The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.

Bentuk-bentuk iklan dan Jenis- jenis Iklan

Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by bety.indri1706, 2021-05-22 09:44:27

Modul Bahasa Indonesia

Bentuk-bentuk iklan dan Jenis- jenis Iklan

MODUL
BAHASA INDONESIA

KELAS 5 SD

Bety Indri Puspitarini, S.Pd

KATA PENGANTAR
Puji syukur kami panjatkan ke hadirat Tuhan yang Maha Esa atas kuasa dan
izin-Nya, Modul 1 KB 4 tentang Pendalaman Materi Bahasa Indonesia Iklan Media
Cetak kelas 5 Sekolah Dasar dapat diselesaikan dengan baik. Modul ini disusun dengan
tujuan untuk meningkatkan kemampuan peserta didik dalam pembelajaran Bahasa
Indonesia materi Ikaln Media Cetak di kelas 5 SD. Berdasarkan tujuan tersebut, Modul
ini dikembangkan menjadi 3 materi sebagai berikut:
1. Menjelaskan Bentuk-Bentuk Iklan pada Media Cetak
2. Menjelaskan Unsur-Unsur dan Bahasa yang digunakan pada Iklan
3. Mengidentifikasi Jenis-Jenis Iklan.

Kami ucapkan terima kasih kepada berbagai pihak yang telah bekerja keras dan
berkontribusi positif dalam mewujudkan penyelesaian Modul ini. Semoga Modul
Bahasa Indonesia ini dapat memandu peserta didik dalam melaksanakan pembelajaran
melalui daring atau luring, sehingga mereka dapat lebih mudah dalam memahami
materi -materi yang ada dalam pembelajaran kelas 5 SD.

Surabaya, 5 Mei 2021

Penulis

i

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ......................................................................... i
DAFTAR ISI ...................................................................................... ii
KEGIATAN BELAJAR..................................................................... 1
A. Pendahuluan ................................................................................. 1

1. Deskripsi Singkat ...................................................................... 1
2. Relevansi .................................................................................. 1
3. 1
B. Inti................................................................................................. 2
1. Capaian Pembelajaran............................................................... 2
2. Sub Capaian Pembelajaran........................................................ 2
3. Pokok-pokok Materi ................................................................. 2
4. Uraian Materi ........................................................................... 3
5. Forum Diskusi .........................................................................16
C. Penutup ........................................................................................17
1. Rangkuman .............................................................................17
2. Tes Formatif ............................................................................19
Daftar Pustaka...................................................................................23

ii

A. Pendahuluan
Kegiatan belajar tentang Iklan Media Cetak akan menambah wawasan anak-

anak dalam mengidentifikasi, memahami bentuk-bentuk, unsur-unsur bahasa iklan dan
jenis-jenis iklan.

1. Deskripsi singkat
Pembelajaran Iklan Media Cetak meliputi Bentuk-Bentuk iklan, Unsur-Unsur

Bahasa Iklan, dan Jenis-Jenis Iklan. Kegiatan Belajar ini bertujuan untuk memberikan
pengetahuan tentang Iklan Media Cetak, sehingga anak dapat menemukan informasi
yang terkandung di dalam iklan, mempermudah pemahaman tentang unsur-unsur yang
ada dalam iklan media cetak. Kegiatan belajar ini disesuaikan dengan taraf pemahaman
anak-anak untuk mengenal, memahami, dan mengaplikasikan iklan media cetak dalam
kehidupan sehari-hari.

2. Relevansi
Kegiatan belajar tentang Iklan Media Cetak juga memiliki relevansi dengan

komponen yang meliputi : tentang kreatifitas. Kreatifitas pengolahan ide, komunikasi,
seni visual, persuasi, dan personifikasi , sedangkan pada aspek keterampilan anak
meliputi : kegiatan membaca, mengamati, menulis, memeragakan.

