Widya cgp A-10 Batubara Widya cgp A-10 Batubara Jurnal REFLEKSI Ju d r wi mingguan nal REFLEKSI dwi mingguan Modul 1.2 Modul 1.2 Nilai & peran guru penggerak Nilai & peran guru penggerak
1 Otak punya 2 sistem cara berpikir : Cepat dan lambat Saya menggunakan model segitiga refleksi pada Modul 1.2 ini Setelah pembelajaran hari ini, saya akhirnya mampu... Setelah melakukan pembelajaran hari ini, target saya selanjutnya adalah... Setelah pembelajaran hari ini, saya akhirnya memahami bahwa... Perasaan saya setelah melakukan pembelajaran hari ini, adalah... Setelah belajar dan memahami modul ini, tentang nilai dan peran Guru Penggerak, saya menyadari.. saya harus meningkatkan lagi kompetensi diri saya sebagai pendidik. Dalam modul ini saya juga belajar bahwa otak manusia memiliki 2 sistem cara berpikir yaitu cepat dan lambat. Saya berpikir cara kerja salah satu sistem otak pasti lebih baik dari sistem yang lain. Ternyata saya salah... Berpikir cepat berkaitan dengan refleks manusia sedangkan berpikir lambat dikendalikan oleh otak luhur manusia
5 kebutuhan dasar manusia. Bertahan hidup, kasih sayang, kekuasaan, kesenangan dan kebebasan Berpikir cepat Ataupun berpikir lambat, keduanya sama penting dan dibutuhkan. Pengetahuan baru yang saya dapatkan lagi dari modul ini adalah tentang 5 kebutuhan dasar manusia. Ada Bertahan hidup, Kasih sayang, Kekuasaan, Kesenangan dan Kebebasan. 5 kebutuhan dasar ini mampu mendorong manusia untuk tergerak, bergerak dan menggerakkan. Tak ada sistem yang lebih unggul dari sistem lainnya. Cara berpikir cepat dibutuhkan ketika berada dalam zona bahaya atau adanya ancaman. Otak secara otomatis akan merespon hal tersebut, sedangkan cara berpikir lambat dibutuhkan saat situasi dimana otak butuh pertimbangan untuk memvalidasi kebenaran dari sesuatu. Baik cara berpikir cepat ataupun cara berpikir lambat, keduanya sangat penting dan dibutuhkan.Cara berpikir tersebut disesuaikan dengan situasi dan kondisi yang sedang dihadapi seseorang. Berpikir cepat untuk reflek ancaman, berpikir lambat untuk pertimbangan 2
Guru penggerak membawa perubahan pada dunia pendidikan Nilai dan peran guru penggerak Motivasi intrinsik diperlukan untuk melakukan perubahan Namun tak kalah penting dari 5 kebutuhan dasar manusia adalah motivasi intrinsik yang kuat yang mampu membuat manusia tergerak untuk berubah. Dan motivasi intrinsik ini sangat dibutuhkan bagi seorang pendidik. Seorang pendidik haruslah memiliki kemampuan untuk menumbuhkan motivasi intrinsik dirinya, dengan begitu pendidik tersebut akan mampu menumbuhkan motivasi intrinsik dalam diri peserta didik. Pendidik harus memiliki cara untuk menumbuhkan hal itu, salah satunya dengan pembelajaran yang nyaman dan menarik. Dengan begitu, pendidik mampu membawa perubahan pada lingkungannya. Terutama sebagai Calon Guru Penggerak harus mampu membawa perubahan pada dunia pendidikan, dengan nilai-nilai yang melekat pada diri seorang guru penggerak. Nilai - nilai yang melekat pada diri seorang guru penggerak adalah : Berpihak pada murid Mandiri Reflektif Kolaboratif Inovatif Dengan nilai - nilai tersebut, seorang guru penggerak dapat memenuhi perannya sebagai seorang pendidik. Adapun peran dari seorang guru penggerak adalah sebagai berikut: 1. Menjadi Pemimpin dalam Pembelajaran 2. Menjadi coach bagi guru lain 3. Mendorong kolaborasi antar guru 4. Menggerakkan komunitas praktisi 5. Mewujudkan kepemimpinan murid 3
munculnya Paradigma baru KOnsisten pada nilai guru penggerak yang dimiliki. Terus bergerak sesuai dengan nilai dan peran seorang guru penggerak Lagi - lagi saya merasa bahagia dan bersyukur setelah mempelajari modul 1.2 ini. Sama sepeti modul sebelumnya, mempelajari modul ini mengubahparadigma saya tentang pengajaran, pembelajaran dan pendidikan. Pengalaman ini saya jadikan untuk lebih memaknai ilmu - ilmu baru yang saya dapatkan dan menjadikannya sebagai bahan untuk merefleksi diri sendiri. Kemudian saya juga berusaha memampukan diri saya untuk terus melakukan perbaikan dalam mewujudkan pembelajaran yang sesuai dengan nilai dan peran yang ada pada diri saya selaku seorang guru penggerak. Setelah mempelajari modul ini akhirnya saya mampu untuk menerapkan nilai - nilai seorang guru penggerak yang ada pada diri saya. Nilai yang telah saya miliki adalah Berpihak pada murid, Mandiri dan Kolaboratif. Sedangkan nilai - nilai lainnya masih perlu dikembangkan lagi. Nilai - nilai yang sudah ada akan terus saya lakukan secara berkelanjutan. Saya akan terus melaksanakan pembelajaran yang menyenangkan dengan merancang model dan metode yang bervariatif sebagai upaya untuk terus konsisten dengan nilai berpihak pada murid yang sudah saya miliki. Tak hanya itu, untuk terus memiliki nilai mandiri yang berkelanjutan, saya akan berusaha untuk mengikuti pelatihan atau pun bergabung dengan komunitas praktisi. 4
Target selanjutnya lebih inovatif dan rutin Mererleksi diri Berkolabora si dengan semua pihak Nilai berikutnya yang akan terus saya lakukan secara berkelanjutan adalah Nilai Kolaboratif. Dengan terus berkolaborasi antar rekan sejawat mengenai pembelajaran. Saya juga berkolaborasi dengan Kepala sekolah beserta stake holder dalam merancang program sekolah. Sedangkan nilai yang akan saya kembangkan dan berusaha untuk konsisten dalam melakukannya adalah nilai reflektif dan juga nilai inovatif. Saya akan mengembangkan nilai reflektif dalam diri saya dengan mulai melakukan refleksi mandiri maupun bersama siswa pada saat pembelajaran di kelas. Serta meminta rekan sejawat untuk memberikan kritik dan saran terhadap pembelajaran yang telah saya lakukan. Selanjutnya adalah nilai inovatif. Nilai inovatif ini masih belum saya maksimalkan sepenuhnya. Saya masih perlu banyak belajar untuk lebih berinovasi dalam melakukan pembelajaran di kelas. Agar nantinya saya bisa menuntun siswa sesuai dengan kodrat zamannya pada saat pembelajaran. Setelah belajar dan memahami modul 1.2 ini, saya memiliki target yang ingin saya capai kedepannya. Target yang ingin saya capai adalah memanfaatkan teknologi untuk menciptakan kegiatan pembelajaran yang lebih inovatif. Kemudian target berikutnya adalah rutin melakukan refleksi baik itu saat pembelajaran maupun merefleksi diri sendiri. 5
GALERI JURNAL
T e r i m a k a s i h T e r i m a k a s i h