRI TEKS CERITA INSPIRATIF ……………………………………….........…...…… 3 UNSUR-UNSUR TEKS CERITA INSPIRATIF ……………………………….........…….… 4 STRUKTUR TEKS CERITA INSPIRATIF ……………………………….........…………….. 5 CARA MENULIS TEKS CERITA INSPIRATIF ……………………………………....…….. 6 CONTOH TEKS CERITA INSPIRATIF ……………………………………………….....……. 7 CONTOH TEKS BERDASARKAN STRUKTURNYA ………………………...…………. 8 RANGKUMAN MATERI ………………………………………………………………..........…….. 9 REFLEKSI DIRI …………………………………………………………………………..........……….. 10 DAFTAR PUSTAKA ……………………………………………………………………........……….. 11
Teks Cerita Inspiratif Materi kelima yang dibahas dalam pelajaran bahasa Indonesia kelas 9 semseter genap adalah materi tentang Teks Cerita Inspiratif. Materi Teks Cerita Inspiratif Bahasa Indonesia ini sangat penting dibekali kepada siswa agar mampu memberi inspirasi kebaikan kepada setiap orang melalui teks cerita inspiratif. Pengertian Teks Cerita Inspiratif Bercerita dan mendengarkan cerita adalah kegiatan yang hampir disukai semua orang. Di banyak kesempatan, di mana saja, siapa saja jika sudah berkumpul pasti ada cerita yang disampaikan. Sekarang bercerita sudah menembus batas ruang dan waktu. Bercerita dapat dilakukan di media sosial di dunia maya.) Inspirasi adalah percikan ide-ide kreatif (ilham) akibat hasil proses belajar dan peduli kepada sekeliling kita. Dari pengertian di atas, dapat disimpulkan bahwa cerita inspirasi adalah kisah fiksi maupun nonfiksi yang menggerakkan hati sehingga membuat pembacanya bersemangat atau termotivasi. 1
Tujuan Teks Cerita Inspiratif: Memberikan motivasi dan semangat kepada pembaca untuk terus berjuang menghadapi kesulitan dan tantangan dalam hidup. 1. Menanamkan nilai-nilai positif seperti keberanian, ketekunan, kebaikan hati, dan kerendahan hati. 2. Memberikan perspektif baru dan pandangan yang lebih optimis dalam menyikapi permasalahan. 3. 4.Menginspirasi pembaca untuk meraih cita-cita dan impian mereka. 5.Membangkitkan rasa syukur dan apresiasi terhadap kehidupan. Manfaat Teks Cerita Inspiratif: 1.Meningkatkan kepercayaan diri dan motivasi diri pembaca. 2.Mengembangkan empati dan kepedulian terhadap sesama. Memberikan pelajaran hidup yang berharga dari kisah-kisah yang diceritakan. 3. Membantu pembaca dalam mengatasi masalah dan kesulitan dengan lebih optimis. 4. Memperkaya wawasan dan memberikan sudut pandang baru tentang kehidupan. 5. 6.Memberikan hiburan yang positif dan membangun. Menginspirasi pembaca untuk menjadi individu yang lebih baik dan bermakna bagi lingkungan sekitarnya. 7. 2
Teks ini juga memiliki ciri yang membedakannya dari teks lain. Berikut ciri teks cerita inspiratif: Struktur teksnya terdiri atas orientasi, rangkaian peristiwa, komplikasi, resolusi, dan koda. 1. Memiliki tema spesifik mengenai kehidupan seseorang atau perjuangan yang dikembangkan secara naratif. 2. Amanat atau pesan dalam cerita inspiratif adalah sorotan utama, sehingga alur dikembangkan untuk membawa pembaca memahami amanat dengan tepat. 3. Bersifat naratif. Teks cerita inspiratif berisi uraian atau rangkaian kejadian dalam hidup seseorang. 4. Tokoh utama dalam teks cerita inspiratif menjadi panutan untuk pembacanya. 5. Tokoh dalam teks cerita inspiratif dapat berasal dari kehidupan nyata atau fiksi. Tak jarang, cerita inspiratif dikemas dalam cerita binatang atau dongeng agar mudah diterima pembaca anakanak. 6. Ciri-Ciri Teks Cerita Inspiratif 3