3. Petunjuk belajar
Sebelum mendalami secara menyeluruh isi materi modul ini, perhatikan petunjuk

belajar di bawah ini :

a. Bacalah dengan cermat uraian uraian penting yang terdapat dalam modul ini.
Membuat rangkuman atau ringkasan dari modul ini tentang hal-hal penting
sehingga hasilnya lebih baik.

1

b. Materi yang ada pada modul ini kaitkan dengan pengalaman dalam mengajarkan
bahasa Indonesia di SD.

c. Untuk mengasah kemampuan tentang materi modul, kerjakan latihan yang ada
pada modul ini.

d. Kerjakan tes formatif yang ada peduli pada modul ini kemudian, berilah nilai
sesuai pencapaian dengan membandingkan jawaban pada kunci tes formatif yang
terdapat pada akhir modul.

e. Lakukanlah kegiatan diskusi materi yang masih dirasa sulit dengan teman-
teman.

B. INTI
Pada bagian inti modul ini, ada uraian tentang hal-hal yang berhubungan dengan

(1) capaian pembelajaran, (2) sub capaian pembelajaran, (3) uraian materi, dan (4)
forum diskusi.

1. Capaian pembelajaran
Sesuai dengan isi kurikulum 2013, capaian Pembelajaran mata kegiatan (CPMK)

kompetensi Dasar tema 9 suibtema 3 tentang materi Iklan Media Cetak adalah peserta
didik dapat menganalisis informasi yang disampaikan paparan iklan dari media cetak
atau elektronik

2. Sub capaian pembelajaran

Berdasarkan capaian pembelajaran yang telah ditentukan di atas, sub capaian
pembelajaran yang harus diraih melalui telaah materi modul ini adalah :

Berdasarkan capaian pembelajaran di atas, dijabarkan sub capaian berikut :

1. Menjelaskan Bentuk-Bentuk Iklan pada Media Cetak

2. Menjelaskan Unsur-Unsur dan Bahasa yang digunakan pada Iklan

2

3. Mengidentifikasi Jenis-Jenis Iklan.

1. Uraian Materi

Mengacu pada sub capaian pembelajaran tersebut, secara berturut-turut, pada
bagian ini akan diuraikan materi yang berkenaan dengan (a) Menjelaskan Bentuk-
Bentuk Iklan pada Media Cetak,(b) Menjelaskan Unsur-Unsur dan Bahasa yang
digunakan pada Iklan,(c) Mengidentifikasi Jenis-Jenis Iklan.

a. Bentuk-Bentuk Iklan pada Media Cetak
Membaca majalah, koran atau surat kabar lainnya merupakan aktivitas rutin yang

sering dilakukan oleh kebanyakan orang. Tujuannya untuk memperoleh informasi
terbaru perkembangan berita, atau hanya sekedar mengisi waktu luang yang kosong.
Selain berisi informasi yang bermanfaat, contohnya di dalam koran, kita sering melihat
iklan-iklan yang ditampilkan di halaman khusus.

Secara sederhana dapat dijelaskan bahwa yang dimaksud iklan adalah sebuah alat
yang digunakan untuk memasarkan sebuah produk dan sebagai alat untuk
mempengaruhi seseorang agar berbuat atau bersikap seperti apa yang diiklankan
dengan berbagai macam cara (Mirani, 2012).

Media cetak merupakan suatu media yang bersifat statis dan menggunakan
pesan-pesan visual. Merupakan media yang terdiri dari lembaran dengan sejumlah
kata-kata, gambar atau fotografi, dalam suatu tata warna serta halaman putih. fungsi
utama media cetak adalah sebagai wahana penyampaian pesan dan sekaligus sebagai
media penghibur yang dapat memuaskan perasaan keindahan pemirsanya Peni Adji
dalam (Mirani, 2012).

Menurut Mafrukhi (dalam Islahuddin, 2019) berpendapat bahwa suatu media
cetak yang sangat efektif dalam menyampaikan pesan yang pada umumnya berupa
penawaran barang dan jasa. Iklan yang berisi pesan berupa imbauan disebut iklan
layanan masyarakat.

