The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.
Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by dediandika12, 2022-10-26 23:33:09

PKB 2021-2022

PKB 2021-2022 FINAL

PERJANJIAN
KERJA BERSAMA

ANTARA
PT KIMIA FARMA Tbk

DENGAN
SERIKAT PEKERJA KIMIA FARMA

PERIODE 2021-2022

VISI & MISI

Menjadi perusahaan Healthcare pilihan utama yang terintegrasi
dan menghasilkan nilai yang berkesinambungan.

1. Melakukan aktivitas usaha di bidang-bidang industri kimia dan farmasi,
perdagangan dan jaringan distribusi, ritel farmasi dan layanan kesehatan serta
optimalisasi aset.

2. Mengelola perusahaan secara Good Corporate Governance dan operational
excellence didukung oleh Sumber Daya Manusia (SDM) profesional.

3. Memberikan nilai tambah dan manfaat bagi seluruh stakeholder.

i

BUDAYA PERUSAHAAN (CORE VALUES)
ii

DAFTAR ISI

VISI & MISI .........................................................................................................................................i
BUDAYA PERUSAHAAN (CORE VALUES).....................................................................................ii
DAFTAR ISI......................................................................................................................................iii
BAB I KETENTUAN UMUM ..............................................................................................................1

Pasal 1 Pengertian......................................................................................................................1
BAB II PERJANJIAN KERJA BERSAMA .........................................................................................5

Pasal 2 Pihak-Pihak yang Membuat Perjanjian ...........................................................................5
Pasal 3 Ruang Lingkup Perjanjian...............................................................................................5
Pasal 4 Kewajiban Perusahaan dan SPKF..................................................................................5
Pasal 5 Hak Perusahaan dan SPKF............................................................................................6
Pasal 6 Peran dan Fungsi SPKF .................................................................................................6
Pasal 7 Bantuan dan Fasilitas Bagi SPKF...................................................................................7
Pasal 8 Dispensasi Kegiatan SPKF.............................................................................................7
Pasal 9 Kewajiban Para Pihak ....................................................................................................7
BAB III HUBUNGAN KERJA ............................................................................................................8
Pasal 10 Rekrutmen Pegawai .....................................................................................................8
Pasal 11 Persyaratan Rekrutmen Pegawai Tidak Tetap (PTT)....................................................8
Pasal 12 Pengangkatan Pegawai Tidak Tetap (PTT) ..................................................................8
Pasal 13 Honorarium dan Benefit Pegawai Tidak Tetap (PTT)....................................................8
Pasal 14 Pengangkatan Pegawai Tetap (PT) ..............................................................................9
Pasal 15 Status Kepegawaian.....................................................................................................9
Pasal 16 Masa Kerja ...................................................................................................................9
Pasal 17 Grade dan Jabatan.....................................................................................................10
Pasal 18 Penilaian Kinerja Pegawai ..........................................................................................10
Pasal 19 Pelaksana Harian (PLH) ............................................................................................10
Pasal 20 Pelaksana Tugas (PLT) ..............................................................................................11
Pasal 21 Penugasan Pegawai Tetap.........................................................................................11
Pasal 22 Detasering Pegawai ..................................................................................................11
BAB IV PEMBELAJARAN DAN PENGEMBANGAN......................................................................12
Pasal 23 Pembelajaran dan Pengembangan ...........................................................................12
BAB V MUTASI, PROMOSI, DEMOSI DAN REHABILITASI ..........................................................14
Pasal 24 Mutasi.........................................................................................................................14
Pasal 25 Penetapan Promosi ....................................................................................................14
Pasal 26 Pelaksanaan Promosi.................................................................................................14
Pasal 27 Demosi ......................................................................................................................15
Pasal 28 Rehabilitasi.................................................................................................................15
BAB VI WAKTU KERJA..................................................................................................................16
Pasal 29 Waktu Kerja dan Istirahat ...........................................................................................16
Pasal 30 Kerja Lembur..............................................................................................................16
Pasal 31 Pelaksanaan Lembur..................................................................................................16
Pasal 32 Lembur di Hari Istirahat (Mingguan dan Libur Resmi).................................................16
Pasal 33 Perhitungan Jam Lembur ...........................................................................................17
Pasal 34 Komponen Uang Lembur............................................................................................17
Pasal 35 Pembayaran Uang Lembur.........................................................................................17
BAB VII CUTI PEGAWAI DAN IJIN TIDAK MASUK KERJA ..........................................................18
Pasal 36 Cuti Pegawai ..............................................................................................................18
Pasal 37 Ijin Tidak Masuk Kerja ................................................................................................19
BAB VIII GAJI .................................................................................................................................20
Pasal 38 Gaji Dasar ..................................................................................................................20
Pasal 39 Kenaikan Gaji Dasar Berkala......................................................................................20
Pasal 40 Kenaikan Gaji Dasar Periodik .....................................................................................20
Pasal 41 Penyesuaian Gaji .......................................................................................................21
BAB IX TUNJANGAN & BENEFIT ..................................................................................................22
Pasal 42 Tunjangan Pelaksana, Eselon, Grading dan Tunjangan Daerah.................................22
Pasal 43 Tunjangan Khusus......................................................................................................22
Pasal 44 Tunjangan Hari Raya (THR) .......................................................................................22
Pasal 46 Tunjangan Pakaian Dinas...........................................................................................23

iii

Pasal 47 Tunjangan Kematian ..................................................................................................23
Pasal 48 Program Pensiun Pegawai .........................................................................................23
Pasal 49 Usia Pensiun Normal..................................................................................................24
BAB X INSENTIF.............................................................................................................................25
Pasal 50 Insentif Tahunan.........................................................................................................25
Pasal 51 Insentif Prestasi ..........................................................................................................25
Pasal 52 Insentif Kinerja............................................................................................................25
BAB XI PENGHARGAAN PEGAWAI..............................................................................................26
Pasal 53 Jenis Penghargaan.....................................................................................................26
Pasal 54 Penghargaan Purnabakti ............................................................................................26
Pasal 55 Penghargaan Pengabdian ..........................................................................................26
Pasal 56 Penghargaan Pegawai Berprestasi ............................................................................27
BAB XII STATUS KELUARGA YANG DITANGGUNG PERUSAHAAN .........................................28
Pasal 57 Pegawai Tetap dan Keluarganya................................................................................28
Pasal 58 Anak Tiri yang termasuk di tanggung Perusahaan......................................................28
Pasal 59 Anak Angkat dari Pegawai Tetap................................................................................28
Pasal 60 Pernikahan sesama Pegawai .....................................................................................28
BAB XIII FASILITAS DAN BANTUAN PERUSAHAAN ..................................................................29
Pasal 61 Fasilitas Jabatan.........................................................................................................29
Pasal 62 Fasilitas Kesehatan ....................................................................................................29
Pasal 63 Bantuan Sosial ...........................................................................................................29
Pasal 64 Bantuan Hukum..........................................................................................................29
Pasal 65 Sarana Olah Raga dan Rekreasi ................................................................................29
Pasal 66 Koperasi Karyawan ....................................................................................................29
BAB XIV PERJALANAN DINAS DAN PINDAH .............................................................................31
Pasal 67 Perjalanan Dinas Dalam dan Luar Negeri...................................................................31
Pasal 68 Perjalanan Pindah ......................................................................................................31
BAB XV DISIPLIN DAN TATA TERTIB KERJA..............................................................................32
Pasal 69 Kewajiban Pegawai ....................................................................................................32
Pasal 70 Larangan Bagi Pegawai..............................................................................................33
Pasal 71 Jenis Pelanggaran dan Tingkat Hukuman ..................................................................34
Pasal 72 Pejabat yang berwenang menjatuhkan Hukuman Disiplin ..........................................37
Pasal 73 Sanksi Atasan Langsung ............................................................................................38
Pasal 74 Pemeriksaan ..............................................................................................................38
Pasal 75 Skorsing dan Pembebasan Tugas Sementara............................................................39
Pasal 76 Ganti Rugi ..................................................................................................................39
Pasal 77 Perlindungan Saksi.....................................................................................................39
Pasal 78 Perselisihan Hubungan Industrial ...............................................................................39
Pasal 79 Keluhan dan Pengaduan ...........................................................................................39
BAB XVI PEMUTUSAN HUBUNGAN KERJA DAN PESANGON...................................................40
Pasal 80 Jenis Pemutusan Hubungan Kerja .............................................................................40
Pasal 81 Prosedur Pemutusan Hubungan Kerja karena Pelanggaran.......................................40
Pasal 82 Pemutusan Hubungan Kerja Pegawai oleh Perusahaan.............................................40
Pasal 83 Pemutusan Hubungan Kerja Pegawai Karena Permintaan Pegawai ..........................41
Pasal 84 Pemutusan Hubungan Kerja Pegawai Karena Sakit/Cacat/Gangguan Jiwa ...............42
Pasal 85 Pemutusan Hubungan Kerja Pegawai Karena diangkat menjadi Direksi BUMN .........42
Pasal 86 Pegawai yang diangkat menjadi Direksi Kimia Farma Group......................................43
Pasal 87 Pembayaran Uang Pensiun........................................................................................43
BAB XVII PERLINDUNGAN KERJA ...............................................................................................44
Pasal 88 Keselamatan Kerja dan Jaminan Sosial .....................................................................44
BAB XVIII PERATURAN PERALIHAN, PERSELISIHAN DAN PENUTUP ....................................45
Pasal 89 Peraturan Peralihan....................................................................................................45
Pasal 90 Perselisihan................................................................................................................45
Pasal 91 Penutup......................................................................................................................45
LAMPIRAN PERJANJIAN KERJA BERSAMA TAHUN 2021-2022................................................48
I. Pasal 10 Persyaratan Rekrutmen Pegawai ......................................................................48
II. Pasal 17 Grade dan Jabatan............................................................................................48
III. Pasal 36 Cuti Pegawai .....................................................................................................48
IV. Pasal 38 Gaji Dasar .........................................................................................................50

iv

VI. Pasal 42 Tunjangan Pelaksana, Eselon, Grading dan Tunjangan Daerah........................52
VIII. Penjelasan Pasal 43 Tunjangan Khusus: .........................................................................53
IX. Pasal 48 Program Pensiun Pegawai & Tunjangan Iuran Pasti .........................................53
X. Pasal 50 Insentif Tahunan................................................................................................53
XI. Pasal 51 Insentif Prestasi.................................................................................................53
XIII. Pasal 61 Fasilitas Jabatan ...............................................................................................54
XV. Pasal 66 Perjalanan Dinas ...............................................................................................55

v

BAB I BAB I
KETENTUAN UMKUMETENTUAN UMUM

Pasal 1
Pengertian

Dalam Perjanjian kerja bersama ini yang dimaksud dengan istilah-istilah adalah sebagai berikut:
1. Perusahaan adalah Perusahaan PT Kimia Farma Tbk.
2. Anak Perusahaan adalah entitas perusahaan yang tergabung dalam Kimia Farma Group terdiri dari PT. Kimia Farma

Apotek, PT. Kimia Farma Trading & Distribution, PT Kimia Farma Sungwun Pharmacopia, PT. Sinkona Indonesia
Lestari, PT Phapros dan Kimia Farma Dawaa.
3. Direksi adalah Pimpinan Perusahaan yang terdiri atas Direktur Utama dan para Direktur PT Kimia Farma Tbk.
4. Divisi adalah satuan unit kerja yang dipimpin oleh seorang General Manager.
5. Unit Kerja adalah satuan kerja yang dipimpin oleh seorang Manager.
6. Kantor Pusat adalah Kantor Pusat PT Kimia Farma Tbk.
7. Serikat Pekerja Kimia Farma disingkat SPKF adalah Organisasi yang dibentuk dari dan untuk Pegawai Perusahaan
serta mewakili dalam perikatan dengan Perusahaan sesuai Undang-Undang No. 21 Tahun 2000 tentang Serikat
Pekerja/Serikat Buruh yang telah dicatat pada Disnakertrans setempat dengan surat No. 664/SP/JP/IV/2015, tanggal
13 April 2015.
8. Pegawai PT. Kimia Farma Tbk terdiri dari Pegawai Tetap (PT) dan Pegawai Tidak Tetap (PTT).

a. Pegawai Tetap adalah pegawai yang bekerja pada Perusahaan terus menerus sampai dengan usia pensiun.
b. Pegawai Tidak Tetap (PTT) adalah pegawai yang bekerja pada Perusahaan yang berdasarkan Perjanjian Kerja

Waktu tertentu (PKWT).
9. Pejabat adalah pegawai tetap yang memangku suatu Jabatan baik Struktural maupun Fungsional dalam struktur

organisasi perusahaan.
a. Jabatan Struktural adalah suatu kedudukan jabatan yang hierarkis dan bertingkat dari yang terendah hingga

yang tertinggi sehingga tugas, tanggung jawab, wewenang dan hak pejabat atau pegawai yang bersangkutan
telah ditetapkan dalam rangka memimpin suatu satuan kerja.
b. Jabatan Fungsional adalah jabatan teknis yang dalam pelaksanaan tugasnya didasarkan pada keahlian /dan
atau keterampilan tertentu serta bersifat mandiri dan tidak membawahi satuan kerja.
10. Jabatan terdiri dari:
a. Struktural : General Manager, Manager, Asisten Manager dan Supervisor.
b. Fungsional : Mengacu pada Surat Keputusan Direksi perihal Jabatan Fungsional.
11. Pejabat satu tingkat di bawah Direksi adalah pejabat yang memangku jabatan setingkat General Manager.
12. Penilaian Kinerja Pegawai adalah kumpulan catatan ukuran keadaan dan perkembangan hasil kerja dan kompetensi
pegawai pada Tengah dan Akhir Tahun.
13. Kompetensi adalah sejumlah karakteristik, baik berupa bakat, motif, karakter, sikap, pengetahuan, ketrampilan atau
perilaku yang membuat seorang pegawai berhasil dalam pekerjaan.
14. Grading adalah pemeringkatan kualitas kompetensi pegawai yang diatur dalam Surat Keputusan Direksi.
15. Entry level adalah tingkat permulaan pemberian Gaji dasar 1 dan Gaji dasar 2 bagi calon pegawai yang diangkat
sebagai pegawai tetap untuk mengisi formasi jabatan /tugas, maka pendidikannya tidak mempengaruhi job
specification pada formasi jabatan /tugas tersebut, kecuali untuk kebutuhan promosi.
16. Penugasan adalah Pegawai yang ditugaskan di Kimia Farma Group /Kementerian, yang tugas, wewenang, tanggung
jawab, administrasi dan remunerasinya diberikan dan diatur oleh PT Kimia Farma Tbk.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 1 dari 57

17. Detasering adalah pegawai yang ditugaskan di Kimia Farma Group / diluar Kimia Farma Group yang tugas,
wewenang, tanggung jawab, administrasi dan remunerasinya diberikan dan diatur oleh Perusahaan tempat tugas
yang baru.

18. Pejabat Pelaksana Harian, yang selanjutnya disingkat menjadi PLH, adalah Pejabat yang melaksanakan tugas rutin
dari pejabat definitif yang berhalangan sementara.

19. Pejabat Pelaksana Tugas, yang selanjutnya disingkat menjadi PLT, adalah Pejabat yang melaksanakan tugas rutin
dari pejabat definitif yang berhalangan tetap.

20. Profesi adalah sebuah pekerjaan pada posisi tertentu yang memerlukan ilmu pengetahuan serta kemampuan khusus
yang memerlukan keahlian, ketrampilan, tanggung jawab dan juga kesetiaan khusus yang diperoleh dari Pendidikan
dan pelatihan yang dalam peleksanaan tugasnya memerlukan penguasaan teori yang sistimatis,yang menjadi dasar
atas keterampilannya

21. Professional Hire (untuk selanjutnya disingkat Pro Hire) adalah orang yang bekerja di PT. Kimia Farma Tbk
berdasarkan kompetensi dan keahlian tertentu pada posisi tertentu untuk jangka waktu kontrak paling lama 2 (dua)
tahun.

22. Mutasi adalah perpindahan pegawai karena ditugaskan di lingkungan Perusahaan dan Kimia Farma Group.

23. Promosi adalah peningkatan jabatan yang telah melalui tahapan proses asesmen dilingkungan Perusahaan dan
Kimia Farma Group.

24. Pemangku Jabatan (Pj.) adalah Pegawai Tetap yang mengalami promosi pada jabatan Struktural dan Fungsional
dengan batas waktu minimal 6 (enam) bulan dan/atau maksimal 1 (satu) tahun.

25. Demosi adalah penurunan jabatan di lingkungan Perusahaan sebagai akibat pegawai telah melakukan Pelanggaran
Disiplin Berat Tingkat II.

26. Rehabilitasi adalah upaya pemulihan dan pengembalian nama baik pegawai, agar dapat kembali melaksanakan
fungsionalitas sosialnya secara normal dan wajar, dan dikembalikan pada level jabatan yang sama.

27. Waktu kerja adalah waktu untuk melakukan pekerjaan sesuai ketentuan Perusahaan.

28. Gaji terdiri dari Gaji Dasar dan Tunjangan Tetap.

a. Gaji adalah hak pegawai terdiri dari Gaji Dasar dan Tunjangan Tetap yang diterima dan dinyatakan dalam bentuk
uang sebagai imbalan dari Perusahaan atau pemberi kerja kepada pegawai yang ditetapkan dan dibayarkan
menurut suatu perjanjian kerja dan Surat Keputusan Direksi.

b. Gaji dasar adalah Gaji yang diterima pegawai yang terdiri dari Gaji Dasar I dan Gaji Dasar II.
1) Gaji Dasar I adalah imbalan dasar yang dibayarkan kepada pegawai yang besarannya telah ditetapkan,
sebagai perhitungan dasar Pensiun (PHDP) untuk Program Pensiun Manfaat Pasti, bagi pegawai yang
diangkat sebagai Pegawai Tetap sebelum 1 Januari 2013.
2) Gaji Dasar II adalah bagian dari gaji dasar berupa Imbalan yang dibayarkan kepada pegawai yang
besarannya telah ditetapkan dan sebagai dasar perhitungan Pensiun Iuran Pasti bagi pegawai yang diangkat
sebagai Pegawai Tetap mulai 1 Januari 2013.
3) Kenaikan Gaji Dasar Berkala adalah kenaikan gaji dasar sebesar 5% setiap tahun.
4) Kenaikan Gaji Dasar secara periodik adalah kenaikan Gaji Dasar sebesar 10%.

c. Tunjangan Tetap adalah uang yang diberikan secara tetap serta dibayarkan dalam satuan waktu yang sama.
Tunjangan Tetap terdiri dari Tunjangan Eselon untuk pejabat, Tunjangan Pelaksana untuk non eselon, Tunjangan
Khusus, Tunjangan Daerah dan Tunjangan Iuran Pasti.
1) Tunjangan Eselon adalah Tunjangan yang diberikan kepada pejabat struktural atau fungsional atas jabatan
yang diembannya dan diberikan selama masih mengemban jabatan tersebut, besarannya disesuaikan dengan
pemeringkatan jabatan yang diatur tersendiri.
2) Tunjangan Pelaksana adalah Tunjangan yang diberikan kepada pegawai tingkat pelaksana yang tidak
menduduki jabatan dan di berikan secara rutin setiap bulan.
3) Tunjangan Daerah adalah Tunjangan yang diberikan apabila ada kenaikan gaji minimum
provinsi/kabupaten/kota yang nilainya lebih besar dari gaji pegawai, sehingga gaji pegawai sesuai dengan
standar gaji minimum provinsi/kabupaten/kota dimana pegawai tersebut ditempatkan.
4) Tunjangan Khusus adalah Tunjangan yang diberikan kepada Pegawai Tetap, yang diberikan tugas khusus
oleh Perusahaan yang besarannya diatur dalam Surat Keputusan Direksi selama yang bersangkutan
mengemban tugas tersebut.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 2 dari 57

5) Tunjangan Iuran Pasti adalah Tunjangan yang diberikan kepada Pegawai Tetap, yang besarannya ditetapkan
dan diatur pada lampiran.