Adapun unsur-unsur teks cerita inspiratif sebagai berikut: Tema, Tema adalah gagasan, ide, atau pikiran utama, yang digunakan sebagai dasar dalam menuliskan cerita. 1. Tokoh dan Penokohan, Tokoh adalah individu rekaan yang mengalami peristiwa di dalam cerita. Penokohan adalah penyajian watak tokoh dan penciptaan citra tokoh dalam cerita. 2. Latar Cerita (Setting), Latar adalah unsur dalam cerita yang menunjukan di mana, bagaimana, dan kapan peristiwa dalam cerita itu berlangsung. 3. Alur / Jalan Cerita, Alur adalah jalinan peristiwa, yang memperlihatkan kepaduan yang diwujudkan oleh hubungan sebab akibat, tokoh utama, tema, atau kegiatannya. 4. Sudut Pandang (Point Of View), Sudut pandang dapat diartikan sebagai posisi pengarang terhadap peristiwaperitiwa di dalam cerita. Macam-macam sudut pandang antara lain: Sudut pandang orang pertama, Sudut pandang orang pertama sentral, Sudut pandang orang pertama sebagai pembantu, Sudut pandang orang ketiga, Sudut pandang orang ketiga serba tahu, Sudut pandang orang ketiga terbatas 5. Amanat, Amanat adalah pesan yang ingin disampaikan pengarang kepada pembaca melalui cerita yang di buatnya 6. Unsur-Unsur Teks Cerita Inspiratif 4
Struktur Teks Cerita Inspiratif Orientasi, Pengantar cerita untuk mengenalkan tokoh yang terlibat dan latarnya. 1. Perumitan peristiwa, Kisah tokoh dan peristiwa menuju ke puncak cerita (konflik) 2. Komplikasi, Puncak (inti) cerita, tempat kisah yang menjadi inspirasi. 3. Resolusi, Peristiwa menyadarkan tokoh tentang kebaikan. 4. Koda, Penutup cerita, kesimpulan pesan moral 5. 5
Adapun langkah-langkah menulis teks cerita inspirasi adalah sebagai berikut. 1.Tentukan topik cerita. 2.Buatlah situasi cerita. Selanjutnya, susunlah kerangka teks cerita inspiratif, yaitu sesuai dengan struktur teks cerita inspiratif ada orientasi, komplikasi, resolusi, dan koda. 3. Kembangkan kerangka itu berdasarkan pada ciri kebahasaan teks cerita inspiratif. 4. Baca kembali hasil kerjamu agar tidak ada kesalahan ejaan di dalamnya. 5. Cara Menulis Teks Cerita Inspiratif 6
Kisah Perjuangan Tania dalam Menghadapi Kanker Tania adalah seorang gadis berusia 16 tahun yang penuh semangat dan ceria. Namun, kehidupannya berubah drastis ketika didiagnosis menderita kanker tulang stadium lanjut. Keluarganya terpukul, tetapi Tania tidak menyerah begitu saja. Dengan kekuatan dan ketegaran hati, Tania menjalani pengobatan kemoterapi yang melelahkan. Ia sering merasa lemah dan muak akibat efek samping pengobatan. Meskipun demikian, Tania selalu tersenyum dan optimis bahwa ia akan sembuh. Ketika rambutnya mulai gugur akibat kemoterapi, Tania tidak merasa sedih atau malu. Ia justru menggunakan kesempatan ini untuk mengekspresikan dirinya dengan berbagai gaya rambut palsu yang lucu dan berani. Sikapnya yang positif dan humoris ini membuat teman-temannya terhibur dan termotivasi. Melalui perjuangan panjang penuh tantangan, akhirnya Tania berhasil mengalahkan kanker. Ia pulih dan dapat kembali menjalani kehidupan normal seperti remaja lainnya. Pengalaman pahit yang dilaluinya justru membuatnya lebih kuat dan bersyukur atas kehidupan. Kisah inspiratif Tania mengajarkan kita untuk selalu berjuang menghadapi tantangan hidup dengan semangat dan optimisme. Meskipun jalan terasa berat, selalu ada harapan dan kekuatan dalam diri kita untuk meraih kesembuhan dan kebahagiaan. 7