3

Berdasarkan dari pengertian tersebut maka iklan media cetak dapat diartikan
sebagai jenis iklan dengan menggunakan media cetak sebagai media promosi produk
atau jasa dari pengiklan (Pahlevi, 2019).

Jenis-Jenis Iklan Media Cetak Berdasarkan Ruangannya.
Iklan merupakan salah satu cara untuk mempromosikan produk kepada

masyarakat. Pembuatan iklan bertujuan untuk memperkenalkan, menawarkan,
menyarankan, dan mengajak masyarakat untuk memakai atau membeli produk atau
jasa yang diiklankan. Bahasa yang disampaiakn dalam iklan juga harus menarik,
komunikatif, informatif, dan mudah diingat masyarakat.

Jenis iklan yang sering dimuat dalam koran adalah iklan baris dan iklan kolom.
Kedua jenis iklan tersebut merupakan iklan yang dikelompokkan berdasarkan
ruangnya.
A. Iklan Baris

Pengertian iklan baris adalah salah satu cara promosi baik itu barang maupun
jasa yang dilakukan pada umumnya di dalam koran-koran.

Struktur iklan baris sangat mudah dikenali, berupa 1) penawaran barang dan jasa,
2) ciri atau kelebihan barang dan jasa, 3) Alamat barang dan jasa. Sedangkan unsur
kebahasaannya berupa, kalimat berita, dan kalimat seru. Berupa opini dan fakta. Ciri-

4

cirinya tersaji dalam kotak persegi rata-rata 4 x 5 cm, berisi singkatan kata, djl. Hub.
Hrg ng. Hp. Kntrk dan lainnya Mafrukhi (dalam Islahuddin, 2019).

Dalam iklan baris juga terdapat iklan pribadi atau iklan keluarga yang ditujukan
secara langsung kepada pembaca tertentu atau pembaca umum Trianto (dalam Sari,
2018) Iklan baris di surat kabar atau majalah ditempatkan dalam kolom khusus untuk
iklan baris.

Sedangkan menurut Yusuf (dalam Sari, 2018) bahasa iklan baris yang baik
meliputi enam aspek yaitu sebagai berikut: komunikatif, singkat,kata-kata yang
digunakan harus efektif dan efesien tidak boleh terlalu panjang dan berulang
digunakan, penulisan dan penggunaan tanda baca yang digunakan sesaui dengan
kaidah penulisan bahasa indonesia, persuasif merupakan kalimat yang efektif dan dapat
mempengaruhi pembaca, penggunaan bahasa tidak menyinggung pihak lain.
Ciri Ciri Iklan Baris

 Tampilan iklan baris pada umumnya berwarna hitam putih.
 Kolom iklan bari memiliki ukuran 3x5 cm.
 Iklan baris terdiri dari 3 hingga 5 baris.
 Isinya to the point tanpa basa basi.
 Terdapat informasi lebih lanjut berupa alamat dan no hp yang bisa dihubungi.
 Iklan baris pada umumnya berada di koran dan media cetak lainnya.
 Keterangan dalam iklan baris bisa saja berupa singkatan, contohnya rm : rumah.
 Sangat jarang sekali iklan baris memuat gambar.
Contoh gambar iklan baris :

5

Contoh gambar iklan baris Lowongan Kerja :

6

Contoh iklan Baris Penjualan mobil.
Contoh Iklan Baris Penjualan Rumah :
Contoh Iklan Baris Penjualan Tanah :

7

b. Iklan Kolom
Pengertian iklan kolom adalah iklan yang bentuknya berdasarkan kolom, memuat

informasi barang atau jasa dilengkapi dengan gambar sehingga dapat menarik
perhatian pembaca. Iklan kolom sering disebut juga dengan iklan display karena terdiri
dari kata-kata dan foto (gambar ilustrasi). Selain penawaran barang dan jasa, ada juga
iklan kolom yang berisi informasi pernikahan, ucapan terimakasih dan berita duka.
Ukuran iklan kolom lebih besar dari iklan baris, bahkan ada yang berukuran satu
halaman koran. Semakin gambar dalam iklan kolom menarik, maka kesempatan dibaca
oleh pembaca akan semakin lama dan senang melihatnya.