29. Tunjangan Tidak Tetap adalah uang yang diterima baik secara langsung atau tidak langsung berkaitan dengan
pekerja, yang diberikan tidak dikaitkan dengan perhitungan pesangon dan lembur.
Tunjangan tidak tetap terdiri dari :
a. Tunjangan Grading adalah tunjangan yang diberikan kepada seluruh pegawai sesuai dengan tingkat tanggung
jawab serta risiko jabatan/pekerjaannya
b. Tunjangan tidak tetap yang diatur berdasarkan pada SK Direksi.
1) Tunjangan Hari Raya
2) Tunjangan Kesejahteraan
3) Tunjangan Pakaian Dinas adalah tunjangan yang digunakan untuk pengadaan seragam dinas pegawai dan
kelengkapan kerja lainnya sesuai dengan jumlah jabatan/eselon pegawai yang diberikan 1 (satu) tahun sekali.

30. Insentif terdiri dari Insentif Tahunan, Insentif Prestasi dan Insentif Kinerja.

a. Insentif Tahunan (Jasa Produksi) adalah insentif yang diberikan kepada semua pegawai atas dasar prestasi kerja
yang dikaitkan dengan laba Perusahaan.

b. Insentif Prestasi adalah insentif yang diberikan kepada General Manager, Manager, Asisten Manager , dan
Supervisor dikaitkan dengan prestasi kerja dan dinilai berdasarkan Indeks Prestasi Perusahaan, Indeks Prestasi
Kelompok dan Key Performance Indicator yang dibayarkan tahunan.

c. Insentif Kinerja adalah insentif yang diberikan berdasarkan pencapaian target Divisi/Unit yang telah ditetapkan
Surat Keputusan Direksi.

31. Fasilitas Jabatan adalah kemanfaatan yang diterima pada waktu tertentu oleh pegawai yang diatur dalam Surat
Keputusan Direksi.

32. Bantuan adalah kebijakan dari Perusahaan dinyatakan dalam bentuk uang /fasilitas dan dibayarkan/diberikan kepada
pegawai sesuai dengan kemampuan Perusahaan yang pengaturannya bekerjasama dengan Serikat Pekerja Kimia
Farma melalui Surat Keputusan Direksi.

33. BPJS Ketenagakerjaan yaitu suatu jaminan bagi pegawai terhadap kecelakaan kerja, hari tua, kematian dan pensiun
pegawai sebagaimana diatur dalam Perundang-Undangan yang berlaku yang telah ditindaklanjuti dengan Surat
Keputusan Direksi.

34. Perusahaan memberikan jaminan kesehatan melalui BPJS kesehatan dan /atau fasilitas kesehatan lainnya yang
ditunjuk dan diputuskan Direksi dengan Surat Keputusan Direksi.

35. BPJS Kesehatan yaitu suatu jaminan kesehatan bagi pegawai sebagaimana diatur dalam Perundang-undangan yang
berlaku yang telah ditindaklanjuti dengan Surat Keputusan Direksi.

36. Pakaian Dinas adalah pakaian atau kelengkapan kerja lain yang diberikan oleh Perusahaan kepada pegawai sesuai
dengan jabatan /eselon sebagai corporate identity berupa natura /pakaian jadi yang menjadi beban unit kerja masing-
masing.

37. Pensiun Normal adalah Pemutusan Hubungan Kerja Pegawai Tetap yang telah mencapai usia pensiun normal 56
(lima puluh enam) tahun yang berdasarkan tanggal lahir.

38. Tanda Penghargaan adalah suatu penghargaan yang diberikan oleh Perusahaan kepada pegawai karena prestasi
kerja /masa kerja tertentu dan prestasi lainnya di bidang ilmiah, seni, budaya dan olah raga yang akan diatur tersendiri.

39. Pemutusan Hubungan Kerja adalah pemutusan hubungan kerja karena suatu hal tertentu yang mengakibatkan
berakhirnya hak dan kewajiban antara Perusahaan dengan Pegawai.

40. Uang Pemutusan Hubungan Kerja adalah kompensasi berupa uang pesangon, uang penghargaan masa kerja, uang
penggantian hak dan uang jasa pengabdian dari Perusahaan kepada pegawai yang berhak sebagai akibat
Pemutusan Hubungan Kerja dengan kondisi tertentu.

41. Uang Pesangon adalah kompensasi berupa uang dari perusahan kepada pegawai yang berhak sebagai akibat
pemutusan hubungan kerja dengan kondisi tertentu, yang dikaitkan dengan lamanya masa kerja berturut-turut tanpa
jeda.

42. Uang Penghargaan Masa Kerja adalah kompensasi berupa uang dari Perusahaan kepada pegawai yang dikaitkan
dengan lamanya masa kerja untuk pegawai yang mengalami Pemutusan Hubungan Kerja, yang dikaitkan dengan
lamanya masa kerja berturut-turut tanpa jeda.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 3 dari 57

43. Uang Penggantian Hak adalah kompensasi berupa uang akibat Pemutusan Hubungan Kerja dengan kondisi tertentu
dan cuti yang belum diambil ditetapkan 15% (lima belas persen) dari uang pesangon dan uang penghargaan masa
kerja bagi yang memenuhi syarat.

44. Uang Jasa Pengabdian merupakan uang penghargaan pengabdian pegawai terhadap Perusahaan yang diberikan
pada saat Pemutusan Hubungan Kerja pegawai pada saat pensiun normal dan kondisi tertentu.

45. Uang Kompensasi Cuti adalah kompensasi berupa uang akibat Pemutusan Hubungan Kerja dengan kondisi tertentu
atas cuti panjang yang belum diambil.

46. Komponen Gaji yang digunakan sebagai dasar perhitungan Uang Pesangon, Uang Penghargaan Masa Kerja, Uang
Penggantian Hak dan Uang Jasa Pengabdian yang diterima oleh pegawai terdiri atas:
a. Gaji Dasar
b. Tunjangan Tetap

47. Uang Pisah adalah sejumlah uang yang diberikan kepada Pegawai Tetap dalam hal mengundurkan diri,
dikualifikasikan mengundurkan diri, melakukan pelanggaran disiplin berat tingkat II.

48. Pensiun Dipercepat adalah Pemutusan Hubungan Kerja Pegawai Tetap karena permintaan pegawai yang telah
mencapai usia minimal 45 (empat puluh lima) tahun dan telah memiliki masa kerja minimal 15 tahun.

49. Program Pensiun Manfaat Pasti adalah program pensiun yang diselenggarakan Perusahaan melalui Dana Pensiun
Kimia Farma dan pegawai yang diikutsertakan dalam program tersebut adalah pegawai yang diangkat sebagai
Pegawai Tetap sebelum 1 Januari 2013.

50. Program Pensiun Iuran Pasti adalah program pensiun pegawai yang diselenggarakan Perusahaan melalui Lembaga
Keuangan.

51. Uang muka pesangon adalah sebagian nilai uang pesangon dan uang penghargaan masa kerja yang diberikan hanya
sekali kepada pegawai 1 (satu) tahun sebelum memasuki masa pensiun yang besarannya maksimal 50% (lima puluh
persen) dari besaran uang pesangon.

52. Mogok kerja adalah tindakan Pegawai yang direncanakan dan dilaksanakan secara bersama-sama dan/atau oleh
Serikat Pekerja untuk menghentikan atau memperlambat pekerjaan.
a. Mogok Kerja Sah adalah mogok kerja yang sesuai dengan Ketentuan Peraturan Perundangan dan/atau Surat
Keputusan Direksi.
b. Mogok Kerja Tidak Sah adalah mogok kerja yang tidak sesuai dengan Ketentuan Peraturan Perundangan dan
/atau Surat Keputusan Direksi.

53. Cara Pembuatan Obat yang Baik (CPOB) adalah cara pembuatan obat yang bertujuan untuk memastikan agar mutu
obat yang dihasilkan sesuai dengan persyaratan dan tujuan penggunaannya.

54. Cara Distribusi Obat yang Baik (CDOB) adalah cara distribusi/ penyaluran obat dan/ atau bahan obat yang bertujuan
memastikan mutu sepanjang jalur distribusi/ penyaluran sesuai persyaratan dan tujuan penggunaannya.

55. Hukuman disiplin adalah hukuman yang dijatuhkan sebagai akibat terjadinya pelanggaran oleh pegawai Perusahaan.
56. Skorsing adalah pemberhentian sementara dari tugas/pekerjaan yang diberikan oleh Perusahaan karena

pelanggaran tertentu yang pengaturannya diatur melalui Surat Keputusan Direksi.
57. Mangkir adalah tidak masuk bekerja tanpa memberikan informasi atau alasan yang jelas serta tanpa ijin atasan, dan

Perusahaan.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 4 dari 57

BAB II BAB II
PPEERRJAJNJAIANNKJERIJAA BNERSKAMEARJA BERSAMA

Pasal 2
Pihak-Pihak yang Membuat Perjanjian

1. Perjanjian Kerja Bersama yang disingkat PKB adalah perjanjian yang merupakan hasil perundingan antara Serikat
Pekerja Kimia Farma yang disingkat SPKF dengan Perusahaan yang memuat syarat-syarat kerja, hak dan kewajiban
kedua belah pihak.

2. Pihak yang membuat Perjanjian Kerja Bersama ini, adalah PERUSAHAAN dengan SERIKAT PEKERJA KIMIA
FARMA.

3. Masa berlakunya perjanjian kerja bersama paling lama 2 (dua) tahun dan tiap 2 (dua) tahun dilakukan pembaharuan
bersama dengan SPKF.

4. Perjanjian Kerja Bersama sebagaimana dimaksud pada ayat (3) dapat diperpanjang masa berlakunya paling lama 1
(satu) tahun berdasarkan kesepakatan tertulis antara Perusahaan dengan Serikat Pekerja.

5. Perundingan pembuatan perjanjian kerja bersama berikutnya dapat dimulai paling cepat 3 (tiga) bulan sebelum
berakhirnya Perjanjian Kerja Bersama yang sedang berlaku.

6. Dalam hal perundingan sebagaimana dimaksud pada ayat (5) tidak mencapai kesepakatan maka perjanjian kerja
bersama yang sedang berlaku, tetap berlaku untuk paling lama 1 (satu) tahun.

Pasal 3
Ruang Lingkup Perjanjian

1. PKB ini berlaku bagi Perusahaan dan seluruh Pegawai Perusahaan.
2. Perusahaan dan SPKF sepakat selama masa berlakunya perjanjian ini untuk tidak melakukan perubahan terhadap

isi Perjanjian ini, kecuali jika kedua belah pihak bersepakat untuk mengadakan perubahan dan dituangkan secara
tertulis.
3. PKB ini mengatur hal-hal yang bersifat khusus dan hal teknis yang belum diatur, akan diatur dalam penjelasan, yang
merupakan satu kesatuan yang tidak terpisahkan dengan PKB ini.

Pasal 4
Kewajiban Perusahaan dan SPKF

1. SPKF dan Perusahaan wajib melaksanakan Perjanjian ini dengan sebaik-baiknya.
2. SPKF dan Perusahaan wajib untuk tidak merahasiakan isi Perjanjian ini kepada seluruh pegawai.
3. SPKF dan Perusahaan wajib mengusahakan agar ketentuan dalam perjanjian ini dipatuhi oleh kedua belah pihak.
4. SPKF dan Perusahaan wajib saling menghormati dan tidak mencampuri urusan internal masing-masing pihak,

sepanjang tidak berkaitan dengan isi perjanjian ini dan sepanjang urusan internal tersebut diatas tidak merugikan
kedua belah pihak.
5. SPKF dan Perusahaan berkewajiban membantu meningkatkan produktivitas kerja dan mendorong terciptanya Good
Corporate Governance ( GCG).
6. Perusahaan berkewajiban untuk mencadangkan Anggaran jasa produksi pada tahun berjalan.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 5 dari 57

Pasal 5
Hak Perusahaan dan SPKF
1. Perusahaan berhak :
a. Mengelola dan mengatur operasional Perusahaan yaitu:
1) Membuat Rancangan Jangka Panjang Perusahaan (RJPP).
2) Membuat keputusan strategis untuk kepentingan dan kemajuan Perusahaan.
3) Menyusun Anggaran Perusahaan.
4) Menyusun Struktur dan skala gaji.
5) Mengadakan, mengangkat, mempromosikan, mendemosikan, memutasikan dan memberhentikan
pegawai.
6) Mengelola pegawai yang sepenuhnya merupakan tanggung jawab Perusahaan sesuai peraturan
perundang-undangan yang berlaku.
7) Memberikan sanksi kepada pegawai yang melakukan Pelanggaran Disiplin sesuai dengan berat ringannya
pelanggaran yang dilakukan sesuai dengan ketentuan sanksi Perusahaan dan/atau peraturan perundang-
undangan yang berlaku.
b. Mengajukan keberatan dan atau teguran kepada SPKF /anggota atas tindakan yang bertentangan dengan
perjanjian ini.

2. SPKF berhak :
a. Mewakili, membela dan melindungi anggotanya atas tindakan Perusahaan yang bertentangan dengan perjanjian
ini.
b. Mengatur organisasi SPKF dan anggotanya sepanjang tidak bertentangan dengan peraturan perundang
undangan yang berlaku.
c. Mengajukan keberatan dan atau teguran atas tindakan Perusahaan yang bertentangan dengan perjanjian ini.
d. Berhak untuk ikut berafiliasi dengan Federasi Serikat Pekerja lainnya.
e. Mutasi bagi pengurus aktif SPKF dilakukan dengan persetujuan Ketua Umum SPKF.

Apabila Perusahaan akan menetapkan kebijakan yang berdampak terhadap pengurangan kesejahteraan pegawai, atau
memutuskan keputusan yang bertentangan dengan PKB maka Perusahaan wajib mengkomunikasikan dengan SPKF
terlebih dahulu.

Pasal 6
Peran dan Fungsi SPKF

Tujuan SPKF adalah menciptakan hubungan industrial yang harmonis dan dinamis guna memelihara dan
meningkatkan kelangsungan Perusahaan dalam rangka untuk memberikan perlindungan, pembelaan hak dan
kepentingan, serta meningkatkan kesejahteraan yang layak bagi pegawai dan keluarganya. Peran dan fungsi
SPKF adalah :
1. Pihak dalam pembuatan Perjanjian Kerja Bersama dan penyelesaian Perselisihan Hubungan Industrial.
2. Wakil pegawai dalam lembaga kerjasama dibidang ketenagakerjaan sesuai dengan tingkatannya.
3. Sarana menciptakan hubungan industrial yang harmonis, dinamis dan berkeadilan di lingkungan

Perusahaan yang sesuai dengan perundang-undangan yang berlaku.
4. Sarana penyalur aspirasi dalam memperjuangkan hak dan kepentingan anggotanya.
5. Perencana, pelaksana dan penanggung jawab pemogokan Pegawai sesuai dengan peraturan perundang-

undangan yang berlaku.
6. Wakil Pegawai dalam mempertahankan stabilitas dan kelangsungan Operasional Perusahaan.
Apabila Perusahaan membutuhkan, SPKF bersedia menjadi mediator dalam penyelesaian Perselisihan Hubungan
Industrial antara pegawai non SPKF dengan Perusahaan.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 6 dari 57

Pasal 7
Bantuan dan Fasilitas Bagi SPKF

1. Untuk mendukung kelancaran tugas dalam menjalankan peran dan fungsi SPKF, maka Perusahaan
memberikan bantuan dalam bentuk fasilitas, dana dan perijinan untuk kegiatan SPKF sesuai dengan
kemampuan Perusahaan, sepanjang tidak bertentangan dengan peraturan perundang-undangan yang
berlaku dan disetujui oleh Perusahaan.

2. Dalam hal Pengurus SPKF melakukan Perjalanan Dinas untuk kepentingan SPKF, maka diberikan fasilitas
yang mencakup biaya transportasi, biaya akomodasi, konsumsi dan uang saku sesuai dengan peraturan
yang berlaku.

Pasal 8
Dispensasi Kegiatan SPKF

1. Perusahaan memberikan kesempatan kepada Pengurus dan /atau Anggota SPKF untuk menjalankan
kegiatan SPKF dalam jam kerja yang disepakati oleh SPKF dan Perusahaan.

2. Kegiatan SPKF yang dilakukan pada saat jam kerja sebagaimana dimaksud ayat 1 pasal ini antara lain
adalah Rapat Pengurus, Rapat Kerja dan Musyawarah Nasional SPKF, Seminar dan Pelatihan yang
disertai dengan bukti tertulis berupa undangan seminar atau rapat. Kegiatan yang dimaksud harus
diberitahukan dan memberikan informasi kepada atasan.

Pasal 9
Kewajiban Para Pihak

1. Para pihak berkewajiban memberikan prestasi kerja yang optimal kepada Perusahaan sesuai yang
diperjanjikan.

2. Dalam melaksanakan tugasnya, pimpinan Perusahaan wajib mematuhi Anggaran Dasar Perusahaan dan
ketentuan peraturan perundang-undangan serta wajib melaksanakan prinsip dasar tata kelola Perusahaan
yang baik (Good Corporate Governance) yaitu prinsip transparansi, kemandirian, akuntabilitas,
pertanggungjawaban serta kewajaran.

3. Perusahaan berkewajiban memberikan jaminan perlindungan bagi pegawai yang menjadi pelapor terhadap
pelanggaran prinsip dasar tata kelola Perusahaan yang baik (Good Corporate Governance) dalam bentuk
:
a. Jaminan kerahasiaan identitas Perusahaan pelapor dan hal-hal yang dilaporkan;
b. Perlindungan hukum terhadap konsekuensi yang timbul akibat pelaporan;
c. Perlindungan terhadap gangguan/ancaman fisik bagi pelapor;
d. Jaminan untuk tidak mendapatkan tindakan diskriminasi seperti menghambat pembinaan karir, mutasi,
demosi, dan perintah kedinasan lainnya.

