The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.

Buletin P3PD RMC 5 Provinsi Kalbar Desember 2023

Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by rmc5 kalbar, 2024-06-04 04:54:22

Buletin P3PD RMC 5 Provinsi Kalbar Desember 2023

Buletin P3PD RMC 5 Provinsi Kalbar Desember 2023

EDISI DESEMBER 2023 Program Penguatan Pemerintahan dan Pembangunan Desa P3PDRMC 5 Kalimantan Barat Informasi dan Berite Tentang Desa B U L E T I N Media Khatulistiwa Pelatihan Sangat Bermanfaat Untuk Mendukung Kinerja Aparatur dan Lembaga Desa p3pdkalbar @p3pd_kalbar P3PDProvinsikalbar p3pd_kalbar No. 01 Hendra Bachtiar, ST, MT, Kadis PMD Kalimantan Barat


Media Khatulistiwa RMC 5 Kalimantan Barat Edisi Desember 2023 Selayang Pandang 1 Tim Redaksi 1 Pelatihan Sangat Bermanfaat Untuk Mendukung Kinerja Aparatur dan Lembaga Desa. 2 Tingkatkan Kapasitas SDM, 2.727 Peserta Ikuti Pelatihan P3PD 3-4 Suasana Pelatihan dan Materi Kelas Pelatihan tahun 2023 4-6 7-9 Apa Kata Mereka Tentang Pelatihan? Rapat Koordinasi Penguatan Kelembagaan Pemerintahan Desa Tingkat Provinsi P3PD - Regional V 10 Yuk Berpantun..... 11


Selayang Pandang Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh Salam Sejatera. Sebagai media informasi dan sosialisasi bagi Program Penguatan Pemerintahan dan Pembangunan Desa (P3PD) di Provinsi Kalimantan Barat, Tim Regional Management (RMC 5) Kalimantan Barat menerbitkan Buletin dengan nama Media Khatuliswa, dimana buletin ini berisikan infomasi dan berita seputar P3PD yang dilakukan bersama Dinas PMD provinsi Kalimatan Barat. Kami menyadari bahwa dalam penerbitan bulletin ini masih banyak kekurangannya, oleh karena itu kami menerima kritik, saran dan masukan agar penyusunan selanjutnya menjadi lebih baik.. Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh Salam Sejatera. Salam Pemberdayaan dan Pembangunan Desa Ketua Editor : Seno Budi Hartono, ST Tim Redaksi PEMBINA: Hendra Bactiar, ST, MT Ketua Editor: Seno Budi Hartono, ST Editor : Ajang,S.Sos Heri Purwanto,ST Nurbambang Wihartono,S.Sos Khomsim Saputra,S.Kom Publikasi: Eddy Satriadi,SH Endang Yusnita,SE Yulita Sri Andayana,SH Yeni Sartika,ST Desain: Sutambi,S.Kom Edisi Desember 2023 RMC 5 Kalimantan Barat Media Khatulistiwa


Edisi Desember 2023 RMC 5 Kalimantan Barat Media Khatulistiwa Pelatihan Sangat Bermanfaat Untuk Mendukung Kinerja Aparatur dan Lembaga Desa. Atas Nama Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat melalui DPMD Kalbar mengucapkan terima kasih dan aprisiasi kepada Dirjen Bina Pemdes Kementrian Dalam Negeri RI, Atas Pelaksanaan Program Penguatan Pemerintah dan Pembangunan Desa (P3PD), yang telah Hasil Pelatihan ini sangat bermanfaat bagi Aparatur dan Lembaga Desa, karena peserta mendapat materi Materi Dasar, baik dalam mendukung kinerja Aparatur dan Lembaga Desa, Kepemimpinan, Kewiraan Usahaan, Manajerial, Perencanaan, Pemanfaatan dan Pertanggungjawaban Dana Desa, sehingga Dana Desa akan lebih efektif dalam pemanfaatannya. Selanjutnya Kepala Dinas menambahkan hasil dari pelatihan ini sangat berharap dari 715 Desa yang telah dilatih dapat mengimplementasikan hasil pelatihan yang didapat dan dapat mengembangkan potensi yang ada didesa melalui Bumdes maupun kegiatan produktif lainnya, serta dapat meningkatkan pelayanan kepada Masyarakat dimasa yang akan datang. Di akhir penuturan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Provinsi Kalimantan Barat atas nama Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat melalui Dinas PMD, tentu siap mendukung dan membantu sepenuhnya agar Program P3PD dapat berjalan dengan baik melaksanakan Pelatihan Peningkatan Kapasitas Aparatur Pemerintahan Desa dan Pengurus Kelembagaan Desa Tahun 2023 selama 7 Minggu, 7 Angkatan dan 7 jenis Pelatihan dari tanggal 20 September s/d 2 Nopember 2023. Dalam proses pelaksanaan pelatihan atau peningkatan kapasitas kelembagaan tingkat Desa juga menyampaikan Jumlah peserta yang di undang dalam pelatihan ini sebanyak 3.044 Orang yang berasal dari 761 Desa di 6 Kabupaten, yaitu Kabupaten Kapuas Hulu, Sambas, Landak, Mempawah, Bengkayang, dan Kubu Raya, Terdiri dari 99 Kelas, dan Alhamdullillah Jumlah Peserta yang hadir sebanyak 2.716 Orang atau 89% dan Jumlah Desa 715 Desa atau 94%. Hendra Bachtiar, ST, MT, Kadis PMD Provinsi Kalimantan Barat