Sekantung Paku Orientasi Pada masa dahulu ada seorang anak laki-laki. Dia cerdas, berbakat, dan tampan. Sayangnya, dia sangat egoistis dan mudah marah, tidak ada yang mau menjadi temannya. Sering dia marah-marah dan mengumbar kata-kata yang menyakitkan kepada orang-orang di Sekitarnya. Perumitan peristiwa Orang tua anak itu sangat cemas dengan temperamen anaknya. Mereka berpikir apa yang harus mereka lakukan. Suatu hari ayahnya mendapat suatu ide. Dia memanggil anaknya dan memberi palu dan sekantong paku kepada anaknya. Sang ayah berkata, ”Setiap kamu mau marah, ambil paku dan tancapkan ke pagar tua depan rumah kita sekeras mungkin.” Komplikasi Pagar kayu itu ternyata sangat keras. Palu yang digunakan cukup berat. Karena anak laki-laki itu begitu beringas, pada hari pertama saja dia sudah menancapkan 37 paku. Hari demi hari, minggu demi minggu, jumlah paku yang ditancapkan semakin lama semakin berkurang. Setelah beberapa waktu, anak itu mulai paham bahwa menahan amarah itu lebih mudah daripada menancapkan paku ke pagar. Suatu hari anak itu tidak lagi memerlukan palu dan paku. Dia telah belajar menahan amarah dengan baik. Lalu dia datang ke ayahnya dan bercerita tentang keberhasilannya menahan amarah. ”Sekarang setiap saat, jika mampu menahan amarah dalam sehari, cabut paku yang sudah tertancap di pagar”. Resolusi Sekian waktu berlalu. Akhirnya sang anak bangga setelah semua paku tercabut hilang semuanya. Saat dia datang ke ayahnya dan menceritakan semuanya, dia menawarkan untuk merapikan dan merawat pagar. ”Kamu sudah berhasil, Nak, tetapi coba perhatikan lubang bekas paku itu. Pagar itu tidak akan bisa menjadi seperti semula, sudah cacat. Koda Hal yang sama terjadi saat kamu menyakiti orang dengan ucapanmu. Kata-kata meninggalkan bekas luka di hati sama halnya lubang bekas paku di pagar. Ingat, kita harus memperlakukan setiap orang dengan sayang dan hormat, sebab meskipun telah memohon maaf dan dimaafkan, luka di hati tidak akan pernah hilang. Contoh Teks Cerita Inspiratif Beserta Strukturnya 8
Rangkuman Materi Teks cerita inspiratif adalah jenis teks narasi yang mengisahkan kisah nyata atau fiksi yang mengandung nilainilai positif, motivasi, dan pesan moral untuk menginspirasi pembacanya. Tujuannya adalah memberikan motivasi, menanamkan nilai-nilai baik, memberi perspektif baru, menginspirasi untuk meraih impian, dan menumbuhkan rasa syukur. Manfaatnya antara lain meningkatkan kepercayaan diri, mengembangkan empati, memberikan pelajaran hidup, membantu mengatasi masalah, memperkaya wawasan, dan memberikan hiburan yang membangun. Unsur-unsurnya meliputi tokoh utama yang inspiratif, konflik/tantangan besar, nilai-nilai positif, gaya penceritaan menarik. Langkah menulisnya: tentukan tema, temukan inspirasi, kembangkan karakter, ciptakan konflik, munculkan nilai-nilai positif, susun alur, berikan deskripsi hidup, akhiri dengan resolusi menginspirasi, lalu tinjau dan edit. Intinya, teks cerita inspiratif bertujuan membangkitkan semangat dan motivasi pembaca melalui kisah perjuangan tokoh menghadapi tantangan dengan nilai-nilai positif. 9
