TEMA 8 BAHASA
SUBTEMA 2 INDONESIA
Anis Choerunnisa, S.Pd
Mengidentifikasi Gagasan Utama dari Teks
Sebuah paragraf dibentuk dari gagasan
utama dan gagasan pendukung
Cara menemukan gagasan utama dalam
paragraf adalah menngkap kalimat utama
dan informasi penting di dalamnya
Salah satu cara efektif untuk
menemukan gagasan utama adalah
membaca dengan cermat kemudian
mencatat langsung informasi penting
yang terdapat dalam paragraf
Ayo, simaklah teks berikut!
Banjir menjadi bencana yang sering terjadi di
beberapa wilayah Indonesia. Banjir terjadi hampir
setiap tahun. Banjir di Indonesia disebabkan oleh
beberapa faktor. Banjir dapat disebabkan oleh
faktor alamdan ulah manusia.
Informasi penting pada teks tersebut:
Banjir terjadi setiap tahun
Banjir disebabkan faktor alam dan ulah
manusia
Kalimat utama pada teks tersebut:
Banjir menjadi bencana yang sering
terjadi di beberapa wilayah Indonesia
Gagasan utama pada teks tersebut:
Banjir terjadi di Indonesia
Menemukan Gagasan Utama pada Teks
dengan Teknik Membaca Memindai
membaca memindai atau scanning adalah teknik
membaca sekilas dan cepat tetapi teliti dengan tujuan
menemukan informasi tertentu yang diinginkan tanpa
membaca bagian lain
Langkah-langkah membaca memindai
1 Tentukan kata kunci
Mulailah membaca teks dari atas tetapi pusat
2 pandangan mata tidak boleh berpindah-pindah
dari kiri ke kanan
3 Tandailah dan bacalah kalimat yang
mengandung kata kunci
Menyajikan Informasi dalam Bentuk Peta
Pikiran
Saat kita sedang membaca dan menemukan kata-kata
sulit, hal-hal yang perlu dilakukan yaitu menggarisbawahi
kata tersebut kemudian mencari tahu maknanya.
Kita dapat mengetahui makna dari kata-kata sulit
tersebut dari Kamus Besar Bahasa Indonesi (KBBI)
Menuliskan Kesimpulan dari Teks
kesimpulan adalah inti informasi dari teks
yang ditulis dengan ringkas dan diperoleh
menggunakan penalaran
Beberapa hal yang dilakukan
untukmembuat kesimpulan
1 membaca keseluruhan teks
2 tentukan gagasan utama
3 buatlah kesimpulan dari gagasan
utama yang ditemukan
Menjelaskan Informasi dari Peta Pikiran
Peta pikiran disebut juga mind map biasanya
digunakan untuk membantu dalam memvisualisasi
materi dan aktivitas belajar secara kreatif dan
aktraktif.
Pedoman dalam menyusun peta
pikiran di antaranya:
membaca keseluruhan informasi pada teks
bacaan yang ingin dijadikan peta pikiran
tentukan informasi utama yang ingin
dikembangkan
mencatat kata kunci dari informasi yang ingin
dikembangkan
kembangkan peta pikiran yang kamu buat
menggunakan gambar, simbol, warna, diagram
AYO KERJAKAN!
simaklah teks berikut!
Brunei darussalam merupakan negara yang
memiliki berbagai macam sumber daya alam yang
dapat dimanfaatkan untuk kebutuhan warga
negaranya. Beberapa sumber daya alam yang
dimiliki negara ini antara lain kelapa, karet, kelapa
sawit, minyak bumi , dan gas alam.
1.Tuliskan gagasan pokok pada teks
tersebut!
2.Tuliskan informasi penting pada teks
tersebut!
3.Tuliskan kesimpulan pada teks
tersebut!