Edisi Desember 2023 RMC 5 Kalimantan Barat Media Khatulistiwa Lebih lanjut, Ira menjelaskan, bahwa pelaksanaan Pelatihan Peningkatan Kapasitas Aparatur Pemerintah Desa dan Pengurus Kelembagaan Desa ini merupakan Program Penguatan Pemerintahan dan Pembangunan Desa (P3PD) yang dirancang untuk peningkatan kapasitas sumber daya manusia di Desa. "Oleh sebab itu, diharapkan setelah mengikuti pelatihan ini, mampu mendorong kepala Desa dan perangkatnya untuk memiliki pemahaman manajemen leadership (kepemimpinan) dan entreprenurship (kewirausahaan) serta sekaligus meningkatkan kualitas penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan dan pemberdayaan masyarakat," ujarnya. Peningkatan kualitas yang Desa yang dimaksud ialah yang Pertama, mampu meningkatkan kualitas perencanaan dan pengelolaan serta mempercepat serapan APBDES ( termasuk dana Desa) dengan prioritas kegiatan yang mendorong percepatan pembangunan Desa, pertumbuhan dan ketahanan ekonomi masyarakat Desa. KBRN, Pontianak: Sebanyak 2.727 peserta dari 721 Desa di Kalimantan Barat mengikuti pelatihan peningkatan kapasitas aparatur pemerintah desa dan pengurus kelembagaan desa yang telah sukses diselenggarakan oleh Direktur Jenderal Bina Pemerintah Desa Kementerian Dalam Negeri bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat. Pelatihan tersebut digelar dengan 7 gelombang sejak 20 September 2023 lalu yang dipusatkan di Hotel Garuda, Hotel Harris dan Hotel Borneo yang ditutup pada Kamis 2 November 2023. Kasubdit Fasilitasi Pengelolaan Keuangan Desa Kementerian Dalam Negeri, Ira Hayatunisma menyampaikan, bahwa pada pelatihan ini telah diselenggarakan sebanyak 99 kelas dengan tujuh tematik yaitu Pelatihan Penetapan dan Penegasan Batas Desa, PAD Dasar, Penguatan BPD, Penguatan Kerjasama Desa, Penguatan PKK, Penguatan Posyandu dan Penguatan LKD, berdasarkan pelaksanaan tujuh angkatan pelatihan di Provinsi Kalimantan Barat. "Tercatat tingkat kehadiran yang baik untuk Provinsi Kalimantan Barat, yakni sebesar 89,59% atau 2.727 peserta dari total 3.044 target peserta telah mengikuti kegiatan pelatihan," ujarnya. Tingkatkan Kapasitas SDM, 2.727 Peserta Ikuti Pelatihan P3PD