Pengertian iklan kolom adalah suatu media promosi yang menyediakan informasi
berupa gambar dan tulisan dalam bentuk kolom. Bentuk iklan kolom adalah berupa
susunan kolom tulisan dan biasanya disertai gambar.

Berikut ini 3 ciri-ciri iklan kolom yang perlu anda perhatikan dan pelajari
sebelum membuatnya, antara lain :

1. Berisi informasi berupa kata-kata singkat, beserta gambar ilustrasi.

8

2. Ukuran iklan kolom lebih besar dari iklan baris, bahkan ukurannya satu halaman
penuh di koran.

3. Isi iklan kolom biasanya berisi penawaran barang dan jasa serta iklan pribadi,
contohnya pernikahan, ucapan terimakasih dan berita duka cita.
Conyoh iklan kolom produk makanan :

Contoh iklan kolom penjualan tanah :

9

Contoh iklan kolom produk minuman :
Contoh iklan kolom penyewaan mobil :

10

c. Menjelaskan unsur-unsur dan Bahasa yang Digunakan pada Iklan.

Dalam pembuatan iklan di media cetak, layout dapat dijadikan salah satu cara
untuk membuat sebuah iklan menjadi menarik, membedakan dengan iklan yang lain
dan memiliki kemampuan membujuk. Layout mampu membuat pembaca menilai
produk yang ditawarkan berdasarkan kriteria tertentu. Menurut Reichert (dalam
Ardhanariswari & Hendariningrum, 2014) sebuah layout yang baik mampu membuat
pembacanya menilai produk yang ditawarkan merupakan produk yang bagus, dan
bukan iklannya yang bagus .

Unsur-unsur iklan terdiri atas headline ( judul iklan ), isi iklan, penjelasan
produk, serta alamat dan nomer kontak penjual.

Berikut unsur-unsur yang ada dalam sebuah iklan secara lengkap:
1. Nama produk. Nama produk merupakan nama dari barang atau jasa yang akan

ditawarkan,
2. Gambar produk. Gambar produk menampilkan produk barang yang akan

ditawarkan. Gambar sanggup berupa produk yang ditawarkan atau sanggup
berupa orang yang memakai produk tersebut.
3. Kalimat iklan. Kalimat iklan biasanya kalimat yang bermaksud membujuk dan
meyakinkan calon pengguna barang/jasa. Tulisan yang singkat dan gampang
terlihat, sebagai klarifikasi dari produk.
4. Keunggulan produk. Pada bab ini keungulan produk yang ditawarkan
dijelaskan.
5. Harga produk. Biasanya harga produk yang ditawarkan juga disertakan dalam
sebuah iklan.
6. Nomor telepon pengiklan. Nomor ini biasanya disertakan dalam iklan semoga
calon pembeli sanggup menghubungi pengiklan.
7. Alamat pengiklan.

11

Dalam iklan juga harus memperhatikan bahasa. Bahasa yang digunakan tetunya
mempunyai kriteria-kriteria tertentu. Dalam iklan bahasa brerfungsi untuk menyatakan
sesuatu secara bermakna, atau mempresentasikan pada orang lain. Representasi
merupakan bagian penting dalam proses di mana bahasa diproduksi dan dipertukarkan
di antara simbol-simbol yang ada. Representasi melibatkan penggunaan bahasa dalam
tanda-tanda (sign-sign) dan image-image yang mewakili atau mempresentasikan
sesuatu (Winarni, 2015).