4. Para pihak berkewajiban untuk mematuhi dan melaksanakan seluruh isi dan ketentuan-ketentuan yang
telah dituangkan dalam PKB.

5. Para pihak berkewajiban untuk memelihara ketenangan dan ketertiban serta berupaya mencegah
timbulnya hal-hal yang dapat mengakibatkan gangguan kelancaran pekerjaan, untuk mempertinggi
produktivitas dalam rangka menjaga kelangsungan usaha dan eksistensi Perusahaan.

6. Para pihak berkewajiban merespon dan menjawab dengan media yang sama terhadap pertanyaan,
permintaan penjelasan atau klarifikasi dari masing-masing pihak.

7. Para pihak berkewajiban menjaga, membina dan meningkatkan hubungan kerja yang harmonis melalui
kerjasama yang baik sehingga hubungan industrial benar-benar terwujud dan terpelihara dengan baik.

8. Para pihak berkewajiban mensosialisasikan PKB ini kepada seluruh pegawai.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 7 dari 57

BAB III BAB III
HUBUNGAN KERHJAUBUNGAN KERJA

Pasal 10
Rekrutmen Pegawai

1. Rekrutmen pegawai dilakukan untuk mengisi formasi tenaga kerja berdasarkan kebutuhan Perusahaan.
2. Rekrutmen pegawai, baik untuk kebutuhan atrisi ataupun pengembangan usaha harus direncanakan sesuai dengan

kebutuhan tenaga kerja berdasarkan Man Power Plan (MPP) yang dituangkan di dalam Rencana Kerja Anggaran
Perusahaan (RKAP) Tahunan PT Kimia Farma Tbk.
3. Rekrutmen pegawai diluar ayat (2) di atas maka diperlukan hasil Man Power Plan (MPP) yang telah disetujui oleh
Direktur terkait.
4. Proses rekrutmen wajib menerapkan Good Corporate Governance (GCG).

Pasal 11
Persyaratan Rekrutmen Pegawai Tidak Tetap (PTT)

1. Rekrutmen Pegawai Tidak Tetap (PTT) dilakukan melalui proses Seleksi Administratif dan dinyatakan lulus dalam
proses seleksi.
2. Persyaratan Usia saat mulai bekerja:

a. SMK / Sederajat : Usia maksimal 25 tahun
b. D III / Sederajat : Usia maksimal 27 tahun
c. S-1 : Usia maksimal 28 tahun
d. S-1 + Profesi : Usia maksimal 29 tahun
e. S-2 : Usia maksimal 35 tahun

f. S-3 : Usia maksimal 40 tahun
3. Proses rekrutmen diperbolehkan hubungan darah langsung (Anak, Adik /Kakak, Suami /Istri dan cucu) sepanjang
proses rekrutmennya dilakukan secara profesional dan proses penempatannya tidak dalam satu perusahaan.

Pasal 12
Pengangkatan Pegawai Tidak Tetap (PTT)

1. Pegawai Tidak Tetap diangkat sesuai profesi dan atau tugasnya yang diemban untuk jangka waktu tertentu.
2. Pegawai Tidak Tetap meliputi :

a. Pegawai Tidak Tetap Profesi adalah pegawai yang diangkat karena profesi yang dimilikinya.
b. Pegawai Tidak Tetap Non Profesi adalah pegawai yang diangkat diluar ketentuan pada ayat (2) huruf a.
3. Pengangkatan Pegawai Tidak Tetap dapat diadakan maksimal 2 (dua) tahun dan hanya boleh diperpanjang 1 (satu)
kali untuk paling lama 1 (satu) tahun.
4. Pegawai Tidak Tetap dapat dimutasikan pada Unit Kerja yang berbeda dalam Perusahaan yang sama maupun

berbeda.

5. Hubungan kerja dengan Perusahaan berakhir sesuai dengan surat perjanjian kerja.

Pasal 13
Honorarium dan Benefit Pegawai Tidak Tetap (PTT)

1. Hak-hak dan kewajiban Pegawai Tidak Tetap serta honorarium diatur dalam Perjanjian Kerja Waktu Tertentu.
2. Pegawai Tidak Tetap diikutsertakan pada program BPJS Kesehatan dan BPJS Ketenagakerjaan.
3. Dalam kondisi darurat pemeriksaan, pengobatan dan perawatan dapat dilakukan dengan prioritas di Rumah Sakit

Pemerintah, Puskesmas dan Pelayanan Kesehatan lainnya dengan terlebih dahulu mendapatkan ijin dari Dokter
Klinik Perusahaan.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 8 dari 57

4. Pegawai Tidak Tetap berhak mendapat cuti tahunan selama 12 (dua belas) hari kerja setelah bekerja selama 12 (dua
belas) bulan berturut-turut.

5. Dalam hal Pegawai Tidak Tetap meninggal dunia ahli warisnya yang sah diberikan hak-haknya sebagai berikut :
a. Diberikan haknya sesuai Pasal 166 UU Ketenagakerjaan Nomor 13 tahun 2003 sesuai masa kerjanya.
b. Tunjangan kematian Pegawai sendiri sebesar 3 (tiga) kali Honorarium.
c. Honorarium pada bulan terakhir dibayarkan penuh.
d. Hak-hak sesuai ketentuan dari BPJS ketenagakerjaan.
e. Insentif tahunan tahun berjalan sesuai ketentuan yang berlaku.

6. Hak dan kewajiban Pegawai Tidak Tetap diatur dan ditetapkan dalam surat perjanjian kerja waktu tertentu.
7. Dalam hal Perusahaan mengakhiri perjanjian kerja pada Pegawai tidak tetap (PTT) sebelum jangka waktu yang

ditentukan, Perusahaan wajib membayar ganti rugi kepada Pegawai Tidak Tetap (PTT) sebesar gaji pegawai sampai
batas waktu berakhirnya jangka waktu perjanjian kerja Pegawai tidak tetap (PTT).
8. Bagi Pegawai Tidak Tetap (PTT) yang diakhiri perjanjiannya karena berkinerja tidak baik dan/atau melakukan
pelanggaran, tidak diberikan ganti rugi sesuai dengan ayat (7) di atas.

Pasal 14
Pengangkatan Pegawai Tetap (PT)

1. Pengangkatan Pegawai Tetap berasal dari :
a. Pegawai Tidak Tetap
b. Tenaga Profesional / Pro Hire

2. Pegawai yang baru diangkat menjadi Pegawai Tetap akan dievaluasi kinerjanya minimal 3 (tiga) bulan dan maksimal
1 (satu) tahun masa percobaan untuk ditempatkan sesuai dengan kompentensinya dan apabila hasilnya tidak sesuai
atau hasilnya dibawah standar yang telah ditetapkan, maka Perusahaan berhak mengakhiri hubungan kerja secara
sepihak dan kepada yang bersangkutan diberikan haknya sesuai ketentuan yang berlaku.

3. Kriteria Pengangkatan Pegawai Tetap dari Tenaga Profesional / Pro Hire ditentukan :
a. Keahliannya dibutuhkan Perusahaan.
b. KPI tercapai minimal 110%.
c. Tidak pernah melakukan pelanggaran disiplin.
d. Melalui tahapan sebagai Advisor dengan ketentuan yang dituangkan di SK direksi.

4. Pengangkatan Pegawai Tetap sesuai dengan kebutuhan Perusahaan, untuk pekerjaan tertentu direkrut dari Pegawai
Tidak Tetap disesuaikan kebutuhan dan kemampuan perusahaan.

5. Persyaratan pengangkatan Pegawai Tetap menurut ayat (1) diatas, atasan pegawai wajib memberikan penilaian
pada form penilaian sesuai dengan SK Direksi.

Pasal 15
Status Kepegawaian

1. Dalam Perusahaan hanya dikenal 2 (dua) macam status kepegawaian yaitu Pegawai Tetap dan Pegawai Tidak
Tetap.

2. Ketentuan hak dan kewajiban Pegawai Tidak Tetap diatur dalam Perjanjian Kerja Waktu Tertentu.

Pasal 16
Masa Kerja

1. Tanggal mulai bekerja adalah tanggal saat pegawai menandatangani kontrak Pegawai Tidak Tetap (PTT) di
Perusahaan secara terus menerus, pada saat diangkat sebagai Pegawai Tidak Tetap.

2. Masa Kerja untuk perhitungan pemberian penghargaan pengabdian, uang pesangon dan uang penghargaan masa
kerja, adalah sejak pegawai menandatangani kontrak Pegawai Tidak Tetap (PTT) di Perusahaan secara terus
menerus dan pada saat diangkat menjadi Pegawai Tidak Tetap sesuai yang dicantumkan dalam Surat Keputusan
Direksi.

3. Masa Kerja untuk perhitungan cuti panjang adalah sejak pegawai diangkat menjadi Pegawai Tetap (PT)
sebagaimana diatur dalam ketentuan cuti panjang.

4. Perhitungan masa kerja dibulatkan ke awal bulan berikutnya.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 9 dari 57

Pasal 17
Grade dan Jabatan

1. Pemeringkatan Grade dan Eselon adalah sebagai berikut :

GRADE ESELON JABATAN

STRUKTURAL FUNGSIONAL

19 Ia GENERAL MANAGER AHLI UTAMA I
18 Ib

17 IIa MANAGER AHLI UTAMA II
16 IIb
15 IIc

14 IIIa
13
12 ASISTEN MANAGER AHLI MADYA
11
IIIb

10 IVa
9
7887 SUPERVISOR AHLI MUDA

IVb

6
5
4 Non Eselon PELAKSANA

3

2. Evaluasi dan penetapan Grade akan dilakukan Perusahaan secara berkala apabila :
a. Terjadi perubahan pada kriteria-kriteria dengan parameter yang telah ditetapkan oleh Surat Keputusan Direksi.
b. Penetapan Grade akan diatur dalam Surat Keputusan Direksi tersendiri.

Pasal 18
Penilaian Kinerja Pegawai

1. Penilaian Kinerja pegawai dilakukan setiap 2 (dua) kali dalam setahun yang diatur dalam Pedoman Penilaian Kinerja
Pegawai yang ditetapkan dalam Surat Keputusan Direksi.

2. Penilaian Kinerja Pegawai digunakan sebagai dasar:
a. Perhitungan Insentif lainnya yang ditetapkan dengan Surat Keputusan Direksi,
b. Pengembangan SDM (Promosi, Mutasi dan Pelatihan).

3. Penilaian Kinerja Pegawai Tidak Tetap:
a. Rekomendasi pengangkatan sebagai Pegawai Tetap
b. Pengembangan SDM (Penempatan dan Pelatihan)

4. Perpanjangan Kontrak

Pasal 19
Pelaksana Harian (PLH)

1. PLH adalah pejabat yang melaksanakan tugas rutin dari pejabat definitif yang berhalangan sementara, maksimal 1
(satu) bulan untuk jabatan yang tidak bersifat strategis dan masih bertanggung jawab atas tugas lamanya.

2. PLH ditunjuk oleh Pejabat di atasnya dan dilegalkan oleh Nota Dinas, apabila terdapat pejabat yang tidak dapat
melaksanakan tugas paling kurang 7 (tujuh) hari kerja, atau diatur dan disepakati bersama berdasarkan tingkat
kepentingan jabatan untuk tetap menjamin kelancaran pelaksanaan tugas.

3. PLH tidak berwenang mengambil keputusan dan/atau tindakan yang bersifat strategis yang berdampak pada

perubahan status hukum pada aspek organisasi, kepegawaian, dan alokasi anggaran.

4. PLH tersebut di atas dapat ditunjuk 1 (satu) orang.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 10 dari 57

Pasal 20
Pelaksana Tugas (PLT)
1. Pelaksana Tugas (PLT) adalah pejabat yang melaksanakan tugas rutin dari pejabat definitif yang berhalangan tetap
atau sakit yang berkepanjangan minimal 1 (satu) bulan dengan maksimal 1 (satu) tahun dan masih merangkap tugas
lamanya.
2. Pejabat yang melaksanakan PLT ditetapkan dalam sebuah Surat Keputusan Direksi, dengan ketentuan Jabatan satu
tingkat dibawahnya atau sejajar.
3. PLT berwenang mengambil keputusan dan/atau tindakan yang bersifat strategis yang berdampak pada perubahan
status hukum pada aspek organisasi, kepegawaian, dan alokasi anggaran.
4. PLT tersebut di atas dapat ditunjuk lebih dari 1 (satu) orang.
5. Pejabat yang ditunjuk PLT tidak otomatis menjabat posisi yang di PLT kan.
6. Pegawai yang ditunjuk PLT diberikan Tunjangan Eselon dan Tunjangan Grading maksimal sebesar 50% (lima puluh
persen) per bulan dari Tunjangan Eselon dan Tunjangan Grading yang dirangkapnya.

Pasal 21
Penugasan Pegawai Tetap
1. Pegawai yang ditugaskan di Kimia Farma Group / Kementerian, yang tugas, wewenang, tanggung jawab, administrasi
dan remunerasinya diberikan dan diatur oleh PT Kimia Farma Tbk
2. Jangka waktu penugasan pegawai maksimal 3 (tiga) bulan dan setelah melewati waktu tersebut yang bersangkutan
dikembalikan pada Jabatan semula.
3. Pengaturan Pegawai Tetap dengan penugasan di Kimia Farma Group baik di dalam negeri maupun di luar negeri
diatur dalam Surat Keputusan Direksi.

Pasal 22
Detasering Pegawai
1. Pegawai yang ditugaskan di Kimia Farma Group / di luar Kimia Farma Group yang tugas, wewenang, tanggung
jawab, administrasi dan remunerasinya diberikan dan diatur oleh Perusahaan tempat tugas yang baru.
2. Jangka waktu pegawai yang ditugaskan pada unit / Kimia Farma Group selama 1 (satu) tahun dan dapat diperpanjang
1 kali selama 1 (satu) tahun.
3. Setelah melewati waktu tersebut yang bersangkutan dikembalikan pada Jabatan semula.
4. Detasering Pegawai Tetap di Kimia Farma Group / di luar Kimia Farma Group diatur dalam Surat Keputusan Direksi.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 11 dari 57

BAB IV BAB IV
PEMBELAJARAN DANPPEENMGEBMBEANLGAANJARAN DAN

PENGEMBANGAN

Pasal 23
Pembelajaran dan Pengembangan

1. Dalam usaha untuk meningkatkan kompetensi, kapabilitas, profesionalisme, dan menambah wawasan Pegawai
dalam pengembangan karir, maka Perusahaan wajib menyelenggarakan / mengadakan Program Pembelajaran dan
Pengembangan, secara teratur dan berjenjang sesuai dengan pemetaan kompetensi dan perencanaan jalur karir
pegawai yang dituangkan di dalam RKAP.

2. Perusahaan wajib memberikan Pembelajaran dan Pengembangan, baik dilakukan secara internal ataupun eksternal,
kepada seluruh pegawai Kimia Farma Group minimal sebanyak 1 kali training per-pegawai dalam satu tahun,
yang penyusunan rencana pelatihannya dilakukan oleh Perusahaan berdasarkan usulan dari pemimpin unit kerja
yang bersangkutan maupun berdasarkan program kerja yang disusun oleh Perusahaan.

3. Setiap pegawai dapat mengembangkan diri melalui pendidikan formal maupun non formal, sebagai upaya untuk
meningkatkan kompetensi dan atau untuk pengembangan karir.

4. Pembelajaran dan Pengembangan dimaksud dalam ayat 3 tersebut di atas dapat dilakukan secara intern dan ekstern,
dan dapat dilakukan diluar jam kerja, serta atas ijin atasan yang bersangkutan.

5. Pegawai yang ditugaskan melaksanakan Pembelajaran dan Pengembangan oleh Perusahaan, maka semua biaya
yang diperlukan untuk mengikuti program Pendidikan menjadi tanggung jawab Perusahaan, termasuk biaya
perjalanan dan penginapan yang semuanya diatur dan ditetapkan dalam Surat Keputusan Direksi.

6. Setiap Pegawai yang ditugaskan untuk mengikuti Pembelajaran dan Pengembangan wajib menyelesaikan Program
Pembelajaran dan Pengembangan yang diikutinya dalam jangka waktu yang telah ditetapkan dan memenuhi segala
ketentuan yang berlaku selama Pembelajaran - Pengembangan, serta wajib membuat laporan tertulis, dan
menyerahkan foto copy ijazah/sertifikat ke Direktur Umum & Human Capital cq General Manager Human Capital atau
Manager Learning & Development, serta diharuskan untuk mengimplementasikan dan memberikan alih pengetahuan
atas pendidikan yang didapatnya ke dalam lingkungan kerjanya.

7. Perusahaan dapat memberikan biaya Pendidikan dalam bentuk beasiswa atau tugas belajar kepada Pegawai.
8. Beasiswa diberikan kepada Pegawai yang dipilih melalui proses seleksi dilakukan oleh Divisi Human Capital.
9. Pegawai yang ditugaskan oleh Perusahaan untuk melakukan tugas belajar tetap memperoleh hak-haknya (untuk

insentif kinerja dibayarkan jika tugas belajar kurang dari satu bulan) selaku Pegawai Tetap yang diatur dalam Surat
Keputusan Direksi tentang Tugas Belajar.
10. Masa kerja selama mengikuti tugas belajar diperhitungkan sebagai masa kerja penuh.
11. Dalam hal Pegawai melakukan pelanggaran terhadap ketentuan-ketentuan Pembelajaran dan Pengembangan yang
diikutinya maka Pegawai tersebut dikenakan sanksi :
a. Dicabut hak tugas belajarnya.
b. Diwajibkan membayar kembali segala biaya yang telah dikeluarkan oleh Perusahaan selama masa mengikuti

Program Pendidikan & Pelatihan tersebut.
12. Pegawai yang terlambat menyelesaikan Program Pendidikan & Pelatihan karena kelalaian Pegawai sendiri maka

Pegawai tersebut dikenakan sanksi
a. Dicabut tugas belajarnya
b. Diwajibkan menyelesaikan sisa masa Pendidikan & Pelatihan tersebut atas biaya sendiri.
13. Pegawai yang menolak ketentuan sebagaimana disebutkan dalam ayat 11 butir b tersebut diatas, maka Pegawai
tersebut diwajibkan membayar ganti rugi 2 (dua) kali dari besarnya biaya yang telah dikeluarkan oleh Perusahaan
selama masa Pendidikan & Pelatihan tersebut.
14. Pegawai yang mengikuti pendidikan formal atas biaya Perusahaan, setelah selesai menempuh pendidikan diwajibkan
menyumbangkan ilmunya (ikatan dinas) selama 2 n + 1 (n = masa pendidikan), sedangkan untuk pendidikan non-
formal diwajibkan menyumbangkan ilmunya minimal 2 (dua) tahun dan apabila menolak dan atau berhenti bekerja
maka pegawai wajib mengganti rugi 2 (dua) kali dari besarnya biaya yang telah dikeluarkan oleh perusahan selama
pendidikan.
15. Perubahan tingkat ijazah dan pengetahuan Pegawai sebagaimana dimaksud ayat 14 tersebut di atas, tidak otomatis
memberikan hak kepada Pegawai untuk menuntut penyesuaian Grade atau Promosi Jabatan termasuk menuntut
entry level.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 12 dari 57

16. Perusahaan dapat mempertimbangkan atas segala usaha Pegawai sebagaimana dimaksudkan ayat 14 tersebut di
atas sepanjang kondisi Perusahaan memungkinkan dan tersedianya formasi.