Edisi Desember 2023 RMC 5 Kalimantan Barat Media Khatulistiwa Ketiga, meningkatkan koordinasi dan soliditas yang baik antara kepala Desa dengan perangkat Desa dan pengurus kelembagaan Desa dalam melakukan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Keempat, meningkatkan sinergitas Pemdes dan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dalam percepatan pembangunan Desa dengan mengutamakan kesejahteraan masyarakat Desa dan berinovasi memajukan Desa dengan berbagai program yang dapat mengoptimalkan potensi, tantangan dan peluang yang ada di Desa dengan mendorong partisipasi masyarakat. Kedua, meningkatkan kapasitas aparatur pemerintahan Desa dalam penyelenggaraan pemerintahan Desa yang responsif, estraktif, regulatif, distributif dan kolaboratif serta senantiasa untuk tidak melanggar larangan. Materi: Kewenangan Desa dan Desa Adat, Kelembagaan Desa, Kerjasama Desa, Administrasi Pemerintaha Desa, Laporan Kepala Desa, Penyusunan RPJM Desa, Penyusunan RKP Desa dan DU-RKP Desa, Penyusunan RAB, Kebijakan Pengelolaan Keuangan Desa, Pencegahan Tindak Pidana Korupsi Keuangan Desa. Peserta 8 Desa & Desa Teluk Pakedai Hulu, Desa Teluk Pakedai Satu, Desa Teluk Pakedai Dua, Desa Kuala "Kami selaku panitia penyelenggara, mewakili Kementerian Dalam Negeri berharap kiranya ilmu yang diperoleh selama pelaksanaan pelatihan ini mampu menunjang dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab mewujudkan Desa yang maju, mandiri dan sejahtera," ucap Ira penuh harap. Sumber RRI.co.Id Oleh: Muhammad RokibEditor: Boyke Sinurat Karang, Desa Seruat Satu, Desa Sungai Deras, Desa Selat Remis, Desa Madura Peningkatan Kapasitas Aparatur Desa (PKAD) Hotel Harris Pontianak Suasana Pelatihan dan Materi Kelas Pelatihan tahun 2023 Peningkatan Kapasitas Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Garuda Hotel Pontianak Materi: Menata Kelembagaan BPD (Badan Permusyawaratan Desa (BPD) adalah lemabaga yang melaksanakan fungsi pemerintahan yang anggotanya merupakan wakil dari penduduk desa berdasarkan keterwakilan wilayah dan ditetapkan secara demokratis. Pemilihan anggota BPD dilakukan secara demokratis melalui proses pemilihan scara langsung atau musyawarah perwakilan. Masa keanggotaan BPD selama 6 tahun terhitung sejak pengucapan sumpah/janji dan dapat dipilih untuk masa keanggotaan paling banyak 3 kali periode secara berturut-turut maupun tidak. Dasar penyusunan Tata Tertib BPD diatur dalam Undang-Undang No. 6 Tahun 2015 Pasal 60 tentang Desa dan Permendagri No. 110 Tahun 2016 Pasal 64 Tentang Badan Permusyawaratan Desa (BPD). Program dan Kegiatan BPD terdiri dari penilaian kebutuhan masyarakat, musyawarah desa, penyelengaraan musyawarah perencanaan, pembahasan RKP desa, pembahasan rancangan, penetapan APB Desa. Peserta 7 Desa (Suah Api, Seranggam, Selakau Tua, Balai Peluntan, Dara Itam I, Pasir Palembang, Semudun)