Agar sanggup menarik perhatian pembaca, iklan dalam media cetak mempunyai
ciri-ciri bahasa sebagai berikut:
1. Menggugah, artinya iklan dibuat dengan mencermati kebutuhan pembaca

sehingga dapat memberikan solusi.
2. Informatif, artinya kata-kata yang digunakan harus jelas dan tidak keluar dari

fokus kebutuhan pembaca.
3. Menarik, artinya rangkaian kalimat pada iklan harus membuat pembaca tertarik

dengan produk yang diiklankan.
4. Kalimat pada iklan harus mengedepankan bagian-bagian penting dalam iklan,

seperti keunggulan, potongan harga, atau promosi dari produk yang ditawarkan.
Perhatikan contoh iklan berikut beserta unsur-unsurnya !
Headline (judul iklan) disajikan dalam
ukuran tulisan paling besar
dibandingkan ukuran teks lain dalam
iklan.
Isi Iklan menjelaskan tentang produk
lebih detail.

Sumber iklan untuk memudahkan
pembaca mencari informasi lebih
lanjut mengenai produk.

12

d. Mengidentifikasi Jenis-Jenis iklan.

Dalam hubungannya dengan kegiatan periklanan yang disebut sebagai media
cetak adalah surat kabar, majalah, maupun media-media lain yang diproduksi lewat
proses cetak-mencetak. sehingga pengertian iklan media cetak adalah pesan-pesan
komersial dari produsen kepada khalayak konsumennya yang disampaikan lewat media
cetak (Mirani, 2012).

Secara umum jenis media cetak yang ada di Indonesia diklasifikasikan menjadi
8 bagian. Pengklasifikasian tersebut didasarkan pada waktu terbit media tersebut. Hal
ini sesuai dengan apa yang dikeluarkan oleh dirjen pembinaan pers dan grafika, tentang
pembagian media cetak dan pengklasifikasiannya. Kedelapan jenis media cetak
tersebut diantaranya adalah sebagai berikut :
1. Surat kabar harian
2. Surat kabar mingguan
3. Majalah mingguan
4. Majalah tengah bulanan
5. Majalah bulanan
6. Masalah Dwi bulanan
7. Majalah tribulanan
8. Bulletin.

Kebutuhan masyarakat sangat beragam, karena itu iklan dapat dikelompokkan
berdasarkan jenis-jenis seperti berikut :

1. Iklan Penawaran
Iklan yang bertujuan untuk menawarkan produk. Misalnya, iklan sabun
mandi, pasta gigi atau makanan.
Contoh gambar iklan penawaran.

13

2. Iklan Permintaan
iklan yang bertujuan untuk meminta masyarakat agar bergabung dengan
lembaga atau perusahaan yang ada dalam iklan. Misalnya, iklan lowongan
pekerjaan. Contoh gambar iklan permintaan.

14

3. Iklan Pemberitahuan
iklan yang bertujuan untuk menarik perhatian pembaca terkait tentang
pemberitahuan atau pengumuman. Misalnya, iklan pemberitahuan ucapan
selamat, lomba,atau duka cita.

4. Iklan Layanan Masyarakat
Iklan yang bertujuan memberikan
pemahaman kepada masyarakat
tentang sesuatu hal. Misalnya,
himbauan untuk social distancing,
bahaya narkoba atau pentingnya
imunisasi.Contoh gambar iklan
layanan masyarakat.

15

5. Iklan undangan
iklan yang bertujuan untuk mengundang pembaca untuk menghadiri acara-
acara tertentu di dalam iklan. Misalnya, iklan pameran pendidikan, seminar,
atau pelatihan pelatihan. Contoh gambar iklan undanga.

Forum Diskusi
Buatlah iklan dari deskripsi berikut !
Sekolah SD Semesta ingin memberikan biaya pendidikan gratis kepada para
siswa berprestasi. Sekolah tersebut ingin membuat iklan yang bertujuan
mengundang siswa – siswi SD Semestaikut seleksi dalam beasiswa tersebut.
Caranya adalah dengan mengumpulkan nilai rapor tiga semester terakhir dan
sertifikat kejuaraan ( jika ada ). Waktu pengumpulan paling lambat 31 Mei 2021.