17. Perusahaan memberikan izin dan support serta bantuan bagi Pegawai yang melakukan tugas belajar di luar negeri
atas kehendak sendiri baik atas biaya sendiri dan/atau beasiswa pihak luar, dan selanjutnya ditetapkan melalui SK
Direksi.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 13 dari 57

BAB V BAB V
MUTASI, PROMMOSIU, DTEMAOSSI DIA,NPRREHOABMILITOASSI I, DEMOSI

DAN REHABILITASI

Pasal 24
Mutasi

1. Mutasi Pegawai merupakan hak dan kewenangan Direksi.
2. Mutasi adalah perpindahan pegawai di lingkungan Perusahaan dan Kimia Farma Group.
3. Mutasi sesuai ayat (2), cukup ditetapkan oleh Direksi terkait dan diketahui oleh Direktur Umum & Human Capital.
4. Mutasi ke posisi jabatan dengan grade lebih rendah, maka grading pegawai yang bersangkutan tidak boleh turun di

posisi jabatan yang baru.
Pasal 25

Penetapan Promosi

1. Penetapan Promosi Jabatan Pegawai merupakan hak dan kewenangan Direksi yang didasarkan pada prinsip-prinsip
Good Corporate Governance (GCG).

2. Promosi pegawai diatur sebagai berikut :
a. Di lingkungan Perusahaan, telah melalui proses asesmen yang prosesnya cukup ditetapkan oleh Direksi terkait.
b. Promosi ke Kimia Farma Group maupun sebaliknya, prosesnya dilakukan melalui asesmen dengan proses awal
rekrutmen dilakukan oleh PT Kimia Farma Tbk.

3. Mekanisme Promosi Jabatan melalui tes tertulis, asesmen dan presentasi program kerja, dengan
mempertimbangkan track record, integritas dan kinerja, dengan bobot tiap eselon yang diatur dalam Surat Keputusan
Direksi.

4. Bagi Pegawai yang akan dipromosikan pada jabatan yang baru, persyaratan Jabatan minimal satu tingkat dibawah
jabatan yang akan diisi, apabila tidak ada calon/kandidat sesuai persyaratan tersebut maka calon/kandidat akan
ditetapkan melalui tahapan seleksi.

Pasal 26
Pelaksanaan Promosi

1. Pegawai yang promosi menyandang sebutan Pemangku Jabatan (PJ) paling lama 1 (satu) tahun, memiliki grade dan
eselon terendah pada posisi jabatannya dan diberikan Tunjangan Eselon dan Tunjangan Grading sebesar 90%
(sembilan puluh persen).

2. Setelah penilaian Pemangku Jabatan (PJ) selama 1 (satu) tahun bagi pegawai yang melaksanakan promosi akan
ditempatkan pada grade posisi jabatan dengan menerima Tunjangan Eselon, Tunjangan Grading 100 % (seratus
persen) dan dikuti dengan kenaikan Gaji Dasar I dan Gaji Dasar II sebesar 10 % (sepuluh persen).

3. Apabila Gaji Dasar I dan Gaji Dasar II masing-masing masih lebih kecil dari Gaji Dasar I dan Gaji Dasar II permulaan
pada level yang akan diduduki, maka Gaji Dasarnya disesuaikan dengan Gaji Dasar I, Gaji Dasar II permulaan pada
level tersebut.

4. Bila Pegawai yang menyandang status Pemangku Jabatan (PJ) tersebut dinyatakan tidak perform atau yang
bersangkutan menyatakan tidak sanggup pada jabatan tersebut sebelum memasuki masa 1 (satu) tahun, maka
status yang bersangkutan dikembalikan pada posisi semula baik tugas/jabatan dan ditetapkan dengan Surat
Keputusan Direksi.

5. Dalam hal Promosi Jabatan bersamaan dengan kenaikan gaji berkala, maka kepada pegawai tersebut diberikan
kenaikan gaji berkala terlebih dahulu pada Jabatan/Eselon yang lama.

6. Dalam hal Promosi Jabatan bersamaan dengan kenaikan gaji dasar periodik, maka kepada pegawai tersebut
diberikan kenaikan gaji dasar periodik terlebih dahulu pada Jabatan/Eselon yang lama secara proporsional.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 14 dari 57

Pasal 27
Demosi
1. Demosi dapat dilakukan kepada pegawai apabila :
a. Melakukan indisipliner, dengan Pelanggaran Disiplin Berat Tingkat II
b. Berkinerja tidak baik, didukung dengan hasil evaluasi penilaian kinerja pegawai, 2 (dua) kali penilaian (nilai KPI
/kondite = 1) tidak mengalami perbaikan kinerja dengan alasan yang dapat diterima oleh Perusahaan
2. Tata cara pelaksanaan demosi didasarkan dengan adanya pertimbangan dari Tim Komite Etik, Lembaga Kerjasama
Bipartit dan Serikat Pekerja.
3. Penetapan demosi berdasarkan Surat Keputusan Direksi.
4. Pegawai yang demosi diberi kesempatan selama 6 (enam) bulan sejak ditetapkannya tanggal Surat Keputusan
Direksi mengenai demosi, untuk dapat mengikuti promosi kembali dengan disertai surat rekomendasi dari atasannya.
Pasal 28
Rehabilitasi
1. Proses Rehabilitasi dilakukan dengan :
a. Mengeluarkan surat keputusan Pengadilan menyatakan bahwa yang bersangkutan tidak bersalah.
b. Tim Komite Etik mengeluarkan Surat Putusan tidak bersalah kepada yang bersangkutan dan disahkan oleh
Direksi.
2. Dengan keluarnya Surat Putusan Direksi, maka pegawai yang bersangkutan dikembalikan pada jabatan semula dan
mendapatkan hak-haknya.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 15 dari 57

BAB VI BAB VI
WAKTU KERJA
WAKTU KERJA

Pasal 29
Waktu Kerja dan Istirahat

1. Waktu kerja yang berlaku di Perusahaan adalah 8 (delapan) jam sehari dan atau 40 (empat puluh) jam dalam
seminggu.

2. Hari kerja di PT Kimia Farma Tbk yaitu Senin sampai dengan Jum’at dengan waktu kerja pukul 07.30 Pagi sampai
dengan Pukul 16.00 Sore dengan waktu istirahat Pukul 12.00 sampai dengan Pukul 12.30 dan mendapat istirahat
mingguan pada hari Sabtu dan Minggu.

3. Waktu kerja Shift di Unit Kerja Lainnya (di luar Kantor Pusat) diatur menyesuaikan dengan kebutuhan masing-masing
Unit Kerja.

4. Waktu atau saat yang dipergunakan untuk istirahat selama 1 (satu) jam, diantara jam kerja lembur, tidak
diperhitungkan sebagai perhitungan lembur.
Pasal 30
Kerja Lembur

Perusahaan dapat menugaskan Pegawai bekerja melebihi waktu kerja yang ditentukan sebagaimana diatur dalam Pasal 29
ayat (4) dihitung sebagai lembur dan dilaksanakan sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku, sebagai
berikut:

1. Instruksi dan Pengajuan lembur dilakukan sebelum jam kerja lembur dan disetujui oleh atasan yang bersangkutan.
2. Kerja lembur harus dilaksanakan ditempat kerja dan dihitung setelah selesai jam kerja.
3. Pekerjaan yang dibawa pulang tidak termasuk dalam pengertian kerja lembur, meskipun dilakukan diluar hari dan

jam kerja resmi Perusahaan
4. Perjalanan dinas, rapat/seminar dan sejenisnya tidak termasuk dalam pengertian kerja lembur.

Pasal 31
Pelaksanaan Lembur

1. Pegawai yang berhak atas uang lembur hanya diberikan kepada Pegawai tingkat Pelaksana.
2. Fungsi pengawasan melekat dalam melaksanakan kerja lembur menjadi tanggung jawab atasan pegawai yang

bersangkutan.
3. Setiap bentuk pelanggaran atas maksud pemberian surat perintah / ijin kerja lembur, sebagaimana diatur dalam Pasal

29 dinyatakan sebagai pelanggaran disiplin I.
4. Apabila Perusahaan membutuhkan pegawai setingkat Supervisor dan Asisten Manager untuk bekerja di luar jam kerja

atau di luar shift, maka pegawai yang bersangkutan akan diberikan kompensasi pengganti transport sesuai Surat
Keputusan Direksi.

Pasal 32
Lembur di Hari Istirahat (Mingguan dan Libur Resmi)

1. Bagi Pegawai yang bekerja Shift dan Non Shift pada istirahat mingguan diberikan uang lembur
2. Bagi Pegawai yang bekerja Non Shift yang bukan jadwal kerjanya jatuh pada hari libur resmi diberikan uang

lembur.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 16 dari 57

Pasal 33
Perhitungan Jam Lembur

1. Pegawai yang bekerja lembur berhak atas uang lembur, dengan perhitungan seperti tercantum dalam tabel di bawah
ini :

KERJA LEMBUR PADA PERHITUNGAN JAM KERJA LEMBUR
HARI :
JAM KE :

1 2 dst 1 s/d 7 8 9 dst

KERJA BIASA 1,5 x 2 x - - -
(sesudah Jam Kerja)

ISTIRAHAT MINGGUAN - - 2x 3x 4x

LIBUR RESMI - - 3x 4 x 4 x
(Hari Besar/Raya)

2. Jumlah maksimal jam kerja lembur yang dapat dibayarkan perminggu sebanyak 14 (empat belas) jam dan atau 60
(enam puluh) jam sebulan.

Pasal 34
Komponen Uang Lembur

1. Komponen gaji yang dipergunakan sebagai dasar perhitungan uang lembur adalah Gaji Dasar + Tunjangan Tetap.
2. Rumus perhitungan uang lembur untuk level pelaksana adalah:

Jumlah jam kerja lembur x 1/173 x jumlah komponen gaji x 100%

Pasal 35

Pembayaran Uang Lembur

1. Pegawai yang diperbantukan ke unit kerja lain, maka biaya lemburnya menjadi tanggungan unit kerja yang
menugaskan kerja lembur.

2. Uang lembur dibayarkan pada tanggal 25 (dua puluh lima) bulan berikutnya.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 17 dari 57

BAB VII BAB VII
CUTI PEGAWAI DAN IJIN TIDCAKUMTASIUKPKEERGJAAWAI DAN

IJIN TIDAK MASUK KERJA

Pasal 36
Cuti Pegawai

1. Cuti adalah hak pegawai yang dijamin dan dilindungi Undang-Undang, untuk tidak bekerja dalam jangka waktu
tertentu.

2. Cuti terdiri atas :
a. Cuti Tahunan
1) Cuti Tahunan selama 12 (dua belas) hari kerja diberikan kepada pegawai yang telah bekerja secara terus
menerus selama 12 (dua belas) bulan pada Perusahaan.
2) Kepada pegawai yang akan melaksanakan Cuti Tahunan diberikan sumbangan Cuti Tahunan sebesar 1 ½
(satu setengah) kali Gaji Dasar I
b. Cuti Panjang :
1) Pegawai Tetap yang telah bekerja selama 6 (enam) tahun, terus menerus tidak terputus-putus, berhak atas
cuti panjang selama 66 (enam puluh enam) hari kerja.
2) Dasar perhitungan cuti panjang adalah saat yang bersangkutan diangkat menjadi Pegawai Tetap
3) Mekanisme dan besaran sumbangan cuti panjang diatur dan ditetapkan dalam surat keputusan direksi
4) Sumbangan cuti panjang diberikan sebesar 1 (satu) kali Gaji terakhir.
5) Apabila Perusahaan memerlukan tenaga yang bersangkutan sehingga tidak dapat melaksanakan cuti
panjangnya, maka Perusahaan memberikan kompensasi selama 50 (lima puluh) hari kerja yang
perhitungannya untuk setiap 25 (dua puluh lima) hari kerja sebesar 50% (lima puluh persen) dari Gaji.
6) Kompensasi tersebut dapat diberikan pada saat 2 (dua) tahun sebelum jatuhnya hak cuti panjang berikutnya
atau 2 (dua) tahun terakhir menjelang Surat Keputusan Cuti Panjang berikutnya.
7) Sisa cuti panjang yang belum diambil akan diperhitungkan proposional secara otomatis dibayarkan pada saat
jatuh tempo.
c. Cuti Sakit
1) Pegawai yang sakit harus dibuktikan dengan surat keterangan sakit dari dokter, berhak untuk mendapatkan
cuti sakit.
2) Apabila pegawai tersebut sakit lebih dari 3 (tiga) bulan sampai dengan 12 (dua belas) bulan terus menerus,
maka selain diperlukan surat keterangan sakit, juga harus segera dikeluarkan surat keputusan Direksi tentang
pemberian cuti sakit.
3) Keadaan sakit terus menerus meliputi :
a) Sakit menahun atau berkepanjangan sehingga tidak dapat menjalankan pekerjaannya secara terus
menerus.
b) Setelah sakit lama kemudian masuk bekerja kembali tetapi tidak lebih dari 4 ( empat ) minggu kemudian
sakit kembali.
4) Selama pegawai menjalani cuti sakit, dengan pembatasan sebagaimana diatur pada ayat (2) maka hak-
haknya sebagai pegawai dibayarkan :
a) Untuk 4 (empat) bulan pertama, dibayar 100% (seratus persen) dari Gaji.
b) Untuk 4 (empat) bulan kedua, dibayar 90% (sembilan puluh persen) dari Gaji.
c) Untuk 4 (empat) bulan ketiga, dibayar 80% (delapan puluh persen) dari Gaji.
d) Untuk bulan ke-13 sampai dengan bulan ke-24 dibayar 50% (lima puluh persen) dari Gaji, apabila tidak
dapat bekerja seperti sediakala, maka dilakukan pemutusan hubungan kerja oleh Perusahaan.
5) Pegawai yang menjalani cuti sakit selama kurun waktu 12 (dua belas) bulan sebagaimana memenuhi
ketentuan ayat (2) ternyata bisa bekerja normal seperti sedia kala dengan disertakan Surat Keterangan Dokter
bahwa yang bersangkutan telah sehat jasmani dan rohani dan dapat hadir dalam waktu 1 (satu) bulan terus
menerus, maka penurunan gaji secara bertahap sebagaimana ketentuan ayat (4) dikembalikan seperti
semula.
d. Cuti melahirkan
1) Pegawai yang melahirkan diberikan cuti melahirkan berdasarkan surat keterangan dari dokter/ bidan selama
1½ (satu setengah) bulan sebelum melahirkan dan 1½ (satu setengah) bulan sesudah melahirkan anak.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 18 dari 57

2) Pengecualian point 1 di atas, diperlukan surat persetujuan dari Atasan yang bersangkutan dan/atau adanya
surat permohonan dari suami bersangkutan serta pernyataan membebaskan Perusahaan dari segala resiko
sehubungan dengan pemberian izin tersebut serta mengacu pada rekomendasi dokter/surat keterangan
dokter.

3) Pegawai yang melahirkan secara prematur diberikan hak cuti kumulatif selama 3 (tiga) bulan.
4) Selama pegawai tersebut menjalani cuti melahirkan, maka semua hak-haknya dibayarkan penuh kecuali

Tunjangan Khusus.
e. Cuti Haid

Cuti Haid diberikan kepada pegawai perempuan yang dalam masa haid merasakan sakit tidak wajib bekerja pada
hari pertama dan hari kedua pada waktu haid.
f. Cuti Gugur Kandungan
Cuti Gugur Kandungan diberikan kepada pegawai yang mengalami gugur kandungan untuk istirahat selama 1½
bulan atau sesuai dengan surat keterangan dokter kandungan/bidan.
g. Cuti Diluar Tanggungan Perusahaan
1) Setiap pegawai yang telah bekerja di Perusahaan secara terus menerus paling sedikit 6 (enam) tahun setelah

diangkat menjadi Pegawai Tetap, dapat dipertimbangkan untuk diberikan ijin menjalani cuti diluar tanggungan
Perusahaan.
2) Pemberian ijin menjalani cuti diluar tanggungan Perusahaan adalah guna keperluan antara lain :
a) Pegawai mendapatkan Beasiswa untuk belajar ke Luar Negeri. (dengan ketentuan menunjukan bukti

tertulis)
b) Memulihkan kesehatan atas biaya sendiri. (dengan ketentuan menunjukan bukti tertulis)
c) Mengikuti Suami/Isteri dinas/belajar ke luar kota/negeri. (dengan ketentuan menunjukan bukti tertulis)
3) Ketentuan Menjalani Cuti diluar tanggungan :
a) Masa Cuti diluar tanggungan perusahaan maksimal 3 (tiga) tahun
b) Setelah selesai menjalani Cuti diluar tanggungan perusahaan , pegawai akan ditugaskan kembali sesuai

dengan kebutuhan perusahaan.
h. Cuti Bersama

1) Cuti bersama diberikan kepada pegawai sesuai dengan keputusan Pemerintah yang tercantum dalam Surat
Edaran Direksi tentang cuti bersama.

2) Cuti bersama Hari Raya Keagamaan tidak mengurangi Hak Cuti Tahunan pegawai.

