kampanye lebih menarik, tambahkan gambar yang bisa dipilih dari 6000 koleksi
gambar gratis.
Edit dan atur tampilan konten email dengan menggunakan elemen drag-
and-drop. Sebelum mengirimkannya, Anda bisa meninjau email tersebut untuk
mengetes bagaimana tampilannya jika sudah sampai di kotak masuk pelanggan.
Naikkan jumlah pembaca blog dengan menggunakan RSS-to-email. Anda hanya
perlu menambahkan informasi RSS feed, dan RSS akan secara otomatis diubah
dan disertakan di dalam newsletter email marketing. Fitur ini juga bisa
dipasangkan di platform blogging major.
Kelola list dan kirimkan email follow-up menggunakan aplikasi mobile
AWeber. Jadikan kampanye lebih lancar dengan funnel marketing otomatis.
Drag-and-drop elemen ke editor dan buat flow otomatis. Kelola list dengan
membuat kelompok atau kategori serta gunakan tag dan trigger untuk
mengirimkan sebanyak mungkin pesan yang sudah dipersonalisasikan. Atur tag
dan trigger bedasarkan jumlah klik (email dibuka dan dibaca), pembelian barang,
kunjungan halaman, lokasi kontak, dan lain-lain.
Tersedia pula fitur tracking atau pelacakan untuk menganalisa setiap
tindakan yang dilakukan kontak. Nantinya Anda akan mendapatkan laporan siapa
saja yang membuka pesan email, link yang diklik, dan berapa banyak orang yang
jadi subscriber.
Analisa sejauh mana kampanye email berhasil dilakukan. Anda akan
memperoleh laporan atau repot yang di dalamnya memuat informasi kampanye
email mana saja yang sukses dilakukan, yang mendatangkan lebih banyak trafik
ke website dan menaikkan penjualan. Jalankan A/B test atau atau membagi tes
kampanye email tanpa batasan variabel. Lakukan uji coba pada baris subjek,
pratinjau teks, konten atau isi pesan, dan bahkan waktu pengiriman untuk melihat
seberapa besar engagement yang dihasilkan. AWeber memiliki empat pilar
pengiriman yang kerap digunakan untuk memastikan pesan email yang
dikirimkan sampai di inbox atau kotak masuk kontak.
Ada banyak layanan online yang bisa diintegrasikan dengan AWeber.
Hubungkan aplikasi email marketing ini dengan CRM lainnya, ecommerce, lead
generation, survei, dan layanan webinar. Tersedia knowledge base yang
43
menyimpan berbagai artikel untuk kemudahan dan kelancaran kampanye email
marketing.
Coba aplikasi ini secara gratis selama 30 hari. Setelah itu, Anda wajib
membayar biaya berlangganan mulai dari 19 USD/bulan untuk dapat
menggunakan layanan premiumnya.
44
RANGKUMAN
1. Email marketing adalah cara pemasaran yang sering dilakukan oleh para pelaku
bisnis online dengan memanfaat media email (surat elektronik). Email marketing
ini dikirimkan kepada calon pelanggan yang belum pernah membeli produk dan
yang sudah menjadi pelanggan.
2. Ada beberapa tipe email marketing yang dilakukan oleh para pengusaha online,
di antaranya adalah retention email, direct email, dan beriklan di email orang lain.
3. Nesletter dalam bahasa indonesia disebut nawala, Newsletter merupakan laporan
atau surat terbuka yang memberikan berita informal atau mungin rahasia yang
menarik bagi kelompok khusus , newsletter juga disebut surat edaran, ditulis dan
dicetak untuk tujuan menyebarkan berita
4. Digest email adalah email marketing yang otomatis akan dihasilkan oleh mailing
elektronik. Sebuah bisnis umumnya akan memiliki banyak data produk dan juga
artikel yang berkaitan dengan produknya , melalui digest email kita bisa
menentukan periode email tersebut akan digunakan
5. Aplikasi email marketing merupakan software yang akan memudahkan
kampanye marketing yang dilakukan. Dengan jasa email marketing, Anda bisa
mengatur dan mengontrol koneksi yang tercipta antara Anda dan audiens via
email.
6. Awever adalah salah satu penyedia layanan email marketing yang paling lama
eksis di industri ini dan ditujukan bagi bisnis kecil dan menengah (medium).
7. Ada banyak fitur untuk menjalankan kampanye email marketing. Sebagai
permulaannya, kumpulkan data kontak atau pelanggan dengan menggunakan tool
buat formulir (form generator). Pada tool ini, Anda bisa menemukan ratusan
template yang sudah didesain dengan cantik.
45
TES FORMATIF 3. Salah satu cara pemasaran yang
Pilihlah jawaban yang paling benar! sering dilakukan dalam kegiatan
bisnis online disebut
1. Fazila mengirimkan pesan kepada
temannya dalam format data A. Mailing Merger
elektronik dari komputer miliknya B. Mailing List
dan diterima oleh temannya di satu C. Website
komputer milik temannya kegiatan D. Website
tersebut merupakan pengertian dari E. Email marketing
A. Mailing Merger 4. Salah satu metode untuk
B. Mailing List mengumpulkan daftar email calon
C. Outlook ekspress atau pelanggan tetap yaitu dengan
D. Website memperluas jaringan melalui sosial
E. Email media dan jejaring sosial disebut
2. Salah satu yang tidak diinginkan oleh A. Mailing Merger
pengguna akun email adalah B. Mailing List
masuknya email dan masuk kedalam C. Website
penyimpanan surat yang tidak D. Forward
diinginkan dimana terkadang email E. Email
yang masuk bisa berupa apa saja baik
iklan,informasi tertentu dan terkadang 5. 1. bangun list building terlebih dahulu
hal ini sangat mengganggu pengguna 2. Hindari format judul pada subjek
email.email yang tidak diinginkan 3. pilih layanan pengitiman email
tersebut termasuk dalam 4. Hemat dalam pembiayaan
5. Promo hadiah
A. Mailing Merger Strategi yang dapat dilakukan agar
B. Draf dapat mengefektifkan email
C. Mailing List
D. Trush
E. Spam
46
marketing adalah pada E. IContact
A. 1,2,3 8. Alamat email yang digunakan
B. 2,3, 4 bersama sama dalam suatu kelompok
C. 3,4,5 untuk bertukar informasi
D. 1,2,3,4
E. 1,2,3,5 A. millist
B. email
6. Penyedia layanan email marketing C. chatting
yang menjanjikan rate pengiriman D. newsgroup
sebesar 99% dan menawarkan tool E. disconnect
marketing all-in-one. Software ini
juga memiliki masa coba gratis 30 9. Berikut ini merupakan kelebihan dari
hari.adalah pop mail adalaH
A. aWeber A. diberikan secara gratis
B. GetResponce B. dapat dibaca secara offline
C. Drip C. panjang surat tidak dibatasi
D. MailChimp D. dapat dicek dimana saja
E. IContact E. alamat email dapat
7. Salah satu penyedia layanan email disembunyikan
marketing yang paling lama eksis di
industri ini dan ditujukan bagi bisnis 10. layanan manajemen hubungan
kecil dan menengah (medium).Ada pelanggan ecommerce (ECRM) pertama
banyak fitur untuk menjalankan di dunia.
kampanye email marketing Yaitu
A. aWeber
A. aWeber B. GetResponce
B. GetResponce C. Drip
C. Drip D. MailChimp
D. MailChimp E. IContact
47
KUNCI JAWABAN
No Jawaban No Jawaban
1. E 6. B
2. E 7. A
3. E 8. C
4. B 9. B
5. E 10. C
48
PENDAHULUAN
1. Deskripsi
Perkembangan teknologi kian hari bertambah pesat membuat manusia mudah
dalam melakukan kegiatan sehari-hari. Salah satu implementasinya adalah internet.