Edisi Desember 2023 RMC 5 Kalimantan Barat Media Khatulistiwa Materi: Pengelolaan Data dan Informasi Desa. Teknik yang digunakan pengajar adalah Teknik Latihan, presentasi serta diskusi dengan peserta mengenai data dan system informasi data yang disampaikan serta pengalaman dan kendala yang dialami aparatur yang ada di desa. 32 orang, Sungai Kakap, Jeruju Besar, Sungai Kupah, Sungai Rengas, Pal Sembilan, Sungai Belidak, Kalimas, Punggur Kecil. Peningkatan Kapasitas Aparatur Desa (PKAD) Hotel Borneo Pontianak Suasana Pelatihan dan Materi Kelas Pelatihan tahun 2023 Pelatihan Penegasan Batas Desa (PPBD) Hotel Kapuas Palace Materi: 1. Administrasi Pemeritahan Desa 2. Laporan Kepala Desa Penjelasan mengenai administrasi pemeritahan desa. pengertian administrasi pemerintahan desa, ruang lingkup administrasi pemerintah yang meliputi administrasi umum, penduduk, keuangan, pembangunan dan lainnya. Kepala desa memiliki 4 laporan yang disusun meliputi aporan penyelenggaraan pemerintahan desa akhir tahun anggaran, laporan penyelengaraan pemerintahan desa akhir masa jabatan, laporan keterangan penyelengaraan pemerintahan desa akhir tahun anggaran dan informasi penyelengaraan pemerintahan desa. Peserta : (32 Orang) 8 Desa dan Desa Sungai Rasau, Desa Sungai Bakau Besar Darat, Desa Sungai Purun Kecil, Sungai Bakau Besar Laut, Desa Sungai Batang, Desa Peniraman, Desa Nusapati, Desa Galang Pelatihan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Harris Hotel Pontianak Materi: PB.4 Pengelolaan Keuangan Desa,SPB.4.1 Kebijakan Pengelolaan Keuangan Desa,SPB.4.2 Pencegahan Tindak Pidana Korupsi Keuangan Desa. Peserta: (28 orang ) 8 Desa: Desa Kerangan Panjang, Desa Mawan, Desa Riam Panjang, Desa Madang Permai, Desa Nanga Danau, Desa Riam Mengelai, Desa Nanga Betung, Desa Delintas Karya. Kesimpulan dari materi pelatihan : Peserta dapat memahami dengan baik terkait materi yang disampaikan pada PB.4. Peserta sangat antosias membahas materi ini terutama tentang materi karena banyak masalah dilapangan yang belum terselesikan karena belum menemukan solusi. Dengan adanya pelatihan ini maka menambah wawasan serta memberikan jalan keluar dari beberapa masalah yang dihadapi oleh Perangkat desa.


Edisi Desember 2023 RMC 5 Kalimantan Barat Media Khatulistiwa Materi: Kewirausahaan dan Pengembangan BUM Desa. Kewirausahaan adalah suatu usaha untuk menentukan, mengembangkan, kemudian menggabungkan inovasi, kesempatan dan cara yang lebih baik agar memiliki nilai yang lebih dalam kehidupan. Tujuan dari kewirausahaan mewujudkan ide kreatif dan inovatif seseorang dalam bidang usaha, menciptakan kreaktivitas dan inovasi. Diskusi antara peserta dan narasumber mengenai BUMDes yang ada di desa salah satu peserta, berdiskusi cara mengembangkan dan solusi untuk mengembangkan BUMDes.32 orang, Sungai Kakap, Jeruju Besar, Sungai Kupah, Sungai Rengas, Pal Sembilan, Sungai Belidak, Kalimas, Punggur Kecil. Peserta : (25 Orang) 7 Desa : Simpang Empat, Serunai, Mu’un, Menjalin, Tonang, Sungai Segak, Tubang Raeng. Peningkatan Kapasitas Pos Pelayanan Terpadu (POSYANDU)Hotel Harris Pontianak Suasana Pelatihan dan Materi Kelas Pelatihan tahun 2023 Materi: PB.3. Revitalisasi Kelembagaan Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga. SPB.3.1. Penguatan Tugas dan Fungsi Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga Desa, SPB.3.2. Penguatan Peran Dasawisma dalam Pelaksana Program Kerja Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga. SPB.3.3. Penyusunan Program Kerja Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga dan Dasawisma, SPB.3.4. Pembuatan Laporan Program Kerja Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga Peserta : (28 orang) 7 Desa: Desa Senakin, Desa Sidas, Desa Sabing, Desa Dungun Laut, Desa Lonam, Desa Perigi Landu dan Desa Sepinggan. Pelatihan Peningkatan Kesejahteraan Keluarga (PKK)Hotel Harris Pontianak Materi: PB.4. Praktek Penyusunan Perencanaan Program Kerja Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga Desa, SPB.4.1. Persiapan Praktek Penyusunan Program Kerja Desa, SPB.4.2. Pelaksanaan Praktek Penyusunan Program Kerja Desa, SPB.4.3. Refleksi Hasil Praktek Penyusunan Program Kerja Desa. Peserta : (20 orang) 8 Desa: Desa Limbung, Desa Tanjung Harapan, Desa Sungai Limau , Desa Pasir Panjang, Desa Sungai Bakau Kecil , Desa Tanjung, Desa Bana Pelatihan Peningkatan Kesejahteraan Keluarga(PKK) Hotel Harris Pontianak