Pasal 37
Ijin Tidak Masuk Kerja

Dalam hal-hal tertentu, Perusahaan dapat memberikan ijin kepada pegawai tidak masuk kerja dan tidak mengurangi hari
cuti (tidak dipotong pada Gadas II) dengan tetap menerima hak-haknya sebagai Pegawai Tetap dalam rangka

1. Pegawai yang melaksanakan pernikahan : selama 5 (lima) hari kerja
2. Musibah kebakaran/kebanjiran dan sejenisnya : selama 5 (lima) hari kerja
3. Pernikahan anak pegawai : selama 2 (dua) hari kerja
4. Khitanan/pembabtisan anak pegawai : selama 2 (dua) hari kerja
5. Isteri pegawai melahirkan : selama 3 (tiga) hari kerja
6. Suami/Isteri, anak, orang tua/mertua/menantu pegawai meninggal dunia : selama 3 (tiga) hari kerja
7. Anggota keluarga dalam satu rumah meninggal dunia : selama 3 (tiga) hari kerja

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 19 dari 57

BAB VIII BAB VIII
GAJI
GAJI

Pasal 38
Gaji Dasar

Gaji Dasar terdiri dari Gaji Dasar I & Gaji Dasar II :
1. Gaji Dasar I

a. Gaji Dasar I ditentukan berdasarkan masing-masing Entry Level Pegawai Tetap dan merupakan dasar untuk
perhitungan Manfaat Pasti, hal ini berlaku bagi pegawai yang diangkat sebagai Pegawai Tetap sampai dengan
31 Desember 2012

b. Besaran Gaji Dasar I permulaan yang diberikan kepada Pegawai Tetap berdasarkan Entry Level yang diatur pada
penjelasan Perjanjian Kerja Bersama.

c. Gaji Dasar I tersebut akan dikaji secara periodik yang akan diatur dan ditetapkan dalam Surat Keputusan Direksi.
2. Gaji Dasar II

a. Besaran Gaji Dasar II permulaan yang diberikan kepada Pegawai Tetap berdasarkan Entry Level yang diatur
pada penjelasan Perjanjian Kerja Bersama.

b. Gaji Dasar II tersebut akan dikaji secara periodik yang akan diatur dan ditetapkan dalam Surat keputusan Direksi.

Pasal 39
Kenaikan Gaji Dasar Berkala

1. Kenaikan gaji dasar berkala diberikan kepada Pegawai Tetap sebagai akibat kenaikan inflasi dan pertumbuhan
ekonomi nasional.

2. Penetapan saat kenaikan gaji dasar diberikan setelah 1 (satu) tahun diangkat menjadi Pegawai Tetap.
3. Kenaikan gaji dasar berkala adalah kenaikan atas Gaji Dasar I dan Gaji Dasar II secara bersamaan dan per 2 Januari

diberikan sebesar 5% (lima persen), serta tidak dikaitkan dengan penilaian kinerja pegawai (Nilai KPI).
4. Apabila pegawai melakukan Pelanggaran Berat Tingkat I dan Pelanggaran Berat Tingkat II di periode tahun

sebelumnya maka kenaikan Gaji Dasar Berkala tidak diberikan dalam tahun berjalan.
5. Jika atasan yang bersangkutan tidak menyampaikan bukti sebagaimana pelanggaran dimaksud ayat 4 sampai

dengan 30 hari setelah jadwal penetapan Gaji Dasar Berkala, maka kenaikan Gaji Dasar Berkala tetap dilaksanakan
secara otomatis.
6. Bagi pegawai yang diakhiri hubungan kerjanya pada awal tahun (saat kenaikan gaji dasar berkala), diberikan terlebih
dahulu perhitungan kenaikan gaji dasar berkalanya.

Pasal 40
Kenaikan Gaji Dasar Periodik

1. Kenaikan Gaji Dasar secara periodik adalah kenaikan Gaji Dasar sebesar 10% (sepuluh persen) setiap periodik
sesuai dengan eselon terakhir secara otomatis.

2. Kenaikan Gaji Dasar Periodik, Gadas I dan Gadas II sebesar 10% (sepuluh persen) kepada pegawai tetap tanpa
diikuti perubahan level sesuai tabel di bawah ini:

No Jabatan /Eselon Masa kerja pada
Eselon ( Tahun)

1 General Manager & Manager /Ahli Utama I dan II (Ia – IIc) 4

2 Asisten Manager/Ahli Madya(IIIa – IIIb) 4

3 Supervisor/Ahli Muda (IVa – IVb) 5

4 Staff/Non Eselon 5

3. Kenaikan Gaji Dasar secara periodik diberikan secara otomatis sepanjang pegawai tidak melakukan Pelanggaran
Berat Tingkat I dan Pelanggaran Berat Tingkat II.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 20 dari 57

Pasal 41
Penyesuaian Gaji
1. Kenaikan gaji karena penyesuaian kebutuhan hidup dilaksanakan dengan mempertimbangkan usulan Serikat
Pekerja dengan berdasarkan faktor-faktor sebagai berikut :
a. Kemampuan Perusahaan
b. Prospek Ekonomi
c. Perubahan index harga atau inflasi
d. Upah minimum Provinsi
2. Pelaksanaan kenaikan penyesuaian gaji sebagaimana usulan Serikat Pekerja dalam ayat 1, ditetapkan dalam SK
Direksi.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 21 dari 57

BAB IX BAB IX
TUNJANGTAUN &NBJENAEFNIT GAN & BENEFIT

Pasal 42
Tunjangan Pelaksana, Eselon, Grading dan Tunjangan Daerah

1. Tunjangan Pelaksana diberikan untuk level Staff.
2. Tunjangan Eselon diberikan untuk level Supervisor, Asisten Manager, Manager dan General Manager (Struktural

dan Fungsional).
3. Besaran Tunjangan Pelaksana, Eselon dan Grading diatur pada penjelasan.

Eselonisasi jabatan Perusahaan sebagai berikut:

Eselon Jabatan

Struktural Fungsional

Ia General Manager Ahli Utama I
Ib

II a Ahli Utama II
II b Manager
II c

III a Asisten Manager Ahli Madya
III b

IV a Supervisor Ahli Muda
IV b

4. Tunjangan Eselon atau Tunjangan Pelaksana merupakan komponen perhitungan Uang Pensiun.
5. Komponen tunjangan lainnya adalah Tunjangan Hari Raya, Tunjangan Khusus, Tunjangan Iuran Pasti, Tunjangan

Pakaian Dinas dan Tunjangan Kematian.
6. Grading adalah pemeringkatan kualitas kompetensi pegawai yang diatur dalam Surat Keputusan Direksi.

7. Tunjangan Grading adalah tunjangan yang diberikan kepada seluruh pegawai sesuai dengan tingkat kompetensinya.
8. Tunjangan Daerah adalah tunjangan yang diberikan apabila ada kenaikan gaji minimum provinsi /kabupaten /kota

yang nilainya lebih besar dari gaji pegawai, sehingga gaji pegawai sesuai dengan standar gaji minimum provinsi
/kabupaten /kota dimana pegawai tersebut ditempatkan.

Pasal 43
Tunjangan Khusus

1. Tunjangan Khusus adalah Tunjangan yang diberikan kepada Pegawai yang diserahi tugas sesuai dengan
penunjukan yang diatur dalam Surat Keputusan Direksi sebagai: Petugas Kasir, Penanggung Jawab Gudang, dan
Penagih Rekening yang ditetapkan dalam Surat Keputusan Direksi.

2. Besaran Tunjangan Khusus diatur pada penjelasan.

Pasal 44
Tunjangan Hari Raya (THR)

1. Tunjangan Hari Raya Keagamaan dibayarkan sekali setiap tahun sebesar 1 (satu) kali gaji dan 1/12 Insentif Prestasi
(untuk pejabat struktural dan fungsional), yang pelaksanaannya diatur dan ditetapkan dalam Surat Keputusan Direksi.

2. Tunjangan Hari Raya sebagaimana dimaksudkan ayat (1) di atas dibayarkan 2 (dua) minggu sebelum tanggal Hari
Raya Keagamaan.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 22 dari 57

Pasal 45
Tunjangan Kesejahteraan

Tunjangan Kesejahteraan diberikan pada saat :
1. Tahun ajaran baru
Pemberiannya minimal 1 (satu) kali gaji dan 1/12 Insentif Prestasi (untuk pejabat struktural dan fungsional)
2. Awal bulan Ramadhan
Pemberiannya minimal ½ kali gaji dan 1/12 Insentif Prestasi (untuk pejabat struktural dan fungsional)
3. Menjelang Natal & Tahun baru
Pemberiannya minimal ½ kali gaji dan 1/12 Insentif Prestasi (untuk pejabat struktural dan fungsional)
4. Untuk ayat (1), (2) dan (3) pelaksanaannya diatur dan ditetapkan dalam Surat Keputusan Direksi.

Pasal 46
Tunjangan Pakaian Dinas

1. Tunjangan Pakaian Dinas diberikan kepada Pegawai Tetap dan Pegawai Tidak Tetap yang masih bekerja aktif di
Perusahaan yang diberikan dalam bentuk natura / pakaian jadi / uang pakaian dinas sesuai dengan jabatan/eselon.

2. Tunjangan Pakaian Dinas diberikan awal tahun baru (bulan Januari) ditetapkan dalam Surat Keputusan Direksi.

Pasal 47
Tunjangan Kematian

1. Tunjangan Kematian adalah tunjangan yang diberikan kepada keluarga pegawai yang meninggal dunia sebagai
berikut:
a. Pegawai Sendiri sebesar 3 (tiga) kali gaji bulan terakhir.
b. Isteri/Suami/Anak yang sah dari pegawai sebesar 2 (dua) kali gaji bulan terakhir.

2. Perusahaan memberikan penghargaan kenaikan Gadas I dan Gadas II sebesar 10 % (sepuluh persen) kepada
pegawai yang meninggal dunia pada saat/menjalankan tugas Perusahaan yang penetapannya melalui Surat
Keputusan Direksi.

3. Apabila lebih dari satu orang anggota keluarga yang sah meninggal dunia, maka tunjangan kematian diberikan
sebanyak anggota keluarga yang meninggal dunia.

4. Perusahaan memberikan bantuan biaya angkut jenazah.
5. Jika terjadi kematian pada pegawai aktif, setiap satu pegawai yang meninggal maka diberikan sumbangan dari setiap

pegawai sebesar Rp.10.000,- dan Rp.10.000,- dari perusahaan, yang dikeluarkan oleh Divisi Human Capital.

Pasal 48
Program Pensiun Pegawai

1. Dalam upaya meningkatkan kesejahteraan pegawai Purnabakti, Perusahaan memberikan kepada Pegawai Tetap
Program Pensiun (Manfaat Pasti/Iuran Pasti).

2. Bagi Pegawai yang diangkat sebagai Pegawai Tetap sebelum 1 Januari 2013 diikutkan pada Program Pensiun
Manfaat Pasti dan Tunjangan Iuran Pasti.

3. Tunjangan Iuran Pasti adalah Tunjangan yang diberikan kepada Pegawai Tetap, yang besarannya ditetapkan dan
diatur dalam penjelasan.

4. Program Pensiun Manfaat Pasti diberikan pada Pegawai Tetap sebelum tahun 2013 dengan besaran Iuran Pensiun
(IP) Manfaat Pasti yang disetorkan ke Dana Pensiun Kimia Farma sebagai berikut:
a. Iuran Pensiun (IP) yang disetorkan ke Dana Pensiun Kimia Farma sebagai berikut :
a.(1.) Tanggungan Pegawai sebesar 6,5% dari Gaji Dasar I
a.(2.) Tanggungan Perusahaan besarannya ditetapkan berdasarkan Pernyataan Aktuaris terakhir, terdiri dari
iuran normal dan iuran tambahan untuk melunasi kekurangan (defisit) masa kerja lalu.
b. Iuran Sosial Pensiun (ISP) yang disetor ke Yayasan Kesejahteraan Keluarga Kimia Farma (YKKKF) sebagai
berikut :
b. (1.) Tanggungan Pegawai sebesar 2 % Gaji Dasar I
b. (2.) Tanggungan Perusahaan sebesar 4 % dari Gaji Dasar I

5. Bagi Pegawai yang diangkat sebagai Pegawai Tetap sebelum 01 Januari 2013 diikutkan Program Iuran Pasti yang
besarnya 3% dari Gaji yang dibayarkan oleh Perusahaan dan disetorkan langsung ke DPLK setiap bulannya.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 23 dari 57

6. Program pensiun iuran pasti diberikan kepada Pegawai Tetap yang diangkat setelah 1 Januari 2013 dengan besaran
sebagai berikut :
a. Tanggungan Pegawai sebesar 4,4 % dari Gaji
b. Tanggungan Perusahaan sebesar 8,9 % dari Gaji

7. Bagi pegawai yang akan memasuki usia masa pensiun, Perusahaan wajib memberikan pembinaan/pelatihan usaha,
sebagai persiapan pensiun minimal 2 (dua) tahun sebelum memasuki masa pensiun.
Pasal 49
Usia Pensiun Normal

1. Usia Pensiun normal Pegawai Tetap 56 (lima puluh enam) tahun.
2. Saat memasuki masa pensiun adalah tanggal 1 (satu) bulan berikutnya dari tanggal kelahiran.
3. Pada saat usia 55 tahun diperbolehkan untuk mengambil uang muka pesangon maksimal sebesar 50%.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 24 dari 57

BAB X BAB X
INSENTIF
INSENTIF

Pasal 50
Insentif Tahunan

Insentif Tahunan (Jasa Produksi) diberikan sebagai dasar penghargaan atas pencapaian kinerja Perusahaan
Tahun Buku berjalan yang besarannya berdasarkan faktor gaji pegawai, Indeks Prestasi Perusahaan (IPP),
Indeks Prestasi Kelompok (IPK) dan Nilai Kinerja Pegawai (KPI) dan diatur dalam Surat Keputusan Direksi.

Pasal 51
Insentif Prestasi

1. Insentif Prestasi diberikan kepada General Manager, Ahli Utama I, Manager, Ahli Utama II, Asisten
Manager, Ahli Madya, Supervisor dan Ahli Muda setiap tahun yang diperhitungkan berdasarkan kinerja
Perusahaan/ Kelompok/Individu.

2. Besaran Insentif Prestasi dan aturan lainnya ditetapkan dalam Surat Keputusan Direksi.

Pasal 52
Insentif Kinerja

1. Perusahaan memberikan Insentif sebagai upaya untuk memotivasi agar Pegawai bekerja dengan tingkat
produktivitas yang tinggi.

2. Insentif Kinerja terdiri dari:
a. Insentif Marketing adalah insentif yang diberikan kepada pegawai di jajaran operasional Marketing &
Sales PT Kimia Farma Tbk atas dasar pencapaian target berdasarkan persetujuan dari direktorat terkait,
disetujui oleh Direktur Utama dan mekanisme pemberiannya diatur dalam Surat Keputusan Direksi.
b. Insentif Produksi adalah insentif yang diberikan kepada pegawai di jajaran Produksi yang berhubungan
dengan produksi produk kimia farma, berdasarkan persetujuan dari direktorat terkait, disetujui oleh
Direktur Utama dan mekanisme pemberiannya diatur dalam Surat Keputusan Direksi.
c. Insentif Penelitian adalah insentif yang diberikan kepada pegawai di unit Research & Development yang
berhubungan dengan hasil produk Research & Development berdasarkan persetujuan dari Direktorat
terkait, disetujui oleh Direktur Utama dan mekanisme pemberiannya diatur dalam Surat Keputusan
Direksi.
d. Insentif Supporting adalah insentif yang diberikan kepada pegawai di fungsi supporting berdasarkan
persetujuan dari direktorat terkait, disetujui oleh Direktur Utama dan mekanisme pemberiannya diatur
dalam Surat Keputusan Direksi.

3. Mekanisme, besaran, serta tata cara perhitungannya Insentif ayat (2) di atas diatur dan ditetapkan pada
Surat Keputusan Direksi.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 25 dari 57

BAB XI BAB XI
PENGPHAERGNAAGNHPEAGARWAGI AAN PEGAWAI

Pasal 53
Jenis Penghargaan

1. Dalam rangka menghargai masa kerja, pengabdian, loyalitas, dedikasi, karya/jasa pegawai di Perusahaan, diberikan
penghargaan.

2. Jenis penghargaan terdiri atas:
a. Penghargaan Purnabakti
b. Penghargaan Pengabdian (Satya Bakti Nugraha)
c. Pegawai berprestasi

3. Pemberian penghargaan diatur dan ditetapkan dalam Surat Keputusan Direksi.

Pasal 54
Penghargaan Purnabakti

1. Penghargaan Purnabakti diberikan kepada setiap pegawai yang diberhentikan dengan hormat dan telah memasuki
masa Purnabakti/tugas

2. Bentuk Penghargaan Purnabakti berupa :
a. Piagam Penghargaan Purnabakti (Satya Bakti Nugraha)
b. Kompensasi penghargaan berupa Uang sebesar Gaji terakhir.

Pasal 55
Penghargaan Pengabdian

1. Pegawai Tetap yang telah melalui masa kerja minimal 20 (dua puluh) tahun secara terus menerus mendapatkan
penghargaan.
2. Besaran Penghargaan Pengabdian berdasarkan masa kerja di atur sebagai berikut :

Penghargaan Disetarakan dengan
Harga Logam Mulia

Pengabdian 30 tahun 12 Gram

Pengabdian 25 tahun 9 Gram
Pengabdian 20 tahun 7 Gram

3. Jika pegawai melakukan pelanggaran dan/atau mendapat surat peringatan tertulis sampai dengan bulan Agustus
tahun berjalan tidak diberikan penghargaan sampai batas 1 (satu) tahun. yang besarannya diatur tersendiri pada
Surat Keputusan Direksi.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 26 dari 57

Pasal 56
Penghargaan Pegawai Berprestasi
1. Pegawai Berprestasi adalah Pegawai yang memiliki kinerja yang baik, inovatif dan inspiratif.
2. Pegawai Berprestasi dapat pula diberikan kepada pegawai yang mendapat penghargaan Ilmiah, Seni Budaya dan
Olahraga dari institusi yang sah.
3. Penilaian dan penetapan pegawai berprestasi beserta apresiasinya diatur dalam Surat Keputusan Direksi minimal 1
(satu) tahun sekali.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 27 dari 57

BAB XII BAB XII
STATUS KELUARGA YANG DITANSGTGUANGTPUERSUSAKHAEALN UARGA

YANG DITANGGUNG PERUSAHAAN

Pasal 57
Pegawai Tetap dan Keluarganya

Keluarga Pegawai Tetap yang termasuk menjadi tanggungan dan yang tercatat di Perusahaan, adalah:
1. 1 (satu) orang istri dan atau suami yang sah menurut hukum dan dilaporkan ke Perusahaan
2. Anak yang menjadi tanggungan Perusahaan adalah anak kandung, dan/atau anak tiri, dan/atau anak angkat, yang

sah menurut hukum dan tercatat di Perusahaan, belum menikah, belum mempunyai penghasilan sendiri sampai
berumur 21 (dua puluh satu) tahun dan berumur 25 (dua puluh lima) tahun apabila masih kuliah (usia tanggungan).
3. Jumlah anak yang ditanggung Perusahaan ditetapkan maksimal 3 (tiga) orang yang terdaftar, kecuali anak yang
dilahirkan kembar akan ditanggung seluruhnya.

Pasal 58
Anak Tiri yang termasuk di tanggung Perusahaan

1. Anak dari janda cerai mati yang ibunya menikah dengan Pegawai Perusahaan.
2. Anak dari janda cerai yang ibunya menikah dengan Pegawai Perusahaan yang menurut putusan pengadilan Negeri

/ Agama menjadi tanggungan ibunya.

