ENERGI TERBARUKAN Penulis: Ratna Kurnia Aziezah, S.Pd SD NEGERI MIRU TAHUN 2024
ENERGI TERBARUKAN Energi terbarukan adalah sumber energi yang tersedia oleh alam dan bisa dimanfaatkan secara terus-menerus Berikut beberapa contoh sumber energi terbarukan
Matahari Teknologi memanfaatkan pancaran sinar matahari untuk diubah menjadi tenaga listrik. Dikenal dengan panel surya yang biasanya dipasang pada atap rumah atau gedung. Sistem ini juga banyak dikembangkan sebagai Pembangkit Listrik Tenaga Surya Panel Surya
Angin Angin dapat diubah jadi sumber tenaga dengan bantuan kincir angin. Energi mekanik yang dihasilkan kincir angin tersebut dapat digunakan langsung atau dikonversi menjadi listrik. Sistem ini juga dikembangkan sebagai Pembangkit Listrik Tenaga Angin
Air Air yang bergerak menghasilkan energi terbarukan alami dalam jumlah besar. Proses konvensi energi air relatif sederhana, yaitu dengan menggunakan kincir air yang ditempatklan di wilayah dengan aliran air yang kuat untuk meningkatkan energi yang dihasilkan. Sistem ini juga dikembangkan sebagai Pembangkit Listrik Tenaga Air
Panas bumi merupakan energi panas yang berasal dari dalam bumi. Biasanya dilakukan dengan membuat galian hingga mencapai titik panas bumi. Kemudian energi panas tersebut dialirkan untuk menggerakkan turbin. Gerakkan turbin tersebut kemudian dimanfaatkan untuk memutar generator sehingga bisa menghasilkan energi listrik Panas Bumi (Geothermal)
Hadirnya berbagai jenis energi terbarukan tersebut tentunya bisa menjadi angin segar bagi kehidupan manusia. Selain agar pelan-pelan meninggalkan energi tak terbarukan, sekaligus juga mengurangi dampak negatif dari pemanfaatan energi terbarukan.