Internet begitu cepat berkembang mulai dari layanan email,web,blog,chatting dan media-
media social lainnya, kemudian menjadi salah satu aspek berkembangnya dunia
pemasaran, sering disebut dengan marketing online atau emarketing. Marketing online
adalah perpaduan internet dengan pemasaran, mulai dari penjualan kecil,menengah dan
penjualan besar manfaatnya untuk sarana penjualan secara online.
Kehadiran berbagai macam media sosial pada plafform digital ini menunjukkan
bahwa media sosial sebagai jendela dunia untuk memperoleh informasi yang ada
disamping itu penggunaan media sosial pastinya memiliki kelebihan dan kekurangan
Di Indonesia khususnya hehadiran komunikasi media social, yang sangat
memudahkan kita untuk berkomunikasi dan berbagi informasi yang bisa diakses melalui
berbagai macam media salah satunya media facebook. Sehingga dapat melakukan
komunikasi dan melakukan transaksi pembelian secara online dengan mudah tanpa harus
membuka toko yang membutuhkan Modal lumayan besar, cukup dengan afiliasi dengan
e commerce yang ada seperti Tokopedia,shopee dan Lazada kita sudah bisa menawarkan
produk tersebut dan membuat postingan di media sosial yang dimiliki,
2. Relevansi
Kemajuan teknologi terlihat dari ramainya pengguan media digital dan pemakain
media social dari berbagai kalangan. Bahkan menurut penelitian hamper 95% penguna
internet di Indonesia mengunakan media social.
Contoh kecilnya adalah peringkat pengguna facebook dan twiter terbanyak mulai dari
tahun 2016.
Dilihat dari segi lain penggunaa media social dapat membuka peluang bagi
penggunanya yaitu peluang usaha bisnis kecil,menengah maupun besar.
49
3. Petunjuk Belajar
a. Mulai belajar dari bagian awal hingga paling akhir
b. Pahami istila-istilah yang ada pada glossarium
c. Pahami setiap tujuan dari kegiatan belajar
d. Kerjakan setiap tugas yang ada pada kegiatan belajar
KEGIATAN INTI
1. Capaian Pembelajaran
a. Peserta didik mampu Mengidentifikasi makna dari media social dan
mampu membuat akun media social sendiri.
b. Mampu menerapkan penggunaan media sosial dalam kehidupan sehari-
hari untuk membangun sikap enterpreneur dalam mengembangkan usaha
dengan media social.
2. Sub Capaian Pembelajaran
a. Memahami pengertia media sosial
b. Membuat akun media facebook
50
3. Uraian Materi
Perhatikan kutipan berita dibawah ini!
Peran Media Sosial di Masa Pandemi
Aplikasi Media Sosial Hyppe Perkenalkan 10 Fitur Terbaru
by Herning Banirestu - November 13, 2020
Masyarakat Indonesia sangat aktif di media sosial. Menurut data Hootsuite
dan We Are Social, jumlah pengguna media sosial di Indonesia mencapai 160,0 juta
pada Januari 2020. Peningkatannya sangat tinggi. Yakni 12 juta (+ 8,1\%) antara
April 2019 dan Januari 2020.
Hyppe, platform media sosial akan memperkenalkan 10 fitur menarik bagi
penggunanya akan dirilis pada akhir 2020 mendatang. Platform ini dirancang untuk
menjadi wadah para pembuat konten dalam fitur social digital dalam satu aplikasi. Hyppe
menggabungkan teknologi fingerprint combat dan blockchain untuk menjaga
kepemilikan konten dari pembajakan dan kemungkinan pembuat konten untuk membeli
dan menjual konten di dalam aplikasi.
”Kami juga merancang aplikasi Hyppe sesuai keinginan, kesukaan, serta
kebiasaan dari masyarakat Indonesia dalam berjejaring sosial,” ujar Hondo Widjaja,
51
Presiden Direktur dari PT Hyppe Teknologi Indonesia. Menurutnya, Hyppe tidak hanya
memberi pengalaman baru dalam berjejaring sosial, namun juga menawarkan konsep
yang sangat berbeda dari media sosial yang sudah ada saat ini.
Salah satunya adalah konsep platform sharing economy atau gig economy.
Dengan konsep bisnis tersebut, Hyppe memberi perhatian yang sangat besar terhadap
content creator. ”Kami menaruh perhatian besar terhadap mereka (content creator). “Di
Hyppe, para kreator sama-sama mendapat poin dari iklan konten dan iklan sponsor yang
nantinya dapat diuangkan ataupun digunakan sebagai alat transaksi lainnya,” ujar Hondo.
A. Pengertian Media Sosial
Media sosial merupakan bagian dari website dan media online, media online
adalah situs web yang berfungsi sebagai forum online atau sarana interaksi sosial,
pergaulan, pertemanan antara orang orang diseluruh dunia,
Media sosial mempunyai ciri-ciri sebagai berikut
1. Pesan yang disampaikan tidak hanya untuk 1 orang saja namun, bisa ke
berbagai banyak orang
2. Pesan yang disampaikan bebas, tanpa harus melalui suatu gettkeeper
3. Pesan yang disampaikan cenderung lebih cepat dibanding media lainnya
52
4. Menerima pesan yang menentukan waktu interaksi
Media sosial terus berevolusi dari sisi jenis dan fungsi. Seiring perkembangan
zaman, penggunaan media sosial semakin berkembang pesat dari tahun ke tahun. Kini,
media sosial menjadi kebutuhan masyarakat untuk menjalin relasi, sarana komunikasi
publik, baik lembaga maupun perusahaan, berbisnis, bahkan membangun citra diri
pengguna. audiens( paramita, 2011).
Media social bukan hal baru untuk masyarakat dunia saat ini.jarak sudah bukan
menjadi persoalan. Waktu tempuh informasi sedemikian cepatnya dan bertemu tidak
harus berhadapan mukaadalah beberapa keunggulannya.
Media social yang banyak digunakan di Indonesia saat ini adalah facebook dan
twiter. Media social lainpun terus bermunculan seiring dengan perkembangan waktu,
seperti instagram,wahts up dan lain sebagainya.secara khusus bagi perusahaan, media
social dapat menjadi alat pemasaran yang efektif di dunia daring tentunya jika didukung
pengetahuan dan keahlian online khususnya keahlian dalam hal yang terkait dengan
media social.
B. Klasifikasi Media Sosial
1. Klasifikasi Media Sosial
Media sosial merupakan sebuah media berbasis kecanggihan teknologi yang
diklasifikasikan dari berbagai bentuk, seperti majalah, forum
internet, weblog, blog sosial, microblogging, wiki, siniar, foto atau gambar, video,
peringkat dan bookmark sosial. Dengan menerapkan satu set teori dalam bidang media
penelitian (kehadiran sosial, media kekayaan) dan proses sosial (self-presentasi, self-
disclosure), Kaplan dan Haenlein menciptakan skema atau klasifikasi untuk berbagai
jenis media sosial (disampaikan dalam artikel Horizons Bisnis yang diterbitkan
sepanjang tahun 2010). Menurut Kaplan dan Haenlein ada enam jenis media sosial, yang
dapat dilihat sebagai berikut.
Kaplan dan Haenlein (2010: 62-64) membagi media sosial menjadi 6
klasifikasi yakni:
a. Collaborative Project
53
Merupakan jenis media sosial yang dapat diubah isi dan kontennya
berdasarkan sebuah suntingan atau editor yang merasa konten
didalamnya tidak benar atau kurang benar. Media sosial jenis ini juga
diurutkan atau dikumpulkan berdasarkan konten isi media sosial
tersebut. Contohnya Wikipedia.
b. Blogs
Merupakan jenis sosial media yang memiiki konten yang variatif
tergantung dengan bagaimana penggunanya ingin mengisi atau
memberikan ciri khas terhadap blog yang dimilikinya. Blog bersifat
variatif dikarenakan penggunanya bebas mengisi hal apapun di
dalamnya, dapat berupa sebuah tips atau trick, dapat berupa ilmu
pengetahuan, dapat berupa sebuah isi curahan pribadi atau agenda
perjalanan, atau bahkan hal yang berkaitan dengan perusahaan ataupun
organisasi. Blogs dapat memuat segala konten dan juga variasi desain
tergantung dari bagaimana pengguna mendesain blog yang dimilikinya.