Pasal 59
Anak Angkat dari Pegawai Tetap

Anak angkat dari pegawai, dapat menjadi tanggungan Perusahaan, apabila pegawai mengajukan permohonan kepada
Perusahaan dengan memenuhi syarat-syarat sebagai berikut :
1. Anak tersebut diangkat sejak berumur dibawah lima tahun.
2. Dalam pernikahannya, pegawai tidak dikaruniai anak selama usia perkawinan minimal 5 tahun.
3. Surat pengangkatan anak harus melalui Pengadilan Negeri.
4. Anak angkat yang ditanggung oleh Perusahaan dibatasi hanya 1 (satu) orang.

Pasal 60
Pernikahan sesama Pegawai

1. Pernikahan sesama pegawai dalam satu perusahaan agar melaporkan kepada Divisi Human Capital maksimal 1
(satu) bulan sebelum menikah.

2. Pernikahan sesama Pegawai dalam 1 (satu) perusahaan diperbolehkan, dengan ketentuan perusahaan akan
memberikan opsi mutasi atau pindah entitas.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 28 dari 57

BAB XIII BAB XIII
FASILITAS DAFNABASNITULAINTPAERUSSADHAAANN BANTUAN

PERUSAHAAN

Pasal 61
Fasilitas Jabatan
Perusahaan memberikan Fasilitas Jabatan, yang diberikan kepada pegawai setingkat General Manager dan Manager.
Fasilitas Jabatan terdiri dari :
1. Kompensasi Rumah Dinas
2. Kendaraan Dinas Jabatan
3. Biaya Operasional Pejabat
4. Alat komunikasi
5. Dan hal-hal lain yang ditetapkan dalam surat keputusan Direksi yang sesuai dengan kebutuhan dan manfaat bagi
perusahaan.

Pasal 62
Fasilitas Kesehatan

1. Fasilitas kesehatan Pegawai Tetap dan keluarganya diatur melalui BPJS Kesehatan dan/atau fasilitas kesehatan
lainnya yang ditetapkan dengan Surat Keputusan Direktur Umum & Human Capital.

2. Perusahaan mengadakan pemeriksaan kesehatan kepada Pegawai secara rutin setiap tahun, sesuai dengan
ketentuan yang tercantum dalam Surat Keputuan Direksi.

Pasal 63
Bantuan Sosial

Dalam hal terjadi bencana alam dan huru-hara yang menimpa pegawai sehingga menimbulkan kerugian, baik seluruhnya
maupun sebagian dari harta bendanya rusak, hilang atau musnah, maka kepada pegawai yang bersangkutan akan diberikan
bantuan sosial yang besarannya ditetapkan oleh Surat Keputusan Direksi.

Pasal 64
Bantuan Hukum

1. Sebagai akibat melaksanakan tugas atau mengambil keputusan dalam rangka tugas kedinasan, Perusahaan dapat
memberikan bantuan hukum sebagai bentuk upaya perlindungan serta sebagai bentuk perwujudan asas praduga tak
bersalah.

2. Bantuan hukum dimaksud ayat 1 pasal ini berupa bantuan dari Unit Hukum Korporasi Kantor Pusat, penggunaan in
house lawyer, jasa kantor pengacara atau konsultan hukum yang ditunjuk Perusahaan atas biaya Perusahaan.

Pasal 65
Sarana Olah Raga dan Rekreasi

1. Perusahaan menyediakan fasilitas dan sarana olah raga untuk kegiatan olah raga bagi pegawai sebagai usaha
peningkatan kesehatan.

2. Perusahaan mengadakan rekreasi bersama bagi pekerja dan keluarganya setahun sekali, sesuai dengan
kemampuan Perusahaan atas persetujuan Direksi.

Pasal 66
Koperasi Karyawan

1. Dalam rangka peningkatan kesejahteraan Karyawan, PT. Kimia Farma Tbk mengembangkan usaha bersama melalui
pembentukan Koperasi Karyawan PT. Kimia Farma Tbk.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 29 dari 57

3. Serikat Pekerja Kimia Farma ikut mendukung dan membantu kearah tumbuh dan berkembangnya Koperasi
Karyawan di PT. Kimia Farma Tbk.

4. PT. Kimia Farma Tbk ikut mendukung dan membantu kearah tumbuh dan berkembangnya Koperasi Karyawan di
PT. Kimia Farma Tbk..

5. PT. Kimia Farma Tbk berkewajiban menyediakan Sarana yaitu ruangan dan fasilitas untuk usaha koperasi.
Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 30 dari 57

BAB XIV BAB XIV
PERJALANAN DINAPS DEARN PJINADALHANAN DINAS

DAN PINDAH

Pasal 67
Perjalanan Dinas Dalam dan Luar Negeri

1. Pegawai yang mendapat tugas ke suatu daerah diberikan biaya perjalanan dinas yang mencakup biaya transportasi,
akomodasi, konsumsi dan uang saku dengan jarak minimal 100 km pulang-pergi.

2. Pegawai yang melakukan Perjalanan Dinas Luar Negeri harus mendapat persetujuan dari rapat direksi.
3. Pegawai yang melakukan Perjalanan Dinas Luar Negeri di dalam biaya transportasi dan konsumsi, sudah termasuk

uang saku.
4. Pegawai dengan Kontrak Professional Hire biaya perjalanan dinasnya diatur sesuai dengan kontrak kerja pada level

jabatannya.
5. Mekanisme Perjalanan Dinas Dalam dan Luar Negeri diatur dan ditetapkan melalui Surat Keputusan Direksi.

Pasal 68
Perjalanan Pindah

1. Dalam hal terjadi mutasi sebagaimana diatur dalam Pasal 24 sehingga pegawai dan keluarganya harus pindah ke
unit kerja yang baru (dengan jarak minimum 100 km), maka kepadanya diberikan sumbangan biaya pindah sebesar
1 (satu) kali Gaji ditambah Tunjangan Grading, apabila ada biaya perpindahan sekolah (dengan dilampirkan bukti
pindah) diberikan tambahan 1 (satu) kali Gaji ditambah Tunjangan Grading yang ditetapkan dengan Surat Keputusan
Direksi.

2. Dalam hal terjadi Promosi maka hak-haknya dihitung secara proporsional pada jabatan baru yang dituangkan dalam
Surat Keputusan Direksi.

3. Pengajuan biaya pindah Mutasi /Promosi dihitung berdasarkan penetapan SK Mutasi /Promosi.
4. Sumbangan pindah diberikan kepada Pegawai yang melaksanakan Perpindahan tugas atau mutasi dengan

dibuktikan dokumen yang sah, kepada pegawai diberikan pula :
a. Biaya transportasi/perjalanan pindah (tiket)
b. Biaya angkutan barang-barang pindahan /biaya ekspedisi
c. Biaya pengepakan dan asuransi barang-barang pindahan
5. Sebagaimana diatur ayat (4) di atas, untuk besaran perjalanan pindah antar pulau (termasuk Biaya-biaya ayat (4)
diatas) diberikan dalam bentuk uang yang besarannya diatur dalam penjelasan.
6. Biaya-biaya yang timbul karena mutasi dan perjalanan pindah pegawai menjadi tanggungan Perusahaan dan menjadi
beban ditempat yang baru atau posisi jabatan yang baru.
7. Pegawai yang mutasi /pindah atas permintaan sendiri tidak diberikan biaya pindah.
8. Pegawai yang mutasi /pindah atas permintaan sendiri, pada saat pensiun tidak diberikan sumbangan kembali ke
daerah asal pada saat penerimaan awal.
9. Pegawai dapat diberikan pinjaman sebesar 3 (tiga) kali Gaji sebulan, dengan angsuran selama 24 (dua puluh empat)
kali dalam 2 (dua) tahun tanpa dikenakan bunga/jasa, maksimal diajukan 6 (enam) bulan setelah SK mutasi.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 31 dari 57

BAB XV BAB XV
DISIPLIDN DIASNITPATLAITNERTDIBAKENRJATATA TERTIB

KERJA

Pasal 69
Kewajiban Pegawai

1. Kewajiban Umum.
Setiap pegawai wajib :
a. Menerapkan budaya Perusahaan dengan sungguh-sungguh dan menjunjung tinggi etika bisnis Perusahaan
(Code of Conduct)
b. Berada ditempat kerja selama jam kerja dan tetap fokus terhadap pekerjaan, kecuali jika meninggalkan tempat
kerja untuk urusan dinas dan/atau untuk kepentingan Perusahaan setelah mendapat ijin atasan.
c. Menyelesaikan pekerjaannya sesuai dengan target yang ditetapkan Perusahaan.
d. Meningkatkan inovasi dan dapat menerima tantangan strategis baru.
e. Menyiapkan saran atau rekomendasi kepada atasan dalam menyelesaikan pekerjaan.
f. Pada waktu pemutusan hubungan kerja semua surat-surat, catatan atau dokumen-dokumen,sarana dan fasilitas
kerja lainnya yang berkaitan dengan pekerjaan dan Perusahaan wajib diserahkan oleh pegawai kepada
Perusahaan.
g. Mentaati PKB dan peraturan lainnya sesuai perundang-undangan yang berlaku.
h. Bekerja dengan jujur, tertib, cermat dan bersemangat untuk kepentingan Perusahaan.
i. Menyimpan semua rahasia Perusahaan dan rahasia jabatan.
j. Melaksanakan mutasi yang ditetapkan oleh Perusahaan.
k. Mengikuti pendidikan/pelatihan yang diberikan/ditugaskan oleh Perusahaan
l. Pegawai tidak dibenarkan menyimpan di luar kantor, memperlihatkan kepada pihak ketiga atau membawa keluar
catatan ataupun dokumen-dokumen yang bersifat rahasia tanpa ijin khusus dari Direksi.
m. Menjaga nama baik Perusahaan.
n. Mewujudkan dan memelihara keutuhan, kekompakan, persatuan serta kesatuan sesama pegawai Perusahaan,
mendahulukan kepentingan Perusahaan diatas kepentingan pribadi dan/atau golongan.
o. Setiap pegawai wajib bersikap, berperilaku dan berpakaian yang pantas dan sopan. Bagi mereka yang bekerja
pada bagian tertentu yang karena sifat pekerjaannya memerlukan keseragaman dan atau peralatan perlindungan
diri, diharuskan memakai pakaian kerja dan alat pengaman yang telah ditentukan dan disediakan oleh
Perusahaan.
p. Apabila pegawai menemui hal-hal yang dapat membahayakan keselamatan pegawai dan atau Perusahaan wajib
segera melaporkan kepada atasannya atau bidang lain yang terkait.

2. Kewajiban pada saat masuk kerja
Setiap pegawai wajib :
a. Masuk kerja tepat waktu, sesuai dengan Jadwal Kerja di Unit masing-masing yang ditetapkan oleh Manajemen,
dengan mempertimbangkan kebutuhan jenis-jenis pekerjaannya.
b. Mencatatkan kehadirannya pada waktu masuk dan pulang kerja.
c. Memakai tanda pengenal (badge) selama bertugas.
d. Memakai/menggunakan perlengkapan kerja sesuai dengan lingkungan kerjanya.
e. Memakai pakaian kerja / dinas yang telah ditentukan Perusahaan.
f. Bagi pegawai yang masuk kerja diluar jam kerja normatif akan diatur dan disesuaikan dengan kebutuhan jenis-
jenis pekerjaannya.
g. Mentaati Standar Operating Procedure (SOP) yang berlaku.

3. Kewajiban pada waktu bekerja
Setiap pegawai wajib :
a. Tetap berada ditempat kerja selama jam kerja dan tetap fokus terhadap pekerjaan, kecuali jika meninggalkan
tempat kerja untuk kepentingan Perusahaan atau setelah mendapat ijin atasan secara tertulis.
b. Menyelesaikan pekerjaannya sesuai dengan target yang ditetapkan Perusahaan.
c. Mengikuti, mematuhi dan menghormati setiap petunjuk/instruksi dari atasannya atau pimpinan yang berwenang
sesuai lingkup pekerjaannya.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 32 dari 57

d. Memelihara ketertiban dan kebersihan di tempat kerja, serta menjaga dan memelihara kondisi dan keselamatan
barang inventaris yang berada di bawah tanggung jawabnya.

e. Memeriksa peralatan kerja masing-masing sebelum mulai bekerja atau akan meninggalkan pekerjaan sehingga
benar-benar tidak akan menimbulkan kerusakan atau bahaya yang akan mengganggu pekerjaan.

f. Menggunakan atau memelihara alat-alat kerja dengan sebaik-baiknya.
g. Melaksanakan tugas dan kewajibannya dengan penuh kesadaran dan tanggung jawab.
h. Menciptakan dan memelihara suasana kerja yang baik.
i. Membimbing bawahannya dalam melaksanakan tugasnya dan menyiapkan kaderisasi.
j. Memberikan contoh dan teladan yang baik terhadap bawahan.
k. Memberikan motivasi kepada bawahan untuk meningkatkan prestasi kerja.
l. Memberikan kesempatan kepada bawahannya untuk mengembangkan kemampuannya.
m. Menjaga lingkungan area kerja terhadap pencemaran dan gangguan keamanan.
n. Mentaati Standar Operating Procedure (SOP) yang berlaku.
4. Kewajiban pada saat selesai bekerja
Setiap pegawai wajib:
a. Menyimpan alat-alat kerja pada tempatnya setelah selesai dipergunakan.
b. Mematikan kran, lampu dan peralatan kerja yang seharusnya dimatikan setelah selesai digunakan.
c. Mencatatkan kepulangannya pada waktu pulang kerja.

Pasal 70
Larangan Bagi Pegawai

1. Penggunaan Milik Perusahaan
a. Setiap pegawai dilarang menyalahgunakan, memiliki, menjual, membeli, menggadaikan, menyewakan, atau
meminjamkan data, fasilitas, barang, dokumen atau surat berharga milik Perusahaan.
b. Setiap pegawai dilarang membawa ke luar lingkungan Perusahaan barang Inventaris tanpa ijin tertulis dari
penanggungjawab.
c. Setiap pegawai dilarang menggunakan barang inventaris untuk kepentingan pribadi maupun kepentingan lainnya,
selain kepentingan Perusahaan.

2. Pencegahan Bahaya Kebakaran dan Kesehatan Lingkungan
a. Setiap pegawai tidak boleh merokok di tempat-tempat yang dilarang merokok yang ditentukan oleh Perusahaan.
b. Setiap pegawai dilarang melakukan perbuatan yang dapat menimbulkan kebakaran di lingkungan Perusahaan.

3. Larangan Menerima Pemberian
a. Setiap pegawai dilarang menerima komisi dari pembelian atau jasa untuk kepentingan pribadi dan/atau rekan
kerjanya.
b. Setiap pegawai dilarang untuk meminta atau menerima hadiah yang diketahui atau diduga ada hubungannya
dengan kedudukan atau jabatan pegawai di Perusahaan atau hadiah tersebut merupakan imbalan langsung
maupun tak langsung dari pelaksanaan tugas Perusahaan.
c. Hadiah adalah pemberian dalam bentuk uang, barang maupun fasilitas dan lain sebagainya termasuk pemberian
potongan harga dan komisi.
d. Ketentuan di atas secara lengkap diatur dalam standar perilaku Perusahaan.

4. Kerja Rangkap Di Luar Perusahaan
a. Setiap pegawai dilarang memiliki usaha, menjadi Direksi, Komisaris atau Pimpinan Perusahaan lain yang ada
kaitan dengan bidang usaha Perusahaan dan atau bidang usaha yang dapat menimbulkan conflict of interest.
b. Setiap pegawai dilarang bekerja rangkap di Instansi/Perusahaan lain kecuali untuk hal-hal yang akan mendapat
pertimbangan seperti :
1) Pengajar atau dosen tidak tetap.
2) Menurut penilaian direksi mempunyai fungsi sosial dan kebudayaan yang dapat mengangkat nama pegawai
dan Perusahaan.
3) Bekerja di Kelompok Perusahaan PT Kimia Farma Tbk.
c. Bagi yang bekerja rangkap seperti butir (b) di atas, berlaku ketentuan sebagai berikut:
1) Harus sepengetahuan dan ijin tertulis dari Direksi.
2) Penggunaan waktu tidak lebih dari 6 (enam) jam seminggu.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 33 dari 57

Pasal 71
Jenis Pelanggaran dan Tingkat Hukuman

1. Pelanggaran Disiplin adalah setiap ucapan, tulisan atau perbuatan pegawai yang melanggar tata tertib kerja,
larangan bagi pegawai dan peraturan/kebijakan yang berlaku di Perusahaan di dalam jam kerja.