16

Rangkuman
Bentuk-bentuk iklan media cetak terdiri dari: (2) iklan baris yaitu iklan yang d
imuat berdasarkan ketentuan baris yang memiliki ciri-ciri sebagai berikut :
Ciri -Ciri Iklan Baris
 Tampilan iklan baris pada umumnya berwarna hitam putih.
 Kolom iklan bari memiliki ukuran 3x5 cm.
 Iklan baris terdiri dari 3 hingga 5 baris.
 Isinya to the point tanpa basa basi.
 Terdapat informasi lebih lanjut berupa alamat dan no hp yang bisa dihubungi.
 Iklan baris pada umumnya berada di koran dan media cetak lainnya.
 Keterangan dalam iklan baris bisa saja berupa singkatan, contohnya rm :

rumah.
 Sangat jarang sekali iklan baris memuat gambar.

Iklan kolom yaitu iklan yang bentuknya berdasarkan kolom yang memiliki
ciri-ciri sebagai berikut :
1. Berisi informasi berupa kata-kata singkat, beserta gambar ilustrasi.
2. Ukuran iklan kolom lebih besar dari iklan baris, bahkan ukurannya satu

halaman penuh di koran.
3. Isi iklan kolom biasanya berisi penawaran barang dan jasa serta iklan pribadi,

contohnya pernikahan, ucapan terimakasih dan berita duka cita.
Unsur-unsur dan bahasa yang digunakan pada iklan sebagai berikut :

17

1. Menggugah, artinya iklan dibuat dengan mencermati kebutuhan pembaca
sehingga dapat memberikan solusi.

2. Informatif, artinya kata-kata yang digunakan harus jelas dan tidak keluar dari
fokus kebutuhan pembaca.

3. Menarik, artinya rangkaian kalimat pada iklan harus membuat pembaca tertarik
dengan produk yang diiklankan.

4. Kalimat pada iklan harus mengedepankan bagian-bagian penting dalam iklan,
seperti keunggulan, potongan harga, atau promosi dari produk yang ditawarkan.
Mengidentifikasi jenis-jenis iklan.

1. Iklan penawaran
Iklan yang bertujuan untuk menawarkan produk. Misalnya, iklan sabun mandi, pasta
gigi atau makanan.
2. Iklan permintaan
iklan yang bertujuan untuk meminta masyarakat agar bergabung dengan lembaga atau
perusahaan yang ada dalam iklan. Misalnya, iklan lowongan pekerjaan.
3. Iklan Pemberitahuan
iklan yang bertujuan untuk menarik perhatian pembaca terkait tentang pemberitahuan
atau pengumuman. Misalnya, iklan pemberitahuan ucapan selamat atau duka cita.
4. Iklan layanan masyarakat
Iklan yang bertujuan memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang sesuatu
hal. Misalnya, himbauan untuk social distancing, bahaya narkoba atau pentingnya
imunisasi.
5. Iklan undangan

18

iklan yang bertujuan untuk mengundang pembaca untuk menghadiri acara-acara
tertentu di dalam iklan. Misalnya, iklan pameran pendidikan, seminar, atau pelatihan
pelatihan.