Perusahaan atau organisasi mendesain blog dengan sangat professional
ditambah dengan profil perusahaan atau organisasi. Contohnya blogspot,
wordpress, kaskus, blogsome dan lain-lain.
c. Content communities
Merupakan sebuah media sosial yang memungkinkan penggunanya
berbagi apapun, baik berupa video, gambar, musik, dokumen,
maupun file apapun yang dapat dibagikan oleh pengguna lainnya.
Contohnya youtube, filckr, slideshare, instagram dan lain-lain.
d. Social networking sites
Merupakan media sosial yang banyak digunakan oleh individu yang
ingin berinteraksi dengan individu lain. Media sosial ini memungkinkan
untuk membagikan sesuatu yang dapat dibagikan oleh orang lain dan
dianggap sebagai sebuah aktifitas interaksi sosial. Media sosial ini
memungkinkan individu untuk menulis informasi terkait diri pribadi, apa
yang dirasakan dan juga hal-hal yang berkaitan dengan aktifitas yang
sedang dilakukan. Contohnya facebook, twitter, myspace, dan lain-lain.
e. Virtual game world
54
Merupakan media sosial yang membuat seorang individu yang terbentuk
dalam lingkungan 3D (game online) dan muncul serta berinterksi
dengan orang lain dalam personalisasi bentuk avatar yang
diinginkan. Virtual game world memungkinkan pengguna menjadi
apapun yang diinginkan sesuai dengan dimana dirinya menempatakan
diri. Avatar yang dipilih dapat berupa penyihir, pemburu naga, perampok
atau tokoh-tokoh lain yang diinginkan oleh pengguna. Contonya
adalah dota dan sejenisnya.
f. Virtual social world
Merupakan media sosial yang sedikit berkebalikan dengan virtual game
world, yakni penggunanya memperlihatkan diri dengan avatar-avatar
yang mirip dengan kehidupan aslinya. Pengguna berinteraksi dengan
lingkungan 3D dengan pengguna lain dengan membuat dirinya terlihat
benar-benar asli dengan kehidupannya didunia nyata kebanyakan
digunakan untuk melakukan ecommarce. Contohnya ebay, alibaba, dan
lain-lain.
C. Media sosial dan jejaring Sosial
Jejaring sosial. ©2014 Merdeka.com
Di era serba digital dengan bumbu teknologi dan internet seperti sekarang ini,
semua hal dan setiap orang dapat terkoneksi dengan cepat dan mudah.
55
Hal ini disebabkan oleh inovasi yang dinamakan sosial media. Namun apa bedanya
sosial media dengan jejaring sosial?
Secara garis besar, sosial media dan jejaring sosial mengacu pada sistem yang sama
yaitu media untuk terkoneksi dengan banyak orang tanpa terhalangi waktu dan tempat
(jarak) dan berfungsi untuk berkomunikasi, berbagi sesuatu dan mengungkapkan
pendapat secara online.
Akan tetapi yang menjadi pembeda antara jejaring sosial dan sosial media terletak
pada medianya. Sosial media atau media sosial atau dalam bahasa inggris disebut social
media adalah suatu media interaksi online yang meliputi blog, forum, aplikasi chatting
sampai dengan jejaring sosial.
Sedangkan jejaring sosial sendiri lebih mengacu pada situs atau website yang
digunakan sebagai tempat berkumpulnya banyak orang tanpa pembatasan dan memiliki
jalur ikatan seperti keluarga, teman, rekan bisnis dan lain sebagainya.
Contoh dari jejaring sosial antara lain Facebook, Twitter, Path, Tumblr, Pinterest,
Instagram dan lain sejenisnya.
D. Perbedaan Media Sosial dan website
Website adalah sekumpulan halaman informasi yang disediakan melalui jalur
internet sehingga bisa diakses di seluruh dunia selama terkoneksi dengan jaringan
internet.
Bagi perusahaan , website dan media social sangatlah bermanfaat. Website
dapat memberikaninformasi yang terkini dan dapat diakses dengan mudah oleh
konsumen dari manapun dan kapanpun. Sementara itu media social merupakan media
56
tempat berkumpulnya calon pelanggan. Pelanggan yang dapat dimanfaatn perusahaan
untuk menawarkan produk/jasa.tabel dibawah ini menunjukkan beberapa perbedaan
anatara website dan media social.
E. Membuat Akun Media social
Diera digital seperti saat ini , media sosial dan jejaring sosial merupakan kunci
utama dalam strategi digital perusahaan, Facebook,Twitter, Instagram dan blog
memungkinkan perusahaan mengekspresikan diri mereka.
Banyak perangkat online yang didedikasikan untuk membantu perusahaan dalam
mengelola dan memantau bisnis mereka pada media sosial maupun jejaring sosial,
bahkan banyak media sosial dan jejaring sosial yang memfasilitasi perusahaan dalam
pengelolaan beberapa akun sekaligus.
Secara global, Indonesia menyumbang sejumlah pengguna facebook terbesar
urutan ke 4. Hingga januari 2018 jumlah penguna facebookmencapai 130 juta akun.
Angka ini sekaligusmencatat nama indonesia sebagai nama Negara di Asia Tenggara
dengan jumlahpengguna facebook paling banyak.
1. Sejarah Singkat Tentang Facebook
Sudah sangat tidak asing lagi di telinga kita
semua jika kita mendengar kata “Facebook” karena
hampir semua orang di dunia ini mengetahui hal
tersebut. Facebook merupakan situs jajaring sosial
terbesar di dunia saat ini yang menyediakan berbagai
aplikasi yang memudahkan kita untuk saling
berhubungan kepada para pengguna facebook yang lain. Untuk mendaftar atau
membuat facebook dapat kita lakukan tanpa ada biaya sedikitpun atau gratis dan
dapat anda lakukan dalam beberapa menit saja. Tidak jauh beda dengan Google,
Facebook juga mendapatkan penghasilan melalui periklanan yang di pasang oleh
penerbit iklan.
57
Facebook awalnya berasal dari nama
TheFacebook.com’, yang merupakan jaringan sosial
skala kecil untuk lingkungan sekolah dan
kampus.Mark Elliot Zuckerberg adalah sang
penemu Facebook pertama kali yang tinggal di
kawasan bernama Dobbs Ferry, Westchester County,
kota New York. Mark Elliot Zuckerberg merupakan anak dari pasangan Edward
dan Karen Zuckerberg, dan ia adalah anak kedua dari empat bersaudara dari orang
tua pasangan dokter gigi – psikiater. Sejak kecil Zuckerberg nampaknya memang
sudah memiliki bakat di bidang komputer dan belajar mencoba membuat berbagai
program komputer. Komputer pertama kali yang ia miliki di belikan oleh ayahnya
ketika ia berusia 8 tahun kemudian saat di sekolah menengah Phillips Exeter
Academy, ia dan rekannya, D’Angelo, membuat plug-in untuk MP3 player
Winamp. Plug-in adalah program komputer yang bisa berinteraksi dengan
aplikasi host seperti web browser atau email untuk keperluan tertentu. Kemudian
pada bulan Oktober 2003 adalah titik awal buat Mark Zuckerberg untuk
memasuki dunia jaringan sosial dimana ia mulai bereksperimen dengan membuat
Facemash.com.