Refleksi Diri Setelah mempelajari materi tentang cerita inspiratif dalam modul ini, saatnya Anda melakukan refleksi diri. Jawablah pertanyaanpertanyaan berikut untuk menggali pemahaman dan makna yang Anda peroleh: Cerita inspiratif apa yang paling berkesan bagi Anda? Mengapa cerita tersebut meninggalkan kesan mendalam? 1. Nilai-nilai positif apa yang Anda dapatkan dari cerita-cerita inspiratif yang telah Anda baca? Jelaskan secara singkat. 2. Tantangan atau hambatan seperti apa yang sering Anda hadapi dalam kehidupan? Bagaimana kisah inspiratif dapat memberi Anda motivasi untuk menghadapinya? 3. Tuliskan satu impian atau cita-cita yang ingin Anda raih. Berdasarkan pelajaran dari cerita inspiratif, langkah-langkah apa yang akan Anda ambil untuk mewujudkannya? 4. Sebutkan satu hal positif tentang diri Anda yang selama ini Anda syukuri. Mengapa Anda bersyukur atas hal tersebut? 5. Jika Anda memiliki kesempatan untuk menulis sebuah cerita inspiratif, tentang siapa dan dengan pesan apa cerita tersebut akan Anda tuliskan? 6. Refleksi ini bertujuan untuk membantu Anda menginternalisasi nilainilai positif dari cerita inspiratif dan menerapkannya dalam kehidupan Anda sendiri. Jawaban Anda mungkin berbeda dengan orang lain, tetapi yang terpenting adalah kejujuran dan kesungguhan dalam merefleksikan diri. 10
Daftar Pustaka Mayeka. 2023. Materi Teks Cerita Inspiratif Bahasa Indonesia Kelas 9: Pengertian, Tujuan, Ciri, Unsur, Struktur, Unsur Kebahasaan & Contoh. Di akses pada tanggal 29 Mei 2024. https://www.matapendidikan.com/2021/03/materi-tekscerita-inspiratif-bahasa_19.html. Ahsa. 2024. Teks Cerita Inspiratif: Pengertian, Ciri, Struktur, Kaidah & Contohnya. Di akses pada tanggal 29 Mei 2024. https://www.materibindo.com/2020/11/teks-ceritainspiratif.html Swawikanti, kenya. 2024. Teks Inspiratif: Pengertian, Ciri, Jenis, Struktur & Kebahasaannya | Bahasa Indonesia Kelas 9 . Di akses pada tanggal 29 Mei 2024. https://www.ruangguru.com/blog/pengertian-dan-ciri-ciriteks-inspirasi 11
Sejak Kecil, Saya punya banyak Hobi seperti Membaca, Berenang, Jalan-jalan, Menulis, Bersepeda, dan lain-lain. Saya punya tekad dan semangat yang kuat untuk bisa menjadi seorang pendidik yang kreatif, inovatif dan menyenangkan. Motto hidup saya adalah Selalu Libatkan Allah dalam segala urusan sekecil apapun maka kamu tidak akan pernah kecewa. Lalu Tetaplah Hidup, Jangan Mati. Ayo kenali saya lebih dekat melalui instagram (xyxz.afs) dan Gmail ([email protected]). Mungkin saja kita bisa menjadi teman yang saling bermanfaat? Assalamualaikum Haiii, Nama saya Mila Afitasari, biasa di panggil Mila. Saya Mahasiswi Universitas Islam Ogan Komering Ilir (UNISKI) KAYUAGUNG, Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia yang saat ini sudah semester 4. Saya Lahir di Kutaraya Pada tanggal 04 April 2004.
Mila Afitasari SEMOGA BERMANFAAT MANFAAT