2. Jenis-jenis pelanggaran disiplin terdiri dari; Pelanggaran Ringan, Pelanggaran Disiplin Berat Tingkat I dan
Pelanggaran Disiplin Berat Tingkat II.
a. Jenis pelanggaran ringan adalah sebagai berikut :
1) Terlambat masuk kerja atau pulang kerja lebih awal (lebih dari 3 kali dalam 1 bulan)
2) Selama jam kerja meninggalkan tempat kerjanya tanpa ijin atasan
3) Tidur pada jam kerja.
4) Mangkir 1 (satu) hari kerja dalam 1 bulan tanpa alasan yang dapat diterima Perusahaan.
5) Tidak menggunakan pakaian kerja dan tanda pengenal, kecuali untuk tempat-tempat yang tidak
memungkinkan.
6) Tidak menggunakan alat perlengkapan kerja.
7) Menyalahgunakan barang milik Perusahaan.
8) Menggunakan fasilitas dan/atau aset Perusahaan tidak sesuai dengan peraturan / prosedur yang berlaku.
9) Tidak menjaga kebersihan dan ketertiban area kerja.
10)Menolak pemeriksaan kesehatan secara berkala yang telah ditetapkan oleh Perusahaan untuk waktu
pemeriksaannya.
11)Menghalang-halangi pemeriksaan sehubungan dengan pelanggaran disiplin dan tata tertib kerja.
12)Tidak melaporkan tentang perubahan data keluarga pegawai kepada Perusahaan maksimal 6 (enam) bulan
setelah perubahan.
13)Pegawai yang bertugas dalam shift meninggalkan tempat kerja sebelum penggantinya datang tanpa melapor
terlebih dahulu kepada atasannya.
14)Meninggalkan wilayah Perusahaan pada waktu bertugas tanpa ijin dari atasannya.
15)Melakukan kelalaian tidak mengisi absensi.
16)Memalsukan kehadirannya atau kehadiran pegawai lain.
17)Merokok didaerah yang dinyatakan sebagai daerah bebas asap rokok atau tempat yang dilarang untuk
merokok.
18)Melakukan pekerjaan lain dalam jam kerja, diluar kepentingan tugasnya untuk kepentingan pribadi
19)Menolak perintah/tugas atasan tanpa alasan yang dapat diterima oleh Perusahaan.
20)Atasan pegawai yang mengetahui, melihat, mendengar adanya pelanggaran disiplin yang dilakukan
bawahannya akan tetapi tidak melakukan pembinaan.
21)Menggunakan fasilitas kendaraan dinas milik Perusahaan atau menyalahgunakan milik Perusahaan untuk
kepentingan pribadi/golongan/pihak lain tanpa ijin tertulis.
b. Jenis Pelanggaran Disiplin Berat Tingkat I adalah sebagai berikut :
1) Memiliki dan membantu usaha sejenis baik milik sendiri maupun milik orang lain yang lini usahanya sama
dengan Perusahaan.
2) Menjadi Direksi, Komisaris atau Pimpinan Perusahaan lain yang ada kaitan dengan bidang usaha Perusahaan
dan atau bidang usaha yang dapat menimbulkan conflict of interest.
3) Melakukan kecerobohan atau kelalaian terhadap pekerjaan sehingga Perusahaan dirugikan yang dapat
dibuktikan oleh Perusahaan.
4) Melakukan kegiatan kampanye Partai Politik atau membawa atribut dan atau gambar partai politik di
lingkungan Perusahaan.
5) Dengan sengaja atau lalai mengakibatkan dirinya dalam keadaan tidak dapat melakukan pekerjaan yang
diberikan kepadanya yang dapat dibuktikan oleh Perusahaan.
6) Melakukan perbuatan yang dapat menjatuhkan kepercayaan publik/pelanggan terhadap Perusahaan.
7) Melakukan pelecehan seksual dan/atau perselingkuhan dilingkungan Perusahaan.
8) Menerima/memberikan sesuatu yang diketahui atau patut diduga pemberian/penerimaan itu bersangkutan
dengan jabatan atau pekerjaan pegawai yang bersangkutan.
9) Mencari sumbangan atas nama Perusahaan untuk keuntungan pribadi/pihak lain atau melakukan pungutan
secara tidak sah sehingga merugikan pelanggan/supplier Perusahaan dan menimbulkan citra yang negatif
bagi Perusahaan.
10)Melakukan praktek perbankan gelap (rentenir) dilingkungan Perusahaan yang dapat dibuktikan oleh
Perusahaan.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 34 dari 57

11)Melakukan perbuatan yang dapat menimbulkan pemborosan keuangan Perusahaan, antara lain kemahalan
harga, over volume, manipulasi kuitansi pembelian

12)Melakukan kegiatan yang bertujuan merusak disiplin, atau mengganggu serta mempengaruhi pegawai lainnya
untuk berbuat tidak baik yang dapat dibuktikan oleh Perusahaan (antara lain mogok tidak sah).

13)Melakukan tindakan negatif dengan maksud membalas dendam terhadap atasan, teman, atau bawahan
didalam maupun di luar Perusahaan.

14)Menyalahgunakan wewenang atau jabatan serta melaksanakan jabatan rangkap dan atau terikat hubungan
kerja dengan pihak lain yang menimbulkan benturan kepentingan.

15)Memberikan perlakuan istimewa kepada siapapun yang dapat mengakibatkan keuntungan secara pribadi
maupun kerugian Perusahaan.

16)Melakukan tindakan provokasi yang dapat meimbulkan keresahan serta mengganggu ketertiban /kelancaran
dinas/ ketentraman Perusahaan.

17)Pegawai yang menolak mutasi dimana proses mutasinya sudah sesuai dengan kebijakan Direksi, maka
pegawai yang menolak mutasi dikualifikasikan mengundurkan diri dengan hak pesangon penuh sesuai
perhitungan masa kerja.

18)Pegawai yang mangkir sebanyak 3 kali secara acak dalam 3 bulan dimana setiap kalinya mangkir maksimal
2 (dua) hari yang dapat dibuktikan oleh Perusahaan.

19)Melakukan tindakan menghasut dan mengajak pegawai lain untuk melakukan persengkongkolan jahat
(seperti: fraude,pencurian, perusakan aset, penjarahan) yang dapat menimbulkan kerugian Perusahaan serta
mengganggu ketertiban /kelancaran dinas.

20)Melakukan pelanggaran pada Pasal 70 ayat 2.a dilakukan berulang 3 kali dalam 3 bulan.
c. Jenis Pelanggaran Disiplin berat Tingkat II adalah sebagai berikut :

1) Pegawai yang mangkir selama 5 (lima) hari kerja atau lebih berturut-turut tanpa keterangan secara tertulis
yang dilengkapi dengan bukti yang sah dan telah dipanggil oleh Perusahaan 2 (dua) kali secara patut dan
tertulis dapat dikualifikasikan mengundurkan diri. Keterangan tertulis dengan bukti yang sah harus diserahkan
paling lambat pada hari pertama Pegawai masuk bekerja.

2) Memberikan keterangan/informasi palsu baik tertulis maupun elektronik, memalsukan data dan/atau tanda
tangan serta dokumen kepegawaian lainnya yang dapat merugikan Perusahaan yang dapat dibuktikan
Perusahaan.

3) Melakukan tindak kejahatan misalnya menyerang, mengintimidasi, melakukan penganiayaan, penghinaan
secara kasar, tindak kekerasan, mengancam Pimpinan Perusahaan atau pegawai atau keluarganya,

4) Melakukan penipuan, pencurian, penggelapan barang/uang milik Perusahaan atau orang lain yang dapat
dibuktikan Perusahaan.

5) Memperdagangkan barang terlarang secara hukum baik didalam maupun di luar lingkungan Perusahaan.
6) Membujuk pimpinan Perusahaan atau pegawai beserta keluarganya untuk melakukan sesuatu perbuatan

yang bertentangan dengan hukum atau kesusilaan serta peraturan perundang-undangan yang berlaku.
7) Membawa senjata api/tajam atau barang-barang berbahaya lainnya dilingkungan Perusahaan tanpa surat-

surat atau perintah yang sah.
8) Melakukan perbuatan asusila, mabuk, perjudian, minum minuman keras yang memabukkan, memakai,

membawa, menyimpan atau menyalahgunakan bahan narkotika, psikotropika dan zat adiktif lainnya di
lingkungan Perusahaan.
9) Mencemarkan nama baik Perusahaan atau membongkar serta membocorkan rahasia Perusahaan yang
seharusnya dirahasiakan kecuali untuk kepentingan negara.
10)Menyalahgunakan (memiliki, menjual, membeli, menggadaikan, menyewakan, meminjamkan atau
memberikan) barang-barang, dokumen atau surat-surat yang bersifat rahasia/berharga milik pemerintah atau
milik Perusahaan yang sah.
11)Dengan sengaja membiarkan teman sekerja atau pimpinan Perusahaan dalam keadaan bahaya di tempat
kerja atau sengaja merusak atau membiarkan dalam keadaan bahaya barang milik Perusahaan yang
menimbulkan kerugian bagi Perusahaan.
12)Melakukan perbuatan yang merugikan Perusahaan.
13)Menjadi tersangka dan/atau terpidana berdasarkan suatu putusan pengadilan, karena telah melakukan tindak
pidana
14)Melakukan perbuatan lainnya dilingkungan Perusahaan yang diancam pidana penjara 5 (lima) tahun atau
lebih dan yang bersangkutan telah ditetapkan sebagai tersangka.
15)Melakukan perbuatan yang melanggar CPOB dan CDOB yang telah dibuktikan oleh manajemen.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 35 dari 57

3. Sanksi Pelanggaran Disiplin
a. Pegawai yang melakukan pelanggaran disiplin dikenakan hukuman sesuai dengan tingkatan pelanggaran yang
telah dilakukan, sanksi terdiri dari :
1) Peringatan tertulis
2) Demosi
3) Pemutusan Hubungan kerja
b. Pimpinan yang berwenang melakukan pemeriksaan dan memberikan peringatan tertulis adalah atasan
langsung/pimpinan unit kerja yang bersangkutan.
c. Pejabat yang berwenang menjatuhkan sanksi berupa Demosi dan Pemutusan Hubungan Kerja adalah Direksi.
d. Pimpinan yang berwenang menjatuhkan hukuman disiplin dapat menjatuhkan hukuman disiplin jika pegawai
yang bersangkutan telah terbukti melakukan pelanggaran disiplin berat Tingkat I dan pelanggaran disiplin berat
Tingkat II yang dituangkan dalam berita acara yang disetujui Manajemen dan Serikat Pekerja.
e. Direksi berwenang memberikan sanksi kepada pimpinan yang tidak melakukan fungsi sebagaimana mestinya
dalam pemberian sanksi terhadap pegawai yang melakukan pelanggaran disiplin.

4. Jenis Sanksi untuk masing-masing tingkatan:
a. Pelanggaran Ringan

Jumlah pelanggaran Jenis peringatan Hukuman
Dilakukan (Dalam 1 Bulan) Disiplin

1 – 2 kali Lisan I s/d II -

3 kali Insentif Tahunan dipotong sebesar 10 %
Surat Peringatan Tertulis I atau tidak diberikan kenaikan gaji
berkala

Insentif Tahunan dipotong sebesar 15 %
4 kali Surat Peringatan Tertulis II atau tidak diberikan kenaikan gaji

berkala

Keterangan Sanksi Pelanggaran Ringan :
1) Jenis sanksi terhadap tindakan indisipliner Hukuman Disiplin pelanggaran Ringan adalah peringatan tertulis

yaitu:
a) Berita Acara Peringatan Lisan I dan II
b) Surat Peringatan pertama
c) Surat Peringatan kedua
d) Surat Peringatan ketiga

masing masing berlaku untuk masa 1 (satu) bulan. Dalam masa berlakunya surat peringatan pertama
pegawai melakukan kesalahan yang sama atau lainnya maka Perusahaan dapat memberikan Surat
Peringatan ke dua. Dan apabila pegawai melakukan kesalahan yang sama atau lainnya dalam masa Surat
Peringatan satu dan dua, Perusahaan dapat memberikan Surat Peringatan ke tiga sekaligus melakukan
Pemutusan Hubungan Kerja.
2) Apabila pegawai melakukan pelanggaran ringan dan tetap melakukan tindakannya tersebut walaupun sudah
menerima surat peringatan ketiga insentif tahunan dipotong sebesar 10% diterapkan minimal 6 (enam) bulan
maksimal 1 (satu) tahun, Perusahaan akan mencabut sanksi tersebut apabila pegawai yang bersangkutan
telah menunjukan sikap dan keseriusan untuk tidak mengulangi perbuatan tersebut.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 36 dari 57

b. Pelanggaran Berat Tingkat I Jenis peringatan Hukuman disiplin
Jumlah pelanggaran

Dilakukan (Dalam 3 Bulan)

1 kali Surat Peringatan Tertulis Insentif Tahunan dipotong sebesar 50 %
III atau gadas II dipotong 10 % dan tidak

diberikan kenaikan gaji berkala

Penurunan Grade atau Pencabutan
2 kali - Jabatan serta tidak diberikan kenaikan

gaji berkala

Keterangan Sanksi Pelanggaran Berat Tingkat I:
1) Diberikan Surat Peringatan ke dua. Dan apabila pegawai melakukan kesalahan yang sama atau lainnya dalam

masa Surat Peringatan dua, Perusahaan dapat memberikan Surat Peringatan ke tiga sekaligus melakukan
Pemutusan Hubungan Kerja.
2) Penurunan Gadas II sebesar 10% atau insentif tahunan dipotong sebesar 50 % setelah Perusahaan dapat
membuktikan kesalahan pegawai tersebut dan penerapan hukuman ini diterapkan minimal 6 (enam) bulan
maksimal 1 (satu) tahun, Perusahaan akan mencabut sanksi dan akan mengembalikan hak nya seperti
semula terhitung sejak Pegawai dicabut sanksinya dengan catatan pegawai yang bersangkutan telah
menunjukan sikap dan keseriusan untuk tidak mengulangi perbuatan tersebut.
c. Pelanggaran Berat Tingkat II

Tingkatan Hukuman

Skorsing, gadas II dipotong 30 % atau tidak diberikan insentif
1 tahunan, dan atau Pencabutan Jabatan, Pembebasan Tugas

Sementara serta tidak diberikan kenaikan gaji berkala

2 Pemutusan Hubungan Kerja (PHK)

Keterangan Sanksi Pelanggaran Berat tingkat II :
1) Diberikan Surat Peringatan ke tiga.
2) Penurunan Gadas II sebesar 30 % atau tidak diberikan insentif tahunan setelah Perusahaan dapat

membuktikan kesalahan pegawai tersebut dan penerapan hukuman ini diterapkan minimal 6 (enam) bulan
maksimal 1 (satu) tahun.
3) Perusahaan akan mencabut sanksi pada poin 2 tersebut apabila pegawai yang bersangkutan telah
menunjukan sikap dan keseriusan untuk tidak mengulangi perbuatan tersebut maksimal dalam waktu1 (satu)
tahun.
4) Pemutusan Hubungan Kerja yang ditetapkan oleh Direksi.

Pasal 72
Pejabat yang berwenang menjatuhkan Hukuman Disiplin

Pelanggaran Peringatan Pejabat yang berwenang menjatuhkan Hukuman Disiplin
Ringan Surat Peringatan • Atasan Langsung

Disiplin Berat Surat Peringatan Tertulis • Atasan langsung, Pegawai atau Pejabat yang bertanggung
Tingkat I II dan III jawab pada unit kerja yang bersangkutan. Dengan

tembusan kepada pimpinan unit kerja satu tingkat di
atasnya.

Adanya bukti Pelanggaran • Pejabat yang membawahi pegawai yang bersangkutan
Berat Tingkat I dan usulan harus mengajukan surat penerapan sanksi kepada
Perusahaan dengan melampirkan bukti Pelanggaran Berat
penerapan sanksi dari

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 37 dari 57

Pelanggaran Peringatan Pejabat yang berwenang menjatuhkan Hukuman Disiplin
Ringan Surat Peringatan • Atasan Langsung

Disiplin Berat atasan pegawai yang Tingkat I, dalam pengumpulan alat bukti dapat
Tingkat II bersangkutan. berkoordinasi dengan unit-unit terkait di Perusahaan.

Surat Peringatan Tertulis • Atasan langsung, Pegawai atau Pejabat yang bertanggung
III jawab pada unit kerja yang bersangkutan. Dengan
tembusan kepada pimpinan unit kerja satu tingkat di
Adanya bukti pelanggaran atasnya.
Berat Tingkat II dan

usulan penerapan sanksi
dari atasan pegawai yang
bersangkutan.

Pasal 73
Sanksi Atasan Langsung

Dalam hal atasan langsung tidak melaksanakan pengenaan sanksi sebagaimana dimaksud pasal 71 maka atasan langsung
dikenakan sanksi Surat Peringatan Tertulis pertama, kedua dan ketiga yang berlaku dalam jangka waktu masing-masing 3
(tiga) bulan selain dari pada itu mendapatkan sanksi :
1. Pejabat yang tidak menjalankan Sanksi untuk pelanggaran disiplin ringan diberikan penerapan sanksi pemotongan

insentif tahunan sebesar 10 % yang ditetapkan dengan SK Direksi.
2. Pejabat yang tidak menjalankan Sanksi untuk pelanggaran disiplin berat tingkat I diberikan penerapan sanksi

pemotongan insentif tahunan sebesar 20 % yang ditetapkan dengan SK Direksi.
3. Pejabat yang tidak menjalankan Sanksi untuk pelanggaran berat displin tingkat II diberikan penerapan sanksi demosi

yang ditetapkan dengan SK Direksi.

Pasal 74
Pemeriksaan

1. Sebelum menjatuhkan hukuman Pelanggaran Disiplin Berat Tingkat I dan Berat Tingkat II dapat dilakukan
pemeriksaan terhadap Pegawai untuk mendapatkan pembuktian, kebenaran atas dugaan atau sangkaan dan/atau
pengakuan sebenarnya terhadap suatu Pelanggaran Disiplin Berat tingkat I dan Berat Tingkat II yang dilakukan
Pegawai.

2. Selama proses pemeriksaan, Pegawai dapat meminta untuk didampingi oleh Serikat Pekerja.
3. Pemeriksaan tidak perlu dilakukan apabila:

a. Pegawai terbukti melakukan pelanggaran disiplin ringan;
b. Pegawai mengakui sendiri pelanggaran yang telah dilakukan,
c. Pegawai melakukan tindak pidana dan dijatuhi hukuman oleh Pengadilan yang telah mempunyai kekuatan hukum

tetap;
d. Pelanggaran disiplin yang dilakukan Pegawai diketahui berdasarkan hasil temuanSatuan Pengawasan Intern dan

sudah mendapat rekomendasi dari Unit Legal Corporate Perusahaan.
4. Pejabat Pemeriksa melakukan pemeriksaan berdasarkan :

a. Adanya aduan dari unit pengguna (User);
b. Tertangkap tangan.
5. Pejabat Pemeriksa untuk dugaan Pelanggaran Disiplin Berat Tingkat I dan Berat Tingkat II adalah Pejabat dari unit
yang membidangi Hukum Perusahaan berkoordinasi dengan atasan yang bersangkutan.
6. Pegawai yang melakukan / diduga melakukan pelanggaran disiplin, wajib memenuhi panggilan dari Pejabat
Pemeriksa untuk dilakukan pemeriksaan.
7. Pegawai yang dengan sengaja tidak memenuhi 2 (dua) kali panggilan berturut-turut dari Pejabat Pemeriksa
sehubungan dengan proses pemeriksaan, maka Pejabat Pemeriksa dapat menyimpulkan dugaan pelanggaran
disiplin.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 38 dari 57

8. Proses pemeriksaan oleh Pejabat Pemeriksa dilakukan paling lama 7 (tujuh) hari kalender terhitung sejak
ditemukannya suatu pelanggaran disiplin.

Pasal 75
Skorsing dan Pembebasan Tugas Sementara

1. Perusahaan dapat melakukan tindakan Skorsing dan Pembebasan Tugas Sementara kepada Pegawai yang sedang
dalam proses Pemutusan Hubungan Kerja (PHK).

2. Selama pegawai menjalani Skorsing dan Pembebasan Tugas Sementara hak-hak dan kewajiban diatur di dalam
Surat Keputusan Direksi.

3. Pegawai yang dalam proses pemeriksaan karena diduga melakukan pelanggaran displin berat tingkat I dan
pelanggaran disiplin berat tingat II dikenakan pembebasan tugas sementara sampai pemeriksaannya selesai.

4. Pegawai yang melakukan tindakan pidana dan ditahan oleh pihak berwajib dikenakan pembebasan tugas sementara
sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Pasal 76
Ganti Rugi

1. Pegawai yang dengan sengaja dan atau karena kelalaiannya menyebabkan kehilangan dan atau kerusakan, uang
dan atau barang milik Perusahaan, maka selain dikenakan hukuman Pelanggaran Disiplin, kepada Pegawai yang
bersangkutan dikenakan atau dibebankan Ganti Rugi atas kerusakan dan atau kehilangan uang dan atau barang
milik Perusahaan tersebut.