Pada tanggal 11 Januari 2004, Zuckerberg mendaftarkan domain
thefacebook.com yang terinspirasi dari insiden Facemash dan di modelkan dari
Friendster. Mark juga mengatakan bahwa ia ingin menciptakan sebuah situs web
yang dapat menghubungkan orang-orang di dalam Universitas. Ia menyadari
bahwa Harvard membutuhkan waktu bertahun-tahun untuk
mengimplementasikan sistem tersebut, sedangkan ia da teman-teman Harvard-
nya hanya membutuhkan waktu seminggu. Sesudah Mark menyelesaikan situs
tersebut, di ketahui bahwa hanya dalam waktu 24 jam, 1.200 mahasiswa Harvard
telah mendaftarkan diri mereka di situs tersebut dan jumlah itu setara dengan
setengah jumlah seluruhnya mahasiswa tingkat akhir. 6 hari sesudah peluncuran
tersebut, di katakan bahwa ternyata Mark juga sedang dalam pengembangan situs
lain yang disebut HarvardConnection.com untuk Cameron Winklevoss, Tyler
Winkelvoss dan Divya Narendra yang akhirnya menuntut Mark dengan tuntutan
58
bahwa ia telah mencuri ide mereka, yakni Facebook. Mark dan pihak-pihak ini
akhirnya menyelesaikan masalah ini dengan solusi yang di rahasiakan.
2. Cara membuat akun facebook (FB)
a. Tuliskan “facebook.com” pada addres bar, kemudian tekan
enter,selanjutnya akan tampil halaman facebookuntuk masuk
akun.dan ikuti langkah pada gambar dibawah ini
b. masukkan nama depan, nama belakang, alamat email, password,
tanggal lahir, dan jenis kelamin.
c. Klik tombol "Sign Up". Jika semua informasi Anda sudah benar,
Anda akan dikirimi email verifikasi ke alamat yang Anda berikan
d. Buka email verifikasi itu. Mungkin perlu beberapa menit agar email
itu terkirim ke alamat Anda. Klik tautan dalam email itu untuk
mengaktifkan akun Anda
e. Langkah selanjutnya adalah menambahkan teman
f. Tambahkan gambar profil. Hal pertama yang harus Anda lakukan
setelah membuat akun adalah menambahkan gambar profil
g. Kelola pengaturan privasi Anda.
h. Berbagi dan mem-posting. Anda dapat mem-posting di kronologi
Anda sendiri atau mem-posting di kronologi teman-teman Anda
i. Mengobrol di Facebook. Facebook memungkinkan Anda untuk
mengobrol dengan siapa pun di daftar teman Anda.
j. Mengunggah foto. Facebook memungkinkan Anda untuk
mengunggah foto Anda untuk di-posting ke profil Anda dan
dibagikan dengan teman dan keluarga
59
RANGKUMAN
1. Media social adalah sebuah media online, dimana penggunanya dapat dengan
mudah berpatrisipasi,berbagi dan menciptakan is,yang meliputi blog, jejaring
social,wiki, forumdan dunia virtual.
2. Jejaring social adalah bagian dari media social,yaitu pemanfaatan media social
untuk membangun jaringan pertemanan,jaringan bisnis , jaringgan pergerakan
bahkan bisa membangun jaringan untuk mengelar aksi demontrasi besar-besaran.
3. Media Sosial Memili Ciri-ciri
a. Pesan yang disampaikan tidak hanya untuk 1 orang saja namun, bisa ke
berbagai banyak orang
b. Pesan yang disampaikan bebas, tanpa harus melalui suatu gettkeeper
c. Pesan yang disampaikan cenderung lebih cepat dibanding media lainnya
d. Menerima pesan yang menentukan waktu interaksi
60
TES FORMATIF 3. 1) Pesan yang di sampaikan tidak
hanya untuk satu orang saja namun
Pilihlah jawaban yang paling benar! bisa keberbagai banyak orang
contohnya pesan melalui SMS
1. Sebuah media online dan para ataupun internet.
penggunanya bisa dengan mudah 2) Pesan yang di sampaikan bebas,
berpartisipasi , berbagi, dan tanpa harus melalui suatu Gatekeeper
menciptakan isi yang meliputi : blog, 3) Pesan yang di sampaikan
website, wiki, forum dan dunia virtual cenderung lebih cepat di banding
disebut media lainnya
4) Pesan yang di sampaikan bebas,
A. Aplikasi messenger dengan melalui Gatekeeper
B. Jejaring sosial 5) Penerima pesan yang menentukan
C. Media sosial waktu interaksi Ciri-cir media social
D. Virtual marketing adalah ….
E. Viral marketing
A. 1, 2, 3, dan 4
2. Sebuah website berbasis pelayanan B. 1, 2, 4, dan 5
yang memungkinkan penggunanya C. 2, 3, 4, dan 5
untuk membuat profil, melihat list D. 1, 3, 4, dan 5
pengguna yang tersedia serta E. 1, 2, 3, dan 5
mengundang atau menerima teman
untuk bergabung dalam situs tersebut 4. Para user dari pengguna website
disebut ini saling meng-share konten –
konten media, baik seperti video,
A. Aplikasi messenger ebook, gambar, dan lain – lain.
B. Jejaring sosial Website yang dimaksud adalah
C. media sosial ….
D. Virtual marketing
E. Viral marketing
61
A. Youtube B. Bermain game
B. Wikipedia C. Mempromosikan dan
C. Linkedin
D. My space memasarkan produk
E. Ning D. Ajang silaturahim
5. Layanan media sosial yang tepat 8. Berikut ini yang termasuk kelemahan
untuk memasarkan hasil karya video viral marketing adalah...
yang kita buat adalah
A. Ketergantungan kepada triggers.
A. Twitter B. Penyebaran informasi yang cepat
B. Wordpres melalui sarana internet.
C. Wikipedia C. Memiliki korelasi dengan merk
D. Youtube terkenal.
E. Flickr D. Biaya yang dikeluarkan rendah.
E. Dapat diukur.
6. Layanan media sosial dan jejaring
sosial yang baik untuk mencari 9. Facebook merupakan situs jajaring
pertemanan dalam rangka memperluas sosial terbesar di dunia saat ini yang
jaringan adalah menyediakan berbagai aplikasi yang
memudahkan kita untuk saling
A. Blogspot berhubungan kepada para pengguna
B. Wordpress facebook yang lain. Untuk mendaftar
C. Facebook atau membuat facebook dapat kita
D. Youtube lakukan tanpa ada biaya sedikitpun
E. Flickr atau gratis dan dapat anda lakukan
dalam beberapa menit saja., Facebook
7. Keuntungan membuat akun media didirikan pada tahun
sosial adalah
A. 2001
A. Bisnis mendapatkan berbagai B. 2002
informasi yang diminati
62
C. 2003
D. 2004
E. 2005
10. Berikut ini yang bukan merupakan
manfaat menggunakan video
marketing dalam pemasaran online
yaitu …
A. Dapat membangun trending topik.
B. Lebih dikenal oleh orang banyak.
C. Sebagai media publikasi bisnis.
D. Untuk membangun sebuah relasi
bisnis.
E. Sebagai sarana edukasi dan
informasi.
63
KUNCI JAWABAN
No Jawaban No Jawaban
1C 6 C
2B 7 C
3E 8 A
4A 9 D
5D 10 A
64
PENDAHULUAN
1. Deskripsi
Perkembangan informasi dewasa ini bergerak sangat cepat, dengan adanya
perkembangan teknologi informasi serta komunikasi, manusia sudah tidak lagi
mempermasalahkan batas, jarak, ruang dan waktu. Dalam berkomunikasi, kini
masyarakat sudah jarang berkomunikasi secara tatap muka ataupun bercakap secara lisan,
namun beralih ke percakapan tulisan. Selain handphone yang dapat digunakan untuk
mengirim pesan, kini internet juga berperan sebagai sumber informasi yang bahkan
jaringannya tersebar hingga ke seluruh bagian bumi.
Teknologi Informasi melahirkan internet. Secara sederhana dapat dikatakan
bahwa internet adalah bahasa jaringan komputer dunia, semua berbicara dengan bahasa
yang sama. Salah satu hasil dari perkembangan pemakaian internet yang sangat pesat ini
adalah model perdagangan elektronik yang disebut edngan e-commerce.
2. Relevansi
Internet turut mengubah bentuk masyarakat dunia, dari masyarakat dunia local
menjadi masyarakat dunia global. Sebuah dunia sangat transparan terhadap
perkembangan teknologi dan informasi yang begitu cepat dan besar dalam mempengaruhi
peradaban umat manusia. Dapat dianalogikan seperti terdapat desa yang besar dengan
masyarakatnya saling mengenal serta menyapa satu sama lain, sehingga disebut sebagai
the big village.