Edisi Desember 2023 RMC 5 Kalimantan Barat Media Khatulistiwa Apa Kata Mereka Tentang Pelatihan? Ucapan terima kasih khusus nya kelas dengan pelatihan PKK, apresiasi yang tinggi atas atensi dan semangat para peserta pelatihan, walaupun peserta pelatihan yang jarak tempuh sangat jauh tetapi tetap stay untuk mengikuti pelatihan guna untuk menambah dan meningkatkan pengetahuan, kapasitas, sikap, dan keterampilan mereka. Semoga ke depannya lebih di optimalkan lagi dan lebih di maksimalkan lagi dengan proses pelaksanaan pelatihan. Dr. Vivi Nurvijah, S.Pd.M.Pd Sekretaris DPMD Prov.Kalbar Selamat Siang dan salam sejahtera bagi kita semua Adil Ka’ Talino, Bacuramin Ka’ Saruga, Basengat Ka’ Jubata. Kami selaku Kepala Desa beserta BPD, ketua PKK sekretaris desa yang hadir pada hari ini mengucapkan yang sebesar-besarnya kepada KEMENDAGRI di mana kegiatan ini sangat baik bagi kami selaku pememimpin desa yang kemudian hari kami akan membawa bekal ini demi pembangunan dan perkembangan desa kami masing-masing. Dan kami mengucapkan terima kasih juga kepada pelatih, panita dan penyelenggara. Sekian dan terima kasih selamat siang bagi kita semua. Adil Ka’ Talino, Bacuramin Ka’ Saruga, Basengat Ka’ Jubata. Arus ... Arus...Arus...., Petrus Sidik Kepala Desa Sekaruh Kec. Teriak, Kab. Bengkayang, Kalbar Selamat sore dan salam sejatera buat kita semua. Adil Ka’ Talino, Bacuramin Ka’ Saruga, Basengat Ka’ Jubata. Saya Herkulanus peserta peningkatan Kapasitas Aparatur Desa dan Pengurus Kelembagaan Desa selaku Kepala Desa Dema, Kecamatan Anjungan, Kabupaten Mempawah, menyambut baik atas terselenggranya pelatihan dari Bapak Kemendagri dan mewakili rekan-rekan angkatan ke 3 kami berharap kegiatan peningkatan kapasitas ini tetap di selenggarakan paling tidak 1 (Satu) tahun sekali agar pengetahuan dalam pengelolaan sistem pemerintahan desa dengan baik dan benar serta berkesinambungan untuk kesejahteraan masyarakat desa. Selamat sore dan salam sejatera buat kita semua. Adil Ka’ Talino, Bacuramin Ka’ Saruga, Basengat Ka’ Jubata. Arus… Arus… Arus… Herkulanus Kepala Desa Dema Kec. Anjungan, Kab. Mempawah Kalimantan Barat