2. Ganti rugi dapat dilakukan secara pribadi dan/atau tanggung renteng apabila terjadi kerugian Perusahaan yang
diakibatkan Fraude dan kelalaian yang ditetapkan oleh Surat Keputusan Direksi.

Pasal 77
Perlindungan Saksi

Perusahaan wajib merahasiakan dan memberikan perlindungan yang layak kepada pegawai yang melaporkan dan atau
menjadi Saksi atas tindakan pelanggaran Disiplin dan Tata Tertib Kerja serta tindak pidana yang dilakukan oleh pegawai
lain.

Pasal 78
Perselisihan Hubungan Industrial

1. PT KIMIA FARMA Tbk dan SERIKAT PEKERJA KIMIA FARMA Tbk berusaha agar setiap pengaduan atau keluh
kesah dapat diselesaikan secara musyawarah tanpa menimbulkan Perselisihan Hubungan Industrial.

2. Penyelesaian perselisihan melalui bipartit harus diselesaikan paling lama 30 (tiga puluh) Hari Kerja sejak tanggal
dimulainya perundingan.

3. Setiap pertemuan atau perundingan resmi bipartit harus dibuat risalahnya yang ditandatangani oleh pihak PT. KIMIA
FARMA Tbk dan pihak SERIKAT PEKERJA PT. KIMIA FARMA Tbk sesuai dengan peraturan perundang-undangan.

4. Dalam hal perundingan bipartit gagal, maka salah satu pihak mencatatkan perselisihannya ke instansi yang
berwenang di bidang Ketenagakerjaan setempat, dengan melampirkan bukti bahwa upaya penyelesaian bipartit telah
dilakukan melalui perundingan.

5. Untuk proses penyelesaian sebagaimana dimaksud ayat (4) Pasal ini, akan dilakukan sesuai dengan ketentuan yang
berlaku di bidang Ketenagakerjaan.

Pasal 79
Keluhan dan Pengaduan

1. Pegawai berhak menyampaikan keluhan dan pengaduan yang berkaitan dengan hubungan kerja secara berjenjang.
2. Apabila keluhan atau pengaduan tersebut tidak dapat diselesaikan secara struktural, maka Pegawai berhak

menyampaikannya kepada Serikat Pekerja untuk diselesaikan secara Bipartit.
3. Apabila keluhan atau pengaduan tersebut tidak dapat diselesaikan secara Bipartit maka permasalahannya akan

diselesaikan secara Tripartit dengan mengacu kepada Undang-Undang yang berlaku.
4. Perusahaan bersama-sama Serikat Pekerja menjamin kerahasiaan setiap Pelaporan atau pengaduan Pegawai.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 39 dari 57

PEMUPTUESAMN HUUBTUUNGBSAABNAXKNVEIRJHA DUANBPUESNANGGOAN N BAB XVI

KERJA

DAN PESANGON

Pasal 80
Jenis Pemutusan Hubungan Kerja

Pemutusan Hubungan Kerja pegawai, dapat dibedakan :
1. Pemutusan Hubungan Kerja pegawai oleh Perusahaan
2. Pemutusan Hubungan Kerja pegawai karena permintaan pegawai
3. Pemutusan Hubungan Kerja pegawai karena sakit/cacat/gangguan jiwa
4. Pemutusan Hubungan Kerja pegawai karena diangkat sebagai Direksi BUMN
5. Pemutusan Hubungan Kerja pegawai karena diangkat sebagai Direksi Kimia Farma Group

Pasal 81
Prosedur Pemutusan Hubungan Kerja karena Pelanggaran

Proses PHK karena pelanggaran dilakukan dengan tahapan sebagai berikut :
1. Perundingan Bipartit
Perundingan Bipartit dilakukan oleh Perusahaan dengan pegawai yang melakukan pelanggaran.
2. Dalam hal Perundingan Bipartit tercapai kesepakatan maka dibuat Perjanjian Bersama yang ditanda tangani oleh
para pihak dan 2 (dua) orang saksi.
3. Apabila Perundingan Bipartit tidak tercapai kesepakatan maka akan diteruskan dengan mediasi (Tripartit).

Dalam hal hasil mediasi (anjuran) salah satu pihak tidak menyetujui, maka pihak yang keberatan dapat mengajukan gugatan
ke Pengadilan Hubungan Industrial. Pelaksanaan proses PHK mengacu kepada UU tentang Ketenagakerjaan yang berlaku.

Pasal 82
Pemutusan Hubungan Kerja Pegawai oleh Perusahaan

Pemutusan Hubungan Kerja pegawai oleh Perusahaan didasarkan:
1. Restrukturisasi Perusahaan:

a. Bagi Pegawai Tetap yang diangkat sebelum 1 Januari 2013
Hak pegawai yang diterima dari Perusahaan :
1) 2 x Uang Pesangon
2) 1 x Uang Penghargaan Masa Kerja
3) Uang Penggantian Hak
4) Uang Jasa Pengabdian

b. Bagi Pegawai Tetap yang diangkat mulai 1 Januari 2013 pesangon yang diterima sebagai berikut :
1) Hasil Iuran Pasti yang iurannya sudah ditanggung oleh Perusahaan secara penuh.
2) Apabila terjadi kekurangan sesuai ketentuan Pasal 167 ayat 2 UU No. 13 Tahun 2003, maka Perusahaan
akan menanggung kekurangannya.

2. Memasuki masa pensiun
Pemutusan Hubungan Kerja karena mencapai usia Pensiun terdiri dari 2 (dua) macam yakni:
a. Pensiun normal, yakni pegawai telah mencapai usia 56 (lima puluh enam) tahun.
b. Pensiun dipercepat, yakni pegawai telah mencapai usia 45 (empat puluh lima) tahun dan atau telah memiliki masa
kerja minimal 15 tahun.
Hak Pegawai yang diterima : (untuk poin a dan b)
a. Bagi Pegawai yang diangkat menjadi Pegawai Tetap sebelum 1 Januari 2013 pesangon yang diterima sebagai
berikut
1) 1 x Uang Pesangon
2) 1 x Uang Penghargaan Masa Kerja
3) Uang Penggantian Hak
4) Uang Jasa Pengabdian

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 40 dari 57

b. Bagi Pegawai yang diangkat menjadi Pegawai Tetap mulai 1 Januari 2013 pesangon yang diterima sebagai
berikut:
1) Hasil Iuran Pasti yang iurannya sudah ditanggung oleh Perusahaan secara penuh.
2) Apabila terjadi kekurangan sesuai ketentuan Pasal 167 ayat 2 UU No. 13 Tahun 2003, maka Perusahaan
akan menanggung kekurangannya.
3) Untuk Pegawai dengan tugas tertentu usia pensiun ditetapkan 46 tahun setelah dilakukan kajian oleh
manajemen dan Serikat Pekerja.

3. Meninggal dunia.
a. Bagi Pegawai yang diangkat menjadi Pegawai Tetap sebelum 1 Januari 2013 pesangon yang diterima sebagai
berikut
1) 3 x Gaji (mengacu pasal 47 : Tunjangan Kematian)
2) 2 x Uang Pesangon
3) 1 x Uang Penghargaan Masa Kerja
4) Uang Penggantian Hak
5) Uang Jasa Pengabdian
6) Bantuan yang bersifat materi lainnya yang dapat diberikan oleh Perusahaan adalah bantuan biaya angkut
jenazah yang besarnya ditetapkan sebagai berikut :
a) Untuk luar kota dan masih dalam satu Pulau sebesar 1 (satu) kali gaji bulan terakhir
b) Diluar Pulau sebesar 2 (dua) kali gaji bulan terakhir.
b. Untuk Pegawai yang diangkat menjadi Pegawai Tetap mulai 1 Januari 2013 pesangon yang diterima sebagai
berikut
1) Hasil Iuran Pasti yang iurannya sudah ditanggung oleh Perusahaan secara penuh.
2) Apabila terjadi kekurangan sesuai ketentuan Pasal 167 ayat 2 UU No. 13 Tahun 2003, maka Perusahaan
akan menanggung kekurangannya.

4. Karena melanggar ketentuan Disiplin Berat Tingkat I dan Tingkat II, hak pegawai yang diterima dari Perusahaan:
a. Uang Penggantian Hak
b. Uang Pisah sebesar 1 x Gaji

Pasal 83
Pemutusan Hubungan Kerja Pegawai Karena Permintaan Pegawai

1. Permintaan berhenti/mengundurkan diri pegawai, harus diajukan secara tertulis, paling lambat 1 (satu) bulan
sebelumnya.

2. Keputusan menyetujui atau menolak permintaan pengunduran diri pegawai sepenuhnya menjadi kewenangan
Direksi.

3. Apabila pegawai berserikeras tetap mengundurkan diri meskipun Direksi telah menolak permohonan pemberhentian
pegawai tersebut maka hak pegawai sebesar:
a. Uang Penggantian Hak.
b. Uang Pisah sebesar 1 (satu) x Gaji

4. Permohonan yang disetujui Perusahaan, maka timbul hak dan kewajiban masing-masing pihak sebagai berikut :
a. Kewajiban pegawai :
1) Pegawai wajib membuat laporan tertulis tentang tugas dan tanggung jawabnya (memori akhir tugas/jabatan).
2) Pegawai wajib mengembalikan/menyerahkan semua barang milik Perusahaan yang dipergunakannya/dipakai
dalam bekerja di Perusahaan.
b. Bagi Pegawai yang diangkat menjadi Pegawai Tetap sebelum 1 Januari 2013 pesangon yang diterima sebagai
berikut :
1) Untuk pegawai yang berumur kurang dari 45 tahun dengan masa kerja kurang atau lebih dari10 tahun:
a) 1 x Uang Pesangon
b) 1 x Uang Penghargaan Masa Kerja
c) Uang Penggantian Hak
d) Manfaat Pensiun diatur lebih lanjut oleh Dana Pensiun Kimia Farma
2) Untuk pegawai yang berumur 45 tahun atau lebih dengan masa kerja lebih dari 10 tahun :
a) 1 x Uang Pesangon
b) 1 x Uang Penghargaan Masa Kerja
c) Uang Penggantian Hak

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 41 dari 57

d) Uang Jasa Pengabdian
e) Manfaat Pensiun diatur lebih lanjut oleh Dana Pensiun Kimia Farma
c. Untuk Pegawai yang diangkat menjadi Pegawai Tetap mulai 1 Januari 2013 pesangon yang diterima sebagai
berikut:
1) Hasil Iuran Pasti yang iurannya sudah ditanggung oleh Perusahaan secara penuh.
2) Apabila terjadi kekurangan sesuai ketentuan Pasal 167 ayat 2 UU No.13 Ketenagakerjaan Tahun 2003, maka
Perusahaan akan menanggung kekurangannya.
d. Pegawai yang berumur sampai dengan umur 50 tahun dengan masa kerja lebih dari 20 tahun dan atas,
Persetujuan Direksi dapat diberikan Pensiun Dini dengan besaran :
1) 1 1/2 x Uang Pesangon
2) 1 1/2 x Uang Penghargaan Masa Kerja
3) Uang Penggantian Hak
4) Uang Jasa Pengabdian
5) Manfaat Pensiun diatur lebih lanjut oleh Dana Pensiun Kimia Farma atau Program Iuran Pasti

Pasal 84
Pemutusan Hubungan Kerja Pegawai Karena Sakit/Cacat/Gangguan Jiwa

1. Pegawai yang karena alasan kesehatan, dapat diputuskan hubungan kerjanya, sepanjang memenuhi unsur
sebagaimana diatur dalam Pasal 36 ayat (2) c.3 dengan prosedur sebagai berikut :
a. Apabila dalam tempo 14 (empat belas) hari, sejak diberi-tahukannya tentang Pemutusan Hubungan Kerja karena
alasan kesehatan, pegawai yang bersangkutan tidak mengajukan keberatannya, maka Pemutusan Hubungan
Kerja dapat dilaksanakan sesuai dengan Pasal 36 ayat (2) c.3 setelah ada perundingan Bipartit.
b. Apabila dalam tempo 14 (empat belas) hari tersebut, pegawai mengajukan keberatannya, maka Perusahaan akan
meneruskan persoalan tersebut kepada Serikat Pekerja untuk bersama-sama mencari penyelesaian terbaik.
c. Semua keputusan yang diambil mengikat semua pihak setelah dilaluinya prosedur sebagaimana mestinya
menurut peraturan yang berlaku.

2. Bagi pegawai yang mengalami sakit berkepanjangan/cacat bukan karena kecelakaan kerja atau akibat kerja dan
tidak dapat melakukan pekerjaannya setelah melampaui batas 12 (dua belas) bulan, dengan batas usia 53 (lima
puluh tiga) tahun dapat diakhiri hubungan kerjanya, diatur dan ditetapkan haknya sebagai berikut:
a. 1 x Gaji
b. 2 x Uang Pesangon
c. 2 x Uang Penghargaan Masa Kerja
d. Uang Penggantian Hak
e. Uang Jasa Pengabdian
f. Pensiun Ditunda atau dipercepat yang diatur lebih lanjut oleh Dana Pensiun Kimia Farma
g. Untuk Pegawai yang diangkat menjadi Pegawai Tetap mulai 1 Januari 2013 pesangon yang diterima sebagai
berikut:
1) Hasil Iuran Pasti yang iurannya sudah ditanggung oleh Perusahaan secara penuh.
2) Apabila terjadi kekurangan sesuai ketentuan Pasal 167 ayat 2 UU 13 Ketenagakerjaan Tahun 2003, maka
Perusahaan akan menanggung kekurangannya.

Pasal 85
Pemutusan Hubungan Kerja Pegawai Karena diangkat menjadi Direksi BUMN

Pegawai yang diangkat menjadi anggota Direksi BUMN diberhentikan dengan hormat dan diberikan grade tertinggi serta
menjalani pensiun sebagai pegawai dan berhak atas pesangon sebagai berikut Diangkat sebagi Direksi BUMN:
1. Bagi Pegawai Tetap yang diangkat sebelum 1 Januari 2013 Hak pegawai yang diterima dari Perusahaan:

a. 2 x Uang Pesangon
b. 1 x Uang Penghargaan Masa Kerja
c. Uang Penggantian Hak
d. Uang Jasa Pengabdian
2. Bagi Pegawai Tetap yang diangkat mulai 1 Januari 2013 pesangon yang diterima sebagai berikut:
a. Hasil Iuran Pasti yang iurannya sudah ditanggung oleh Perusahaan secara penuh.
b. Apabila terjadi kekurangan sesuai ketentuan Pasal 167 ayat 2 UU No. 13 Tahun 2003, maka Perusahaan akan

menanggung kekurangannya.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 42 dari 57

Pasal 86
Pegawai yang diangkat menjadi Direksi Kimia Farma Group

1. Pegawai yang diangkat menjadi Direksi Kimia Farma Group diberlakukan dengan ketentuan sebagai berikut :
a. Bagi Pegawai yang diangkat sebagai Direksi Kimia Farma Group yang usia pada saat diangkat 50 Tahun ke
bawah maka tidak dilakukan pemberhentian.
b. Bagi Pegawai yang diangkat sebagai Direksi Kimia Farma Group yang usia pada saat diangkat 50 Tahun ke atas
maka diberhentikan dengan hormat dan diberikan grade tertinggi serta menjalani pensiun sebagai pegawai dan
berhak atas pesangon sebagai berikut :
1) Bagi Pegawai Tetap yang diangkat sebelum 1 Januari 2013 Hak pegawai yang diterima dari Perusahaan:
a) 2 x Uang Pesangon
b) 1 x Uang Penghargaan Masa Kerja
c) Uang Penggantian Hak
d) Uang Jasa Pengabdian
2) Bagi Pegawai Tetap yang diangkat setelah 1 Januari 2013 Hak pegawai yang diterima dari Perusahaan :

a) Hasil Iuran Pasti yang iurannya sudah ditanggung oleh Perusahaan secara penuh.
b) Apabila terjadi kekurangan sesuai ketentuan Pasal 167 ayat 2 UU No. 13 Tahun 2003, maka Perusahaan

akan menanggung kekurangannya.

Pasal 87
Pembayaran Uang Pensiun

Pegawai yang diangkat sebelum 1 Januari 2013 dan diberhentikan dengan hormat untuk menjalani Pensiun Normal
/dipercepat /cacat, memperoleh hak pesangon sebagai berikut :
1. Uang Pesangon
a. Masa Kerja 8 tahun atau lebih : 9 bulan Gaji
b. Masa Kerja 7 tahun lebih tapi kurang dari 8 tahun : 8 bulan Gaji

c. Masa Kerja 6 tahun lebih tapi kurang dari 7 tahun : 7 bulan Gaji
d. Masa Kerja 5 tahun lebih tapi kurang dari 6 tahun : 6 bulan Gaji
e. Masa Kerja 4 tahun lebih tapi kurang dari 5 tahun : 5 bulan Gaji
f. Masa Kerja 3 tahun lebih tapi kurang dari 4 tahun : 4 bulan Gaji
g. Masa Kerja 2 tahun lebih tapi kurang dari 3 tahun : 3 bulan Gaji

h. Masa Kerja 1 tahun lebih tapi kurang dari 2 tahun : 2 bulan Gaji
i. Masa Kerja kurang 1 tahun : 1 bulan Gaji
2. Uang Penghargaan Masa Kerja
a. Masa Kerja 27 tahun atau lebih : 18 bulan Gaji
b. Masa Kerja 24 tahun lebih tapi kurang dari 27 tahun : 17 bulan Gaji
c. Masa Kerja 21 tahun lebih tapi kurang dari 24 tahun : 16 bulan Gaji

d. Masa Kerja 18 tahun lebih tapi kurang dari 21 tahun : 15 bulan Gaji
e. Masa Kerja 15 tahun lebih tapi kurang dari 18 tahun : 14 bulan Gaji
f. Masa Kerja 12 tahun lebih tapi kurang dari 15 tahun : 9 bulan Gaji
g. Masa Kerja 9 tahun lebih tapi kurang dari 12 tahun : 8 bulan Gaji
h. Masa Kerja 6 tahun lebih tapi kurang dari 9 tahun : 7 bulan Gaji

i. Masa Kerja 3 tahun lebih tapi kurang dari 6 tahun : 6 bulan Gaji
3. Uang Penggantian Hak terdiri dari :
a. Uang Pengganti Hak sebesar 15% x (Uang pesangon dan atau Uang Penghargaan Masa Kerja
b. Cuti Tahunan yang belum diambil dan gugur
c. Biaya ongkos pulang bagi pegawai dan keluarganya ketempat dimana pegawai diterima awal bekerja sebesar 1
x Gaji

d. Insentif Tahunan tahun buku berjalan
4. Besaran Uang Jasa Pengabdian sebesar 8 (delapan) kali gaji untuk semua level.

Perjanjian Kerja Bersama | Hal. 43 dari 57


Click to View FlipBook Version