3. Petunjuk Belajar
e. Mulai belajar dari bagian awal hingga paling akhir
f. Pahami istila-istilah yang ada pada glossarium
g. Pahami setiap tujuan dari kegiatan belajar
h. Kerjakan setiap tugas yang ada pada kegiatan belajar
65
KEGIATAN INTI
1. Capaian Pembelajaran
a. Peserta didik mampu Mengidentifikasi makna dari media social dan mampu
membuat akun media social sendiri.
b. Mampu menerapkan penggunaan media sosial dalam kehidupan sehari-hari
untuk membangun sikap enterpreneur dalam mengembangkan usaha dengan
media social.
2. Sub Capaian Pembelajaran
a. Memahami pengertia media sosial
66
3. Uraian Materi
A. Manfaat Media Sosial Sebagai Penunjang Pemasaran Online
Ada begitu banyak manfaat dari media sosial untuk menunjang pemasaran online.
Manfaat tersebut antara lain sebagai berikut,
1. Memperluas Jaringan
Penggunaan media sosial dalam pemasaran online akan memungkinkan
kita untuk memperluas jaringan pelanggan atau customer. Sehingga, akan lebih
banyak orang melihat produk-produk yang tidak terjangkau oleh media iklan
lainnya. Dengan menggunakan media sosial, kita memiliki kesempatan untuk
terus tumbuh dan menjalin hubungan dengan customer yang potensial.
2. Meningkatkan Visibilitas
Kita dapat menggunakan media sosial agar customer tahu dan terus
mengikuti produk atau jasa terbaru apa yang kita tawarkan. Ketika kita
memberikan penawaran-penawaran besar, maka calon customer akan
memungkinkan untuk berbagi dan menyebarkan penawaran tersebut ke teman,
keluarga, yang juga tertarik dengan produk yang ditawarkan. Terlebih, jika kita
telah memiliki banyak followers (pengikut) dalam akun media sosial, maka
tinggal bagaimana cara kita untuk memberikan penawaran-penawaran terbaik
demi meraih hati customer.
3. Meningkatkan Loyalitas dengan Konten
Penggunaan media sosial merupakan langkah terbaik untuk pemasaran
produk. Oleh karena itu, kita dapat menggunakan konten online dengan tujuan
agar publik tahu lebih banyak tentang produk atau usaha yang sedang dijalankan
dan bagaimana cara kita menangani customer. Misalnya, ketika mempunyai
produk, kita bingung harus memulainya dari mana untuk menjual produk tersebut
secara online. Untuk itu, kita harus mencari konten-konten yang dapat
memberikan edukasi untuk kita. Menambahkan konten baru yang banyak
dibutuhkan merupakan sesuatu hal yang wajib dilakukan untuk menciptakan
67
hubungan baik dengan customer potensial. Hal tersebut juga untuk meningkatkan
loyalitas merk dan jaringan customer. Bahkan, dalam konten tersebut, kita juga
bisa menyisipkan soft selling dengan menyinggung beberapa produk atau jasa
yang kita tawarkan.
4. Menjaga Hubungan Baik dengan Menerima Kritik dan Saran
Media sosial akan menciptakan ruang publik baru. Itu artinya, kita harus
bersiap-siap menerima saran ataupun kritikan dari customer melalui kolom
komentar. Jika ada saran terkait dengan permintaan baru sebuah produk, maka
kita juga harus berusaha untuk memenuhi permintaan calon customer tersebut.
Jika terdapat kritikan untuk bisnis online yang kita jalankan, maka jangan ragu
untuk memberikan tanggapan atau menawarkan solusi terhadap masalah-masalah
yang muncul tersebut.
B. Panduan Menggunakan Media Sosial Untuk Pemasaran
Sebelum menggunakan media sosial sebagai strategi pemasaran, ada beberapa
pertanyaan yang perlu ita jawab berikut ini.
1. Apa tujuan bisnis kita?
2. Apa target yang ingin dicapai dengan melakukan pemasaran melalui media
sosial?
3. Siapakah target market kita dan bagaimana mereka menggunakan media
sosial?
4. Apa pesan yang ingin disampaikan ke calon customer melalui media sosial
nanti?
Pertanyaan-pertanyaan tersebut tentunya harus ditemukan jawabannya. Hal ini
sebagai rencana untuk memantapkan strategi pemasaran kita dengan bantuan media
sosial. Pada dasarnya, strategi pemasaran melalui media sosial ditujukan untuk
mengembangkan tujuan kita, yakni sebagai berikut.
1. Mendapatkan traffic ke situs website kita
68
2. Konversi
3. Kesadaran akan sebuah merek
4. Menciptakan identitas merek
5. Komunikasi dan interaksi dengan calon customer
C. Strategi Pemasaran Media Sosial
Strategi pemasaran media sosial agar tetap pada jalur yang benar antara lain
sebagai berikut. Perencanaan seperti yang telah dibahas sebelumnya, dengan menentukan
rencana pemasaran melalui media sosial sangatlah penting. Untuk itu, ada baiknya kita
melakukan survei dan memikirkan ide terkait dengan konten yang dapat menarik target
market kita.
Konten penentu: pastikan kita menawarkan informasi menarik yang idealnya
dibutuhkan oleh calon customer. Agar konten tidak terkesan membosankan, kita dapat
secara bergilir menjadwalkan antara konten text, gambar, video, ataupun info grafik.
Konsisten terhadap brand image: menggunakan media sosial untuk pemasaran
akan memproyeksikan citra merk kita di berbagai platform media sosial. Sementara
masing-masing platform media sosial mempunyai karakteristik dan target pengguna
berbeda-beda, namun identitas bisnis online terbaik yakni dengan tetap konsisten
mempertahankan Brand Image Blog blog sendiri adalah alat pemasaran yang
memungkinkan kita berbagi tentang berbagai macam informasi dan konten dengan
pembaca di media sosial dalam jumlah besar.
Link: ketika menggunakan media sosial untuk strategi pemasaran, terutama jika
kita mengandalkan pemasaran dengan cara berbagi konten asli dan unik untuk
mendapatkan followers dan fans, maka jangan ragu untuk memberikan link dari konten
luar. Jika link tersebut mempunyai sumber yang kuat dan meyakinkan, ditambah dengan
topik konten yang menarik dan ingin diketahui oleh banyak orang hal tersebut sah-sah
saja.
Mengukur keberhasilan dengan analytics: kita tidak dapat menentukan
keberhasilan dalam menjalankan strategi pemasaran menggunakan media sosial, tanpa
adanya pengukuran yang jelas Google Analytics dapat digunakan sebagai alat yang dapat
membantu kita mengukur keberhasilani ketika menggunakan media sosial sebagai
69
strategi pemasaran. Google Analytics akan menunjukkan tag pelacakan strategi
pemasaran, sehingga dapat memantau keberhasilan pemasaran melalui media sosial
D. Penggunaan Berbagai Platform Media Sosial Untuk Menjalankan Pemasaran
Online
Berbagai media sosial tentu memerlukan teknik yang berbeda-beda untuk
menjalankan pemasaran online. Oleh karena itu, kembangkan strategi yang sesuai
dengan platform media sosial yang dipilih Berikut ini merupakan gambaran singkat
tentang cara menggunakan berbagai macam platform media sosial untuk menjalankan
strategi pemasaran secara online.
1. Facebook
Dari sekian banyak media sosial, Facebook adalah salah satu media sosial
dengan jumlah pengguna terbanyak di Indonesia. Untuk menggunakan Facebook
sebagai strategi pemasaran, mulailah dengan membuat Fanpage Facebook untuk
keperluan bisnis online. Tata letak dan komponen visual merupakan salah satu
kunci untuk meraih banyak followers.