Edisi Desember 2023 RMC 5 Kalimantan Barat Media Khatulistiwa Apa Kata Mereka Tentang Pelatihan? Selamat sore dan salam sejahtera bagi kita semua. Saya Satria Admajaya dipilih oleh Kemendagri ini untuk melatih dan membina peserta peningkatan kapasitas pada program P3PD. Saya bersama rekan saya edy, dan untuk bagian saya untuk melatih bagian penegasan batas desa, saya rasa untuk materi penegasan batas desa sangatlah penting untuk kebutuhan di desa, karena setiap desa pasti memiliki batas dan sengketa atau permasalahan di desanya. Dengan materi penegasan batas desa saya rasa sangat cukup untuk membantu untuk menyelesaikan masalah yang ada di desa. Para peserta, saya lihat juga sangat antusias sangat tertib dan saya sangat senang untuk bisa melatih dan berbagi ilmu kepada para peserta peningkatan kapasitas. Terima kasih Salam Sejahtera. Selamat siang dan salam sejahtera bagi kita semua saya Oktasela Tarigas dari desa Capkala Ketua BPD Desa Capkala Kecamatan Capkala kabupaten Bengkayang, Saya salah satu peserta dari kegiatan pelatihan Peningkatan Kapasitas Aparatur Desa serta Lembaga Desa. Ada manfaat yang dirasakan ketika mengikuti kegiatan ini, yaitu menambah wawasan, pengalaman serta ilmu baru yang kita dapat. Dari kegiatan ini kita juga banyak berdiskusi dengan Desa-desa yang hadir saat pelatihan, kemudian ada hal-hal baru yang kita dapat dari para narasumber yang menyampaikan materi yang sangat bermanfaat untuk kita tentunya akan kami bawa ke desa kami untuk membangun desa kami. Adapun harapan kami ke depan Semoga dengan kegiatan ini tidak berakhir di sini saja,namun ada kelanjutannya. Jadi setiap ilmu yang kita dapat boleh kita terapkan di desa kita maju di desa kami masing- masing itu manfaat dan harapan yang kami rasakan. Semoga kegiatan ini tetap bisa terlaksana untuk tahun tahun berikutnya. Selamat siang dan salam sejahtera. Oktasela Tarigas Ketua BPD Desa Capkala Kecamatan Capkala kabupaten Bengkayang Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh. Selamat sore saya Prambudi, SH selaku Kasat Binmas Polres Kubu Raya Polda Kalimantan Barat. Selaku narasumber pada pelatihan peningkatan kapasitas aparatur pemerintah desa dan pengurus kelembagaan desa Kalimantan Barat mengapresiasi giat tersebut dari Kemendagri. Harapan kami selaku narasumber agar giat tersebut tetap berkesinambungan sehingga menambah wawasan untuk para aparatur pemerintah desa guna meningkatkan kinerja di desa. Terima kasih Wabillahi Taufik wal Hidayah Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. AKP PRAMBUDI PRIYANGGODO, SH Kasatbinmas Polres Kubu Raya Polda Kalbar Pelatih Satria Admajaya Top Dam XII Tanjung Pura


Edisi Desember 2023 RMC 5 Kalimantan Barat Media Khatulistiwa Apa Kata Mereka Tentang Pelatihan? Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. Saya Drs. Toni Sunardi,M.Si. Biro Pem. Setda Kalbar Saya sebagai salah satu pelatih dalam kegiatan pelatihan peningkatan Kapasitas P3PD. Saya mengucapkan terima kasih atas dilaksanakan pelatihan ini, karena saya saksikan sendiri bagaimana proses pelatihan ini bisa dilaksanakan dengan baik yang pesertanya berasal dari beberapa Kabupaten di Provinsi Kalimantan barat dan dalam kesempatan ini saya di berikan amanat sebagai pelatih pada peserta yang ada dari Kabupaten Mempawah dan Kabupaten bengkayang. Kami sampaikan bahwa selama mengikuti pelatihan luar biasa, peserta sangat antusias mengikuti pelatihan, mulai dari masalahmasalah yang di hadapi menjadi kewenangan kami terutama pada Kelembagaan desa yang kemudian penyusunan perencanaan pembangunan produk hukum desa, kemudian keuangan desa dan terakhir juga ada tema kewirausahaan. Untuk materi kepemimpinan ini juga sangat memberikan arti bagi mereka dan sangat antusias mengikuti kegiatan pelatihan dan yang terakhir materi yang diberikan terkait dengan pelatihan tematik ini penetapan dan penegasan batas desa luar biasa para peserta dari 2 Kabupaten ini sangat antusias untuk mengikuti dan terakhir pada saat penyusunan. Untuk Tindak lanjut para peserta sangat semangat untuk bisa mewujudkan batas mereka bisa selesai tuntas. Dan insya allah dilaksanakan pada tahun 2023 ini sesuai dengan kebijakan satu peta bahwa untuk Provinsi Kalimantan barat sangat diharapkan bisa selesai batas desainnya pada tahun 2023, saya sebagai pelatih dan juga teman teman tim pelatih lainnya mengucapkan terima kasih karena diberi kesempatan untuk memberikan kontribusi dalam pelatihan ini. Demikian saya mewakili teman teman mengucapkan terima kasih Wabillahi Taufik wal Hidayah Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. Pelatih Drs. Toni Sunardi,M.Si Biro Pem. Setda Kalbar Saya meng-apresiasi Kegiatan P3PD yang mana ini adalah sejarah buat pemerintah desa karena belum pernah kegiatan-kegiatan sebelum nya, satu kegiatan Bimtek mengundang berbagai unsur, kepala desa, BPD, perangkat desa, LKD dan ada unsur posyandu dan ini memang unik sehingga penyampaian terkait dengan ke-Ilmuan masing-masing unsur Budi Mulyono,SP,M,Si yang ada. Kabid Pemdes DPMD Kab. Kubu Raya Provinsi Kalimantan Barat. Benyamin Antariksa Lesil, ST Ketua Lembaga Swabina Prakarsa Narasumber Pelatihan P3PD sangat Luar biasa karena antusiasme dari peserta sepertinya merasa kurang waktunya untuk materi kewirausahaan peserta berharap pelatihan kewirausahaan harus ada BUMdes nya. Pelatihan ini adalah satu cara meng-upgrade pengetahuan,wawasan yang ada di pemerintahan desa Mudah-mudahan kegiatan pelatihan ini bisa berjalan lancar,meningkat pengetahuan desa dan mudah-mudahan kegiatan ini bermanfaat untuk kita semua.