Tes Formatif
Pilihlah jawaban a, b, c, dan d yang dianggap benar !
Soal :

1. Berikut adalah bentuk-bentuk iklan media cetak , kecuali ….
a. Iklan baris
b. Iklan kolom
c. Iklan baris dan kolom.
d. Iklan media audio

2. Salah satu iklan pada media cetak yaitu iklan baris, sesuai dengan namanya karena
….

a. Karena dihitung per baris
b. Iklan baris terdiri dari 3 sampai 5 baris
c. Berdasarkan kolom
d. Ruangannya lebih besar.
3. Supaya para pembaca iklan dapat mengetahui informasi lebih lanjut di dalam iklan
tersebut harus disertai …

19

a. Gambar
b. Audio
c. Alamat dan nomor telepon
d. Keunggulan produk.
4. Di dalam iklan media cetak, semakin menarik gambar ar-rum iklan kolom maka
kesempatan dibaca oleh pembaca akan semakin ….
a. Senang dan sebentar melihatnya
b. Lama dan senang melihatnya
c. Sebentar dan tidak senang melihatnya.
d. Lama dan tidak senang melihatnya.
5. Perbedaan iklan baris dan iklan kolom di bawah ini adalah ….

a. Gambar
b. Bahasa
c. Alamat dan nomor telepon
d. Harga
6. Iklan kolom biasanya berisi tentang , kecuali ….
a. Lowongan kerja
b. Penawaran barang dan jasa
c. Ucapan terima kasih
d. Pernikahan an
7. Ciri-ciri judul iklan adalah ….

20

a. Warnanya
b. Ukuran hurufnya
c. Bentuknya
d. Ketebalan hurufnya
8. Dalam iklan media cetak salah satu ciri bahasanya adalah menggugah yang artinya
….
a. Dibuat dengan mencermati kebutuhan pembaca sehingga dapat

memberikan solusi.
b. Kata-kata yang digunakan harus jelas dan tidak keluar dari fokus

kebutuhan pembaca.
c. Rangkaian kalimat pada iklan harus membuat pembaca tertarik dengan

produk yang diiklankan.
d. harus mengedepankan bagian-bagian penting dalam iklan seperti

keunggulan dan lain sebagainya.
9. Di bawah yang termasuk media cetak adalah ….

a. Iklan Radio
b. Iklan dari internet
c. Iklan Majalah
d. Iklan dari televisi
10. Iklan yang bertujuan untuk memberikan kesadaran kepada masyarakat tentang
pemahaman suatu hal disebut dengan iklan ….
a. Penawaran

21

b. Pemberitahuan
c. Permintaan
d. Layanan masyarakat.

Kunci Jawaban :
1. D
2. B
3. C
4. B
5. A
6. A
7. B
8. A
9. C
10. D

22

DAFTAR PUSTAKA

Ardhanariswari, K. A., & Hendariningrum, R. (2014). Desain Layout Dalam Iklan
Cetak. Jurnal Ilmu Komunikasi, volume 13, 260-265.

Islahuddin. (2019). Meningkatkan kemampuan Menulis iklan Baris dan Sikap
Kemandirian Menggunakan Media Iklan Kodek ( Koran Lombok Post) Pada
Pembelajaran Berbasis Teks kelas VIII SMPN I Selong Tahun 2018/2019.
Jurnal pendidikan Bahasa dan Sastra, 31-40.

Mirani, A. K. (2012). Desain Iklan Media Cetak Radar Surabaya. Respositori
Universitas Dinakmika, 1-16.

Mirani, A. K. (2012). Desain Media Iklan Cetak Radar Surabaya. Respository
Universal Dinamika, 1-16.

Pahlevi. (2019, Desember 24). Iklan Media Cetak Adalah dan Jenis-Jenis Paling
Populer. Diambil kembali dari pahlevi.net: https://www.pahlevi.net/iklan-
media-cetak-adalah/

Sari, Y. N. (2018). Kemampuan Menulis Iklan Siswa Kelas VIII SMP Negeri Kota 8
Jambi Tahun ajaran 2017/2018. Jurnal Kemampuan Menulis Iklan Siswa
Kelas VIII SMP Negeri Kota 8 Jambi Tahun ajaran 2017/2018, 1-8.

Winarni, R. W. (2015). Representasi kecantikan Perempuan Dalam Iklan.
journal.lppmunindra.ac.id, 134-152.

23

24

25


Click to View FlipBook Version