Halaman Fanpage pada Facebook dibentuk untuk membangun hubungan
baik antara calon pelanggan atau customer dengan pemilik produk atau pebisnis.
Bukan hanya itu, kamu juga dapat mem-posting konten-konten lainnya, seperti
artikel yang masih ada kaitannya dengan bisnis yang kamu jalankan, gambar,
video, info grafik, dan masih banyak lagi lainnya.
2. Google+
Google+ merupakan pesaing bagi platform media sosial yang ada. Dengan
menggunakan Google+ untuk media sosial, kamu dapat meng-upload dan berbagi
foto, video, maupun link. kamu juga dapat memanfaatkan menu Google+ Circles
untuk membagi followers ke dalam kelompok-kelompok kecil. Sehingga,
memungkinkan kamu untuk berbagi informasi dengan beberapa followers yang
sudah dipilih. Kamu juga dapat mencoba hosting konferensi video dengan
Hangouts dan mencoba fitur Experiment dengan cara-cara yang kreatif.
70
3. Pinterest
Pinterest merupakan platform media sosial yang dapat dicoba sebagal
strategi pemasaran bisnis online terbaik. Pinterest akan memungkinkan usaha
kecil untuk menampilkan penawaran produk mereka sendiri dengan beberapa
pinboards yang unik
4. Twitter
Twitter adalah alat pemasaran media sosial yang memungkinkan kamu
menyiarkan pembaharuan di seluruh website. Untuk mendapatkan followers,
kamu dapat mem-follow beberapa akun Twitter sejenis, yang masih memiliki
bidang usaha atau bisnis yang sama. Hal tersebut dilakukan dengan maksud untuk
memancing followers. Selalu perbaharui tweet kamu yang terkait dengan
penawaran spesial, diskon, dan update konten menarik dengan cara-cara yang
kreatif dan menyenangkan. Pastikan untuk selalu me-retweet jika terdapat
testimoni baik dari customer. Jika kamu menggunakan Twitter sebagai alat
pemasaran, itu artinya kamu juga harus aktif untuk berinteraksi dengan calon
customer yang potensial.
5. LinkedIn
Linkedln adalah salah satu situs pemasaran media sosial yang lebih
profesional. Grup LinkedIn merupakan tempat yang sempurna untuk memasuki
sebuah diskusi profesional dengan orang-orang yang berada di industri yang sama
dan menyediakan tempat untuk berbagi konten secara individu
Buatlah profil LinkedIn-mu lebih meyakinkan. Rekomendasi pada profil
Linkedin akan membuat bisnismu muncul lebih kredibel dan dapat diandalkan
oleh customer baru. Telusuri juga pertanyaan yang ada di Linkedln, memberikan
jawaban akan membantumu mendapatkan simpatik dan memperoleh kepercayaan
customer.
6. YouTube
YouTube merupakan alat pemasaran yang tepat untuk konten video.
71
Banyak perusahaan mencoba untuk membuat konten video yang kreatif dan
menarik. Jika kamu ingin menggunakan YouTube sebagai alat pemasaran, maka
perbanyaklah konten video yang bersifat instruktif. Misalnya "Bagaimana untuk
(How to)". Hal ini dapat bermanfaat untuk meningkatkan hasil pencarian video
dari Google. Jadi, tetap perhatikan konten dan kata kunci dari video yang akan
kamu buat.
Pada intinya, memanfaatkan media sosial sebagai alat pemasaran memang
langkah jitu untuk membangun bisnis online terbaik. Namun, hal tersebut akan
sia-sia jika akun media sosialmu tidak memiliki banyak Followers. Oleh karena
itu, bagaimanapun caranya dan apapun platform media sosial yang kamu pilih.
kamu harus berusaha mendapatkan banyak followers terlebih dahulu.
E. Berbagai Cara Pemasaran Melalui Media Sosial Dan Jejaring Sosial
Berikut ini macam-macam cara pemasaran melalui media sosial, jejaring sosial,
dan aplikasi messenger.
1. Memperbanyak Teman
Hal yang paling utama dan terpenting dalam pemasaran produk melalui
media sosial, jejaring sosial adalah dengan cara memperbanyak teman
atau relasi dengan cara membuat fans page dan layanan membership agar
terkoneksi dengan pengguna lain yang tidak terbatas jumlahnya.
2. Membuat Konten yang Unik
Buatlah konten yang unik dan menarik pada saat melakukan promosi dan
tidak meniru cara promosi orang lain. Membuat konten yang unik yaitu
dengan cara memanfaatkan gambar-gambar lucu, video, artikel yang
menarik, jadi buatlah hal-hal yang dapat menarik perhatian. Begitupun
saat memasarkan sebuah produk atau jasa, buatlah tulisan semenarik
mungkin, agar orang lain tertarik terhadap produk atau jasa yang kita jual.
3. Menentukan Sasaran Pasar
Bangunlah komunikasi khusus secara personal dengan para calon klien,
72
sehingga dapat menentukan siapa saja target promosinya. Promosikanlah
produk atau jasa kita kepada orang orang yang tepat, orang-orang yang
sekiranya tertarik dengan sesuatu yang akan ditawarkan. Dengan
demikian klien akan merasa lebih dihargai.
4. Memasang Iklan
Untuk membantu pemasaran di social media, kita bisa menggunakan
layanan pasang iklan. Biasanya situs social media, menyediakan layanan
untuk pemasangan iklan. Dengan memasang iklan di situs social media ini
akan lebih membantu promosi dan dapat menjangkau lebih banyak orang.
Situs jejaring sosial seperti facebook kini lebih pintar dalam penempatan
iklan, mereka hanya akan menampilkan iklan kita kepada orang-orang
yang mungkin tertarik dengan apa yang kita tawarkan, ini akan sangat
menguntungkan bagi para pemasang iklan. Facebook mensorting
munculnya iklan berdasarkan profile, status, kesukaan dan hal lainnya dari
pengguna, sehingga iklan akan tertuju kepada orang yang tepat.
5. Melakukan Analisa
Buatlah pembukuan untuk mengalisa perkembangan promosi kita.
Dengan selalu menganalisa, kita akan mempunyai data untuk lebih
meningkatkan penghasilan, selain itu kita akan dapat mengetahui
bagaimana dan kapan penghasilan kita meningkat atau menurun.
Lakukanlah heberapa percobaan dalam teknik pemasaran untuk
meningkatkan pendapatan. Misalnya, dengan membuat penawaran khusus
(diskon), memberikan reward, mencari refferral untuk membantu
meningkatkan penghasilan.
73
F. Pemasaran Menggunakan Media Video
Video merupakan media audio visual yang memiliki tampilan yang paling
menarik dan lebih mempengaruhi calon pelanggan dari pada teks dan gambar diam. Oleh
karena itu sangat disarankan bahwa model pemasaran apapun yang telah kita lakukan
sebelumnya, menjadi sangat menjanjikan respon dari para calon pelanggan jika kita
memproduksinya dalam bentuk video.
Membuat artikel video untuk pemasaran merupakan model yang sangat bagus
dalam usaha pemasaran dan iklan melalui media internet yang dapat dibuat dalam durasi
yang relatif singkat, sekitar 2-5 menit video tentang topik yang spesifik dengan
menggunakan konten tentang artikel dan sumber teks yang lainnya. Kemudian video
diunggah ke berbagai website video sharing seperti youtube untuk didistribusikan ke
berbagai kalangan masyarakat, baik secara terbatas di jejaring sosial, media sosial,
maupun website atau blog dengan menyisipkan link ataupun embed (sisipan video). Cara
yang paling konvensional adalah dengan membuat presentasi power point dari artikel
asli, yang pada dasarnya mengubah teks artikel ke dalam slide show animasi Gambar
yang relevan akan ditambahkan ke slide dan suara akan direkam selama setiap slide untuk
menciptakan narasi voice over untuk video.