Edisi Desember 2023 RMC 5 Kalimantan Barat Media Khatulistiwa Rapat Koordinasi Penguatan Kelembagaan Pemerintahan Desa Tingkat Provinsi P3PD - Regional V Dalam rangka Pelaksanaan Program Penguatan Pemerintahan dan Pembangunan Desa (P3PD), Direktorat Jenderal Bina Pemerintahan Desa menyelenggarakan kegiatan Rapat Koordinasi Penguatan Kelembagaan Pemerintahan Desa Tingkat Provinsi P3PD, dengan Mengusung semangat bersama “Kalimantan Maju Bersama Membangun Desa”. Yang dilaksanakan dari Tanggal 3 s/d 6 Desember 2023. Untuk peserta yang hadir dalam Rapat Koordinasi di hadiri oleh perwakilan Kepala Bidang Pemerintah Masyarakat dan Desa (PMD) tingkat provinsi yang terdiri dari Provinsi Kalimantan Barat, Provinsi Kalimantan Timbur, Provinsi Kalimantan Tengah, Provinsi Kalimantan Selatan dan Provinsi Kalimantan Utara. Selain menghadirkan Peserta dari DPMD tingkat provinsi dalam kesempatan ini juga di hadiri oleh Kepala Bidang Pemerintah Masyarakat dan Desa tingkat Kabupaten, Peserta tingkat Kecamatan 1 Orang yang di tetapkan oleh DPMD Masing-masing tingkat Provinsi Serta Perwakilan Peserta 2 Orang Kepala Desa yang di tetapkan oleh DPMD tingkat Provinsi. Ada pun pembahasan Rapat koordinasi : 1. Strategi Peningkatan Kualitas Belanja Desa 2. Kebijakan Pemantauan dan Evaluasi Pelaksanaan P3PD 3. Strategi Penguatan dan Pemberdayaan I Masyarakat serta Pembangunan Desa 4. Strategi Peningkatan Kapasitas Aparatur Desa 5. lmplementasi LMS dalam Peningkatan Kapasitas Aparatur Desa. 6. Pelaksanaan P3PD dan dukungan daerah dalam pelaksanaan P3PD (Kelembagaan dan Keuangan) 7. Serta Best Praktis dari masing-masing provinsi.


Edisi Desember 2023 RMC 5 Kalimantan Barat Media Khatulistiwa Yuk Berpantun….. Sila Pertama : Ketuhanan Yang Maha Esa, Menegaskan Iman sebagai Dasar Membangun Negara. Mari bersama kite bangun Desa, Untuk Indonesia yang lebih Sejahtera. Pengetahuan berkembang dari Masa ke Masa, Bertambah Maju dengan begitu Pesat. P3PD memperkuat Aparatur Desa, Supaya Kualitas Belanja Desa semakin Meningkat. Pancasila Dasar Negara, Burung Garuda Lambang Negara. Kemendagri melalui P3PD Aktif Membangun Negara, Menciptakan Desa yg Maju,Mandiri & Sejahtera. Burung bayan, burung cendrawasih... Sekian dan Terima kasih


Click to View FlipBook Version