Presentasi dapat direkam menggunakan software screen capture seperti Camtasia
(yang sudah dapat dilakukan dengan instalasi plugin dalam Microsoft Power point) dan
slide yang sekarang berubah menjadi video yang dapat di unggah ke situs berbagi video
seperti: YouTube untuk berbagi dengan para calon pelanggan. Pemasaran menggunakan
video berfungsi juga sebagai media alternatif bagi perusahaan atau lembaga untuk
menyampaikan pesan mereka kepada masyarakat yang lebih luas, untuk mendapatkan
lebih banyak tanggapan.
74
1. Perangkat Lunak untuk Mengelola Video
Beberapa perangkat lunak open source (freeware) yang dapat digunakan
untuk mengolah video sebagai media pemasaran.
a. Avi demux (http://avidemux.sourceforge.net/download.html-win,
linux).
b. b. Blender (http://www.blender.org/download//- linux, windows,
mac).
c. Cinclerra (http://cinclerra.org/getting cinelerra.php- linux).
d. Kden live (http://hdenlive.org/-linux, mac).
e. Kino (http://www.kinodv.org/article/static/1-linux).
f. Lives.
g. Open Shot (http://www.openshot.org/download - linux).
h. Virtual Dub (http://www.virtualdub.org/download.html).
i. Virtual Dub Mod (http://www.videohelp.com/tools/VirtualdubMOD).
j. Debugmode Wax.
k. Light works (http://www.bwks.com).
l. Pinnacle Video spin (http://videospin.en.softonic.com)
m. Smart pixel.
n. Video Tháng
o. Windows Movie Maker (http://www.windows-movie-maker.org/).
2. Manfaat Menggunakan Video Marketing Manfaat menggunakan video
marketing sebagai media pemasaran online antara lain berikut ini.
a. Bisnis online yang dijalankan lebih mudah dikenal oleh masyarakat,
karena mereka bisa mehhat atau bertemu secara online melalui video
b. Bisa membangun relasi melalui video.
c. Bisa memanfaatkan SEO melalui video marketing.
d. Video merupakan media publikasi bisnis.
e. Bisa menggunakan video sebagai sarana edukasi dan informasi bisnis
75
dan bisa dipakai untuk menyampaikan opini.
f. Bisa membangun personal branding dan menerapkan attraction
marketing.
g. Video marketing adalah sebagai cara otomasi bisnis online, hanya
cukup berbicara sekali saja, maka video bisa direplay berulang kali,
3. Tips Video Marketing
Berikut adalah tips video marketing untuk pemasaran bisnis online.
a. Hendaknya mempunyai hak cipta atas video tersebut.
b. Berhati-hatilah jika mempromosikan perusahaan, karena ada media
sosial yang tidak memberikan kebebasan promosi. Vemma adalah
salah satu contoh perusahaan yang memberikan kebebasan promosi
dan menyediakan video marketing sebagai salah satu sarana promosi
bagi para affiliate dan customer Vemma
c. Semakin banyak berlatih atau praktik membuat video, maka akan
semakin trampil dalam membuatnya.
d. Semakin banyak membuat video, maka akan semakin mudah untuk
mempromosikan video tersebut melalui social media, blog, serta lebih
banyak orang yang mengenal bisnis yang sedang dijalankan
76
RANGKUMAN
1. Pemasaran viral dilakukan dengan cara menyebarkan informasi melalui
pemanfaatan database pengguna internet dengan status "free" (gratis) yang telah
terdaftar dan digunakan secara massal. Contoh yang dapat diambil adalah website
surat elektronik gratis seperti Yahoo!, Hotmail dan GMail, selain memberikan
pelayanan email gratis, juga memberikan berbagai penawaran produk bersamaan
dengan layanan email tersebut.
2. Pemasaran dengan media sosial bukanlah pengganti dari setiap alat pemasaran
lain yang telah kita gunakan sejauh ini. Jadi kita harus selalu menggunakannya
bersama dengan alat pemasaran lainnya. Perhatian pada pelanggan yang ada pada
halaman Bisnis Media Sosial dan website yang kita kelola, kita akan menuai hasil
dengan kehadiran mereka ingin lebih banyak interaksi dengan kita, dan ketika
mereka melakukannya, kita akan dapat menyajikan produk-produk kita kepada
mereka.
3. Kita perlu mengetahui pengunjung halaman kita dan kemungkinan mereka akan
membalas kita dengan kesetiaan mereka. Beri mereka alasan untuk mengunjungi
halaman Bisnis Facebook kita dan halaman website perusahaan kita,
kemungkinan yang dapat kita lihat betapa banyak yang menjadi penggemar setia
dan klien. Ketika mereka melihat bahwa kita tahu apa yang dibutuhkan mereka,
maka akan mengakui kita sebagai seorang yang memperhatikan kebutuhan
mereka. mereka
4. Membuat artikel video untuk pemasaran merupakan model yang sangat
menjanjikan untuk melakukan pemasaran dan iklan melalui media internet yang
dapat dibuat dalam durasi yang relatif singkat, sekitar 2-5 menit video tentang
topik yang spesifik dengan menggunakan konten tentang artikel dan sumber teks
yang lain. Kemudian video diunggah ke berbagai situs video sharing seperti
77
youtube untuk didistribusikan ke berbagai masyarakat, baik secara terbatas di
jejaring sosial, maupun media sosial dan website atau blog dengan menyisipkan
link ataupun embed (sisipan video).
5. Pemasaran menggunakan video merupakan perluasan model pemasaran tetapi
berfungsi sebagai media alternatif bagi perusahaan atau lembaga untuk
menyampaikan pesan mereka kepada masyarakat yang lebih luas, dan
mendapatkan lebih banyak tanggapan. Menjadikan media audio visual, yang
merubah artikel menjadi video dapat mengurangi waktu yang dibutuhkan untuk
membaca artikel tentang penyampaian pesan atau iklan.
78
TES FORMATIF 24. Suatu web berbasis pelayanan yang
Pilihlah jawaban yang paling benar! penggunanya dimungkinkan untuk
menciptakan suatu profil, melihat list
21. Hal-hal yang tidak perlu diperhatikan pengguna yang ada, dan menerima atau
sebelum dan sesudah membuat akun mengundang teman untuk bergabung
twitter pemasaran adalah dalam situs tersebut dinamakan …
A. Arahkan teman ke website A. Viral marketing.
B. Memberikan informasi terbaru B. Aplikasi messenger.
C. Gunakan profil yang menarik C. Media sosial.
D. Menggunakan nama yang sulit D. Jejaring sosial.
E. Virtual marketing
dikenal pasar
E. Pilih topik yang tepat 25. Berikut ini adalah beberapa contoh
media sosial, kecuali...
22. Suatu media online yang mana para
penggunanya dapat berpartisipasi A. Friendster
dengan mudah, berbagi, dan B. Kompas.com
menciptakan isi yang meliputi website, C. Wikipedia
blog, forum, wiki, dan dunia virtual D. Republika.ac.id
dinamakan … E. Ganadarma.ac.idd
A. Viral merketing 26. Berikut ini macam macam cara
B. Aplikasi messenger memasarkan melalui media sosial dan
C. Media sosial jejaring sosial, kecuali...
D. Jejaring sosial
E. Virtual marketin A. Membuat daftar pengunjung.
B. Memperbanyak teman.
23. Berikut ini adalah beberapa contoh C. Menentukan sasaran pasar.
jejaring sosial, kecuali... D. Membuat koriten yang unik.
E. Memasang iklan.
A. Ketiker.
B. Fecebook.
C. My space
D. Twitter
E. Kompasian
79
27. Berikut ini adalah beberapa contoh D. menyediakan insentif yang
aplikasi mesenger, kecuali... menarik untuk orang yang
membawakan pesan.
A. Frend book.
B. Black berry messenger. E. Sediakan ruang untuk
C. Wechat penyebaran pesan.
D. Whatsapp.
30. Jenis pemasaran dari mulut
E. Kakao talk. ke mulut dimana pelanggan
mempromosikan sebuah produk
28. Berikut ini yang bukan merupakan atau jasa dengan cara
manfaat menggunakan video marketing menceritakan kepada orang lain
dalam pemasaran online yaitu … merupakan pengertian viral
marketing menurut pendapat...
A. Dapat membangun trending
A. Wiranegara.
topik. B. Lucas.
C. Turban.
B. Lebih dikenal oleh orang banyak. D. Kotler.
C. Sebagai media publikasi bisnis. E. Arifin.
D. Untuk membangun sebuah relasi
bisnis.
E. Sebagai sarana edukasi dan
informasi.
29. Berikut ini yang bukan merupakan
faktor yang harus dilakukan jika
menggunakan viral marketing adalah …
A. Mengurangi jumlah produk
atau layanan.
B. Mekanisme penyebaran
berupa email, link, website,
atau dari mulut ke mulut.
C. Pesan harus disebarkan
semudah mungkin.
Harus ada yang
80
KUNCI JAWABAN
No Jawaban No Jawaban
1D6C
2C7A
3A8A
4D9A
5 A 10 C
81
TES SUMATIF
1. Untuk mengakhiri sesi e-mail maka 4. . Tombol Reply yang ada saat
kita klik tombol …. membuka e-mail, digunakan untuk ... e-
A. Close mail.
B. Sign out A. Menghapus
C. Sign in B. Men-download
D. Back C. Menutup
E. Open D. Mengembalikan
2. Perangkat keamanan email yang E. Membalas
digunakan untuk mengidentifikasi spam 5. Untuk membatalkan penghapusan
yang masuk dan virus email. Dibangun surat di webmail Yahoo,Anda dapat
menggunakan platfor .net 2.0 dan di menggunakan folder. .
desain untuk bekerja sama dengan A. Draft
software spamassasin dan clamav B. Sent
merupakan pengertian dari …. C. Bulk
A. ClamAV/ClamD D. Trash
B. SpamAssassin E. Inbox
C. Message Sniffer 6. Fazila mengirimkan pesan kepada
D. MXScan temannya dalam format data elektronik
E. MSScan dari komputer miliknya dan diterima
3. Lampiran dalam sebuah e-mail biasa oleh temannya di satu komputer milik
disebut temannya kegiatan tersebut merupakan
A. Attachment pengertian dari
B. Bcc
C. Cc A. Mailing Merger
D. Milserver B. Mailing List
E. Enkrip C. Outlook ekspress
D. Website
E. Email
61
7. Salah satu yang tidak diinginkan oleh E. Email
pengguna akun email adalah 10. 1. bangun list building terlebih
masuknya email dan masuk kedalam dahulu
penyimpanan surat yang tidak
diinginkan dimana terkadang email 2. Hindari format judul pada subjek
yang masuk bisa berupa apa saja baik 3. pilih layanan pengitiman email
iklan,informasi tertentu dan terkadang 4. Hemat dalam pembiayaan
hal ini sangat mengganggu pengguna 5. Promo hadiah
email.email yang tidak diinginkan Strategi yang dapat dilakukan agar
tersebut termasuk dalam dapat mengefektifkan email
A. Mailing Merger marketing adalah pada
B. Draf A. 1,2,3
C. Mailing List B. 2,3, 4
D. Trush C. 3,4,5
E. Spam D. 1,2,3,4
E. 1,2,3,5
8. Salah satu cara pemasaran yang
sering dilakukan dalam kegiatan 11. Layanan media sosial dan jejaring
bisnis online disebut sosial yang baik untuk mencari
A. Mailing Merger pertemanan dalam rangka memperluas
B. Mailing List jaringan adalah
C. Website F. Blogspot
D. Website G. Wordpress
E. Email marketing H. Facebook
I. Youtube
9. Salah satu metode untuk J. Flickr
mengumpulkan daftar email calon
atau pelanggan tetap yaitu dengan 12. Keuntungan membuat akun media
memperluas jaringan melalui sosial sosial adalah
media dan jejaring sosial disebut A. Bisnis mendapatkan berbagai
A. Mailing Merger informasi yang diminati
B. Mailing List B. Bermain game
C. Website C. Mempromosikan dan memasarkan
D. Forward produk
83
E. Ajang silaturahim A. Dapat membangun trending topik.
B. Lebih dikenal oleh orang banyak.
13. Berikut ini yang termasuk C. Sebagai media publikasi bisnis.
kelemahan viral marketing adalah... D. Untuk membangun sebuah relasi
A. Ketergantungan kepada triggers. bisnis.
B. Penyebaran informasi yang cepat E. Sebagai sarana edukasi dan
melalui sarana internet. informasi.
C. Memiliki korelasi dengan merk
terkenal. 16 Salah satu fasilitas atau aplikasi
D. Biaya yang dikeluarkan rendah. internet yang memungkinkan untuk
E. Dapat diukur. mengirim pesan dalam bentuk surat ke
seluruh dunia dalam waktu yang sangat
14. Facebook merupakan situs jajaring cepat adalah
sosial terbesar di dunia saat ini yang
menyediakan berbagai aplikasi yang A. Media sosial
memudahkan kita untuk saling B. Facebook
berhubungan kepada para pengguna C. E-mail
facebook yang lain. Untuk mendaftar D. Twitter
atau membuat facebook dapat kita E. Youtube
lakukan tanpa ada biaya sedikitpun 17. Tombol sign up pada e-mail
atau gratis dan dapat anda lakukan digunakan untuk
dalam beberapa menit saja., Facebook A. Mengirim surat kepada alamat e-
didirikan pada tahun mail yang dituju
B. Mendaftarkan diri
C. 2001 C. Menulis surat baru
D. 2002 D. Masuk ke e-mail yang dimiliki
C. 2003 E. Mengirimkan surat secara berantai
D. 2004 18. Berikut ini yang bukan merupakan
E. 2005 manfaat dari e-mail adalah
15. Berikut ini yang bukan merupakan A. Dapat digunakan untuk membuat
manfaat menggunakan video blog atau website
marketing dalam pemasaran online B. Sebagai media komunikasi
yaitu …
84
C. Media promosi
D. Sebagai media pengiriman
E. Membutuhkan waktu yang cukup
lama untuk menyampaikan pesan
19.Tombol yang digunakan untuk
melihat surat yang masuk kepada
pemilik e-mail yaitu …
A. Sent
B. Sign in
C. Inbox
D. Compose
E. Draft
20. Tombol yang digunakan untuk
menulis surat baru kepada pemilik e-
mail yaitu …
A. Sent
B. Sign in
C. Inbox
D. Compose
E. Draft
85
KUNCI JAWABAN
No Jawaban No Jawaban No Jawaban No Jawaban
1 B 6 E 11 C 16 C
2 C 7 E 12 C 17 B
3 A 8 E 13 A 18 E
4 E 9 B 14 D 19 C
5 D 10 E 15 A 20 D
86
DAFTAR PUSTAKA
Fatkhul K,Umar S. 2019. Bisnis online kelas XI. Jakarta: Erlangga
Sutrisno , M iman Faturohman . 2014. Pemasaran online X. Jakarta: Yudhistira
https://www.studinews.co.id/pengertian-email-sejarah-fungsi-cara-kerja-jenis-jenis-
manfaat
https://support.google.com/mail/answer/56256?hl=id
https://www.wikihow.com/images/thumb/3/38/Use-Gmail-Step-1-Version-5.jpg/v4-
728px-Use-
Gmail-Step-1-Version-5.jpg.webp
https://search.yahoo.com/search?fr=mcafee&type=E210US91215G9150
0&p=pengertian+yahoo.mail
https://jagad.id/aol/
https://images.search.yahoo.com/search/images;_ylt=Awr9H6kEgOBgKyMA18ZXNyoA;_ylu=
Y29sbwNncTEEcG9zAzEEdnRpZANDMTYwOV8xBHNlYwNwaXZz?p=perbedaan+media+sosi
al+dengan+
http://blog.unnes.ac.id/zaenboys/2016/06/28/penemu-dan-sejarah-singkat-tentang-facebook/
https://www.merdeka.com/teknologi/perbedaan-sosial-media-dan-jejaring-sosial.html
87